Anda di halaman 1dari 20

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Karya Budi Cileunyi


Mata Pelajaran : IPA
Kelas / Semester : VIII IPA / 1 (Ganjil)
Materi Pokok : Struktur dan Fungsi Tumbuhan
Alokasi Waktu : 4 x Pertemuan

I. Kompetensi Inti

KI - 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.

KI - 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan


percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.

KI - 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan


prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata

KI – 4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggurunakan,


mengururai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak
(menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai
dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut
pandang/teori

II. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.4 Menganalisis keterkaitan 3.4.1. Menganalisis struktur dan fungsi akar pada
struktur jaringan tumbuhan dan tumbuhan.
fungsinya, serta teknologi yang 3.4.2. Menganalisis struktur dan fungsi batang pada
terinspirasi oleh struktur tumbuhan.
tumbuhan. 3.4.3. Menganalisis struktur dan fungsi daun
tumbuhan
3.4.4. Menganalisis struktur dan fungsi bunga pada
tumbuhan
3.4.5. Menganalisis struktur dan fungsi buah dan biji
pada tumbuhan
3.4.6. Mengaitkan hubungan antara struktur dan fungsi
jaringan di akar
3.4.7. Mengaitkan hubungan antara struktur dan fungsi
jaringan di batang
3.4.8. Mengaitkan hubungan antara struktur dan fungsi
jaringan di daun
4.4 Menyajikan karya dari hasil 4.4.1. Menyajikan data hasil pengamatan struktur dan
penelusuran berbagai sumber fungsi organ tumbuhan
informasi tentang teknologi yang 4.4.2. Menyajikan data berdasarkan hasil pengamatan
terinspirasi dari hasil pengamatan struktur jaringan tumbuhan (akar, batang, daun) dan
struktur tumbuhan. membuat laporannya
4.4.3. Menyajikan berbagai fakta mengenai berbagai
ide teknologi sederhana yang terilhami oleh struktur
jaringan tumbuhan

III. Tujuan Pembelajaran


Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran dengan pendekatan saintifik menggunakan
model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament), peserta didik diharapkan mampu:
Pertemuan 1
3.4.1. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menganalisis
struktur dan fungsi akar pada tumbuhan.
3.4.2. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menganalisis
struktur dan fungsi batang pada tumbuhan.
3.4.3. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menganalisis
struktur dan fungsi daun tumbuhan.
3.4.4. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menganalisis
struktur dan fungsi bunga pada tumbuhan.
3.4.5. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menganalisis
struktur dan fungsi buah dan biji pada tumbuhan.
Pertemuan 2
3.4.6. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu hubungan antara
struktur dan fungsi jaringan di akar..
3.4.7. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu mengaitkan
hubungan hubungan antara struktur dan fungsi jaringan di batang.
3.4.8. Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu mengaitkan
hubungan hubungan antara struktur dan fungsi jaringan di daun
Pertemuan 3
4.4.1 Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menyajikan data
hasil pengamatan struktur dan fungsi organ tumbuhan
4.4.2 Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menyajikan data
berdasarkan hasil pengamatan struktur jaringan tumbuhan (akar, batang, daun) dan
membuat laporannya..
4.4.3 Setelah melakukan pengamatan diharapkan siswa kelas VIII mampu menyajikan
berbagai fakta mengenai berbagai ide teknologi sederhana yang terilhami oleh
struktur jaringan tumbuhan
Pertemuan 4
Siswa mampu melakukan evaluasi pembelajaran

I. Materi Pembelajaran
1. Struktur dan fungsi akar,batang,daun dan bunga
2. Struktur dan fungsi jaringan tumbuhan
3. Teknologi tang terinspirasi dari struktur jaringan tumbuhan

II. Metode Pembelajaran


1. Pendekatan: Scientific Learning
2. Model Pembelajaran: TGT (Teams Games Tournament)
3. Metode Pembelajaran: Ceramah, Tanya Jawab atau Diskusi

III. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran


1. Media : Poster
2. Alat : Papan tulis,HVS,LKPD

3. Sumber :
a. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017 edisi Revisi. Ilmu Pengetahuan
Alam SMP/MTs Kelas VIII Semester 1. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan
Kebudayaan.
b. Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017 edisi Revisi. Buku Guru Ilmu
Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VIII. Kementrian Pendidikan dan
Kebudayaan
c. https://youtu.be/fk2D9ztJtIA

