Anda di halaman 1dari 77

PENGAYAAN US

BAHASA INDONESIA
1. Memaknai
kata/istilah pada
teks dan
menentukan
antonim/sinonim
GOAL 2. Menentukan isi teks
bacaan
3. Mengidentifikasi
jenis teks
4. Membaca syair
Materi
1. Memaknai kata/istilah pada teks dan
menentukan antonim/sinonim

A. Memaknai Kata/Istilah Sulit


Kata sulit dapat dikategorikan dalam kata
populer, kata kajian, dan kata serapan. Kata-kata
tersebut dapat dicari artinya dalam Kamus Besar
Bahasa Indonesia.
Materi (lanjutan)
B. Menentukan Antonim/Sinonim
1. Antonim adalah kata memiliki makna/arti
berlawanan
Contoh: Jauh >< dekat, rahin><malas,
baik >< buruk, hemat >< boros
2. Sinonim adalah kata yang memiliki
makna/arti yang sama atau mirip.
Contoh: bohong = dusta, haus = dahag,
pakaian = baju, bertemu = berjumpa
Materi (lanjutan)
2. Menentukan isi teks bacaan

A. Menentukan Kalimat Utama


Kalimat utama merupakan kalimat yang memuat ide pokok dalam
satu paragraf. Kalimat utama dapat terletak di awal (deduktif), di akhir
(Induktif), serta di awal dan akhir pragraf (deduktif-induktif). Langkah-langah
menentukan kalimat utama:
1. Bacalah kalimat pertama dan terakhir dalam paragraf.
2. Tentukan ide pokok diantara kalimat-kalimat tersebut.
3. Kalimat memuat ide pokok disebut kalimat utama.

B. Menentukan Ide Pokok Paragraf


Ide pokok diesbut juga gagasan pokok/utama. Ide pokok merupakan
masalah utama yang dibahas atau diungkapkan dalam bacaan. Ide pokok
dapat terletak di awal (deduktif), di akhir (Induktif), serta di awal dan akhir
pragraf (deduktif-induktif) atau diseluruh paragraf.
Materi (lanjutan)

C. Menentukan Simpulan Paragraf


Simpulan paragraf merupakan inti sari dari paragraf.
Cara menentukan simpulan paragraf sebagai berikut:
1. Bacalah paragraf dengan seksama dari awal sampai akhir.
2. Tentukan ide pokok paragraf tersebut.
3. Simpulkan paragraf berdasarkan ide pokok paragraf.

D. Menentukan Pernyataan Sesuai isi Paragraf


Pernyataan merupakan pemberitahuan atau
permakluman. Cara menentukan pernyataan sesuai isi
paragraf adalah memahami semua informasi dalam paragraf.
Kalimat tersebut harus sesuai dengan ide pokok.
Materi (lanjutan)

E. Menentukan Kalimat Tanya dalam Paragraf


Setiap bacaan memuat inti masalah yang ingin disampaikan
kepada pembaca. Isi bacaan merupakan inti inti masalah yang di bahas
dalam bacaan. Berikut penjelasan kata tanya:
1. Kata tanya apa berkaitan dengan isi bacaan meliputi objek yang
dibicarakan.
2. Kata tanya siapa berkaitan dengan orang yang ada dalam
pembicaraan.
3. Kata tanya kapan berkaitan dengan waktu.
4. Kata tanya di mana baerkaitan dengan tempat.
5. Kata tanya mengapa berkaitan dengan alasan.
6. Kata tanya bagaimana berkaitan dengan uraian peristiwa.
Materi (lanjutan)

F. Menjawab Pertanyaan

1. Kata Tanya Bagaimana


Kalimat tanya dengan kata tanya bagaimana menanyakan
penjelasan sesuatu permasalahan. Jawaban dari kata tanya bagaimana
berupa penjelasan atau uraian permasalahan yang ditanyakan.

2. Kata Tanya Mengapa


Kalimat tanya dengan kata tanya mengapa menanyakan alasan
atau sebab timbulnya suatu masalah atau peristiwa dalam bacaan.
Alasan yang dikemukakan dalam kalimat jawaban ditandai dengan
adanya kata karena atau sebab.
Materi (lanjutan)
3. Mengidentifikasi jenis teks

Berdasarkan isinya, paragraf dapat dibedakan menjadi lima jenis, yaitu


paragraf persuasi, argumentasi, eksposisi, narasi, dan deskripsi.
1. Paragraf persuasi adalah paragraf bertujuan membujuk, atau
meyakinkan pembaca untuk menerima gagasan atau ide yang
disampaikan oleh penulis.
Ciri-cirinya menggunakan bahasa yang menarik dan mengandung kata-
kata ajakan. Seperti ayo, mari, laksanakanlah, dan kata yang
mengandung partikel –lah, ( bangunlah, berjuanglah, bersihkanlah)
2. Paragraf argumentasi adalah paragraf yang berisi tentang ide atau
gagasan yang diikuti dengan alasan yang kuat untuk meyakinkan
pembaca agar menerima gagasan penulis melalui alasan-alasan yang
menyertainya.
Ciri-cirinya disertai bukti-bukti seperti tabel, data, diagram, atau gambar
yang mendukung gagasan. Diakhir paragraf biasanya terdapat
kesimpulan.
Materi (lanjutan)
3. Paragraf eksposisi adalah paragraf yang menguraikan sebuah gagasan
yang bertujuan untuk menjelaskan sesuatu. Biasanya berupa kiat-kiat
atau petunjuk yang dapat menambah wawasan pembacanya.
Ciri-cirinya ditulis berdasarkan fakta, bersifat memaparkan/menguraikan,
dan tidak bersifat memengaruhi.
4. Paragraf narasi adalah paragraf yang menguraikan sesuatu berdasarkan
urutan waktu.
Ciri-cirinya terdapat tokoh, latar, suasana, dan alur. Paragraf narasi
mementingkan urutan waktu dan biasanya digunakan dalam tulisan fiksi.
5. Paragraf deskripsi adalah paragraf yang menggambarkan objek secara
detail sehingga pembaca seakan-akan ikut melihat, mendengar, dan
merasakan apa yang sedang ditulis.
Ciri-cirinya menggambarkan objek secara detail, melibatkan panca indra.
Selai itu jugabanyak menggunakan kata sifat seperti kata bersih, kotor,
tinggi, rendah , besar, dan kecil.
Materi (lanjutan)
4. Membaca syair

