Anda di halaman 1dari 8

Sejarah Singkat Sepak Bola di Dunia

Sumber: grantland.com

Sejarah permainan sepak bola dimulai di Tiongkok dari abad ke-2 dan ke-3 sebelum Masehi.

Di masa Dinasti Han tersebut, para warga memainkan permainan ini dengan cara menggiring
bola yang terbuat dari kulit ke jaring kecil dengan cara menendangnya.

Permainan yang serupa dengan ini juga dimainkan di Jepang dengan nama Kemari. Selain itu, di
Italia, permainan menggiring dan menendang bola juga disenangi oleh masyarakatnya, terutama
sejak abad ke-16.

Sejak ditetapkannya peraturan-peraturan dasar di Inggris, permainan sepak bola modern mulai
berkembang dan menjadi begitu digemari oleh berbagai kalangan.

Dalam beberapa pertandingan, permainan sepak bola menimbulkan banyaknya terjadi kekerasan
selama kompetisi berlangsung, sehingga akhirnya pada tahun 1365 Raja Edward III memutuskan
untuk melarang permainan sepak bola dimainkan. Hal ini juga mendapat dukungan dari Raja
James I dari Skotlandia.

Di tahun 1815, terjadilah sebuah perrkembangan yang berar, sehingga menyebabkan permainan
sepak bola menjadi olahraga yang terkenal di lingkungan sekolah dan universitas.

Kelahiran dari sepak bola modern terjadi pada tahun 1863 di Freemasons Tavern saat sekolah
dan klub berkumpul dan membuat rumusan peraturan baku untuk diterapkan dalam permainan
sepak bola.

Bersamaan dengan hal tersebut, terjadilah pemisahan yang jelas antara sepak bola (soccer)
dengan olahraga rugby.

Pada tahun 1869, menggunakan tangan untuk membawa bola mulai tidak diperbolehkan dalam
permainan sepak bola.

Selama tahun 1800-an, olahraga sepak bola tersebut disebarkan oleh para pelaut, pedagang, dan
tentara Inggris ke berbagai belahan dunia.
Pada tahun 1904, asosiasi tertinggi sepak bola dunia, yaitu FIFA dibentuk dan di awal tahun
1900-an, berbagai pertandingan diselenggarakan di berbagai negara.

Sejarah Sepak Bola di Dunia Lengkap

Menurut sejarah sepak bola yang pernah ditelusuri, bahwa permainan ini dimulai dari peradaban
kuno Romawi, Cina, dan Yunani. Permainan sepak bola ini dimainkan dengan cara menggiring
bola menuju suatu sasaran oleh pemainnya.

Di abad pertengahan, permainan sepak bola lalu dimainkan dengan pemain yang jumlahnya tidak
terbatas. Bola yang digunakan di dalam permainan tersebut terbuat dari bahan kulit binatang,
atau juga menggunakan usus-nya.

Pada abad ke-20, olahraga ini lalu mulai punya aturan-aturan yang diresmikan untuk dapat
menciptakan permainan yang dapat dinikmati oleh masyarakat di seluruh dunia.

Nah, apakah kamu tahu bahwa dalam sejarah sepak bola, terdapat perkembangan permainan
sepak bola yang dirasakan sekarang? Apa saja peraturan yang harus diperhatikan di dalamnya?

Permainan sepak bola yang saat ini dimainkan adalah sepak bola modern yang sudah mengikuti
peraturan-peraturan resmi. Para pemainnya dituntut untuk bisa mengetahui peraturan dan bisa
menguasai teknik bermain sepak bola dengan handal supaya dapat bermain dengan baik.

Sejarah sepak bola secara lengkap dibagi menjadi dua bagian. Yaitu sejarah sepak bola kuno, dan
sejarah sepak bola modern. Berikut penjelasannya:
Sejarah Sepak Bola Kuno

Sumber: dramafever.com

Sejarah sepak bola kuno dimulai di sebuah negara yang bernama China. Dimana lebih tepatnya
saat itu sedang berada di masa Dinasti Han. Yaitu pada sekitar abad kedua atau ketiga sebelum
penanggalan masehi.

Permainan sepak bola yang ada di zaman itu menggunakan bola kulit, dan untuk memasukkan
bolanya ke gawang pun sangatlah sulit, karena gawangnya terbuat dari jaring yang kecil.

Olahraga sepak bola ini dihadirkan oleh orang-orang pada masa itu agar para tentara China tetap
terlatih fisiknya. Sekaligus sebagai hiburan ketika ada perayaan ulang tahun kaisar.

Adapun permainan sepakbola yang ada pada masa itu disebut sebagai tsu chu.

Selanjutnya, masih dalam sejarah sepak bola kuno, selain tenar di China, ternyata permainan
sepak bola juga menjadi salah satu permainan favorit dari warga Jepang. Dimana permainan
tersebut dimainkan dengan cara menggiring bola yang terbuat dari kulit kijang dan disebut
sebagai “kemari”.