IV. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


a. Pertemuan 1
Langkah Pembelajaran Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu
Pendahuluan 1. Guru memberi salam pembuka, 5 menit
mengecek kesiapan dan absensi
peserta didik.
2. Guru menyampaikan apersepsi
kegiatan pembelajaran serta
memberikan motivasi belajar kepada
peserta didik.
3. Guru membentuk kelompok belajar
serta menyampaikan dan
menjelaskan tujuan pembelajaran dan
aktivitas kegiatan pembelajaran
termasuk cara pengerjaannya.
Kegiatan Inti 1. Peserta didik mengamati gambar 60 menit
yang diperlihatkan dalam power
point.
2. Guru meminta peserta didik untuk
mengajukan pendapat atau
pertanyaan terkait materi yang belum
dipahami setelah melihat gambar
yang diberikan.
3. Guru menjelaskan secara singkat
tentang materi aliran energi bagian
rantai makanan dan jaring-jaring
makanan.
4. Guru memberikan soal evaluasi atau
post-test kepada peserta didik terkait
materii Ekosistem yang telah
dipelajari selama beberapa
pertemuan.
5. Guru meminta peserta didik secara
berkelompok untuk membuat poster
atau bagan terkait dengan materi
yang telah didiskusikan.
Penutup 1. Guru meminta peserta didik untuk 5 menit
menyampaikan kesimpulan tentang
materi yang baru disampaikan.
2. Guru memberikan umpan balik dengan
bertanya kepada peserta didik atau
kelompok mengenai proses
pembelajaran.
3. Guru memberikan motivasi belajar
4. dan salam penutup kepada peserta
didik.

V. Penilaian Hasil Pembelajaran


No. Penilaian Teknik Penilaian Bentuk Instrumen Instrumen
1 Sikap Observasi Rubrik Penilaian Terlampir
2 Pengetahuan Tes Tulis (PG) LKPD dan Evaluasi Terlampir
3 Keterampilan Penilaian Kinerja LKPD Terlampir

VI. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Remedial
a. Peserta didik yang masih memiliki kesulitan dalam mempelajari materi struktur
dan fungsi tumbuhan dapat berdiskusi dengan guru atau teman.
b. Guru memilihkan paragraf yang sederhana kemudian bersama menemukan
informasi penting.
c. Teman sebaya dapat menjadi tutor untuk teman-temannya yang mengalami
keterlambatan dalam belajar.

2. Pengayaan
a. Peserta didik membuat rangkuman yang berisikan materi struktur dan fungsi
tumbuhan

b. mencapai nilai ketuntasan dengan mengerjakan soal-soal latihan yang berkaitan


dengan materi struktur dan fungsi tumbuhan sebagai pendalaman materi.

Bandung, 7 Oktober 2022

Mengetahui

Guru Mata Pelajaran Guru PPL


LEMBAR
KERJA PESERTA
DIDIK
Untuk SMP Karya Budi Kelas VIII

LKPD STRUKTUR DAN FUNGSI


TUMBUHAN

Nama :
Kelas :

LKPD IPA
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
Sekolah : SMP Karya Budi Cileunyi
Mata Pelajaran : IPA
Kelas / Semester : VIII / 1 (Ganjil)
Materi Pokok : Struktur dan Fungsi Tumbuhan
Submateri Pokok :

Kompetensi Dasar

3.4 Menganalisis keterkaitan struktur jaringan tumbuhan dan fungsinya, serta teknologi
yang terinspirasi oleh struktur tumbuhan.

Indikator Pembelajaran

3.4.1. Menganalisis struktur dan fungsi akar pada tumbuhan.


3.4.2. Menganalisis struktur dan fungsi batang pada tumbuhan.
3.4.3. Menganalisis struktur dan fungsi daun tumbuhan
3.4.4. Menganalisis struktur dan fungsi bunga pada tumbuhan
3.4.5. Menganalisis struktur dan fungsi buah dan biji pada tumbuhan

Petunjuk Kegiatan

Bacalah dengan seksama petunjuk kegiatan yang telah diberikan


Kerjakan langkah-langkah kegiatan sesuai dengan petunjuk kerja
Dalam melakukan kegiatan yang individu hendaknya dikerjakan sesuai dengan kemampuan masing-masin
Dalam melakukan kegiatan yang berkelompok hendaknya mengutamakan kerja sama dengan anggota sehin
Jika mengalami kesulitan dalam mengerjakan kegiatan, dapat bertanya kepada bapak/ibu guru
Tulislah kesimpulan yang diperoleh dari hasil yang telah dilakukan dengan mengisi pada lembar kerja yang di
STRUKTUR DAN FUNGSI
TUMBUHAN

1. Akar
Akar merupakan organ tumbuhan yang umumnya berada di bawah permukaan tanah, tidak memiliki
buku-buku, tumbuh ke pusat bumi atau menuju air, warna tidak hijau (keputih-putihan atau kekuning-
kuningan), dan memiliki bentuk meruncing. Terdapat dua jenis sistem perakaran pada tumbuhan, yaitu
serabut dan tunggang.

