Anda di halaman 1dari 13

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sebagai salah satu desa sasaran program Pamsimas III Tahun Anggaran 2019
dimana masyarakat Desa Panyili memiliki angka kejadian penyakit diare yang
masih tinggi, cakupan pelayanan sarana air minum dan sanitasi yang rendah serta
kurangnya kesadaran masyarakat dalam berperilaku hidup secara bersih dan
sehat. Berdasarkan hal tersebut diatas maka sangat layak Desa ini mendapatkan
program Pamsimas.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk mencapai tujuan peningkatan
derajat kesehatan, produktivitas dan peningkatan kualitas hidup bagi masyarakat
berpenghasilan rendah melalui program Pamsimas. Pembangunan sarana air
minum, program kesehatan dan sanitasi serta program pelatihan dan
pemberdayaan masyarakat.
Melalui program Pamsimas, masyarakat mengidentifikasi masalah
kesehatan yang dihadapi, mampu menganalisis dan memilih opsi pembangunan
sarana air bersih, sanitasi dan kesehatan, mampu merencanakan, melaksanakan
serta mampu menggunakan dan memelihara yang telah dibangun sehingga
tercapai kesinambungan program.
Disamping kegiatan untuk merubah perilaku hidup bersih dan sehat. Untuk
mencegah terjadinya alur penularan penyakit dilakukan kegiatan pokok
perubahan perilaku yang masih terjadi di masyarakat menjadi perilaku hidup
bersih dan sehat serta pembangunan sarana air minum dan pembangunan
sanitasi (jamban) dengan system CLTS (Community Lad Total Sanitation).
Sasaran program Pamsimas adalah masyarakat berpenghasilan rendah yang
tinggal di daerah pedesaan dengan pendekatan pemberdayaan masyarakat dalam
pengambilan keputusan, perencanaan, pelaksanaan, pengeoperasian dan
pemeliharaan sarana serta monitoring dan evaluasi serta usaha yang
berkesinambungan.
B. Tujuan
Untuk meningkatkan akses pelayanan air minum dan sanitasi bagi
masyarakat miskin perdesaan dan peri urban serta menerapkan praktik perilaku

1
hidup bersih dan sehat serta membangun model penyediaan prasarana dan
sarana air minum dan sanitasi berbasis masyarakat yang berkelanjutan dan
mampu diadaptasi oleh masyarakat di Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe

C. Gambaran Singkat Pelaksanaan Program


Sesuai dengan Rencana Kerja Masyarakat (RKM) yang telah disusun oleh
KKM Panyili Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe terdapat beberapa kegiatan yang
harus dilaksanakan yang antara lain meliputi kegiatan pembangunan sarana air
minum, sarana sanitasi dan program kesehatan yang dilaksanakan di masyarakat
dan sekolah, juga kegiatan Pemberdayaan Masyarakat (meliputi pelatihan teknik,
pelatihan administrasi dan keuangan, pelatihan PHBS, pelatihan Badan Pengelola
Sarana ) yang kesemuanya itu dilaksanakan oleh KKM dengan mengikutsertakan
semua komponen masyarakat, baik kaya, miskin, laki-laki, maupun perempuan.

2
BAB II
SASARAN PROGRAM PAMSIMAS

A. Lokasi
Desa Panyili merupakan salah satu Desa yang ada di Kecamatan Duaboccoe
dengan jumlah Penduduk 1108 Jiwa atau 249 KK. Desa Panyili terdiri dari 3 Dusun
yaitu 1) Dusun Panyili 2) dusun LArokka, 3) dan dusun Turungeng Tonrae. Tetapi
Program Pamsimas untuk sementara melayani 2 dusun yaitu 1) Dusun Panyili, dan
2) dusun Larokka.
Untuk program PHBS di lingkungan masyarakat telah dilakukan penyuluhan-
penyuluhan, pengadaan sarana promkes di kelompok masyarakat dengan metode
diskusi dan simulasi. Sedang untuk program di sekolah telah diberikan bantuan
kegiatan PHBS sekolah

Target kegiatan (sesuai RKM)

No Uraian Pekerjaan Volume Satuan

I Pembangunan Sarana Air Bersih


- Pekerjaan Reservoir 1 Unit
- Pengadaan Pipa dan Assesories 2408 Meter
- Pemasangan pipa 1 Paket
- Perlengkapan SAB 1 Unit
- Rumah Panel 1 Unit
- Pompa 1 Unit
II Kegiatan Kesehatan di Sekolah
- Promkes tentang pentingnya cuci tangan 1 Paket
- Promkes tentang pentingnya BAB di jamban 1 Paket