Permaianan sepak bola semacam ini lalu ditemukan juga di negara seperti Romawi, Inggris,
Meksiko, Amerika Tengah sampai ke Mesir Kuno yang sudah memainkan sepak bola dengan
memakai bola yang terbuat dari karet.
Kemudian ada peristiwa yang menarik dari sejarah sepak bola kuno. Yaitu pada masa Raja
Edward di Inggris, sempat muncul pelarangan terhadap permainan sepak bola ini karena begitu
banyaknya tindakan kekerasan yang mengarah pada tindakan brutal karena tidak memiliki aturan
yang begitu jelas.

Akan tetapi, pada tahun 1369 Raja Edward III lalu mencabut larangan tersebut dan kembali
mengizinkan permainan sepak bola.
BOLA VOLI

BOLA VOLI

1. SEJARAH PERMAINAN BOLA VOLI


Permainan bola voli diciptakan oleh William G. Morgan pada tahun 1985. ia adlah seorang
Pembina pendidikan jasmani pada Young Men Christian Association (YMCA di kota Holyoke,
Massachusetts, Amerika Serikat.
Nama permainan in semula disebut “Minonette” yang hamper serupa dengan permainan
badminton. Jumlah pemain di sini tak terbatas sesuai dengan tujuan semula yakni untuk
mengembangkan kesegaran jasmani para buruh di samping bersenam secara missal. William G.
Morgan kemudian melanjutkan idenya untuk mengembangkan permainan tersebut agar
mencapai cabang olahraga yang dipertandingkan.
Nama permainan kemudian menjadi “volley ball yang artinya kurang lebih mem-volley bola
berganti-ganti. Perkembangna permainan bola voli pada waktu itu di Amerika Serikat sangat
cepat berkat usaha William G. Morgan.
Tahun 1922 YMCA berhasil mengadakan kejuaraan nasional bola voli di Negara Amerika
Serikat. Pada saat perang dunia I tentara-tenatra sekutu menyebarluaskan permainan ini ke
Negara –negara Asia dan Eropa terutama negarea Jepang, Cina, India, Filipina, Perancis, Rusia,
Estonia, Latvia, Ceko-slovakia, Rumania, Yugoslavia dan Jerman.
Dalam perang dunia II permainan ini tersebar luas di seluruh dunia terutama di Eropa dan Asia.
Setelah perang dunia II prestasi dan popularitas bola voli di USA menurun, sedang di Negara
lain terutama Eropa Timur dan Asia berkembang sangat cepat dan massal.
Mengingat turnamen bola voli yang pertama (1947) di Polandia pesertanya cukup banyak, maka
pada tahun 1948 I.V.B.F (international volley ball federation) didirikan yang beranggota 15
negara.
Indonesia mengenal permainan bola voli sejak tahun 1982 pada zaman penjajahan Belanda.
Guru-guru pendidikan jasmani didatangkan dari negeri Belanda untuk mengembangkan olahraga
umumnya dan bola voli khususnya. Di samping guru-guru pendidikan jasmani, tentara Belanda
banyak andilnya dalam pengembangan permainan bola voli di Indonesia, terutama dengan
bermain di asrama-asrama, di lapangan terbuka dan mengadakan pertandingan antar kompeni-
kompeni Belanda sendiri.
Permainan bola voli di Indonesia sangat pesat di seluruh lapisan mayarakat, sehingga timbul
klub-klub di kota besar di seluruh Indonesia. Dengan dasar itulah maka pada tanggal 22 januari
1955 PBVSI (persatuan bola voli seluruh indonesia) didirikan di Jakarta bersamaan dengan
kejuaraan nasional yang pertama.
PBVSI sejak itu aktif mengembangkan kegiatan-kegiatan baik ke dalm maupun ke luar negeri
sampai sekarang. Perkembangan permainan bola voli sangat menonjol saat menjelang Asian
Games IV 1962 dan Ganefo I 1963 di Jakarta, baik untuk pria maupun untuk wanitanya.
Pertandingan bola voli masuk acara resmi dalam PON II 1951 di Jakarta dan POM I di
Yogyakarta tahun 1951. setelah tahun 1962 perkembangan bnola voli seperti jamur tumbuh di
musim hujan banyaknya klub-klub bola voli di seluruh pelosok tanah air.
Hal ini terbukti pula dengan data-data peserta pertandingan dalam kejuaran nasional. PON dan
pesta-pesta olahraga lain, di mana angka menunjukkan peningkatan jumlahnya. Boleh dikatakan
sampai saat ini permainan bola voli di Indonesia menduduki tempat ketiga setelah sepak bola dan
bulu tangkis.
Untuk pertama kalinya dalam sejarah perbolavolian Indonesia, PBVSI telah dapat mengirimkan
tim bola voli yunior Indonesia ke kejuaraan Dunia di Athena Yunani yang berlangsung dari
tanggal 3-12 september 1989. tim bola voli yunior putra Indonesia ini dilatih oleh Yano Hadian
dengan dibantu oleh trainer Kanwar, serta pelatih dari Jepang Hideto Nishioka, sedangkan
pelatih fisik diserahkan kepada Engkos Kosasih dari bidang kepelatihan PKON (pusat kesehatan
olahraga nasional) KANTOR MENPORA. Dalam kejuaraan dunia bola voli putra tersebut,
sebagai juaranya adalah :
1. uni Sovyet 5. Kuba
2. Jepang 6. Yunani
3. Brazil 7. Polandia
4. Bulagaria
Sedangkan Indonesia sendiri baru dapat menduduki urutan ke 15.
Dalam periode di bawah pimpinan ketua Umum PBVSI Jendral (Pol) Drs. Mochamad Sanusi,
perbolavolian makin meningkat baik dari jumlahnya perkumpulan yang ada maupun dari
lancarnya system kompetisi yang berlangsung,; sampai dengan kegiatan yang dilakukan baik di
dalam maupun di luar negeri.

