Anda di halaman 1dari 19

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Merang padi atau yang disebut dengan jerami padi adalah nama
sejenis batang padi yang sudah mengering.Merupakan bagian dari tanaman
padi yang mengering yang dapat kita jumpai di persawahan.Padi yang
sudah menguning lalu dijemur oleh petani hingga mengering selama 6-7
hari.Nama ilmiah padi adalah Oryza Sativa.Kandungan merang padi terdiri
dari komposisi kimiawi berupa karbon 1,33%,Hidrogen 1,54%,Silika
16,98%, dan Oksigen 33,64% sertamerang padi juga mengandung zat
volatil yang tinggi.Ditinjau dari bahan biokimia, merang padi terdiri dari
Selulosa (31,4 hingga 36,3%),Hemiselulosa (2,9 hingga 11,8 %) dan
Lignin (9,5 hingga 18,4%). Hemiselulosa dan Selulosa merupakan jenis
Polisakorida yang dapat diurai menjadi Monosakarida dan dapat diolah
menjadi senyawa yang sangat bermanfaat,Etanol salah
satunya(http://www.bimbingan.org).

Merang padi sangat bermanfaat untuk bahan pembuatan Sabun


alami sebagai upaya pencegah pencemaran air,karena didalamnya
mengandung zat yang tidak berbahaya.Merang padi sampai saat ini belum
termanfaatkan secara optimal karena sebagian orang masih belum banyak
mengetahui manfaat dari merang padi itu sendiri.

Shampoo sudah menjadi bagian terpenting dalam hidup kita demi


menjaga penampilan. Shampoo yang selalu kita gunakan sekarang hampir
semuanya mengandung zat kimia yang berbentuk cair dan biasa kita
manfaatkan sebagai pembersih rambut dan kulit kepala kita dari debu,
ketombe, kotoran, asap, dan lain sebagainya. Kita menggunakan shampoo
tersebut setiap hari atau dua hari sekali,tapi kita seakan tidak pernah tahu
dampak negatif saat menggunakan shampoo tesebut setiap hari.Maka

1
dengan melihat kondisi ini, kami berinisiatif membuat karya ilmiah yang
berjudul “Pemanfaatan Merang Padi Sebagai Bahan Dasar Shampo
Alami Untuk Pengurangan Penggunaan Zat Kimia”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas,maka rumusan masalah pada


penulisankarya ilmiah ini adalah:

1. Apa manfaat dari merang padi?


2. Bagaimana cara mengolah merang padi menjadi shampooalami?

C. Tujuan Penulisan

Berdasarkan rumusan masalah di atas,maka tujuan penulisan karya ilmiah


adalah:

1. Mengetahui manfaat dari merang padi.


2. Mengetahui cara mengolah merang padi menjadi shampooalami.

D. Manfaat Penulisan

Hasil karya ilmiah ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai


berikut:

1. Dapat memberikan informasi tentang cara pembuatan shampoo alami


menggunakan bahan dasar merang padi.
2. Dapat memberikan informasi bahwa merang padi dapat di gunakan
sebagai shampoo alami yang baik untuk kesehatan rambut.
3. Dapat memberikan informasi yang sebagian masyarakat belum tahu
bahwa merang padi dapat di daur ulang dan memiliki nilai guna.
4. Dapat memberikan informasi bahwa penggunaan shampoo alami dapat
mengurangi penggunaan zat kimia.

2
E. Sistematika Penulisan

Bab I Pendahuluan

Menjelaskan tentang latar belakang masalah, batasan masalah,


tujuan penulisan, metode penulisan dan sistematika penulisan. 

Bab II Tinjauan Pustaka

Menjelaskan tentang definisi merang padi dan shampoo, manfaat


merang padi,cara mengolah merang padi menjadi shampoo alami, dan
bahaya zat kimia shampoo.

Bab III Metode Penelitian

Menjelaskan tentang jenis penelitian, waktu dan tempat penelitian,


populasi dan sampel, teknik pengumpulan data, dan teknik analisis data.

Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan

Menjelaskan tentang cara pengolahan merang padi dan penggunaan


shampoo alami serta menjelaskan manfaat merang padi.

Bab V Penutup

Berisi simpulan dan saran.

