Anda di halaman 1dari 2

Nama : Putri Nur Habibah

NIM : 31501900106

Matkul : Hadits Tarbawi

Dosen Pengampu : Dr. Sugeng Haryadi, Lc. MA

POLA PENDIDIKAN MENUNJUK PESERTA DIDIK

UNTUK MENJAWAB PERTAYAAN PESERTA LAIN

Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan manfaat dan contoh pola pendidikan menunjuk peserta
didik untuk menjawab pertanyaan peserta lain. Manfaatnya dapat mendidik dengan melatih
menjawab pertanyaan. Yang terdapat dalam kitab abdul fattah abu ghuddah (H. 150-). Terkadang
rasulullah SAW melimpahkan jawaban pertanyaan seseorang kepada sahabat yang lain agar
terlatih menjawab pertanyaan.

Rasulullah melimpahkan jawaban kepada sahabatnya yang diriwayatkan oleh imam


bukhori, muslim, abu dawud, turmudzi dan ibnu majah dari ibn abas RA, ibnu abas berkata abu
hurairah pernah menyampaikan hadis kepada ibn abas ada seorang laki laki yang menemui baginda
rasulullah ketika dalam perjalanan pulang dari uhud ia berkata:

Kata seorang sahabat yang menemui rasulullah, rasulullah Aku tadi malam bermimpi
melihat awan, asal awan itu menurunkan cairan minyak dan madu, dan aku melihat orang-orang
menengadahkan tangan mereka mau mengambil minyak dan madu dengan tangan mereka, ada
yang dapat banyak, ada yang sedikit, selain itu ada tali yang menghubung atau yang memanjang
dari langit ke bumi, kemudian aku melihatmu Rasulullah memegang tali itu dan naik tinggi setinggi
mungkin, kemudian aku melihat ada orang lain ambil tali itu setelahmu kemudian naik dengan tali
itu, ada laki-laki yang kedua kemudian mengambil tali itu juga dan naik seperti sebelumnya,
kemudian ada laki-laki yang ketiga mengambil tali tersebut ternyata tali itu putus dan kemudian
tali itu disambung kembali dan ia pun dapat naik ke atas.

Setelah melihat mimpi seperti itu kemudian abu bakar memberi komentar berkata wahai
Rasulullah demi ibu dan ibuku menjadi pembela Rasulullah demi Allah, tolong biarkan aku
menafsirkan mimpi tersebut, Rasulullah menjawab silahkan tafsirkan mimpi itu, abu bakar
kemudian berkata: awan itu ibarat Islam, sedangkan yang mengalir atau turun berupa minyak dan
madu itu adalah Alquran, Alquran itu mengandung kelezatan dan juga kelembutan, sementara
orang-orang yang menengadahkan tangan mereka itu hamba manusia yang banyak mengambil
pelajaran dari Alquran atau yang sedikit saja, adapun tali yang menghubungkan langit ke bumi itu
adalah kebenaran yang dibawa Baginda Rasulullah itu, engkau wahai Rasulullah mengambil tali
itu Allah pun mengangkatmu, setelahmu Rasulullah ada laki-laki yang akan mengambil tali itu
juga dan dia akan terangkat keatas juga, kemudian ada laki-laki yang kedua mengambil tali itu
kemudian ditinggikan dinaikkan juga, kemudian ada laki-laki ketiga mengambil tali itu tapi
kemudian putus kemudian disambunglah tali itu dan dia pun bisa naik kembali.

Kata Abu bakar kepada Rasulullah tolong beritahuku wahai Rasulullah demi ayahku
sebagai penolong pembelamu aku benar atau salah, Rasulullah menjawab sebagian kamu benar
dan sebagian kamu salah, abu bakar ya rasulallah demi Allah Rasulullah tolong beritahuku apa
yang salah padaku. kata Baginda nabi jangan bersumpah, tidak perlu memakai sumpah wahai abu
bakar.

Intisari dari tafsir mimpi yang dilihat oleh sahabat nabi yang kemudian di tafsirkan oleh abu bakar,
Rasulullah kemudian meluruskan

➢ Ibarat awan yang siap menurunkan air hujan itulah islam.


➢ Ibarat tetesan-tetesan air hujan: itulah al-qur’an.
➢ Ibarat orang yang yang mengambil air hujan: itulah umat nabi muhammad Saw yang
beriman kepada al-qur’an.
➢ Ibarat tali: itulah kebenaran risalah islam yang terkandung dalam al-qur’an, disampaikan
kepada bagi rasulullah Saw, dan dilanjutkan para sahabat.

Anda mungkin juga menyukai