A. Menentukan maksud syair


Syair merupakan puisi lama. Syair adalah karya sastra
yang menggunakan kata-kata indah dan penuh makna. Syair
mengandung pesan atau nasihat. Setiap syair mengandung
maksud tertentu.
Ciri-ciri syair sebagai berikut:
1. Setiap bait terdiri dari 4 baris.
2. Setiap baris terdiri atas 8 – 12 suku kata.
3. Bersajak a-a-a-a.
4. Semua baris berupa isi, tidak ada sampiran.
Materi (lanjutan)
B. Menentukan makna kias pada syair.
Makna bermakna kias sering dipakai dalam karya
satra. Karya sastra yang banyak menggunakan kata kias
salah satunya adalah syair. Bahasa kias digunakan untuk
mendapatkan unsur kepuitisan. Makna kias adalah
makna yang bukan sebenarnya. Makna kias sama
dengan makna konotasi.
Contoh Soal
Paragraf berikut untuk soal nomor 1 – 2!
Kampung Hanjawar merupakan salah satu kampung di Desa
Malasari. Kampung Hanjawar berbatasan langsung dengan zona inti Taman
Nasional Hunung Halimun Salak (TNGHS). Setiap pagi sekira pukul 08.00 dan
sore hari pukul 16.00 Elang Jawa (zpizaetus bartelsi) selalu melintas di
perkebunan. Elang Jawa itu lalu menukik ke permukiman warga untuk
mencari seekor anak ayam. Setelah mendapatkan seekor anak ayam, ia
membawa terbang anak ayam itu dengan kedua kakinya yang kukuh.
Hamparan sawah, berselimut hutan pinus, dan hutan alam Halimun menjadi
habitat nyaman bagi perkembangan Elang Jawa.

1. Arti kata zona dalam paragraf tersebut adalah ...


A. daerah
B. lintasan
C. arena
D. lapangan
Contoh Soal
2. Antonim kata kukuh dalam paragraf di atas
adalah ...
A. kuat
B. lemah
C. tegar
D. takut
Contoh Soal
Kicauan Kacamata di Sangihe

Di Sangihe, Sulawesi Utara, ada burung yang disebut burung


kasamata. Burung kacamata endemik di sangihe. Burung ini disebut burung
kacamata karena memiliki lingkaran berwarna putih di sekeliling mata
hitamnya. Lingkaran itu membuatnya seperti sedang mengenakan kacamata.
Keluarga burung kacamata terdiri atas berbagai jenis atau spesies.
Beberapa diantaranya hanya hidup di Indonesia. Salah satunya, burung
Sangihe atau Zosterops Nehrkorni. Burung tersebut terancam punah. Menurut
penelitian pada tahun 2001, diperkirakan jumlahnya kurang dari 50 ekor.
Burung kacamata terancam punah karena hutan Sangihe telah ditebangi
orang tidak bertanggung jawab.
Kini kicauan si kacamata Sangihe tidak lagi terdengar. Kicauan si
kacamata terakhir terdengar oleh seorang ilmuwan pada tahun 1999 di
Gunung Sahendaruman dan Gunung Sahengbalira. Tidak ada yang tahu nasib
burung kacamata Sangihe saat ini. Burung kacamata Sangihe benar-benar
sudah punah atau bersembunyi di hutan-hutan Sulawesi Utara.
Contoh Soal (lanjutan)

3. Kalimat utama paragraf kedua adalah ...


A. Banjir bandang terjadi di sekitar hutan
Sangihe karena penebangan hutan.
B. Burung kacamata meninggalkan hutan
Sangihe karena habitatnya rusak.
C. Burung kacamata terancam punah karena
hutan Sangihe telah ditebang.
D. Burung kacamata bersembunyi di tengah
hutan Sangihe karena diburu.
Contoh Soal (lanjutan)

4. Ide Pokok paragraf ketiga adalah ...


A. Kicauan burung kacamata sangat
merdu.
B. Kicauan burung terdengar di Gunung
Sahendaruman.
C. Nasib burung kacamata di Gunung
Sahengbalira.
D. Kicauan burung kacamata tidak lagi
terdengar.
Contoh Soal (lanjutan)

5. Simpulan paragraf pertama adalah ...


A. Burung kacamata sangat unik dan
menarik untuk dimiliki.
B. Burung kacamata memiliki lingkaran
hitam di sekitar mata.
C. Burung kacamata hanya hidup di
hutan Sangihe, Sulawesi Utara.
D. Burung kacamata di hutan Sangihe
memakai kacamata hitam.
Contoh Soal (lanjutan)

6. Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf


ketiga adalah ...
A. Kicauan burung kacamata terdengar di
hutan Sangihe.
B. Kicauan burung kacamata terakhir
terdengar tahun 1999.
C. Kicauan burung kacamata terdengar
sangat merdu.
D. Kicauan burung kacamata dapat di
dengar malam hari.
Contoh Soal (lanjutan)

