Anda di halaman 1dari 13

TUGAS UJIAN AKHIR SEMESTER

BANTUAN DARI FOTOGRAFER PONTIANAK UNTUK PESANTREN


MATA KULIAH FILANTROPI SOSIAL

ASRUL ANWAR (E1022201003)

PROGRAM STUDI PEMBANGUNAN SOSIAL REG B


FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS TANJUNGPURA
2021
KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Allah yang telah melimpahkan segala rahmat-Nya sehingga saya dapat
menyelesaikan tugas Terstruktur untuk Ujian Akhir Semester (UAS). Kami menyadari dalam
pembuatannya masih banyak sekali kekurangan dan jauh dari sempurna.

Dan semoga selalu dilakukan penyempurnaan terhadap makalah saya. Untuk itu saya
sangat membutuhkan kritik dan saran yang membangun dari para pembaca guna menjadikan
makalah ini menjadi lebih baik. Semoga makalah ini dapat berguna dan bermanfaat bagi para
pembaca.

Selain itu, Saya pun mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membantu, membimbing mata kuliah Belajar dan Pembelajaran Dr. Indah Listyaningrum, M.Si,
dan memberi dukungan kepada saya dalam penyelesaian makalah ini.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penulisan makalah ini. Oleh karena
itu, kritik dan saran yang membangun saya harapkan dari pembaca makalah ini.

Pontianak, 04 April 2021

ASRUL ANWAR

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................................................... i


DAFTAR ISI............................................................................................................................................... ii
BAB I ....................................................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN ....................................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang.......................................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah.......................................................................................................................... 3
1.3 Tujuan penelitian ........................................................................................................................... 3
1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................................................................ 3
BAB II ...................................................................................................................................................... 4
2.1 Kajian Pustaka................................................................................................................................ 4
BAB III ..................................................................................................................................................... 5
3.1 Metodologi Penelitian .............................................................................................................. 5
3.2 Prosedur dan teknik pengumpulan data ................................................................................... 6
BAB IV ..................................................................................................................................................... 7
PEMBAHASAN ......................................................................................................................................... 7
BAB V ...................................................................................................................................................... 9
PENUTUP................................................................................................................................................. 9
BAB VI ................................................................................................................................................... 10
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................................................. 10

ii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Mungkin kita mulai dulu dari pengertian filantropi itu sendiri. Filantropi berasal
dari kata philos yang berarti cinta atau kasih dan anthropos yang berarti manusia. Jadi,
filantropi bisa dimaknai sebagai cinta kasih sesama manusia dan itu diwujudkan dalam
bentuk kedermawanan, sedekah, amal dan sebagainya, di mana setiap orang menyisihkan
sebagian harta yang dimilikinya untuk membantu orang lain yang membutuhkan. Itu
merupakan pengertian filantropi pada tahap awal. Tetapi, pendefinisian yang paling
mutakhir melihat filantropi sebagai social investment (investasi sosial), di mana seseorang,
sekelompok orang atau perusahaan bermitra dengan orang-orang yang dibantunya.
Sekarang filantropi tidak lagi dilihat sebagai individu, tetapi juga dilihat sebagai suatu
institusi yang bisa memberikan bantuan. Sehingga muncullah istilah corporate philantropy.
Konsep filantropi Keadilan Sosial sebetulnya kurang jelas dari mana asal mulanya.
Tapi, kalau kita lihat dari konteks Indonesia, di situ ada konsep keadilan sosial yang
menjadi falsafah hidup kita sebagai bangsa dan tercantum dalam salah satu sila dari dasar
negara kita, yakni ‘keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia’. Kalau kita lihat
pandangan- pandangan lain dari segi filosofis misalnya, Aristoteles mengatakan bahkan
keadilan sosial adalah pembagian yang adil dalam masyarakat yang didasarkan atas
pembagian kepada seseorang sesuai dengan kebutuhannya.
Setelah itu Indonesia masih bergelut melawan virus Corona hingga saat ini, sama
dengan negara lain di dunia. Jumlah kasus virus Corona terus bertambah dengan beberapa
melaporkan kesembuhan, tapi tak sedikit yang meninggal. Usaha penanganan dan
pencegahan terus dilakukan demi melawan COVID-19 dengan gejala mirip flu. Kasus
virus Corona diketahui lewat penyakit misterius yang melumpuhkan Kota Wuhan, China.
Tragedi pada akhir 2019 tersebut terus berlanjut hingga penyebaran virus Corona mewabah
ke seluruh dunia.
Kasus infeksi pneumonia misterius ini memang banyak ditemukan di pasar hewan
tersebut. Virus Corona atau COVID-19 diduga dibawa kelelawar dan hewan lain yang

