Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SDIT HIDAYATULLAH

Kelas/Semester : II / Dua

Tema : Pengalamanku

Sub Tema / Pembelajaran : 2 Pengalaman di Sekolah / 1( satu )

Focus Pembelajaran : B.Indonesia,Matematika,SBDP

Alokasi Waktu : 6 X 35 menit

Hari / tgl : Senin 13 Januari 2020

1.Tujuan Pembelajaran

a. Dengan mengamati gambar aktivitas minta tolong, siswa dapat menulis


kalimat/ungkapan permintaan tolong dengan benar.
b. Dengan mengamati hubungan antarsatuan, siswa dapat menentukan
konversi satuan panjang (cm dan m) dengan tepat.
c. Dengan memperhatikan gambar berbagai benda, siswa dapat mengukur
panjang benda dengan satuan baku yang sering digunakan (misalnya cm dan
m) dengan tepat.
d. Dengan mengamati langkah-langkah membuat vas bunga, siswa dapat
mengidentifikasi cara menggunakan bahan alami untuk membuat karya
imajinatif tiga dimensi dengan benar.
e. Dengan mengidentifikasi cara menggunakan bahan alami untuk membuat
karya imajinatif tiga dimensi, siswa dapat membuat karya imajinatif tiga
dimensi berdasarkan gagasan atau objek dengan bahan alami dengan benar.

2. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran

2.1. Alat dan Bahan

2.1.1. Alat :

Proyektor, gelas plastik,biji kacang ijo, lem,,video,gambar,buku tema 5 E

2.1.2. Bahan /materi pokok:

Mengukur poster, kalimat ajakan , menghias tempat pensil

2.1.3. Pertanyaan

a. Ukurlah poster yang ada dikelas


b. Berikan contoh kalimat ajakan
c. Gambarlah pola hias di gelasmu
2.2. Kegiatan Pembuka ( 15 menit )

a. Memulai kelas dengan berdoa,menanyakan kabar siswa dan mengabsen


b. Menyanyikan lagu nasional dan memberi penguatan semangat nasionalisme
c. Pembiasaan literasi dengan membaca atau bercerita
d. Menyampaikan tujuan pembelajaran
e. Permainan tebak gambar

2.3. Kegiatan Inti ( 180 )

a. Guru memutar video tentang menghias gelas menjadi tempat pensil


b. Meminta siswa maju ke depan kelas untuk mempraktikkan bagaimana menghias
gelas
c. Guru meminta siswa menuliskan beberapa benda yang dibutuhkan
d. Guru menampilkan poster alat ukur dan alat pengukur lalu memimita siswa untuk
mengukur poster tersebut
e. Guru meminta siswa untuk keluar kelas mengukur beberapa benda yang ada
dilingkungan sekolah
f. Guru menampilkan gelas yang sudah jadi tempat pensil
g. Guru menjelaskan bagaimana membuat tempat pensil hias

2.4. Kegiatan Penutup ( 15 menit )

a. Guru memberi latihan soal untuk siswa dan membantu siswa yang belum paham
b. Bersama-sama menyimpulkan pelajaran hari ini
c. Menutup pelajaran dengan lagu “awan putih”
d. berdoa

2.4.2. Penilaian

Penilaian sikap,Pengetahuan dan keterampilan.

Mangetahui Jakarta,10 Januari 2020

Ka.Kepala SDIT Hidayatullah Guru Mata Pelajaran/Kelas

Anita Marfianti,M.Pd Ahmad Rifai S.Pd.I


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SDIT HIDAYATULLAH

Kelas/Semester : II / Dua

Tema : Pengalamanku

Sub Tema / Pembelajaran : 2 Pengalamanku di Sekolah / 1( satu )

Focus Pembelajaran : B.Indonesia dan Pkn

Alokasi Waktu : 6 X 35 menit

Hari / tgl : Selasa 14 Januari 2020

1.Tujuan Pembelajaran

a. Dengan mengamati teks percakapan, siswa dapat menemukan contoh


ungkapan minta tolong sebagai cermin hidup rukun dalam kemajemukan
masyarakat Indonesia dengan tepat.
b. Dengan menjawab pertanyaan, siswa dapat menjelaskan makna ungkapan
minta tolong yang ditemukan dari teks percakapan menggunakan bahasa
sendiri dengan benar.
c. Dengan mengamati gambar Beni sedang naik di atas tangga dan berjinjit satu
kaki, siswa dapat menjelaskan variasi gerak keseimbangan dengan benar.
d. Dengan mengamati gambar berbagai aktivitas senam, siswa dapat
mempraktikkan variasi gerak keseimbangan dengan tepat.
e. Dengan menunjukkan contoh perilaku di sekolah yang sesuai dengan sila
pertama Pancasila, siswa dapat menceritakan tentang pengalaman
menerapkan nilai-nilai Pancasila sila pertama di sekolah dengan benar.

2. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran

2.1. Alat dan Bahan

2.1.1. Alat :

Proyektor, video,gambar,buku tema 5 E

2.1.2. Bahan /materi pokok:

Ungkapan permintaan tolong, berlatih otot kaki, pengamalan sila pertama

2.1.3. Pertanyaan

a. Tulislah percakapn ungkapn tolong


b. Berjinjit dapat menguatkan otot?
c. Berdoa sebelum belajar termsuk pengamalan sila ke?
2.2. Kegiatan Pembuka ( 15 menit )

a. Memulai kelas dengan berdoa,menanyakan kabar siswa dan mengabsen


b. Menyanyikan lagu nasional dan memberi penguatan semangat nasionalisme
c. Pembiasaan literasi dengan membaca atau bercerita
d. Menyampaikan tujuan pembelajaran
e. Permainan tebak gambar

2.3. Kegiatan Inti ( 180 )

a. Guru menjelaskan sekitar materi yang akan dijelaskan


b. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok
c. Siswa mengamati media pembelajaran tentang materi yang diajarkan
d. Guru mengajak siswa berdiskusi berkaitan tentang materi yang diajarkan
e. Siswa diberi waktu untuk berdiskusi dengan sesama anggota kelompoknya
f. Guru berkeliling melihat dan membimbing tentang materi yang didiskusikannya
g. Masing masing kelompok mempresentasikan hasil kelompoknya di depan kelas
h. Guru memberi penguatan tentang jawaban siswa perwakilan kelompok
i. Bersama guru siswa memajang hasil pekerjaan siswa di papan pajangan
j. Guru memutar video tentang menghias gelas menjadi tempat pensil

2.4. Kegiatan Penutup ( 15 menit )

a. Guru memberi latihan soal untuk siswa dan membantu siswa yang belum paham
b. Bersama-sama menyimpulkan pelajaran hari ini
c. Menutup pelajaran dengan lagu garuda pancasila”
d. berdoa

2.4.2. Penilaian

Penilaian sikap,Pengetahuan dan keterampilan.

Mangetahui Jakarta,10 Januari 2020

Ka.Kepala SDIT Hidayatullah Guru Mata Pelajaran/Kelas

Anita Marfianti,M.Pd Ahmad Rifai S.Pd.I


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SDIT HIDAYATULLAH

Kelas/Semester : II / Dua

Tema : Pengalamanku

Sub Tema / Pembelajaran : Pengalaman di rumah / 1( satu )

Focus Pembelajaran : B.Indonesia,Matematika,SBDP

Alokasi Waktu : 6 X 35 menit

1.Tujuan Pembelajaran

a. Dengan maju ke depan kelas, siswa dapat mempraktikkan ungkapan santun


menggunakan kata “maaf” untuk hidup rukun dalam kemajemukan dengan benar.
b. Dengan mengamati berbagai gambar benda,siswa dapat memilih alat ukur yang
sesuai untuk mengukur panjang benda yang diukur dengan tepat.
c. Dengan mengamati gambar,siswa dapat menentukan panjang dan pendek bunyi
pada pola irama sederhana berbirama dua dengan tepat.
d. Dengan mengamati teks lagu “ bunda piara “siswa dapat memainkan pola irama
sederhana dengan tepat

2. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran

2.1. Alat dan Bahan

2.1.1. Alat :

Proyektor,meteran,penggaris,video,gambar,buku tema 5 E

2.1.2. Bahan /materi pokok:

permintaan maaf,mengukur panjang benda,panjang pendek nada

2.1.3. Pertanyaan

e. Sebutkan ungkapan santun permintaan maaf


f. ukurlah panjang 5 macam benda yang ada di lingkungan sekolah
g. tuliskan tanda panjang nada

2.2. Kegiatan Pembuka ( 15 menit )

d. Memulai kelas dengan berdoa,menanyakan kabar siswa dan mengabsen


e. Menyanyikan lagu nasional dan memberi penguatan semangat nasionalisme
f. Pembiasaan literasi dengan membaca atau bercerita
g. Menyampaikan tujuan pembelajaran
h. Permainan menangkap bebek

2.3. Kegiatan Inti ( 180 )

h. Guru memutar video tentang permintaan maaf


i. Meminta siswa maju ke depan kelas untuk mempraktikkan ungkapan santun
meminta maaf secara bergantian
j. Guru meminta siswa menuliskan beberpa ungkapan “maaf”
k. Guru menampilkan macam-macam alat ukur dan memimita siswa untuk memilih
gambar yang sesuai untuk mengukur panjang benda
l. Guru meminta siswa untuk keluar kelas mengukur beberapa benda yang ada
dilingkungan sekolah
m. Guru menampilkan lagu “awan putih” dan bernyanyi bersama-sama
n. Guru menjelaskan tanda panjang nada dan mencoba bernyanyi kembali bersama-
sama

2.4. Kegiatan Penutup ( 15 menit )

h. Guru memberi latihan soal untuk siswa dan membantu siswa yang belum paham
i. Bersama-sama menyimpulkan pelajaran hari ini
j. Menutup pelajaran dengan lagu “awan putih”
k. berdoa

2.4.2. Penilaian

Penilaian sikap,Pengetahuan dan keterampilan.

Mangetahui Jakarta,06 Januari 2020

Ka.Kepala SDIT Hidayatullah Guru Mata Pelajaran/Kelas

Anita Marfianti,M.Pd ...........................................

Anda mungkin juga menyukai