III Kegiatan Kesehatan di Masyarakat


- Pengadaan Papan Slogan PHBS (Reklame) 3 buah
- Pengujian kualitas Air 1 Unit

IV Kegiatan Pemberdayaan
- Pelatihan Teknis 1 Paket
- Pelatihan Administrasi Keuangan dan Pembukuan 1 Paket
- Pelatihan Managemen Organisasi KKM 1 Paket
- Pelatihan Kesehatan 1 Paket
- Pelatihan Badan Pengelola SPAMS 1 Paket

V Biaya Operasional KKM


- ATK 1 Paket
- Transportasi 1 Paket

3
B. Penerima manfaat
Penerima manfaat Program Pamsimas Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe
dapat dikategorikan dalam beberapa kelompok penerima bantuan yaitu :
 Sarana air minum mencakup  773 jiwa ( 171 KK)
 Reservoar 1 unit, dibangun di dusun Werang
 Kran Umum 1 Unit, di bangun di dusun

4
I.
BAB III
KEADAAN

A. Sebelum Program dimulai


Sebelum Program Pamsimas masuk ke wilayah Desa Panyili Kecamatan
Duaboccoe, untuk memenuhi kebutuhan tentang air bersih masak, minum, mandi,
cuci dan kegiatan lain, seluruh masyarakat memanfaatkan sumber air dari sungai
yang tidak terlindungi dan sumur gali dengan debit yang kurang besar dan tidak
mencukupi. Hal ini terjadi untuk semua musim, baik musim hujan maupun
kemarau.
Dari paparan data hasil IMAS (Identifikasi Masalah dan Analisa Situasi) serta
diskusi terfokus, dapat diidentifikasi untuk Akses awal Sarana Air Minum yaitu 335
Jiwa dan Akses awal sarana sanitasi atau jamban yaitu sekitar 1108 Jiwa. (Sesuai
hasil IMAS)

B. Keadaan yang diinginkan setelah Program Pamsimas selesai


Dengan adanya Program Pamsimas ini keadaan yang diinginkan adalah
adanya perubahan pola akses air minum dimana masyarakat bisa memanfaatkan
SR (sambungan rumah) untuk mendapatkan air minum. Demikian juga dengan
Sekolah Dasar dengan telah terpenuhinya kebutuhan air minum dan Sarana Cuci
Tangan diharapkan PHBS untuk murid di Sekolah Dasar dapat ditingkatkan.
Selain itu dengan adanya promosi kesehatan di masyarakat diharapkan
pengetahun dan kesadaran masyarakat akan perilaku hidup bersih dan sehat
semakin lebih baik.

5
BAB IV
KINERJA PROGRAM

A. Input
1. Dana
a. Sumber Dana
Sumber dana yang digunakan dalam Program Pamsimas terdiri dari
beberapa sumber antara lain :
1. Masyarakat
2. BLM
3. APBDes
b. Komposisi Dana untuk Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe
Komposisi pendanaan adalah sebagai berikut :

SUMBER DANA MATERIAL LOKAL TOTAL TOTAL BIAYA


& TENAGA BIAYA
PENYEDIAAN (%) Rp. (%) Rp. (%) Rp.
Masyarakat 4 14.000.000 16 56.000.000 20 70.000.000
BLM 70 245.000.000 70 245.000.000
APBDes 10 35.000.000 10 35.000.000
350.000.000

2. Sumber Daya Manusia


Dalam pelaksanaan proyek seluruh kegiatan dilaksanakan oleh
masyarakat dengan KKM sebagai motor penggeraknya. Tersedianya tenaga
kerja di Desa Panyili, Kecamatan Duaboccoe dengan kultur gotong royongnya
yang masih tinggi merupakan potensi yang sangat menentukan dalam
pelaksanaan program.
Adanya kegiatan-kegiatan pelatihan dalam rangka penyelesaian
pekerjaan pembukuan dan administrasi sangat membantu dan merupakan
bagian dari peningkatan SDM KKM.

6
B. Output (sesuai realisasi di lapangan)
Hasil Kegiatan dari Program Pamsimas ini adalah tercapainya target rencana yang
sudah di rencanakan dalam RKM dan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat
meliputi :

No Uraian Pekerjaan Volume Satuan

I Pembangunan Sarana Air Bersih


- Pekerjaan Reservoir 1 Unit
- Pengadaan Pipa dan Assesories 2408 Meter
- Pemasangan pipa 1 Paket
- Perlengkapan SAB 1 Unit
- Rumah Panel 1 Unit
- Pompa 1 Unit
II Kegiatan Kesehatan di Sekolah
- Promkes tentang pentingnya cuci tangan 1 Paket
- Promkes tentang pentingnya BAB di jamban 1 Paket

