Anda di halaman 1dari 5

M.

Alfareza Rezwandy
04020200523
Hukum Pembiayaan dan Kewirausahaan C2

RESUME MODAL VENTURA

A. Pengertian Modal Ventura

Istilah modal ventura merupakan terjemahan dari terminologi bahasa Inggris


yaitu Venture Capital. Venture sendiri berarti usaha mengandung risiko, sehingga
modal ventura banyak yang mengartikan sebagai penanaman modal yang
mengandung risiko pada suatu usaha atau perusahaan, atau dapat Karena itu, modal
ventura disebut juga sebagai modal yang berisiko tinggi . Menurut Dictionary of
Business adalah suatu sumber pembiayaan yang penting untuk memulai suatu
perusahaan yang melibatkan risiko investasi, tetapi juga menyimpan potensi
keuntungan di atas keuntungan rata-rata dari investasi dalam bentuk lain.

Istilah modal ventura menurut The Encyclopedia of Private Equity and


Venture Capital dapat diartikan sebagai serangkaian kesempatan untuk melakukan
investasi; bisnis yang menjanjikan; modal dan pendampingan manajemen yang
disediakan oleh individu maupun perusahaan. The Bank of England Quarterly Buletin
juga memberikan pengertian modal ventura adalah suatu aktivitas dengan mana pihak
investor mendukung bakat-bakat enterpreneur dengan skill finansial dan bisnis, untuk
memanfaatkan pasar karenanya akan mendapatkan capital gains, yang bersifat long
terms (Venture capital as an activity, which whom the investors support
entrepreneur’s talent with financial skill and business to take an advantage from
market and therefore, if will get a long term capital gains).

B. Dasar Hukum Modal Ventura

Modal ventura merupakan salah satu lembaga pembiayaan yang


keberadaannya masih relatif baru. Jika ditinjau dari aspek historis, perkembangan
modal ventura telah mengalami progresivitas dengan adanya beberapa aturan
perundang-undangan yang mengatur tentang segala aspek tentang modal ventura.
aturan perundang-undangan tersebut yakni:
1. Keputusan Presiden Nomor 61 Tahun 1988 tentang Lembaga Pembiayaan.

2. Keputusan Menteri Keuangan Nomor 1251/KMK.013/1988 tentang


Ketentuan dan Tata Cara Pelaksanaan Lembaga Pembiayaan.

3. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1973 yang merupakan dasar


berdirinya perusahaan modal ventura yang pertama di Indonesia, yakni PT.
Bahana Pembina Usaha Indonesia (BAHANA).

4) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1995 yang kemudian diubah menjadi


Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

5) Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Koperasi

6) Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1982 tentang Wajib Daftar Perusahaan


dan Peraturan Pelaksanaanya.

7) Peraturan Presiden Nomor 09 Tahun 2009 tentang Lembaga Pembiayaan


Juncto Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 18/ PMK.
010/ 2012 tentang Perusahaan Modal Ventura.

C. Tujuan dan Manfaat Modal Ventura

Sebagai institusi bisnis, usaha modal ventura memiliki orientasi untuk memperoleh
keuntungan yang besar mengingat usaha jenis ini mempunyai tingkat resiko yang tinggi (high
risk). Meskipun demikian, bukan berarti usaha modal ventura ini tidak mempunyai misi
Humanistik (Humantistic Institution), yaitu lembaga penolong bagi usaha yang masih lemah.
Di sini usaha modal ventura dapat memberikan banyak manfaat bagi pengembangan usaha,
khususnya bagi usaha kecil yang terdapat di Indonesia. Sebagai salah satu lembaga
pembiayaan, perusahaan modal ventura ini hanya mengkhususkan pada program pembinaan
usaha bagi usaha kecil sebagai ciri khasnya. Bantuan keuangan yang diberikan bersifat
sebagai penyertaan modal saham (equity share) yang ditambah dengan pinjaman jangka
menengah dan panjang. Disamping itu diberikan juga bantuan manajemen secara langsung
maupun yang bersifat konsultasi. Dengan pola penyertaan saham dalam usaha kecil
perusahaan modal ventura telah berperan secara nyata dalam memperkuat struktur
permodalan perusahaan yang dibantunya.
D. Karakteristik Modal Ventura
Konsep dasar modal ventura adalah pembiayaan dalam bentuk pernyataan modal
equity ke dalam perusahaan pasangan usaha. Pernyertaan modal oleh perusahaan modal
ventura ini tidak dapat disamakan dengan penyertaan biasa, dan tidak juga semua penyertaan
modal pada perusahaan lain dapat digolongkan sebagai pembiayaan modal ventura.
Pembiayaan modal ventura mempunyai ciri-ciri atau karakteristik tertentu yang membedakan
dengan usaha lain sekalipun usaha tersebut sejenis.

E. Perjanjian Modal Ventura


1. Unsur Esensialia, yaitu unsur perjanjian yang selalu harus ada di dalam suatu
perjanjian, unsur mutlak, di mana tanpa adanya unsur tersebut, perjanjian tak
mungkin ada.
2. Unsur Naturalia, yaitu unsur perjanjian yang oleh undang-undang diatur, tetapi oleh
para pihak dapat dirubah atau diganti. Maksudnya adalah unsur tersebut oleh undang-
undang diatur dengan hukum yang mengatur atau menambah (regelend atau
aanvullend recht).