7. Kalimat tanya sesuai dengan isi paragraf


kedua adalah ...
A. Kapan burung kacamata ditemukan?
B. Di mana burung kacamata tinggal saat
ini?
C. Siapa yang menebangi hutan Sangihe?
D. Bagaimana kicauan burung kacamata?
Contoh Soal (lanjutan)

8. Bagaimana nasib burung kacamata saat ini?


A. Tidak ada yang tahu nasib bueung
kacamata.
B. Tidak ada suara burung kacamata di
hutan.
C. Tidak ada tanda kehidupan burung
kacamata.
D. Tidak ada petunjuk tempat hidup burung
kacamata.
Contoh Soal (lanjutan)

9. Mengapa ia dijuluki burung kacamata?


A. Lingkaran berwarna hitam di sekeliling
mata putihnya.
B. Lingkaran nerwarna putih di sekeliling
mata hitamnya.
C. Lingkaran tebal berwarna hitam di
sekeliling matanya.
D. Bulu tebal berwarna putih di sekeliling
mata hitamnya.
Contoh Soal (lanjutan)

10.Perhatikan paragraf berikut!


Lingkungan bersih merupakan idaman semua orang.
Menciptakan lingkungan bersih dan sehat tidaklah sulit. Namun,
banyak orang dengan alasan pekerjaan atau alsan lain kurang
memperhatikan masalah kebersihan lingkungan di sekitarnya.
Lingkungan bersih harus dijaga agar kita terhindar dari penyakit.

Kita tidak akan terserang penyakit jika kita ....


A. memperhatikan kebersihan lingkungan
B. menciptakan lingkungan yang mewah
C. membersihkan sarang penyakit
D. mengidamkan rumah sederhana
Contoh Soal
11. Perhatikan kutipan paragraf berikut!
Keluarga Saleha sangat baik. Mereka tinggal di Kampung
Sanjana. Setiap ada tetangga yang mengalami kesulitan, mereka
membantu tetangga dengan ikhlas. Mereka tidak pernah
mengharapkan balas budi dari tetangga-tetangga yang pernah
mereka bantu.
Jenis paragraf di atas adalah . . . .
A. narasi
B. deskripsi
C. eksposisi
D. persuasi
Contoh Soal
Kutipan syair berikut untuk soal nomor 12 – 13
Wahai ananda cahaya mata
Banyaklah berbudi dari berkata
Termakan budi balaslah segera
Supaya hidupmu tiada nista
....
12. Maksud kutipan syair tersebut adalah . . .
A. Ajakan untuk sayang kepada ayah dan ibu.
B. Harapan orang tua pada masa depan anaknya.
C. Ajakan untuk sering bertindak daripada bicara.
D. Permintaan seorang anak kepada orang tuanya.
Contoh Soal
13. Makna kata berbudi dalam kutipan syair
adalah melakukan ...

A. Balas budi kepada orang kepada orang lain.


B. Perbuatan yang bermanfaat.
C. Tindakan sesuai keinginan sendiri.
D. Keinginan orang tua dengan iklas.
semoga sukses
good luck
PENGAYAAN US
BAHASA INDONESIA
1. Melengkapi kalimat
atau teks dengan
ungkapan
2. Melengkapi kalimat
atau teks dengan
peribahasa
GOAL 3. Melengkapi kalimat
atau teks dengan kata
bentukan atau
berimbuhan
4. Membaca pantun
Materi
1. Melengkapi kalimat atau teks dengan
ungkapan

Ungkapan merupakan bagian dari peribahasa.


Ungkapan adalah gabungan kata yang memiliki makna
kiasan tertentu. Berikut contoh ungkapan dan artinya.
a) Kambing hitam artinya orang yang dipersalahkan
b) Anak emas artinya anak kesayangan
c) Buah bibir artinya topik pembicaraan
d) Angkat tangan artinya menyerah

Ket : daftar ungkapan bisa dilihat di google


Materi (lanjutan)
2. Melengkapi kalimat atau teks dengan
peribahasa

Peribahasa adalah kelompok kata atau kalimat yang


tetap susunannya yang mengiaskan maksud tertentu.

Peribahasa dapat diartikan pula berbahasa dengan


menggunakan bahasa kias.

Ket : daftar peribahasa bisa dilihat di google


Materi (lanjutan)
3. Melengkapi kalimat atau teks dengan kata
bentukan atau berimbuhan
Materi (lanjutan)
4. Membaca pantun
Pantun adalah karya sastra lama berbentuk puisi. Ciri-ciri pantun adalah :
1. Setiap bait terdiri atas empat baris
2. Baris pertama dan kedua berupa sampiran.
3. Baris ketiga dan keempat berupa isi.
4. Pantun bersajak a-b-a-b.
5. Setiap baris pantun terdiri atas 8 – 12 suku kata.
6. Sajak akhir baris pertama sama dengan sajak akhir baris
ketiga. Sajak baris kedua sama dengan sajak baris keempat.
Pantun mengandung pesan. Pesan atau amanat dalam pantun
merupakan sesuatu yang ingin disampaikan pembuat pantun. Pesan dalam
pantun dapat dipahami dari maksud pantun. Maksud pantun biasanya berupa
nasihat atau anjuran.
Kita dapat melengkapi pantun sesuai dengan aturan yang harus
digunakan dalam pantun. Pantun rumpang harus dilengkapi dengan baris yang
memiliki persamaan sajak.
Contoh Soal
1. Perhatikan ilustrasi berikut!
Hampir setiap hari Rama membuat masalah di kelasnya.
Guru wali kelas Rama sudah beberapa kali menasehatinya.
Namun, Rama tetap sulit mengubah kebiasaan buruknya.
Akhirnya, pada suatu hari ayah Rama dipanggil ke sekolah.
Setelah mengetahui perbuatan Rama di sekolah, ayah Rama [ ... ]

Ungkapan untuk melengkapi paragraf tersebut adalah . . . .


