Anda di halaman 1dari 1

NIM : 031070105

MATA KULIAH : Sosiologi Komunikasi Massa (SKOM4205)

TUGAS 2

Karena komunikasi massa menghubungkan seluruh unsur masyarakat satu dengan yang
lainnya, dengan melalui produk media massa yang dihasilkan. Selain itu media massa
mencakup beragam aspek material, sumber daya manusia profesional, serta hingga aspek
teknik. Media massa juga selalu berinteraksi dan dipengaruhi oleh organisasi sosial,
ekonomi, politik, serta peristiwa yang terjadi dalam masyarakat.

Selain itu, komunikasi massa juga berada dalam lingkungan publik. Artinya, hidup matinya
sebuah institusi komunikasi massa sangat ditentukan oleh masyarakat dalam lingkungan
publik. Maka untuk menjaga keberlangsungan hidup sebuah instiusi komunikasi massa,
pengelola media maupun pekerja- pekerja berprinsip untuk terbuka terhadap masukan dari
komunikator maupun komunikan dari masyarakat. Media dalam hal ini memiliki peranan
besar dan berkontribusi dalam kebebasan ekonomi, politik, dan aktivitas budaya
masyarakat. Peranan institusi media dilakukan melalui kegiatan publikasi yang mereka
lakukan dengan melibatkan masyarakat sebagai sumber informasi maupun penerima
informasi.

Dengan begitu, komunikasi massa sebagai sebuah institusi sosial bisa dibilang institusi yang
kompleks, sebab institusi komunikasi massa berkaitan dengan aspek kelembagaan dari
suatu media. Dalam aspek ini, dibicarakan hal yang berkait dengan struktur organisasi,
kerjasama, motivasi, dan profesionalisme. Selain itu, komunikasi massa melalui salurannya
berkemampuan menyediakan kebutuhan informasi bagi semua orang. Dengan begitu,
lembaga media menjamin ketersediaan informasi yang dikemas sedemikian rupa dan
berpedoman pada aturan nilai-nilai khas organisasi media.

Anda mungkin juga menyukai