1
dimakan manusia hingga terjadi penularan. Coronavirus sebetulnya tidak asing dalam
dunia kesehatan hewan, tapi hanya beberapa jenis yang mampu menginfeksi manusia
hingga menjadi penyakit radang paru.Sebelum COVID-19 mewabah, dunia sempat heboh
dengan SARS dan MERS, yang juga berkaitan dengan virus Corona.
Pandemi Covid19 telah merubah tatanan kehidupan masyarakat, tidak hanya
menyerang negara Indonesia namun juga melanda dunia. Keberadaan Covid19 membuat
masyarakat untuk memberhentikan aktivitas di luar rumah yang semestinya dilakukan
seperti pada hari-hari biasa. Masyarakat harus menjaga jarak aman atau disebut dengan
physical distancing, keadaan di mana orang-orang dikarantina dan diisolasi di dalam rumah
masing-masing termasuk dalam melaksanakan pekerjaan sehingga setiap individu yang
rentan tidak akan tertular virus Covid19. Apabila masyarakat ingin keluar rumah untuk
memenuhi kebutuhan pokok seperti membeli sesuatu untuk kebutuhan sehari-hari
masyarakat diwajibkan menggunakan masker dan tentu dengan menjaga jarak aman
dengan orang lain.

2
1.2 Rumusan Masalah
1. Bagaimana tanggapan kelompok masyarakat pandemi covid-19 ini
2. Apa saja kegiatan yang dilakukan dimasa pandemi ini.
3. Bagai mana pandangan orang orang terhadap pamdemi ini.
4. Apa tujuan dari pemberian bantuan
5. Apa manfaat bagi penerima bantuan tersebut

1.3 Tujuan penelitian


1. Untuk mengetahui kepedulian orang-orang terhadap pandemi ini.
2. Untuk mengetahui hubungan filantropi dengan kegiatan sosial
3. Untuk mengetahui dampak yang ditimbulkan
4. Untuk mengetahui manfaat bagi penerima bantuan tersebut
5. Untuk mengetahui tujuan filantropi

1.4 Manfaat Penelitian


1. Memberi wawasan bagi pembaca
2. Memberi motivasi untuk saling membantu sesama
3. Memberikan pemahaman serta pengetahuan bagi pembaca tentang materi yang
sedang dibahas

3
BAB II

2.1 Kajian Pustaka


Dalam proses menulis Karya Ilmiah ini,saya selaku penulis mencari dari berbagai
referensi dan sumber seperti melalui koran-koran ,dan surat kabar lainnya,saya juga
mencari referensi melalui internet.
Berdasarkan penelusuran pada penelitian terdahulu, terdapat beberapa hasil dari penelitian
terdahulu sebagai kajian pustaka. Hasil dari penelitian yang ditemukan dapat digunakan
untuk mengembangkan penelitian yang dilaksanakan.

4
BAB III

3.1 Metodologi Penelitian

Dalam menulis karya ilmiah ini saya selaku penulis menggunakan metode
mencari informasi serta mengumpulkan data yaitu metode kualitatif,dimana saya
mencari dari berbagai sumber baik koran,surat kabar,menonton berita,dan mencari
sumber dari internet dan mengumpulkan nya menjadi satu.
Penelitian yang disusun oleh penulis ialah deskriptif, dalam pelaksanaannya
menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian deskripsi merupakan suatu
penelitian paling dasar, yang bertujuan untuk mendeskripsikan suatu fenomena
yang terjadi, baik fenomena yang bersifat alami maupun fenomena buatan manusia.
Penelitian deskriptif yakni sebuah tindakan yang mempelajari mengenai bentuk,
aktivitas, karakter, hubungan, perubahan, perbedaan, dan kesamaan dengan suatu
fenomena lainnya. Hasil yang diperoleh dari tindakan penelitian ini dapat
menemukan temuan-temuan yang penting sebagai contoh sebuah temuan mengenai
sistem tata surya, tanaman yang tumbuh, kehidupan seseorang terhadap
lingkungannya, dan sebagainya.
Penelitian ini dilakukan guna menampung data informasi mengenai suatu
dorongan atau desakan yang harus diselesaikan, mengenai kebutuhan yang ingin
dipenuhi, dan kesulitan yang dilalui. Informasi yang ketiga adalah bagaimana cara
untuk mencapai tempat tujuan, bagaimana cara menggapainya, serta informasi
yang terkumpul didapatkan melalui pengalaman dari seseorang lainnya yang
menjalani desakan yang sama.

5
3.2 Prosedur dan teknik pengumpulan data

Metode dokumentasi, Metode dokumentasi bertujuan dalam memperoleh


data informasi yang dilakukan peneliti adalah berupa dokumen-dokumen dan buku-
buku serta kumpulan dari sejumlah penelitian atau pengamatan yang dilaksanakan
langsung di lokasi penelitian. Dokumen tersebut bisa berupa gambar, foto, atau
sketsa. Dokumen juga bisa berbentuk karya seni, misalnya berupa gambar, patung,
maupun film. Pada penelitian ini, dokumentasi didapatkan melalui instrumen-
instrumen wawancara.
Instrumen wawancara tersebut dapat berupa buku catatan, tape recorder
atau perekam suara, dan kamera. Buku catatan digunakan untuk mencatat hasil
wawancara dengan narasumber agar tidak lupa atau bahkan hilang. Perekam suara
juga berfungsi untuk merekam pernyataan-pernyataan dari koresponden secara
detail dan dapat diputar berulang-ulang untuk dapat mengingatnya. Sedangkan
kamera berguna untuk mengabadikan kegiatan wawancara dengan koresponden
tersebut sebagai bukti dokumentasi bahwa telah melakukan wawancara.