A. angkat kaki
B. naik darah
C. angkat tangan
D. turun tangan
Contoh Soal
2. Perhatikan Ilustrasi berikut!
Firman terpaksa merantau di Jakarta karena lapangan kerja di
kotanya sempit. Ia bekerja di sebuah perusahaan swasta. Setiap
berangkat dan pulang kerja, ia selalu terkena macet di jalan. Lama
kelamaan ia tidak betah hidup di ibu kota. Suatu ketika, Firman
memasukkan lamaran pekerjaan di suatu perusahaan di kota asalanya.
Kebetulan ia diterima kerja di perusahaan tersebut. Akhirnya, Firman
memutuskan pulang kembali ke kota asalanya. Meskipun gajinya kecil,
ia merasa senang hidup di kota kecil.
Peribahasa yang sesuai ilustrasi di atas adalah …
A. Bagai menyukai belut.
B. Bagai belut diregang.
C. Bagai belut pulang ke lumpur.
D. Bagai belut terkena ranjau.
Contoh Soal
3. Perhatikan kalimat berikut!
Dalam rangka meningkatkan kemampuan
pengoperasian komputer, kami akan ..... kegiatan
ekstrakurikuler komputer bagi siswa-siswa SD Buana
Persada.
Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat
tersebut adalah .....
a. Meminta
b. Mengajak
c. Mengimbau
d. Melaksanakan
Contoh Soal (lanjutan)
4. Bacalah pantun berikut!
Surat ditulis dalam gelap
Salah huruf banyak tak kena
Jagalah diri janganlah silap
Jika silap dapat bencana
Pesan terkandung dalam pantun tersebut adalah ...
A. Berperilakulah dengan hati-hati agar tidak menimbulkan
masalah.
B. Bertindaklah sesuai keinginan agar tidak mendapat bencana.
C. Berusahalah bertindak benar agar tidak menyakiti orang lain.
D. Bersiap melakukan perbaikan diri agar kesalahan sama tidak
terulang.
Contoh Soal (lanjutan)
5. Bacalah pantun rumpang berikut!
Pergi tamasya ke Kota Bogor
Jangan lupa beli talas dan asinan
....
....

Kalimat tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah ...


A. Seringlah makan asinan Bogor.
Agar kuat ingatan.
B. Jika kamu selalu teledor.
Pasti akan selalu dapat pujian.
C. Kalau ada mobil bannya bocor.
Paling asyik jika kita ganti saja.
D. Kalaupun kamu sudah tersohor.
Janganlah malas untuk latihan.
semoga sukses
good luck
PENGAYAAN US
BAHASA INDONESIA
1. Menggali informasi tersurat
teks
2. Memprediksi kejadian
berkaitan dengan isi teks
3. Membandingkan isi teks
4. Melengkapi tabel dengan
pokok-pokok pikiran
GOAL 5.
berdasarkan isi teks
Membaca cerita
6. Memperbaiki
penulisan/penggunaan
istilah/kata
7. Memperbaiki tata kalimat
dalam paragraf
Materi
1. Menggali informasi tersurat teks

Setiap bacaan memuat inti masalah yang


ingin disampaikan kepada pembaca. Isi bacaan
terletak dalam paragraf pertama, kedua, ketiga,
atau paragraf lainnya. Isi bacaan merupakan inti
masalah yang dibahas dalam bacaan. Isi bacaan
meliputi objek yang dibicarakan (apa), berkaitan
dengan orang yang ada dalam pembicaraan
(siapa), berkaitan dengan waktu (kapan), berkaitan
dengan tempat (di mana), berkaitan dengan
alasan (mengapa), dan berkaitan dengan iraian
peristiwa (bagaimana)
Materi (lanjutan)
2. Memprediksi kejadian berkaitan dengan
isi teks

Sebagai pembaca kita dapat memprediksi atau


memperkirakan kejadian yang berkaitan dengan
isi bacaan. Kejadian atau peristiwa yang kita
tentukan harus berkaitan dengan isi bacaan. Jika
muncul satu masalah, akan memunculkan
masalah lain. Akan tetapi, masalah tersebut
memiliki nilai baik dalam kehidupan.
Materi (lanjutan)
3. Membandingkan isi teks

Dua teks bisa memiliki kesamaan tema atau informasi. Cara menetukan
persamaan teks dapat dilihat dari kesamaan masalah yang dibahas dalam teks
tersebut.
Dua teks juga memiliki perbedaan isi teks. Perbedaan isi teks dapat
dipahami berdasarkan informasi atau masalah yang disajikan dalam kedua
teks.

Untuk membandingkan dua teks, kita perlu memperhatikan langkah-


langkah berikut.
1. Bacalah kedua teks tersebut dengan cermat.
2. Tentukan topik kedua teks tersebut.
3. Catatlah persamaan dan perbedaan kedua teks tersebut.
Materi (lanjutan)
4. Melengkapi tabel dengan pokok-pokok
pikiran berdasarkan isi teks

Tabel adalah daftar berisi ikhtisar sejumlah data


informasi. Data tersebut memberikan informasi
kepada pihak yang membutuhkan. Mengisikan
informasi dalam tabel harus sesuai fakta.
Biasanya data diperoleh berdasarkan penelitian
atau survei terlebih dahulu.
Materi (lanjutan)
5. Membaca cerita

Menentukan Watak Tokoh


Tokoh cerita merupakan individu atau pelaku dalam cerita. Tokoh dapat
dibedakan menjadi tokoh utama dan tokoh sampingan/pembantu. Tokoh
utama dibedakan menjadi tokoh protagonis (bersifat baik) dan antagonis
(bersifat jahat).