2. Batang

Pada umumnya tumbuhan yang kamu lihat memiliki batang yang berdiri tegak di atas tanah
serta mendukung cabang, daun, dan bunga. Batang umumnya berbentuk panjang bulat seperti
silinder, memiliki ruas-ruas (internodus) yang masing-masing dibatasi oleh buku-buku (nodus).
Pada nodus inilah tempat melekatnya daun dan tunas. Batang memiliki banyak fungsi antara
lain menyokong bagian-bagian tumbuhan yang berada di atas tanah,dan sebagai jalan pengangkutan
air dan mineral dari akar menuju daun dan jalan pengangkutan makanan dari daun ke seluruh tubuh
tumbuhan.
3. Daun

Daun merupakan organ tumbuhan yang menempel pada batang, biasanya berbentuk tipis


lebar dan banyak mengandung zat warna hijau yang dinamakan klorofil. Daun memiliki beberapa
fungsi, antara lain sebagai alat untuk mengambil gas karbon dioksida (CO2) yang digunakan sebagai
sumber (bahan baku) dalam fotosintesis, mengatur penguapan air (transpirasi), dan pernapasan
(respirasi) tumbuhan.

4. Bunga
Secara umum, bunga tersusun atas dua bagian Bunga merupakan alat reproduksi generatif pada
tumbuhan. Bunga biasanya memiliki warna yang menarik dan berfungsi untuk menarik serangga
atau hewan lain yang dapat membantu proses penyerbukan utama, yaitu perhiasan bunga dan alat
reproduksi bunga. Perhiasan bunga meliputi tangkai, kelopak (kaliks), dan mahkota (korola).
Sedangkan alat reproduksi berupa benang sari (alat kelamin jantan) dan putik (alat kelamin
betina). Bunga yang memiliki bagian-bagian tersebut disebut bunga lengkap. Sedangkan bunga
yang tidak memiliki salah satunya disebut bunga tidak lengkap.
5. Buah dan Biji
Salah satu bagian dari bunga yaitu putik (pistillum). Putik terdiri atas tiga bagian, yaitu
bagian dasar yang menggelembung disebut bakal buah (ovarium), bagian yang memanjang
disebut tangkai putik (stilus) dan kepala putik (stigma). Di dalam bakal buah terdapat satu atau
lebih bakal biji (ovul). Pada perkembangan selanjutnya, bakal buah akan berkembang menjadi buah
sedangkan bakal biji akan berkembang menjadi biji.
KEGIATAN

PROJEK

Tujuan: Siswa mampu menganalisis struktur dan fungsi pada tumbuhan.

Petunjuk Kerja
ah dan amati petunjuk kegiatan dengan teliti. Laksanakan tugas terstruktur atau projek secara bekerjasama dengan baik, kreat

Projek Permainan True and False

Kelompok :
Nama Anggota : 1.
2.
3.
4.
5.

A. Topik:
Struktur dan Fungsi Jaringan

B. Alat dan Bahan:


1) Kertas HVS (A4 / F4) atau Platform Edit Digital
2) ATK
3) Pewarna (pensil warna atau yang sejenisnya)
EVALUASI

Post Test / Evaluasi


Tujuan: Menganalisis struktur dan Fungsi tumbuhan.

Petunjuk Kerja
soal dengan seksama. Kemudian kerjakan secara individu dan jawablah pertanyaan-pertanyaan dengan benar dan tepat pada

Latihan Soal

1. Berdasarkan hasil pengamatan kamu pada saat mengamati struktur anatomi batang
pada kacang tanah dan jagung, jawablah pertanyaan berikut.
a. Jelaskan perbedaan struktur jaringan dari kedua batang tersebut
b. Berdasarkan ciri-cirinya, termasuk kelompok tumbuhan apakah jagung dan
kacang tanah?
2. Fotosintesis adalah proses penyusunan atau pembentukan senyawa kompleks dari
senyawa sederhana yang dilakukan oleh tumbuhan. Sebutkan 3 faktor yang
memengaruhi proses fotosintesis!
3. Akar pada tumbuhan berfungsi sebagai penopang tumbuhan untuk tumuh, namun
pada beberapa tumbuhan akar termodifikasi membentuk fungsi khusus. Sebutkan 3
macam jenis akar yang termodifikasi disertai dengan contoh tumbuhannya!
4. Tumbuhan membutuhkan berbagai bahan untuk fotosintesis. Salah satunya adalah air
yang bergerak dari akar sampai ke ujung daun.
a. Bagaimanakah cara air yang diserap dari tanah dapat sampai ke daun paling atas?
b. Bagian tubuh tumbuhan manakah yang berperan?
Lembar Jawaban

Nama :
Kelas :
No. Absen :