3.3 Prosedur dan teknik analisis data


dan disini saya menggunakan analisis naratif dimana setiap informasi dan
data yang saya kumpulkan saya buat dalam bentuk tulisan dan saya sertakan dengan
gambar atau bukti nyata nya.

6
BAB IV

PEMBAHASAN

Filantropi tidak terlepas dari kegiatan sosial karena filantropi itu sendiri merupakan rasa
kedermawanan dan rasa ingin membantu oleh sebab itu diwujudkan melalui kegiatan sosial
untuk membantu orang lain yang membutuhkan.

Sejumlah fotografer yang tergabung dalam Pontianak Photography Community (PPC)


menyalurkan bantuan ke Pondok Pesantren Nurussyamsih Wal Qomar Lil Banat, Kubu
Raya, Kalbar.
Bantuan yang diberikan tersebut merupakan hasil dari donasi para anggota komunitas PCC
dan juga Bank Kalbar.
"Di tengah keadaan yang serba sulit kayak gini, kami PPC merasa terpangil untuk
membantu sesama semampu yang kami lakukan. Agar bisa sedikit meringankan beban
pondok pesantren yang selama bulan puasa tahun ini masih ada aktivitas mengaji," kata
Lukman Nul Hakim, Ketua PPC.

7
Selain menyalurkan donasi, kegiatan lainnya yang dilakukan oleh PCC dan para santri
adalah mengaji bersama. Lukman mengatakan, situasi pandemi virus corona (COVID-19)
tidak menyurutkan para santri untuk melaksanakan ibadah.
Setiap Ramadhan, kata Lukman, PCC memang mengadakan aksi sosial dengan
memberikan bantuan. Namun di tengah pandemi COVID-19 ini, bantuan sosial yamg di
berikan berbeda dibanding tahun sebelumnya.
Komunitas PPC itu setiap tahun selalu ngadakan bansos di setiap bulan puasa. Tahun lalu
kami mengadakan acaranya sahur dan bagi takjil, namun tahun ini kami hanya bisa
melaksanakan bansos ke pondok pesantren seperti ini," ungkapnya.
Komunitas tempat bernaungnya para fotografer ini merupakan salah satu komunitas yang
masih aktif hingga kini. Komunitas ini telah berdiri 11 tahun.

8
BAB V

PENUTUP

Jadi, filantropi bisa dimaknai sebagai cinta kasih sesama manusia dan itu diwujudkan
dalam bentuk kedermawanan, sedekah, amal dan sebagainya, di mana setiap orang
menyisihkan sebagian harta yang dimilikinya untuk membantu orang lain yang
membutuhkan.

Tapi, kalau kita lihat dari konteks Indonesia, di situ ada konsep keadilan sosial yang
menjadi falsafah hidup kita sebagai bangsa dan tercantum dalam salah satu sila dari dasar
negara kita, yakni ‘keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia’.

Kalau kita lihat pandangan- pandangan lain dari segi filosofis misalnya, Aristoteles
mengatakan bahkan keadilan sosial adalah pembagian yang adil dalam masyarakat yang
didasarkan atas pembagian kepada seseorang sesuai dengan kebutuhannya.

Coronavirus sebetulnya tidak asing dalam dunia kesehatan hewan, tapi hanya beberapa
jenis yang mampu menginfeksi manusia hingga menjadi penyakit radang paru.Sebelum
COVID-19 mewabah, dunia sempat heboh dengan SARS dan MERS, yang juga berkaitan
dengan virus Corona.

Masyarakat harus menjaga jarak aman atau disebut dengan physical distancing, keadaan di
mana orang-orang dikarantina dan diisolasi di dalam rumah masing-masing termasuk
dalam melaksanakan pekerjaan sehingga setiap individu yang rentan tidak akan tertular
virus Covid19.

Hasil dari penelitian yang ditemukan dapat digunakan untuk mengembangkan penelitian
yang dilaksanakan.

9
BAB VI

DAFTAR PUSTAKA

Kumparan.com(2020). Diakses pada tanggal 01 April 2021.


https://m.kumparan.com/amp/hipontianak/komunitas-fotografer-di-pontianak- salurkan-
bantuan-untuk-pondok-pesantren-1tS4ovmbdVH
Penelitian Ilmiah. Diakses pada tanggal 01 April 2021.
https://penelitianilmiah.com/penelitian-naratif/
Metode analisis data. Diakses pada tanggal 01 April 2021.
https://www.ekrut.com/media/macam-macam-metode-analisis-data
Karya tulis ilmiah yang baik dan benar. Diakses pada tanggal 01 April 2021.
https://www.ilmusosial.id/2020/02/contoh-cover-karya-tulis-ilmiah-yang.html

10

Anda mungkin juga menyukai