Anda di halaman 1dari 11

KONSEP POKOK

DALAM ASPEK
PASAR
BAB 3
KELOMPOK 2

1. Indah Alibas (202030182)


2. Rahayu Drakel (202030228)
3. Nurmila Azizah Achmad (202030269)
4. Elis Monike Natalia Patty (202030080)
5. Said M Hentihu (202030342)
6. Alia J P Pattinaja (202030063)
7. Syahrul Khaerun (202030285)
TUJUAN
Pada pembahasan kali ini diharapkan kita dapat memahami beberapa
konsep utama dalam aspek pasar dari studi kelayakan proyek bisnis,
dan berdasar padatnya dapat diketahui data dan sumber data yang
diperlukan untuk memberikan jawaban terhadap pertanyaan-
pertanyaan tersebut.
Diharapkan juga kita dapat memahami tentang konsep estimasi dan
peramalan pasar potensial, strategi pemasaran yang diperlukan untuk
memasuki pasar yang tersedia, dan strategi pemasaran lanjutan yang
diperlukan.
PENGANTAR
Aspek pasar menempati kedudukan utama dalam pertimbangan investor dan
pendekatan yang digunakan oleh investor dalam memperebutkan konsumen
mendasarkan diri pada “intergrated marketing concept”.

Banyak contoh bahwa usaha pendirian atau Perluasan usaha yang secara
sepintas memiliki pasar potensial cukup besar, namun setelah
pelaksanaannya pasar tersebut tidak cukup tersedia dan timbul masalah yang
cukup rumit untuk diselesaikan.

Contoh misalnya kegagalan rencana pendirian pabrik Etanol sebagai sumber


energi alternatif di Kenya yang merupakan negara berkembang, pada tahun
1975 bernama Kenya Chemical and Food Company (KCFC).
Karakteristik pokok aspek pasar di negara berkembang yaitu:
1. Seringkali permintaan nasional untuk produk atau jasa
tertentu tidak terlalu besar.
2. Adanya garis pemisah yang cukup jelas dari segmen pasar
yang ada.
3. Kebanyakan produk yang dibuat merupakan produk
pengganti produk impor.
4. Untuk jenis produk tertentu, seringkali terjadi terlalu
besarnya peranan pemerintah untuk ikut campur tangan
dalam mempengaruhi mekanisme pasar.

Selain itu perlu dipahami adanya proyek bisnis yang diputuskan


untuk dilaksanakan berdasarkan “keputusan politik”.
PERTANYAAN DASAR
Beberapa pertanyaan dasar yang perlu mendapatkan jawaban dalam aspek pasar dari
usulan proyek bisnis adalah :
1. berapa market potensial ( pasar potensial) yang tersedia untuk masa yang akan
datang ? Untuk keperluan ini perlu diketahui tingkat permintaan masa lalu, sekarang dan
variabel-variabel yang berpengaruh terhadap permintaan tersebut, yang diduga juga
berpengaruh terhadap pasar potensial di masa yang akan datang.
2. Berapa “ market share” yang dapat diserap oleh proyek bisnis tersebut dari
keseluruhan pasar potensial ? Bagaimana perkembangan market share tersebut di masa
yang akan datang ?
3. Strategi pemasaran yang digunakan untuk mencapai market share yang telah
ditetapkan. Untuk keperluan ini perlu diperhatikan kedudukan produk dalam siklus usia
produk ( product life cycle) dan segmen “ marketing mix” yang digunakan termasuk di
dalamnya pemilihan skala prioritas, terutama dalam kaitannya dengan usaha investor
melakukan penetrasi dan memasuki pasar
DATA DAN SUMBER DATA
Data yang diperlukan dalam Analisis aspek pasar dari proyek proyek bisnis untuk
menjawab beberapa pertanyaan di atas antara lain:
1. kecenderungan konsumsi /permintaan masa lalu dan sekarang dan variabel-variabel
yang berpengaruh dan dapat dijadikan dasar perumusan model peramalan pasar
potensial dimasa yang akan datang.
2. penawaran produk sejenis di masa lalu dan sekarang serta kecenderungan di masa
yang akan datang termasuk didalamnya kemungkinan perluasan produksi dari
perusahaan pesaing dan batasan yang mempengaruhinya.
3. impor dan ekspor yang dilakukan oleh negara yang bersangkutan untuk produk yang
diusulkan dalam studi lokasi proyek bisnis.
4. struktur persaingan yakni mengetahui kedudukan proyek bisnis dalam struktur
persaingan termasuk didalamnya diusahakan dapat diketahui struktur biaya dari
perusahaan pesaing dalam memproduksi dan memasarkan produknya
5. tingkah laku ,motivasi,kebiasaan,dan preferensi konsumen.
6. pemilihan atau “marketing effort” yang dilakukan dan pemilihan skala prioritas dari
marketing mix yang tersedia.
PERAMALAN PERMINTAAN
Pembahasan ini terdapat 2(dua) masalah utama yg perlu mendapat
kejelasan pengertian.
1. Pengukuran pasar potensial saat sekarang dan peramalan pasar
potensial dimasa yg akan datang.
2. Pengukuran dari sebagian pasar potensial tersebut yamg dapat
diraih oleh proyek bisnis yang bersangkutan saat sekarang dan pada
masa yang akan datang.
STRATEGI PEMASARAN
Strategi pemasaran adalah berbagai usaha yang perlu dilakukan oleh
calon investor dalam mempengaruhi keputusan konsumen untuk
melakuka pembelian hasil produksinya.Dalam hal ini perlu hendaknya
dapat dibedaka antara usaha-usaha pemasaran yang dilakukan ketika
pertama kali memasak pasar dan usaha pemasaran lanjutan sesuai
dengan kedudukan produk dalam persaingan dan kedudukan produk
pada siklus usia produk.
Tanggapan penting yang mungkin terjadi atas program pemasaran
yang Direncanakan hendaknya juga dipertimbangkan, demikian pula
kemungkinan Adanya pelayanan khusus pada konsumen.
RINGKASAN
Pada waktu sekarang aspek pasar menempati prioritas pertama dan utama
dari studi kelayakan proyek bisnis. Banyak dijumpai kegagalan proyek bisnis
karena tidak tersedianya pasar potensial yang cukup terutama di negara
sedang berkembang, karena itu perlu dipahami beberapa karakteristik pasar di
negara sedang berkembang Beberapa pertanyaan dasar yang perlu dipahami
dari aspek pasar adalah Berapa market potensial yang tersedia dan berapa
bagian daripadanya yang Dapat diraih oleh proyek bisnis yang diusulkan serta
strategi pemasaran yang Direncanakan untuk memperebutkan
konsumen.Kedudukan produk, jangka waktu proyek bisnis dan daerah
pemasaran merupakan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap jawaban yang
diberikan terhadap pertanyaan-pertanyaan utama tersebut.
Thanks!

Anda mungkin juga menyukai