Anda di halaman 1dari 2

NAMA : AFRIYA DWI SULISTIYO

NPM : 2251001
MAPEL :PENGOLAHAN MAKANAN

JAWABAN :
1.
A. Karena membantu badan seorang cook tetap terasa dingin dibandingkan ketika mereka
mengenakan seragam berwarna gelap. Selain itu, uniform berwarna putih bisa menunjukkan noda-
noda dari bahan panganan lebih jelas. Dengan begitu, uniform bisa dicuci dengan mudah dan
dibuat bersih kembali.
B. Pemasaran yang sebelumnya dilakukan secara konvensional beralih menggunakan pemasaran
online, sedangkan pada bidang logistic menggunakan system yang mengurangi interaksi antar muka
sehingga konsumen merasa aman. Pada bidang produksi sudah banyak yang memproduksi jenis
makanan frozen food yang masa pemakaiannya tentu lebih lama. Serta perkembangan teknologi
zaman sekarang juga banyak berpengaruh terhadap perkembangan masakan seperti metode
memasak, alat untuk memasak dan bahan baku.

2. A.
 Efektif adalah sebuah usaha untuk mendapatkan tujuan, hasil dan terget yang diharapkan dengan
tepat waktu. Sehingga bisa disimpulkan bahwa suatu pekerjaan dapat dikatakan efektif jika tujuan
yang ditetapkan sebelumnya berhasil untuk dicapai .
 Efisien adalah usaha yang mengharuskan penyelesaian pekerjaan dengan tepat waktu, cepat dan
memuaskan. Sehingga efisien berkaitan erat dengan ketepatan waktu tanpa harus mengeluarkan
biaya atau cost yang berlebihan.
B. Efektif :

 Memasak dengan cepat


 Menyiapkan masakan dengan cepat
 Menyiapkan perlatan dengan cepat
Efisien :

 Mencari bahan makanan yang murah namun berkualitas


 Memasak dengan bahan seadanya tetapi tetap berinovasi
 Memanfaatkan bahan yang ada dengan baik
 Tidak melakukan pemborosan terhadap bahan-bahan makanan

3. A. Karena satu hal dengan yang lain saling berkaitan, jika membuat suatu organisasi tanpa memperhatikan
poin2 yang di sebutkan maka akan berpengaruh dengan makanan yang di hasilkan. Serta di era modern tidak
hanya rasa yang dinilai tetapi sebuah penampilan yang menarik juga memiliki penilaian yg tinggi, dan sebuah
masakan yang disajikan juga harus sesuai tema pada acara tertentu.
B. 1. Menerapkan Standar Aturan Kebersihan
Perusahaan harus menerapkan standar aturan kebersihan secara tegas. Setiap orang yang
menggunakan dapur perusahaan wajib mematuhinya.

2. Pengelolaan Kebersihan
Untuk mewujudkan dapur perusahaan yang bersih dan sehat, pengelolaan mesti terencana dan
dipatuhi oleh pihak yang bertanggung jawab. Jangan sampai ada sisa limbah yang belum dibuang ke tempat
semestinya, memastikan tidak ada percikan minyak, debu, sisa bahan makanan/minuman, dan jenis kotoran
lainnya yang melekat.

3. Pengecekan Stok Bahan Makanan dan Minuman


Semua karyawan memiliki hak menyimpan bahan makanan dan minuman dalam dapur
termasuk di lemari es.

4. A. 1) Marie-Antoine Carême
2) Georges Auguste Escoffier
B. 1) Marie-Antoine Carême
Dalam masakan klasik Marie-Antoine Carême memperkenalkan apa yang disebut sebagai grande
cuisine yang merupakan usaha Carême dalam menyederhanakan santapan aristokrat yang rumit dan kompleks.
Sedangkan dalam masakan modern yaitu Salah satu kontribusi Carême yang penting dalam kuliner modern
adalah dalam hal saus. Ia mengklasifikasi saus menjadi empat saus utama (mother sauces) yang dapat dibuat
menjadi berbagai saus turunan. Keempat saus tersebut adalah Saus Béchamel dari susu, Saus Espagnole dari
kaldu daging yang pekat serta Saus Velouté, dan Saus Allemande dari kaldu.

2) Georges Auguste Escoffier


Georges Auguste Escoffier dalam masakan klasik adalah seorang juru masak Perancis yang
menyederhanakan cara memasak tradisional Perancis peninggalan Marie-Antoine Carême sedangkan dalam
masakan modern Georges Auguste Escoffier menciptakan sistem organisasi di dapur. Sistem organisasi
tersebut terinspirasi dari formasi yang digunakan dalam kemiliteran dan dikenal sebagai
sistem brigade atau brigade de cuisine. Sistem brigade sedang digunakan terutama di hotel-hotel agung.

Anda mungkin juga menyukai