2. TEKNIK PERMAINAN BOLA VOLI


Teknik adalah suatu proses melahirkan dan pembuktian dalam praktek dengan sebaik mungkin
untuk menyelesaikan tugas yang pasti dalam cabang permainan bola voli.
Dalam mempertinggi prestasi bola voli, teknik ini erat hubungannya dengan kemampuan gerak,
kondisi fisik, taktik dan mental. Teknik dasar bola voli harus harus betul-betul dikuasai terlebih
dahulu guna dapat mengembangkan mutu prestasi permainan bola voli.
Penguasaan teknk dasar permainan bola voli merupakan salah satu unsure yang ikut menentukan
menang atau kalahnya suatu regu di dalam suatu pertandingan di samping unsure-unsur kondisi
fisik, taktik dan mental.
Adapun teknik-teknik dasar permainan bola voli menurut sistematikanya adalah sebagai berikut :
a. teknik dasar pasing atas
b. teknik pasing bawah
c. set-up/umpan
d. smash : 1. normal smash
2. semi smash
3. push smash
e. servis : 1. servis tangan bawah
2. servis tangan atas
f. block/bendungan : 1. block tunggal
2. block berkawan
Sejarah Bola Basket, Pengertian, dan Tata Cara Mainnya

SEJARAH BOLA BASKET – Kali ini, baabun.com akan berbagi informasi mengenai Sejarah
Olahraga Basket, Pengertian, dan Tata Cara mainnya.

Olahraga Basket ini salah satu olahraga yang sangat terkenal, dan populer dipenjuru dunia.

Didunia ini ada negara yang sangat menggemari sekali dengan olahraga basket, Amerika Serikat
lah merupakan salah satu Negara di Dunia yang sangat menggemari dengan Olahraga Basket ini.

NBA (National Basketball League) Merupakan kompetisi bola basket di Amerika Serikat yang
selalu dinanti-nantikan oleh para penggemar-penggemar yang ada di penjuru Dunia.

Bahkan di Negara Indonesia sendiri untuk saat ini semakin banyak orang-orang yang meminati
dengan olahraga basket ini.

Hal tersebut bisa dibuktikan dari pertama munculnya banyak komunitas-komunitas basket, dan
adanya lomba-lomba bola basket diseluruh Negara Indonesia.

Baiklah, dibawah ini baabun akan memberi informasi mengenai Sejarah Olahraga Basket,
Pengertian, dan Tata Cara Bermainnya. Yuk langsung saja kita simak artikel dibawah ini.

Pengertian Mengenai Permainan Bola Basket

tsukinegradprogram.blogspot.c
o.id

Bola basket ini adalah olahraga berkelompok, terdiri dari dua tim yang berlawanan dengan
anggota team masing-masing, dari masing-masing kelompok basket memiliki anggota 5 orang.

Apa tujuan dari permainan bola basket ini? Tujuan utama dari permainan bola basket ini adalah
untuk mencari/mendapatkan poin sebanyak-banyaknya dengan cara memasukkan bola basket
tersebut kedalam ring lawan.

Permainan bola basket ini dilaksanakan di ruangan yang mempunyai ukuran lapangan dengan
lebar 15 meter, dan panjang 28,5 meter.

Didalam permainan bola basket ini ada yang namanya forward, forwarf itu adalah posisi utama
yang mempunyai tugas untuk memasukan bola ke dalam ring lawan.

Defense, dan Undering itu mempunyai tugas untuk menghadang lawan, dan yang terakhir ini
adalah Playmaker.

Didalam permainan bola basket ini, playmaker ini bertugas yang memegang peran untuk
mengatur alur bola, dan menyusun strategi dalam permainan.
Sejarah Olahraga Basket

tandapagar.com

Permainan bola basket ini mungkin salah satu olahraga yang sangat unik. Olahraga basket ini
diciptakan oleh seorang guru olahraga yang bernama James Naismith.

Bapak James Naismith ini menciptakan permainan basket tersebut pada tahun 1891

Beliau adalah Guru olahraga yang berasal dari daerah Kanada, dahulu kala James Naismith ini
dituntut untuk menciptakan permainan didalam ruangan yang tertutup.

Mengapa dituntut demikian? Agar para murid-murid bisa mengisi waktu kekosongannya itu
dengan bermain permainan tersebut.

Sekitar tanggal 15 Desember tahun 1891, guru olahraga yang bernama James Naismith ini
menciptakan permainan yang sangat digemari ketika beliau masih kecil/anak-anak.

Anda mungkin juga menyukai