Menentukan Amanat Cerita


Amanat cerita adalah pesan yang ingin disampikan pengarang kepada
pembaca/penonton. Amanat disampaikan lewat pemeran tokoh baik melalui
ucapan atau perbuatan.

Menentukan Latar Cerita


Latar atau setting adalah gambaran tempat, waktu, atau suasan. Suasana
adalah segala situasi di tempat peristiwa terjadi dalam cerita.
Materi (lanjutan)
Menentukan keteladanan tokoh.
Keteladan tokoh adalah sikap, perilaku, atau perbuatan
tokoh dalam cerita yang patut dicontoh. Sikap, perilaku, atau
perbuatan tokoh tersebut dapat diterapkan dalam kehidupan
sehari-hari. Sikap, perilaku, atau perbuatan tokoh yang dapat
diteladani biasanya dilakukan oleh tokoh protagonis.

Menentukan nilai moral positif dalam cerita.


Cerita mengandung nilai-nilai kehidupan, salah satunya
nilai moral. Nilai moral adalah nilai-nilai yang berkaitan dengan
akhlak atau etika. Nilai moral berkaitan dengan dengan
perbuatan baik dan buruk dalam kehidupan.
Materi (lanjutan)
6. Memperbaiki penulisan/penggunaan istilah/kata

Istilah adalah kata atau gabungan kata yang dengan


cermat mengungkapkan makna kosakata, proses, keadaan, atau
sifat yang khas dalam bidang tertentu. Penggunaan istilah dalam
paragraf harus sesuai dengan konteks atau makna kalimat.
Kadang-kadang terjadi kesalahan istilah dalam suatu kalimat.
Kamu dapat memperbaiki kesalahan tersebut. Untuk dapat
memperbaiki penulisan atau penggunaan istilah, kamu harus
membaca keseluruhan paragraf. Setelah itu, pahamilah konteks
kalimat. Terakhir, perbaikilah penulisan atau penggunaan istilah
atau kata sesuai dengan konteksnya.
Materi (lanjutan)
7. Memperbaiki tata kalimat dalam paragraf

Kalimat adalah satuan bahasa yang berdiri


sendiri. Kalimat terdiri atas fungsi subjek,
predikat, objek, keterangan, dan pelengkap.
Sebuah kalimat minimal terdiri atas fungsi
subjek dan predikat. Kalimat dianggap tidak
tepat jika tidak efektif. Sebuah kalimat dianggap
tidak efektif karena berbagai penyebab berikut.
Materi (lanjutan)
1. Ketidaklengkapan Unsur Kalimat
Kalimat minimal dua unsur, yaitu subjek dan predikat.
Contoh:
Membeli ikan di pasar.
Kalimat tersebut tidak efektif karena tidak menjelaskan
orang yang membeli ikan di pasar. Suntingan kalimat tersebut,
misalnya:
Ibu membeli ikan di pasar.
Materi (lanjutan)
2. Ketepatan Penempatan Unsur dalam Kalimat
Unsur-unsur dalam kalimat juga harus diletakkan di tempat
yang tepat. Jika unsur tersebut diletakkan tidak pada tempatnya,
kalimat akan menjadi tidak efektif.
Contoh:
Murid-murid sebelum ditegur oleh Ibu Guru, sering tidak
mengerjakan PR.
Kalimat tersebut tidak efektif karena salah meletakkan kata
murid-murid. Kata murid-murid seharusnya diletakkan di
belakang tanda koma. Suntingan kalimat tersebut adalah:
Sebelum ditegur Ibu Guru, murid-murid sering tidak
mengerjakan PR.
Materi (lanjutan)
3. Penggunaan Unsur Kalimat secara Berlebihan
Ketidakefektifan kalimat juga dapat dilihat dari penggunaan
unsur kalimat secara berlebihan. Unsur berlebihan itu dapat
berupa penggunaan kata sama arti atau pemakaian kata tugas
yang tidak perlu.
Contoh:
Para siswa-siswa sedang mengamati pertumbuhan tanaman
tomat.
Kalimat tersebut tidak efektif karena pemakaian kata para dan
siswa-siswa yang keduanya menunjukkan kata jamak. Kata siswa
tidak perlu diulang, Suntingan kalimat tersebut adalah:
Para siswa sedang mengamati pertumbuhan tanaman tomat.
Contoh Soal
1. Perhatikan paragraf berikut!
PT Perusahaan Gas Negara (PGN) mendirikan koperasi karet.
Koperasi tersebut didirikan di Desa Pagardewa, Muara Enim, Sumatera
Selatan. Koperasi tersebut bernama Koperasi Padetra Arto Mulyo. Pendirian
koperasi diawali dengan penandatanganan kerja sama antara Padetra Arto
Mulyo dengan PT Kirana Megatra Tbk. PT Kirana Megatra Tbk merupakan
produsen karet di desa tersebut.
Koperasi Padetra Arto Mulyo memiliki tujuan utama. Tujuan
didirikan koperasi ini untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Desa
Pagardewa. Melalui koperasi tersebut, para petani bisa mendapatkan harga
jual karet sesuai harga pasar. Dengan demikian, kesejahteraan hidup para
petani karet di desa tersebut dapat meningkat.
Pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah .....
A. Di mana PT Kirana Megatra Tbk pertama kali didirikan?
B. Kapan Koperasi Padetra Arto Mulyo didirikan di Desa Pagardewa?
C. Bagaimana proses awal pendirian Koperasi Padetra Arto Mulya?
D. Berapa pendapatan para petani karet di Desa Pagardewa?
Contoh Soal (lanjutan)
2. Perhatikan paragraf berikut!
Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) membuat bus berbahan
bakar listrik. Bus tersebut dibuat untuk menghemat energi. Warna bus listrik
didominasi warna merah. Panjangnya lima meter, lebarnya 2,3 meter, dan
tingginya 2,8 meter. Bus buatan anak bangsa ini bisa mengangkut 25-30
orang. Meskipun bisa mengangkut puluhan orang, bus tersebut hanya
memiliki sembilan tempat duduk. Penumpang selebihnya berdiri
berpegangan pada tali gantungan.
Bus berbahan bakar listrik tidak dibuat, maka energi akan ....
A. irit
B. menipis
C. habis
D. ada
Contoh Soal (lanjutan)
3. Bacalah kedua teks berikut!
Teks I
Tujuh Juta Anak Usia Sekolah Pustus Sekolah
Lebih dari tujuh juta anak usia seolah di Indonesia tidak bersekolah. Kerentanan anak putus
sekolah biasanya terjadi pada anak berlatar belakang sosial ekonomi rendah. Sebagian besar anak putus
sekolah cenderung mencari uang untuk membantu orang tua. Anak-anak yang sudah mengenal uang
tersebut cenderung menyepelekan pendidikan karena berpikir sekolah tidak perlu dilakukan.
Teks II
Anak Putus Sekolahkarena Ekonomi
Sekira 75,7 persen siswa putus sekolah di Indonesia karena persoalan ekonomi. Anak putus
sekolah yang sudah bekerja sulit untuk diajak kembali ke bangku sekolah. Pasalnya, anak tersebut
dituntut untuk bekerja oleh orang tuanya. Mereka diharapkan mampu meningkatkan ekonomi keluarga.

