Anda di halaman 1dari 3

SILABUS LOGIKA 2020 [FILS 102]

Paulus Bambang Irawan, SJ, SS, M.Hum., STD


Kamis 09.30-11.00

Manusia selalu hidup dan berinteraksi dalam ruang publik. Media sosial dan sarana
infomasi-teknologi secara gamblang menunjukkan betapa perbedaan pendapat, saling adu
argumen sudah menjadi tontonan sehari-hari. Di sinilah peran penting logika. Lewat belajar
logika, kita dilatih untuk menyelidiki apakah argumen yang kita sampaikan dapat
dipertanggungjawabkan. Kita dilatih untuk menghindari kesesatan pikir yang dapat
membawa kita pada kesimpulan yang salah, serta dilatih bersikap kritis terhadap aneka
pendapat/argumen/ide yang disampaikan di depan kita.

Secara khusus sebagai mahasiswa-mahasiswi Fakultas Teologi Wedabhakti, kefasihan dalam


ilmu logika akan menentukan kualitas tulisan yang dihasilkan. Logika mengandaikan kita
fasih untuk mengerti apa yang kita baca, terampil mencari data/informasi-informasi baru,
dapat mempertanggungjawabkan argumen yang kita tuangkan dalam bentuk artikel, tulisan,
entah itu paper mata kuliah, skripsi atau thesis. Sebagai calon imam/rohaniwan/rohaniwati,
logika juga akan membantu alur gagasan yang kita sampaikan di hadapan jemaat, entah
dalam kotbah, renungan, rekoleksi, retret.

Perkuliahan ini dibagi ke dalam empat bagian. Pada bagian pertama, peserta perkuliahan
dilatih untuk terampil mengidentifikasi berbagai sesat pikir (logical fallacy) yang umum
ditemukan dalam hidup sehari-hari. Pada bagian kedua akan dikenalkan keterkaitan bahasa
dengan logika terutama dalam dalam hal pendefinisian dan mengubah kalimat logika umum
menjadi kalimat logika standart. Pada bagian ketiga, peserta perkuliahan dikenalkan model
penyimpulan secara langsung dan model-model pembalikan. Pada bagian keempat, peserta
perkuliahan dilatih untuk terampil mengidentifikasi struktur dan sifat-sifat penyimpulan,
terutama silogisme kategoris dan silogisme hipotetis. 

Karena berpikir logis lebih menunjuk pada sebuah ketrampilan daripada kemampuan
bawaan manusiawi (misalnya tingkat kecerdasan), maka alur kuliah ini akan disusun lewat
aneka latihan, entah di dalam kelas maupun secara mandiri.

Sasaran Perkuliahan

1. Agar mahasiswa-mahasiswi terampil untuk mengindentifikasi berbagai jenis kesesatan


berpikir (logical fallacy) dalam peyimpulan.
2. Agar mahasiswa-mahasiswi mampu untuk memahami struktur dan sifat-sifat dari
putusan, proposisi, penalaran, dan penyimpulan.
3. Agar mahasiswa-mahasiswi mampu mengembangkan cara berpikir kritis terhadap aneka
argumen yang disampaikan di dalam ruang publik.
4. Agar mahasiswa-mahasiswi mampu mengapresiasi kompleksitas dari fenomena
“bahasa”.

Topik Yang Dibahas:

1. Jenis-Jenis Sesat Pikir


2. Bahasa dan Logika

LOGIKA 2020 1
a. Logika, Validitas dan Kebenaran
b. Gagasan, Term dan Tanda
c. Definisi
d. Pembagian dan Klasifikasi
e. Kalimat Logika Standart
3. Penyimpulan Langsung dan Pembalikan
a. Hakekat Penalaran, Jenis-Jenis Penyimpulan Langsung
b. Pembalikan: Konversi, Obversi, Posibilitas dan Aktualitas
4. Penalaran dan Penyimpulan Tidak Langsung
a. Silogisme Kategoris
b. Silogisme Hypothetis
c. Enthymema

Penilaian

- 2 kali Tugas Terstruktur (20 %)


- 1 kali Tugas Pengganti UTS (30 %)
- Ujian Akhir Semester (50%)

Model Perkuliahan:
- Pengajaran akan akan dilaksanakan setiap minggu lewat aplikasi zoom.
- Pembagian waktu perkuliahan adalah sebagai berikut:

Waktu Kegiatan Keterangan


09.30 – 10.15 Input Materi Dosen akan menjelaskan materi minggu
tersebut
10.15 – 10.45 Checking Latihan Mingguan Dosen akan mencheck secara acak
latihan mingguan oleh mahasiswa
10.45 – 11.00 Penjelasan Latihan Minggu Dosen akan memberikan penjelasan
Depan latihan yang dikerjakan sepanjang
minggu dan akan dicheck di kuliah
minggu berikutnya.

- Khusus untuk sesi latihan, maka seluruh waktu digunakan untuk latihan.

Jadwal Perkuliahan

Tanggal Tema
3 September Pengantar Umum, Definisi Logika, Sesat Pikir 1
10 September Sesat Pikir 2
17 September Kalimat Logika dan Definisi
24 September Tugas 1- Penyimpulan Langsung
1 Oktober Lanjutan Latihan Peyimpulan Langsung
8 Oktober Jeda Mid-Semester
15 October Pengumpulan Tugas Pengganti UTS & Pembalikan

LOGIKA 2020 2
22 October Penyimpulan Tak Langsung: Silogisme Kategoris dan Hipotetis
5 November Pendalaman Silogisme Kategoris
12 November Pendalaman Silogisme Hipotetis
19 November Tugas 2 – Enthymema, Sorites
26 November Dilema
3 Desember Review semua bahan

Perubahan Cara Belajar

Anda sudah memasuki fase baru dalam hidup anda: yaitu menjadi mahasiswa, terlebih
di masa pandemi. Cara belajar model lama (SMA) sudah tidak cocok lagi diterapkan
dalam konteks anda yang baru. Kalau di SMA, guru menerangkan, murid mencatat. Di
perguruan tinggi, dosen hanyalah salah satu sumber pengetahuan. Anda sendiri yang
harus mencari dan mendalami pengetahuan. Tugas dosen hanyalah membantu
proses pencarian pribadi yang khas agar proses itu mengarah pada arah yang benar. Oleh
karena itu, rubahlah cara belajar anda dengan: datang ke kelas setelah membaca
terlebih dahulu topik yang akan didalami. Anda sudah memiliki hand-out,
sudah memiliki syllabus, gunakanlah untuk persiapan anda.

Daftar Rujukan

Utama:
E. Sumaryono, Handout Kuliah Logika F.Teologi USD 1998. Manuskrip tidak diterbitkan.
E. Sumaryono, Dasar-Dasar Logika (Yogyakarta: Kanisius, 1999).
Drs. T. Gilarso & W. Poepoprodjo, Logika Ilmu Menalar (Bandung: Remadja Karya, 1985).

Tambahan:
Patrick J. Hurley, A Concise Introduction to Logic. 2nd Edition (Belmont, CA: Wadsworth,
1984).
Robert J. Kreyche, Logic for Undergraduates. 3rd Edition (New York: Holt, Rinehart and
Winston, 1970).

LOGIKA 2020 3

Anda mungkin juga menyukai