3
BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Definisi Merang Padi dan Shampoo

Berdasarkan penulisan karya ilmiah yang penulis tuliskan yaitu


tentang “PEMANFAATAN MERANG PADI SEBAGAI BAHAN
DASAR SHAMPOO ALAMI UNTUK UPAYA PENGURANGAN
PENGGUNAAN ZAT KIMIA”maka diperlukan penjelasan tentang
apa manfaat dari merang padi,bagaimana cara mengolah merang padi
menjadi shampoo alami,asal kata merang padi itu sendiri,dan sumber-
sumber yang tercantum dalam karya ilmiah serta laporan penelitian
tersebut, terdapat suatu bagian yang memaparkan kajian terhadap
beberapa referensi buku maupun artikel lainnya sebagai penguatan
argumentasi dari karya ilmiah sendiri.

Jerami padi atau merang padi yaitu batang padi yang sudah dituai,
dalam bahasa ilmiah biasa dikenal (Oriza sativa) dikutip dari
(Hanafi:1992).

Dalam pengertian ilmiahnya, Shampoo didefinisikan dalam bentuk


cairan yang mengandung surfaktan dan berguna untuk menghilangkan
kotoran,  lemak yang melekat pada rambut dan  kulit kepala agar tidak
membahayakan rambut, kulit kepala, serta kesehatan rambut si
pemakai(Wikipedia bahasa Indonesia).

B. Manfaat Merang Padi

Merang Padi memiliki banyak manfaat yaitu antara lain sebagai


berikut :

1. Merawat kesehatan rambut serta menghitamkan rambut secara


alami (caraobat.blogspot.com).
2. Untuk menghitamkan rambut (caraobat.blogspot.com).

4
3. Dapat mengobati luka. Hal ini dikarenakan abu merang
berkhasiat menghentikan darah pada luka serta mengandung
unsur pengering yang kuat sehingga darah yang keluar dapat
berhenti (www.batrisyiaherbal.com).
4. Sebagai penghasil bio-ethanol atau gas hidrogen (www.Tanoh
Atjeh Manfaat Jerami Padi.blogspot.com).
C. Cara Pengolahan Merang Padi Menjadi Shampoo Alami
Prosedur Pembuatan Shampoo alami sebagai berikut :
1. Siapkan beberapa ikat merang padi yang sudah kering, untuk
jumlahnya tergantung dari rambut yang ingin kita rawat supaya
lebih hitam dan berkilau.
2. Bakar merang padi yang sudah kita siapkan tersebut, sebaiknya
merang yang kita bakar di dalam wadah, supaya lebih mudah,
dan terbuat dari tanah agar tidak ikut terbakar.

Gambar 1.1 Abu merang padi

3. Merang padi yang sudah kita bakar dan menjadi abu tersebut,
kita tambahkan air, sampai terendam semua, sambil diaduk-
aduk supaya rata.
4. Campur denganperasaan air jeruk nipis.
5. Biarkan rendaman tersebut, selama satu malam, untuk hasil
yang lebih bagus, dalam membiarkan merang padi tersebut,
letakkan di udara bebas.Hal ini tujuannya agar merang padi
tersebut terkena embun.

5
6. Ambil air endapan dari merang padi yang sudah kita biarkan
tesebut, ambil air yang jernih yang terdapat dipermukaannya.
Atau bisa kita saring dengan alat penyaring, lalu kita gunakan
untuk keramas.
7. Lakukan cara tersebut dengan rutin,sebagai saran lakukan tiga
kali dalam seminggu, untuk hasil yang lebih maksimal
(www.caraobat.blogspot.com).
Tabel 2.1 Persentase Kandungan Komponen Fisik Pada
Merang Padi
Dalam sekam padi setelah pembakaran Persen (%)
Sumber: Abu/Ash 15.8-23.0
Nursuhud, 1989 Unsur-unsur mudah menguap / Volatil matter 56.4-69.3
Karbon / Fixed Carbon 12.7-17.4

Tabel 2.2 Komposisi Kimia dan abu Merang Padi pada


perlakuan temperatur yang berbeda.

Temperatu
Origin 400°C 600°C 700°C 1000°C
r
Bahan
SiO2 88.01 88.05 88.67 92.15 95.48
MgO 1.17 1.13 0.84 0.51 0.59
SO3 1.12 0.83 0.81 0.79 0.09
CaO 2.56 2.02 1.73 1.60 1.16
K2O 5.26 6.48 6.41 3.94 1.28
Na2O 0.79 0.76 1.09 0.99 0.73
TiO 0.00 0.00 0.00 0.00 0.00
Fe2O3 0.29 0.74 0.46 0.00 0.43
Sumber: HWANG, C. L., (2002)

