Anda di halaman 1dari 3

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan
a. Dalam hal kesehatan lingkungan sebagian besar warga tidak merasa
terganggu dengan lingkungan namun pada saat pengkajian ditemukan
beberapa hal yang tidak memenuhi syarat kesehatan lingkungan seperti :
 Dalam hal kepemilikan rumah sebagian besar warga telah memiliki
rumah dengan bangunan permanen dan lantai kedap air, tetapi ada
sebagian warga yang memiliki bangunan semi permanen bahkan non
permanen. Begitu pula dengan kondisi lantai ada sebagian warga yang
mempunyai lantai tidak kedap air (tanah, batu bata).
 Beberapa warga memiliki ventilasi <10% luas lantai dan sinar
matahari tidak dapat masuk dalam rumah dengan baik, sehingga
kondisi di dalam rumah terasa pengap.
 Sebagian warga tidak memiliki fasilitas MCK dirumah, sehingga
mereka menggunakan sungai sebagai fasilitas MCK.
 Sebagian besar warga mengatakan tidak ada petugas yang
mengangkut sampah sehingga sampah dibuang dikubangan dan
dibakar
b. Berdasarkan tingkat pendidikan, sebagian besar warga mempunyai tingkat
pendidikan SD atau sederajat, serta status sosial ekonomi menengah ke
bawah sehingga kesadaran akan pentingnya kesehatan masih kurang.
c. Sebagian besar status gizi balita di RW IV baik, didukung oleh status
kesehatan ibu yang baik pula.
d. Perkembangan kesehatan remaja di RW IV umumnya cukup baik dilihat
dari hampir setengah remaja memiliki pengetahuan yang cukup tentang
kesehatan remaja dan seluruhnya mendukung adanya kegiatan kesehatan
remaja.
e. Berdasarkan derajat kesehatan lansia di RW IV pada umumnya
mempunyai keluhan nyeri sendi dan hipertensi. Hal ini dikarenakan
proses degeneratif dan kebiasaan mengkonsumsi makanan tinggi garam.
f. Sebagian besar warga di RW IV mempunyai sikap mendukung dalam
upaya meningkatkan derajad kesehatan, namun kemampuan warga dalam
mengenal dan melakukan perawatan kesehatan masih kurang. Hal-hal
tersebut dapat dilihat dari :
 Sebagian besar warga menggunakan obat bebas/tanpa resep, seperti ;
obat pusing, obat flu yang dibeli di toko.
 Beberapa warga tidak memanfaatkan jasa pelayanan kesehatan saat
mengalami gangguan kesehatan
 Dari keseluruhan kelompok umur, penyakit yang banyak diderita
adalah nyeri sendi dan keluhan linu-linu
 Seluruh warga banyak yang salah / tidak penggunaan garam
beryodium
g. Upaya yang telah dilakukan masyarakat untuk menangani korban
kecelakaan lalu lintas di RW IV belum maksimal, hal ini dapat dilihat
dari sebagian besar masyarakat belum mengetahui cara penanganan yang
benar.

3.2 Saran
a. Untuk meningkatkan kesehatan lingkungan di RW IV perlu keterlibatan
aparat desa, tokoh masyarakat, petugas kesehatan serta peran serta aktif
dari kader kesehatan dalam memberikan penyuluhan dan mengajak warga
untuk hidup sehat seperti kerja bakti, memelihara kesehatan lingkungan
rumah, saluran pembuangan air limbah yang benar, MCK di kamar
mandi, membuang sampah pada tempatnya dan lain-lain.
b. Untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan bagi warga
perlu adanya peningkatan pendidikan dan penyuluhan sehingga derajat
kesehatan dapat dicapai secara optimal.
c. Perkembangan kesehatan remaja dapat ditingkatkan dengan adanya
kegiatan-kegiatan positif seperti; olah raga secara teratur, berpikir positif,
mengikuti kegiatan keagamaan, organisasi remaja dan lain-lain.
d. Untuk meningkatkan derajat kesehatan lansia perlu adanya kader,
dukungan dari puskesmas setempat, peran serta aktif dari lansia, keluarga
dan peran aktif kader lansia dalam memberikan penyuluhan maupun
memotivasi pada lansia untuk meningkatkan derajat kesehatannya.
e. Untuk mengatasi keluhan nyeri sendi dan hipertensi yang dialami
sebagian besar warga RW IV perlu adanya peningkatan pengetahuan
melalui penyuluhan dan informasi dari tenaga kesehatan, sehingga warga
dapat menghindari faktor yang menyebabkan terjadinya nyeri sendi dan
hipertensi.
f. Untuk meningkatkan kemampuan warga dalam menangani korban
kecelakaan lalu lintas, perlu diadakan peningkatan pengetahuan dan
ketrampilan melalui penyuluhan dan pelatihan P3K sehingga dapat
menghindari cara penanganan yang salah.

Anda mungkin juga menyukai