Anda di halaman 1dari 6

STANDARD OPERATING

PROCEDURE (SOP)
P

1 AGUSTUS 2021

HAWLIR NABILA

1
Standard Operating Procedure (SOP)
Internal Human Resources (HRD)

Untuk menetapkan memperjelas kebijakan sehubungan dengan sumber daya manusia


(“Human Resources” atau “HRD”) di PT Hawlir Nabila, dengan ini dirumuskan SOP
ini sebagai panduan kebijakan sumber daya manusia pada PT Hawlir Nabila (“HN”)
khususnya terkait proses evaluasi, dan insentif. SOP ini hanya berlaku kepada karyawan
HN dan tidak termasuk PIC lapangan.

Dalam sistem operasional HRD HN, terdapat beberapa pemangku kepentingan yaitu:
 PIC: Merupakan pihak yang bertanggung jawab atas operasional setiap properti
baik merupakan karyawan HN maupun bukan karyawan HN.
 Pengurus: Merupakan jajaran direksi di HN yang bertanggung jawab atas seluruh
operasional HN dan dapat memberikan otorisasi pada HN.
 Karyawan: Merupakan seluruh karyawan HN yang memiliki perjanjian kerja
dengan HN.

1. EVALUASI

Berikut adalah siklus evaluasi pegawai HN dalam satu tahun:

2
a. Setiap Karyawan melaporkan lima target untuk satu siklus review (enam
bulan) paling lambat tanggal 1 Desember tahun sebelumnya dan tanggal 1
Juni tahun berjalan. Target dapat diisi pada formulir berikut ini. Mohon untuk
dapat mengisi lima target yang DAPAT DIUKUR (contoh: ingin
meningkatkan tingkat sewa kantor menjadi 100%, ingin bisa menggunakan
aplikasi Instagram advertisement).
b. Setelah diisi, Pengurus akan mereview jawaban dan untuk periode 20 hari
setelahnya dilakukan diskusi, feedback dan perubahan antara Pengurus
dengan Karyawan atas target jika diperlukan. Setelah 20 hari, target telah
difinalisasi dan target tersebut yang akan digunakan untuk siklus review ini.
c. Pada akhir bulan (tanggal 20-22) bulan Juni dan Desember, Karyawan
melakukan rapat 1-on-1 untuk melakukan evaluasi atas penerapan target
siklus ini. Karyawan menjadwalkan rapat melalui google meets.
d. Pada tanggal 30 bulan berikutnya, Pengurus akan menyampaikan hasil dari
evaluasi melalui e-mail beserta dengan insentif (jika ada) yang akan berlaku.

2. PEER FEEDBACK

Setiap Karyawan wajib untuk mengisi formulir ini paling lambat pada tanggal
3
diisinya target (1 Desember dan 1 Juni). Formulir dapat diisi pada link ini. Seluruh
isi dari formular peer review akan disimpan dan tidak akan diungkapkan kepada
pihak diluar Pengurus HN.

3. HASIL EVALUSI

Terdapat tiga hasil evaluasi yaitu:


a. EXCEED – Jika dianggap pada siklus review tersebut Karyawan telah
melampaui ekspektasi dari tanggung jawab yang diberikan oleh HN kepada
Karyawan. Karyawan yang mendapatkan hasil review Exceed akan diberikan
tambahan insentif sebagaimana dijelaskan pada Angka 3 SOP ini.
b. MEET – Jika Karyawan dianggap telah memenuhi ekspektasi dari tanggung
jawab yang diberikan oleh HN kepada Karyawan. Karyawan yang
mendapatkan hasil Meet akan menerima insentif sebagaimana dijelaskan pada
Angka 3 SOP ini.
c. BELOW – Jika Karyawan dianggap belum dapat memenuhi ekspektasi dari
tanggung jawab yang diberikan oleh HN kepada Karyawan. Karyawan yang
mendapatkan hasil BELOW akan diwajibkan untuk memberikan rencana
pemenuhan untuk memperbaiki kinerja pada siklus review berikutnya. Jika
setelah dua siklus review Karyawan masih menerima nilai Below, maka
Karyawan dapat menerima pengurangan insentif.

4. INSENTIF

Berikut adalah kebijakan insentif dan atas nilai evaluasi pegawai HN pada suatu
siklus:

Nilai Tindakan yang Dilakukan Insentif


EXCEED Hasil dan insentif akan diumumkan Potensi kenaikan gaji,
melalui e-mail kepada Karyawan. kenaikan jabatan dan/atau
kenaikan bonus tahunan.
MEET Hasil dan insentif akan diumumkan Potensi kenaikan kenaikan
melalui e-mail kepada Karyawan. bonus tahunan.
BELOW Hasil dan insentif akan diumumkan Potensi penurunan bonus
melalui e-mail kepada Karyawan. tahunan jika Karyawan
Karyawan yang mendapatkan hasil menerima nilai Below
Below, wajib untuk mengisi rencana pada dua siklus review.
4
pemenuhan pada link ini.

Seluruh insentif akan dibagikan bersamaan dengan THR pada tahun berikutnya.

Berikut SOP ini dirumuskan, untuk menjadi referensi operasional pada PT Hawlir
Nabila. Apabila terdapat pertanyaan lebih lanjut dapat menghubungi : 081 11 884 889
(Nabila).

5
6

Anda mungkin juga menyukai