Lembar Jawaban Essay


No. Jawaban
1

4
kkk
Lampiran

Rubrik Penilaian

1. Penialian Sikap

Lembar Pengamatan Sikap Pada Saat Pembelajaran


Sikap Hasil Penilaian
No Nama Peserta Ket.
Tanggung
Didik Disiplin Jujur 1 2 3 4 5
Jawab
1
2
3
4
5

Ketentuan Pemberian Skor:


Nilai = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑥 100%
Skor 1 = Sangat Buruk 15

Skor 2 = Buruk Keterangan:


Skor 3 = Cukup Jumlah skor = Total skor yang diperoleh
Skor 4 = Baik 15 = Skor maksimum
Skor 5 = Sangat Baik 100% = Persen skor

2. Penilaian Keterampilan

Projek Permainan True and False


Ekosistem

a. Topik
Struktur dan fungsi Tumbuhan

b. Alat dan Bahan:


1) Kertas HVS (A4 / F4) atau Platform Edit Digital
2) ATK
3) Pewarna (pensil warna atau yang sejenisnya)
c. Kriteria Penilaian
Daftar Ceklis Penilaian Membuat Poster
Skor
No. Kriteria Penilaian Keterangan
1 2 3
1 Kesesuaian Materi
2 Kreativitas
3 Kerapihan
4 Ketepatan Waktu
Total Skor 12

Ketentuan Pemberian Skor:


Nilai = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑥 100
Skor 1 = Buruk 10000

Skor 2 = Keterangan:
Cukup Skor 3 Jumlah skor = Total skor yang diperoleh
= Baik 10 = Skor maksimum
100 = Persen skor

3. Penilaian Pengetahuan / Evaluasi

a. Soal Evaluasi

Petunjuk: Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1. Berdasarkan hasil pengamatan kamu pada saat mengamati struktur anatomi batang
pada kacang tanah dan jagung, jawablah pertanyaan berikut.
a. Jelaskan perbedaan struktur jaringan dari kedua batang tersebut
b. Berdasarkan ciri-cirinya, termasuk kelompok tumbuhan apakah jagung dan
kacang tanah?
2. Fotosintesis adalah proses penyusunan atau pembentukan senyawa kompleks dari
senyawa sederhana yang dilakukan oleh tumbuhan. Sebutkan 3 faktor yang
memengaruhi proses fotosintesis!
3. Akar pada tumbuhan berfungsi sebagai penopang tumbuhan untuk tumuh, namun
pada beberapa tumbuhan akar termodifikasi membentuk fungsi khusus. Sebutkan
3 macam jenis akar yang termodifikasi disertai dengan contoh tumbuhannya!
4. Tumbuhan membutuhkan berbagai bahan untuk fotosintesis. Salah satunya adalah
air yang bergerak dari akar sampai ke ujung daun.
a. Bagaimanakah cara air yang diserap dari tanah dapat sampai ke daun paling
atas?
b. Bagian tubuh tumbuhan manakah yang berperan?
b. Lembar Kerja Evaluasi

Nama :
Kelas :
No. Absen :

Lembar Jawaban Essay


No. Jawaban
1 a. Berkas pengangkut pada tumbuhan jagung tidak dipisahkan oleh kambium,
sedangkan berkas pengangkut pada tumbuhan kacang tanah dipisahkan oleh
kambium
b. b. jagung termasuk kelompok tumbuhan monokotil dan kacang tanah termasuk
tumbuhan dikotil
2 Tiga faktor yang mempengaruhi fotosintesis yaitu:
a) Cahaya matahari
b) Karbon dioksida
c) Air
3 Tiga macam jenis akar yang termodifikasi disertai dengan contoh tumbuhannya,
yaitu:
a) Akar napas, contoh tumbuhannya yaitu tumbuhan bakau atau mangrove
b) Akar pengisap, contoh tumbuhannya yaitu tumbuhan benalu
c) Akar penunjang, contoh tumbuhannya yaitu tumbuhan beringin, pandan, dan
tebu
4 a. Air diserap dari akar menuju daun melewati pembuluh angkut xilem. Ada beberapa
faktor yang mempengaruhi penyerapan air sampai ke daun, yaitu: tekanan akar,
kapilaritas air pada batang, dan daya isap daun
b. Xilem

c. Rubrik Penilaian
Nomor Soal Skor
1 3

2 2

3 2
4 3

Total Skor 10

Skor Maksimal = 10
Nilai = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑥 100
10

Keterangan:
Jumlah skor = Total skor yang diperoleh
10 = Skor maksimum
100 = Persen skor

Bandung, 7 Oktober 2022

Mengetahui

Guru Mata Pelajaran Guru PPL

Anda mungkin juga menyukai