Anda di halaman 1dari 8

BAHAN AJAR MATEMATIKA

BAHAN AJAR

PENYUSUN

PENYUSUN : LENY FEBRIYANTI SIANIPAR, S.Pd

NOMOR PESERTA PPG : 201502918428

ASAL SEKOLAH : SMPN 2 BAKAUHENI

MATA PELAJARAN : MATEMATIKA

KELAS/SEMESTER : VIII/GANJIL

MATERI POKOK : RELASI DAN FUNGSI

Page |1
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Pertemuan 1
Korespondensi Satu-Satu

Pengertian Korespondensi Satu-satu


Korespondensi satu-satu adalah fungsi yang memetakan setiap anggota dari
himpunan A ke tepat satu anggota B dan setiap anggota himpuan B ke tepat satu
anggota A. ini berarti, banyak anggota himpunan A dan B harus sama atau n (A) = n
(B).
Korespondensi satu-satu merupakan fungsi khusus yang memasangkan setiap
anggota himpunan A dengan tepat satu anggota himpunan B dan begitupun
sebaliknya.

Jika n(A) = n(B) = n maka banyak korespondensi satu-satu yang mungkin antara
himpunan A dan B adalah n! = n × (n – 1) × (n – 2) × ... × 3 × 2 × 1.
Contoh:
Himpunan A={1,2,3} dan himpunan B={A,B,C}. Banyaknya korespondensi
satusatu yang mungkin untuk himpunan A dan B adalah 3 x 2 x 1 = 6

Contoh 1
Diketahui A = {1, 4, 9, 16, 25} dan B = {1, 2, 3, 4, 5}. Gambarkan diagram panah
dari himpunan A ke himpunan B dengan relasi kuadrat dari. Apakah fungsi dari
himpunan A ke himpunan B merupakan korespondensi satu-satu?

Penyelesaian:

Diagram panah dari himpunan A ke himpunan B adalah sebagai berikut.

Page |3
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Berdasarkan pengertian korespondensi satu-satu, fungsi dari himpunan A ke


himpunan B merupakan korespondensi satu-satu.

Contoh 2
Diketahui P = {14, 16, 18, 20} dan Q = {12, 14, 16}. Nyatakan himpunan pasangan
berurutan relasi dua lebihnya dari dari himpunan P ke himpunan Q. Apakah fungsi
dari himpunan P ke himpunan Q merupakan korespondensi satu-satu?
Penyelesaian:
Diketahui:
P = {14, 16, 18, 20}
Q = {12, 14, 16}
Himpunan pasangan berurutan relasi dua lebihnya dari dari himpunan P ke himpunan
Q adalah: {(14, 12), (16, 14), (18, 16)}.
Berdasarkan pengertian korespondensi satu-satu, fungsi dari himpunan P ke
himpunan Q bukan merupakan korespondensi satu-satu. Ini karena ada 1 anggota
himpunan P yaitu 20 tidak memiliki pasangan dengan anggota himpunan Q.

RANGKUMAN
Dari uraian materi dapat disimpulkan bahwa
✓ Korespondensi satu-satu adalah fungsi yang memetakan setiap anggota A
(domain) tepat satu pada anggota B (kodomain) dan sebaliknya
✓ Korespondensi satu-satu dari A ke B harus memenuhi syarat n(A) = n(B).
✓ Banyak korespondensi satu-satu dari A ke B atau sebaliknya =n(A) !=n(A) !

Masalah 1

Page |4
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Masalah 2

Soal
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas dan benar!
1. Di antara pasangan himpunan berikut, manakah yang dapat membentuk
korespondensi satu-satu?
a. A= {Bulan diawali dengan huruf J} dan B= {Faktor dari 4}
b. C= {Bilangan prima ganjil kurang dari 10} dan D= {a, I, u,e, o}
c. E= {Hari antara Minggu dan Rabu} dan F= {Warna bendera Negara RI}
2. Diketahui P = {a, b, c} dan Q = {-1, 0, 1}. Buatlah korespondensi satu-satu dari P ke Q
dengan menggunakan diagram panah. Berapa banyak korespondensi satu-satu yang
mungkin dari P ke Q?
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Pertemuan 2
NOTASI DAN NILAI FUNGSI

A. Notasi dan Rumus Fungsi


Suatu fungsi dinotasikan dengan huruf kecil, seperti f, g, h, k, atau l. Rumus fungsi
biasanya ditulis f : x → ax + b atau f(x) = ax + b dengan a,b € R dan a ≠ 0

B. Menghitung Nilai Fungsi


Jika diketahui rumus fungsi f(x) , maka dapat ditentukan nilai fungsinya dengan cara
mensubstitusikan nilai x pada rumus fungsi tersebut, yaitu dengan mengganti setiap x
pada rumus fungsi dengan nilai x yang diketahui
Contoh:
1. Diketahui f(x) = 5x + 5. Tentukan nilai fungsi tersebut untuk x.
Penyelesaian :
Dengan mengganti setiap x pada rumus fungsi dengan nilai x yang diketahui, diperoleh:
f (x) = 5x + 5 f(1) =5(1)+5 f(1) = 10
Jadi, nilai fungsi f(x) = 5x + 5 untuk x = 1 adalah 10

2. Fungsi f(x) = 3x+ 1 mempunyai daerah asal {1, 2, 3}. Tentukan nilai fungsi tersebut
dan nyatakan dalam tabel fungsi.
Penyelesaian:

C. Grafik Fungsi
Suatu pemetaan atau fungsi dari himpunan A ke B dapat dibuat grafik pemetaannya.
Grafik suatu pemetaan (fungsi) adalah bentuk diagram cartesius dari pemetaan
(fungsi).
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Contoh:

1. Gambarlah grafik fungsi dengan domain


bilangan bulat}

Penyelesaian
0 1 2 3 4 5 6 7 8

3 4 5 6 7 8 9 10 11

(0,3) (1,4) (2,5) (3,6) (4,7) (5,8) (6,9) (7,10) (8,11)

Masalah
BAHAN AJAR MATEMATIKA

Soal
1. Fungsi f didefinisikan sebagai f (x) = 2x + 1.
a. Tentukan nilai fungsi f untuk x = -2,-1,0,1,2,3
b. Gambarkan grafik fungsi tersebut.

2. Pasar ikan Muara Pilu menerima pekerja yang dibayar harian. Jam kerja yang ditetapkan
adalah dari pukul 05.00 WIB sampai dengan pukul 08.00 WIB, lewat dari itu dihitung lembur.
Gaji yang ditetapkan saat jam kerja adalah Rp. 30.000, jika lewat dari jam kerja mendapat
tambahan gaji Rp. 4.000 per jam nya. Hari ini pak Asep bekerja di pasar ikan Muara Pilu dari
pukul 05.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB. Berapa gaji pak Asep yang diterima hari ini?
BAHAN AJAR MATEMATIKA

DAFTAR PUSTAKA

Kurniawan. 2017. Buku Matematika SMP/MTs Kelas VII semester 1. Jakarta: Erlangga.

Belajar Pendamping siswa canggih matematika untuk SMP/MTs Kelas VII semester 1. Klaten
: CV. Gema Nusa

Abdur, R.A., Mohammad, T., Erik, F., Zainul, I.& Ibdu, T.2018. Buku Guru Matematika Kelas
VIII SMP/ MTs. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, kemdikbud.

Abdur, R.A., Mohammad, T., Erik, F., Zainul, I.& Ibdu, T.2017. Buku Siswa Matematika
Kelas VIII SMP/ MTs. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, kemdikbud

Page |6

Anda mungkin juga menyukai