III Kegiatan Kesehatan di Masyarakat


- Pengadaan Papan Slogan PHBS (Reklame) 3 buah
- Pengujian kualitas Air 1 Unit

IV Kegiatan Pemberdayaan
- Pelatihan Teknis 1 Paket
- Pelatihan Administrasi Keuangan dan Pembukuan 1 Paket
- Pelatihan Managemen Organisasi KKM 1 Paket
- Pelatihan Kesehatan 1 Paket
- Pelatihan Badan Pengelola SPAMS 1 Paket

V Biaya Operasional KKM


- ATK 1 Paket
- Transportasi 1 Paket

C. Manfaat
Manfaat yang sudah diterima dan dirasakan oleh masyarakat terutama
kaum perempuan adalah pemenuhan kebutuhan air minum ada kemudahan dan
tidak kesulitan pada waktu musim kemarau.
Dengan adanya kemudahan dalam mendapatkan air minum, masyarakat yang
semula harus mengambil air minum dari sumber mata air dengan menyambung
selang ke rumah-rumah penduduk dan buang air besar di kebun, sawah dan
sungai secara perlahan dan bertahap mulai beralih ke Kran Umum bahkan ada
yang sudah membangun jamban keluarga sendiri dengan metode CLTS

7
D. Dampak
Terdapat perubahan perilaku walaupaun perlahan dan secara bertahap,
terutama ibu-ibu disekitar Kran Umum untuk aktivitas yang menggunakan air
bersih seperti mencuci dan mengambil air, mereka lebih cenderung menggunakan
Kran Umum.

8
BAB V
PERMASALAHAN DAN HAMBATAN

1. Masalah pemahaman masyarakat akan kontribusi 4 % pada tahap awal agak


susah, karena masyarakat membandingkan dengan proyek lintas sektoral seperti
program padat karya dana desa dan beberapa program sebelumnya yang tanpa
penarikan kontribusi tunai dari masyarakat.
2. Pemahaman masyarakat akan sanitasi masih rendah dengan metode CLTS, karena
masyarakat terbiasa dengan subsidi.
3. Adanya masalah internal di dalam desa, sehingga sulit untuk dapat meyatukan
masyarakat dalam bekerja secara bersama-sama.
4. Pemahaman masyarakat tentang air bersih masih sangat kurang. Masyarakat
hanya melihat masalah ketersediaan air semata tidak memahami akan persoalan
memenuhi syarat kesehatan atau tidak.

9
BAB VI
PEMECAHAN MASALAH

Dari beberapa permasalah yang ada hanya sebagian yang dapat diselesaikan
dengan baik oleh KKM dan Pemerintah Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe melalui
kerjasama dengan TKKc untuk lintas desa serta pendekatan kekeluargaan dan
pemberian pemahaman yang terus-menerus kepada masyarakat, Sehingga sarana
air minum dan sanitasi sudah diselesaikan dengan baik dan berfungsi walaupun
belum sesuai dengan target program pamsimas yang rencanakan.

10
BAB VII
SARAN-SARAN

1. Diharapkan Dinas kesehatan melalui Sanitarian tetap memonitoring predikat desa


ODF, CTPS serta PHBS Sekolah dan Masyarakat
2. Diharapkan PMD bisa memonitoring Badan Pengelola Sarana yang sudah
terbentuk untuk keberlanjutan program pamsimas

11
BAB VIII
PENUTUP

Akhirnya kami dari KKM Desa Panyili Kecamatan Duaboccoe mengucapkan


terima kasih kepada pemerintah dalam hal ini diwakili pihak Dinas Perumahan,
Kawasan, Pemukiman dan Pertanahan yang telah memberikan kesempatan kepada
kami untuk melaksanakan Program Pamsimas, dan kepada pemerintah Desa Panyili
dan lembaga yang ada di Desa Panyili (BPD dan LPMD) serta pihak – pihak lain (TKKc
dan Puskesmas Kecamatan Duaboccoe atas dukungan mulai awal hingga
tercapainya target pelaksanaan Program Pamsimas).

12
Lampiran – Lampiran :

□ Peta Sosial
□ Berita Acara Pembentukan KKM
□ Akta Notaris Pembentukan KKM
□ Dokumen Pengadaan
□ Berita Acara Pembentukan KP SPAMS beserta AD/ART
□ Foto copy buku rekening KKM
□ Pembukuan KKM Buku Bank
Buku Penerimaan Pengeluaran
Buku In-kind
LPD 1, LPD 2 dan LPD 3
Laporan Keuangan Bulanan
□ Foto copy nota / kwitansi belanja
□ Berita Acara Uji Fungsi
□ Laporan Penyelesaian Pelaksanaan Kegiatan (LP2K)
□ Surat Pengantar DPMU
□ Laporan Perhitungan Dana BLM
□ Berita Acara Serah Terima (BAST)
□ Foto Kegiatan 0%, 25%, 50%, 75%, 100%
□ Foto Kegiatan Serah terima

13

Anda mungkin juga menyukai