3. Unsur Accidentalia, yaitu unsur perjanjian yang ditambahkan oleh para pihak,
Undang-undang sendiri tidak mengatur tentang hal tersebut. Di dalam suatu
perjanjian jual-beli, benda-benda pelengkap tertentu bisa dikecualikan.

F. Tinjauan Perjanjian Modal Ventura

Hubungan antara perjanjian dengan perikatan adalah bahwa perjanjian itu


menerbitkan perikatan. Perjanjian adalah sumber perikatan, disampingnya sumber-
sumber lain. Sumber-sumber lain ini mencakup denga nama undang-undang. Jadi, ada
perikatan yang lahir dari perjanjian dan ada perikatan yang lahir dari undang-undang.

1. Prinsip Kesepakatan
2. Prinsip Asumsi Resiko
3. Prinsip Kewajiban Membaca
G. Jenis Pembiayaan Modal Ventura

Usaha modal ventura merupakan jenis lembaga pembiayaan yang kegiatannya


berupa penyertaan modal pada perusahaan pasangan usaha. Keberhasilan perusahaan
modal ventura akan sangat tergantung pada keberhasilan dari perusahaan pasangan
usaha yang dibiayainya. Hal inilah yang membedakan dengan pembiayaan melalui
bank. Dalam modal ventura, pada prinsipnya perusahaan pasangan usaha tidak
mempunyai kewajiban pembayaran keuntungan secara tetap kepada perusahaan
modal ventura sebagaimana bank. Keuntungan yang diharapkan oleh perusahaan
modal ventura adalah dalam bentuk capital gain, bukan berupa bunga seperti dalam
bank. Di samping itu dalam modal ventura tidak menekankan aspek jaminan
sebagaimana dalam bank, tetapi didasarkan atas prospek dan kelayakan usaha dari
perusahaan pasangan usaha

Dalam kenyataannya, kondisi calon perusahaan pasangan usaha yang akan


dibiayai oleh perusahaan modal ventura sangat beragam, baik dilihat dari jenis usaha
yang dijalankan, kemampuan manajerialnya maupun status badan usahanya. Kondisi
tersebut mengakibatkan perusahaan modal ventura dalam menyalurkan dananya tidak
hanya dilakukan dengan secara langsung, yaitu dalam bentuk penyertaan saham pada
perusahaan pasangan usaha, tetapi juga penyertaan secara tidak langsung, yaitu
dengan menggunakan instrumen pembiayaan obligasi konversi dan bagi
hasil/partisipasi terbatas.

H. Wanprestasi dan Akibat Hukumnya

Penafian wanprestasi berasal dari bahasa Belanda yang artinya prestasi buruk.
Wanprestasi merupakan suatu sikap dimana seseorang tidak memenuhi atau lalai
melaksanakan kewajiban sebagaimana yang telah ditentukan dalam perjanjian yang
dibuat antara kreditur dan debitur. Yahya Harahap mendefinisikan wanprestasi
sebagai pelaksanaan kewajiban yang tidak tepat pada waktunya atau dilakukan tidak
menurut selayaknya. Sehingga menimbulkan keharusan bagi pihak debitur untuk
memberikan atau membayar ganti rugi (schadevergoeding), atau dengan adanya
wanprestasi oleh salah satu pihak, pihak yang lainnya dapat menuntut pembatalan
perjanjian.
I. Tinjauan Umum tentang Putusan Pengadilan

Menurut Sudikno Mertokusumo, secara sederhana putusan hakim mencakup kepala


putusan, pertimbangan, dan amar. Dari cakupan tersebut, yang dipandang sebagai
dasar putusan adalah pertimbangan. Alasan-alasan yang kuat dalam pertimbangan
sebagai dasar putusan membuat putusan sang hakim menjadi objektif dalam
menangani perkara Pertimbangan hakim merupakan salah satu aspek terpenting dalam
menentukan terwujudnya nilai dari suatu putusan hakim yang mengandung keadilan
(ex aequo et bono) dan mengandung kepastian hukum, di samping itu juga
mengandung manfaat bagi para pihak yang bersangkutan sehingga pertimbangan
hakim ini harus disikapi dengan teliti, baik, dan cermat.

Mahmutarom juga menyebutkan “keadilan adanya bukan pada bahsa tulisan, tetapi
lebih pada bahasa hati yang hanya di dekati dengan niat dan itikad baik dan dirasakan
dengan hati yang bersih”. Sehingga, guna mencapai hal tersebut maka mahmutarom
melanjutkan dalam tulisannya bahwa seseorang harus mempunyai kemampuan
berpikir dan bersikap memepatkan diri sebagai pihak yang berada diluar dirinya
sendiri dan oleh karena hal tersebut dapat mewujudkan empati pada diri setiap
manusia dam mempunyai peran penting dalam mewujudkan makna keadilan.

Anda mungkin juga menyukai