Persamaan kedua teks tersebut adalah . . . .


A. Orang tua dari ekonomi rendah menuntut anaknya untuk bekerja dari pada sekolah.
B. Peningkatan jumlah anak putus sekolah di Indonesia harus mendapatkan perhatian serius.
C. Anak putus sekolah disebabkan orang tua ingin anaknya membantu ekonomi keluarga.
D. Sebagian besar anak usia sekolah yang putus sekolah di Indonesia karena faktor ekonomi.
Contoh Soal (lanjutan)
4. Perhatikan data berikut!
Dalam rangka membantu korban banjir Kepala SD Assalaam
meminta setiap peserta didik dari kelas I – VI membawa sembako. Sembako
yang bisa dibawa anatara lain beras, gula, telur, dan kopi. Setelah sumbangan
terkumpul, pihak sekolah menimbang sembako dari para siswa. sumbangan
beras terkumpul 75 kg. Sumbangan gula terkumpul 25 kg. Sumbangan telur
terkumpul 10 kg. Sumbangan kopi terkumpul 1 kg.
No. Jenis Sumbangan Jumlah
1. Beras ... 1)
2. Gula ... 2)
3. Telur ... 3)
4. Kopi ... 4)

Data yang tepat untuk mengisi nomor 2 adalah ...


A. 75 kg
B. 25 kg
C. 10 kg
D. 1 kg
Contoh Soal (lanjutan)
Kutipan cerita anak berikut untuk soal nomor 5 – 7!
Apabila ada waktu luang, Wiwil mengetik karangannya dengan mesin tik
manual milik ayahnya. Untuk biaya pengiriman naskah, Wiwil harus mengurangi
uang jajannya untuk membeli prangko.
Tidak terasa sudah hampir enam bulan Wiwil rajin mengarang. Wiwil
mengirimkan karangannya ke berbagai majalah dan tabloid anak-anak. Akan tetapi,
belum ada satu pun karangan Wiwil yang berhasil dimuat. Tentu saja Wiwil sangat
sedih. Ia juga malu kepada ayah, ibu, Mas Puji, guru-guru, dan teman-teman
sekolahnya. Sebab, ia pernah mengatakan pada mereka bahwa tak lama lagi ia
akan menjadi pengarang cilik terkenal.
Namun, kenyataannya, hingga sekarang belum terbukti. Melihat adiknya selalu
murung, Puji pun menghiburnya.
“Kamu nggak perlu terlalu sedih, Wil. Mungkin, karanganmu itu belum cukup
bagus, atau belum sesuai dengan visi dan misi majalah tersebut, sehingga belum
layak untuk dimuat,” tutur Puji sehabis makan malam di meja makan.
“Tapi, sudah banyak karangan yang Wiwil kirimkan, Mas, tidak satupun
dimuat? Kalau terus-menerus seperti ini lebih baik Wiwil berhenti mengarang saja.
Mungkin Wiwil tidak berbakat mengarang,” kata Wiwil sambil cemberut.
“Eit, gitu aja ngambek?” Puji tersenyum, kemudian memegang bahu adiknya.
“Katanya mau jadi pengarang terkenal? Baru mendapat rintangan begitu saja sudah
putus asa.”
Contoh Soal (lanjutan)
5. Watak Mas Fuji adalah ...
A. dermawan
B. suka menolong
C. setia pada keluarga
D. bijaksana
Contoh Soal (lanjutan)
6. Amanat cetita tersebut adalah ...
A. Jangan takut menghadapi persoalan
sekolah.
B. Pantang menyerah untuk meraih
kesuksesan.
C. Menghargai perjuangan saudara
kandung
D. Sifat dengki harus dihilangkan dalam
diri.
Contoh Soal (lanjutan)
7. Latar cerita tersebut adalah ....
A. ruang tamu, pagi hari
B. kamar tidur, siang hari
C. ruang makan, malam hari
D. teras rumah, malam hari
Contoh Soal (lanjutan)
8. Bacalah kutipan cerita berikut!

