Anda di halaman 1dari 2

TUGAS SKI UJI KOMPETENSI BAB VI

1. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang singkat

a. Bagaimana pendapat anda tentang pentingnya pembaruan dalam dunia Islam!


b. Jelaskan konsep pembaruan yang dicetuskan Muhammad Ali Pasha dalam bidang
pendidikan!
c. Jelaskan aspek-aspek pembaruan yang digagas oleh para pembaru dalam bidang politik!
d. Bagaimana pendapat anda tentang usaha pembaruan yang dilakukan dengan menggunakan
media cetak seperti majalah!
e. Sebutkan gagasan-gagasan pembaru Islam dalam bidang sosial dan keagamaan!
f. Jelaskan pandangan Jamaluddin tentang upaya mempersatukan umat Islam seluruh dunia!

2. Jawablah pertanyaan berikut dengan baik dan benar

a. Jelaskan peran tokoh-tokoh pembaru dalam dunia pendidikan di Mesir!


b. Jelaskan perubahan dinamika keagamaan yang berkembang pada masa sebelum
pembaruan Islam!
c. Jelaskan perubahan dinamika ilmu pengetahuan yang berkembang pada masa pembaruan
Islam!
d. Berikanlah contoh sikap yang menunjukkan keteladanan terhadap tokoh pembaharu Islam!
e. Sebutkan persamaan nilai yang terkandung dalam konsep Pan-Islamisme yang digagas
oleh Jamaluddin Al-Afghani dan Dinamisme yang digagas oleh Muhammad Iqbal!

Jawaban
1.

a. Menurut pendapat saya itu penting karena dengan adanya pembaruan itu dapat mengembalikan Islam
kepada asalnya, dapat memperbaiki sesuatu yang hakikatnya itu merupakan keluar dari jalur syariat,
dan menampal sesuatu yang retak sehingga kembali mendekati bentuknya yang pertama.
b. Ia Membentuk kementrian pendidikan. Ia juga banyak membangun sekolah-sekolah yang dapat
menjadi media pengetahuan bagi para pelajar, diantaranya sekolah militer, sekolah teknik, sekolah
kedojteran, sekolah pertanian dan apoteker, sekolah pertambangan , serta sekolah penerjemah.Selain
daripada itu semua, ia banyak mengirim pelakar ke Perancis untuk belajar pengetahuan berupa sains
dan teknologi Barat di Perancis.Ia juga melakukan penerjemahan buku terbitan Eropa dalam skala
yang besar.
c. Salah satu perubahan aspek yang diubah oleh pejuang Islam adalah, memisahkan agama dan
pemerintahan
d. Itu merupakan cara yang bagus dan efektif, karena pada zaman itu orang-orang mendapatkan banyak
informasi dan pengetahuan salah satunya dengan media cetak. Dan ditambah jika penyajiannya
interaktif dan menarik dapat dengan efektif dapat diterima ke berbagai kalangan
e. Sosial : Membangkitkan tradisi keilmuan Islam dan menerapkan konsep dinamisme Islam
Keagamaan : Menerapkan ajaran dari Al-quran untuk melihat tanda-tanda kebesaran Allah SWT
dan pada saat yang sama menganjurkan umat Islam untuk bergerak aktif menyongong perubahan
zaman.
f. Menganjurkan pembetukan suatu ikatan politik yang mempersatukan seluruh umat Islam berupa
gerakan “Pan Islamisme”. “Pan Islamisme” menghendaki persatuan umat Islam sebagai kekuatan
bersama untuk membebaskan dirinya dari penjajahan dan membangun kekuatan bersama. Beliau juga
membangkitkan semangat nasionalisme.

2.

a. Peranan mereka sangat penting dalam pembaruan Islam di dunia pendidikan Mesir. Hal itu dapat
dibuktikan dengan pengadaan beberapa satuan pengurus dan pelaksana pendidikan seperti :
kementrian pendidikan, sekolah militer, sekolah teknik, sekolah kedokteran, sekolah pertanian dan
apoteker, sekolah pertambangan, dan sekolah penerjemah. Salah satu dari mereka juga mengirim
beberapa pelajar yaitu sekitar 311 orang ke barat, seperti Perancis, Italia, Inggirs, Austria untuk
mempelajari teknologi barat dan disiplin ilmu lain yang sedang berkembang disana. Pemerintahan
pada era mereka juga menerbitkan majalah Al-Waqi’ Al-Mishriyah berbahasa Arab pertama kalinya
pada tahun 1828 M.
b. Kemunduran umat islam ada karena saat itu kita tidak menganut ajaran-ajaran Islam yang
sebenarnya. Hal ini karena banyak faham-faham yang tidak sesuai masuk ke dalam tubuh
Islam, seperti segala khurafat, takhayul, bidah, jumud dan taklid. Umat islam sudah
seharusnya kembali berpegang teguh pada dasar ajaran islam yaitu Al- Qur’an dan Hadits.
Ijtihad juga hanya digunakan untuk persoalan hidup masyarakat dan terhadap ayat dan
Hadits yang tidak mengandung arti tegas, serta persoalanpersoalan yang tidak tersebut dalam
Alquran dan Hadits.
c. Pada masa pembaruan islam dinamika pendidikan islam benar-benar berubah. Perubahan itu
dapat terlihat dari adanya struktur pemerintahan bidang pendidikan seperti kementeriam
pendidikan dan adanya berbagai lembaga pendidikan baik di bidang agama dan juga umum.
Selain itu, pengiriman pelajar ke barat—yang mana saat itu lebih maju peradabannya
dibanding islam—guna melahirkan generasi penerus islam terbaik yang bisa membawa
kembali islam menuju kejayaannya.
d. Contoh sikap yang menunjukkan keteladanan terhadap para tokoh pembaharu dan dapat kita
laksanakan yakni berpegang teguh pada islam dan sumber hukumnya (Qur’an dan Hadits)
dan belajar dengan kesungguhan, serta menjunjung tinggi rasa persatuan antar muslim.
e. Gerakan Pan-Islamisme merupakan sebuah ikatan politik yang menyatukan seluruh umat
islam dunia sebagai satu kekuatan untuk membebaskan diri dari penjajahan. Sedangkan
dinamisme adalah suatu aktifitas yang didasarkan pada kesadaran untuk selalu berubah
secara positif untuk mengikuti perkembangan zaman. Dapat kita simpulkan persamaan nilai
dari gagasan kedua tokoh di atas ada pada gagasan untuk bergerak bagi umat islam, baik
bergerak untuk bersatu ataupun untuk selalu menyesuaikan diri dengan perkembangan
zaman.

NAMA : WILDAN ZIKRI ARDINZA

KELAS : XI MAPK

Anda mungkin juga menyukai