Di Desa Merbabu tinggallah seorang kakek bersama dua cucunya.


Kedua cucu tersebut bernama Anggara dan Pratama. Anggara dan Pratama
selalu pergi ke hutan untuk mencari kayu dan buah. Namun, di hutan Pratama
tidak mengerjakan apa-apa. Ia menyuruh Anggara mengerjakan semua
pekerjaannya. Anggara selalu baik kepada Pratama. Akan tetapi, Pratama tidak
pernah membalasnya dengan kebaikan. Pratama justru semakin membebani
pekerjaan Anggara.
Sikap yang menunjukkan keteladanan tokoh Anggara adalah . . .
A. Anggara mengabulkan permintaan adik semata wayangnya.
B. Anggara pantang menyerah menghadapi rintangan di hutan.
C. Anggara selalu berbuat baik kepada saudaranya.
D. Anggara selalu sayang dan peduli kepada kakeknya.
Contoh Soal (lanjutan)
9. Bacalah kutipan cerita berikut!
Hari ini cukup banyak pembeli datang. Perkataan kami
yang sopan dan ramah membuat pelanggan betah berlama-lama
di toko. Tentunya mereka membeli dengan jumlah yang banyak.
Sesekali terdengar sekilas pembicaraan pelanggan. Mereka
mengatakan bahwa toko kami unik. Bisa dibayangkan apa yang
terjadi jika pelayanan tidak memuaskan.
Nilai moral cerita tersebut . . . .
A. Membiarkan pembeli mengambil barang sendiri.
B. Melayani semua pembeli dengan ramah.
C. Memaksa pembeli untuk membeli barang.
D. Meminta pembeli untuk segera pergi.
Contoh Soal (lanjutan)
10. Cacing tanah dimanfaatkan manusia untuk
mengobati penyakit tipes.
Istilah yang tepat untuk memperbaiki istilah
tipes adalah .....
A. tifes
B. tifus
C. tives
D. tivus
Contoh Soal (lanjutan)
11. Perhatikan paragraf berikut!
Semalam Desa Tanjung Sari kebanjiran. Luapan air menenggelamkan
seluruh permukiman padat penduduk. Seluruh penduduk mengungsi dan
membuat penampungan sementara di desa tetangga yang letaknya lebih
tinggi. Mereka tidak hanya kehilangan rumah, tetapi harta benda di
dalamnya. Para penduduk semua sangat khawatir akan masa depan mereka
sekalian.

Perbaikan kalimat bercetak miring dalam paragraf tersebut adalah ...


A. Penduduk semua sangat khawatir akan masa depan mereka
sekalian.
B. Penduduk sangat khawatir akan masa depan mereka.
C. Para penduduk sangat khawatir akan masa depan mereka.
D. Para penduduk sangat khawatir akan masa depan mereka sekalian.
semoga sukses
good luck
PENGAYAAN US
BAHASA INDONESIA
1. Melengkapi kalimat/teks
dengan istilah/kata
2. Menyusun berbagai
petunjuk
menggunakan/membuat
sesuatu
GOAL 3. Menunjukkan dan
memperbaiki kesalahan
ejaan pada paragraf
4. Menunjukkan dan
memperbaiki kesalahan
tanda baca
Materi
1. Melengkapi kalimat/teks dengan
istilah/kata

Paragraf rumpang dapat dilengkapi dengan


istilah. Penggunaan istilah dalam paragraf harus
sesuai dengan konteks atau makna kalimat. Kita
harus membaca keseluruhan paragraf sebelum
menentukan istilah tepat untuk melengkapi
paragraf tersebut. Pilihan istilah harus tepat
dengan pemakaian dalam kalimat.
Materi (lanjutan)
2. Menyusun berbagai petunjuk menggunakan/membuat
sesuatu

Petunjuk melakukan/membuat sesuatu dapat kita susun sesuai


urutan yang logis. Cara menyusun petunjuk sebagai berikut.
1. Perhatikan setiap kalimat yang merupakan langkah
mengerjakan sesuatu secara seksama.
2. Memilih langkah paling dasar dalam mengerjakan
sesuatu sebagai langkah pertama.
3. Memilih langkah selanjutnya sesuai urutan penggunaan
secara tepat dan logis hingga langkah terakhir.
4. Membaca kembali petunjuk yang disusun dengan teliti.
Jangan sampai ada petunjuk terlewatkan.
Materi (lanjutan)
3. Menunjukkan dan memperbaiki kesalahan ejaan pada paragraf

Ejaan adalah kaidah-kaidah cara menggambarkan bunyi-bunyi (kata, kalimat, dan sebagainya) dalam bentuk
tulisan (huruf-huruf) dan penggunaan tanda baca. Kaidah dalam ejaan adalah pemakaian huruf kapital atau
huruf besar dan pemakaian tanda baca.
Kaidah pemakaian huruf kapital (besar) sebagai berikut.
1. Sebagai huruf pertama kata pada awal kalimat.
2. Sebagai huruf pertama petikan langsung.
3. Sebagai huruf pertama unsur-unsur nama orang.
4. Sebagai huruf pertama dalam ungkapan yang berhubungan dengan Than, agama, dan kitab suci.
5. Sebagai huruf pertama nama gelar kehormatan, keturunan, dan keagamaan yang diikuti nama orang.
6. Sebagai huruf pertama unsur nama jabatan dan pengkat yang diikuti nama orang.
7. Sebagai huruf pertama nama bangsa, suku, dan bahasa.
8. Sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari.
9. Sebagai huruf pertama nama geografi
10. Sebagai huruf pertama semua unsur negara maupun lembaga pemeritahan.
11. Sebagai huruf pertama nama buku, majalah, surat kabat, dan judul karangan.
12. Sebagai huruf pertama unsur singkatan nama gelar, pangkat, dan sapaan.
13. Sebagai huruf pertama kata penunjuk hubungan kekerabatan.
14. Sebagai huruf pertama kata ganti Anda.
Materi (lanjutan)
4. Menunjukkan dan memperbaiki kesalahan tanda baca

Dalam kaidah bahasa tanda baca meliputi.


1. Tanda titik ( . ) digunakan pada akhir kalimat yang bukan pertanyaan
atau seruan.
2. Tanda koma ( , ) digunakan diantara unsur-unsur dalam suatu
perincian atau pembilangan. Tanda koma diletakkan setelah
penggunaan kata seru. Seperti o, ya, wah, aduh, atau amboi sebagai
ungkapan dari perasaan penutur.
3. Tanda titik dua ( : ) digunakan pada akhir suatu pernyataan lengkap
yang diikuti rangkaian atau pemerian.
4. Tanda hubung ( - ) digunakan untuk menyambung unsur-unsur kata
ulang.
Materi (lanjutan)
5. Tanda pisah ( – ) digunakan diantara dua bilangan, tanggal,
atau tempat dengang arti ‘sampai dengan’ atau ‘sampai ke’.
6. Tanda tanya ( ? ) digunakan pada akhir kalimat tanya.
7. Tanda seru ( ! ) digunakan sesudah ungkapan yang berupa
seruan atau perintah.
8. Tanda kurung (( ... )) digunakan untuk mengapit keterangan
tambahan.
9. Tanda petik (“ ... “) digunakan untuk mengapit petikan
langsung.
10. Tanda garis miring ( / ) digunakan untuk memisahkan nomor
bagian dalam surat dan yang berarti per.
Contoh Soal
1. Bacalah paragraf berikut!
Hutan berperan penting dalam kehidupan kita. Hutan berfungsi
sebagai paru-paru dunia. Tanpa hutan, ... udara semakin tinggi. Kita
akan menghirup udara kotor jika tidak ada hutan. Namun, luas hutan
saat ini semakin sempit. Banyak pohon di hutan ditebangi dan dibakar.
Fungsi hutan sebagai paru-paru dunia pun berkurang.

Istilah tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...


A. polusi
B. tekanan
C. ventilasi
D. suhu
Contoh Soal
2. Perhatikan petunjuk penggunaan acak berikut!
1) Ambil remote control untuk memindahkan channel televisi yang kamu
inginkan.
2) Tancapkan boster (apabila ada) ke dalam sumber listrik.
3) Tancapkan stopkontak/steker ke sumber listrik.
4) Usahakan duduk sekira 2 – 3 meter dari layar televisi.
5) Tekan tombol power (on) pada panel yang tersedi di bagian muka
televisi.

Urutan petunjuk penggunaan yang tepat adalah ...


A. 2) – 1) – 3) – 5) – 4)
B. 2) – 1) – 4) – 5) – 3)
C. 3) – 2) – 5) – 1) – 4)
D. 3) – 5) – 1) – 4) – 2)
Contoh Soal (lanjutan)
3. Perhatikan kalimat berikut!
Baru-baru ini gubernur jawa tengah meresmikan jembatan di
kecamatan rembang.

Penulisan yang tepat adalah .....


a. Baru-baru ini gubernur jawa tengah meresmikan jembatan di
kecamatan rembang.
b. Baru-baru ini Gubernur Jawa Tengah meresmikan jembatan di
Kecamatan Rembang.
c. aru-baru ini gubernur Jawa Tengah meresmikan jembatan di
kecamatan rembang.
d. Baru-baru ini Gubernur Jawa tengah meresmikan jembatan di
kecamatan rembang.
Contoh Soal (lanjutan)
4. Perhatikan cuplikan surat berikut!
Sobatku, Ari,
Bagaimana kabarmu? Semoga selalu sehat. Kabarku saat ini juga sehat-sehat
saja. Aku tidak sabar menunggu liburan akan datang. Aku tidak sabar bermain
denganmu dan melakukan berbagai kegiatan seperti bermain sepak bola memancing
di sungai dan memetik mangga. Tunggu kedatanganku ya!

Tanda baca yang tepat untuk kalimat bersetak miring adalah ...
A. Aku tidak sabar bermain denganmu dan melakukan berbagai kegiatan seperti:
bermain sepak bola, memancing di sungai, dan memetik mangga.
B. Aku tidak sabar bermain denganmu dan melakukan berbagai kegiatan, seperti
bermain sepak bola, memancing di sungai, dan memetik mangga.
C. Aku tidak sabar bermain denganmu dan melakukan berbagai kegiatan seperti:
bermain sepak bola memancing di sungai, dan memetik mangga.
D. Aku tidak sabar bermain denganmu dan melakukan berbagai kegiatan seperti,
bermain sepak bola, memancing di sungai, dan memetik mangga.
semoga sukses
good luck

Anda mungkin juga menyukai