6
D. Bahaya Zat Kimia Shampoo

Produk Shampoo yang biasa kita beli memiliki kandungan atau isi
beberapa bahan kimia yang kebanyakan orang secara awam memang
sulit untuk dipahami. Semua kandungan kimia berbahasa kimiawi atau
ilmiah yang bukan bahasa sehari-hari, dan ternyata dari beberapa
bahan shampoo tersebut bisa dan sangat berbahaya bagi tubuh yang
bisa mengganggu. Karena ketidaktahuan ini, banyak masyarakat yang
memilih shampo bukan berdasarkan kandungan yang ada tetapi sesuai
jenis rambut, aroma, informasi dari iklan produk shampo tersebut.
Berikut ini akan diberikan beberapa zat yang berbahaya yang ada di
dalam shampo agar anda bisa lebih cermat dalam memilih dan
membeli shampo agar rambut dan kulit anda tetap terjaga
kesehatannya seperti yang telah dilansir oleh Healthmeup, ini dia
daftar bahan-bahannya (www.wolipop.com). Kandungan berbahaya
yang terdapat pada Shampoo yaitu sebagai berikut :

1. Sodium Lauryl/Laureth Sulfate


2. Dietanolamina
3. Parabens
4. Formaldehyde
5. Ammonium Lauryl, Laureth Sulfate, dan Ammonium Xylene
Sulfonate
(www.wolipop.com).

7
BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Sesuai dengan judul penelitian ini, maka penelitian ini


menggunakan metode deskriptif induktif. Dalam karya ilmiah ini, kami
menggunakan populasi dari lingkungan sekitar rumah penulis dalam
tingkatan RT. Sampel yang kami gunakan, yaitu mengambil beberapa
sumber dari warga sekitar, dan kami wawancarai beberapa warga yang
pernah menggunakan merang padi sebagai shampoo alami.
Penelitian ini juga diambil dari beberapa artikel di internet dan dari
beberapa buku perpustakaan daerah setempat, kami juga mengumpulkan
data dari beberapa sampel warga untuk disurvei dengan cara riset
lapangan, beserta dari pengalaman penulis.

B. Waktu Dan Tempat Penelitian

Penelitian dilaksanakan pada tanggal 1 s/d 20 September 2014


bertempat di daerah sekitar rumah penulis yaitu di daerah Mintaragen
Kecamatan Tegal Timur RT 02/05, dan Tegal Sari Kecamatan Tegal Barat
RT 09/03.

C. Teknik Pengumpulan Data


Teknik Pengumpulan data yang kami gunakan yaitu dengan teknik
Riset Lapangan (Field Research). Dalam teknik ini berguna untuk
memperoleh data atau informasi secara langsung dengan mendatangi
responden yang berada di rumah, dan warga sekitar yang menggunakan
merang padi sebagai Shampoo alami. Pembagian riset menurut teknik
pengumpulan datanya yaitu dengan teknik survei (Survey Technique)
dengan metode survei wawancara (Interview).

8
D. Teknik Analisis Data
Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan cara
menarasikan jawaban-jawaban dari narasumber agar dapat diperoleh hasil
riset lapangan (Field Research). Penulis telah mensurvei dan mendapatkan
5 sampel orang yang pernah menggunakan merang padi sebagai shampoo
alami, mereka berpendapat bahwa merang padi telah unggul manfaatnya
dibandingkan dengan menggunakan shampoo dari zat kimia.

Misalnya dari hasil penelitian penulis ketika menyelesaikan


program karya ilmiah bertemakan lingkungan, dengan judul “Pemanfaatan
Merang Padi Sebagai Bahan Dasar Shampoo Alami Untuk Upaya
Pengurangan Penggunaan Zat Kimia.” Secara singkat, hsil penelitian
pengukuran pada, “Tingkat penggunaan merang padi pada lingkungan
sekitar kesesuaian antar variabel penelitian.

9
BAB IV

PEMBAHASAN

A. Sampel Tabel
Dibawah ini terdapat sampel data eksternal dari Daerah TegalSari
Kecamatan Tegal Barat RT 09/03dan Daerah
MintaragenKecamatanTegalTimur RT 02/05.
Tabel4.1 Sampel Merang Padi

No. Inisial Nama Manfaat untukrambut

1. A - Menjadikan Rambut kuat


2. B - Menghitamkan Rambut
- Tidak Membuat Rambut Kusam
- MenghaluskanRambut
3. C - Tidak Membuat Rambut Berketombe
- Meransang Pertumbuhan Rambut Di
Kulit Kepala
4. D - Rambuttidakmudahberuban
- Memperkuatakarrambut
5. E - Menghitamkanrambut

Tabel 4.2 Sampelmerangpadi

NO InisialNama Manfaatuntuklingkungan
1. A Tidakmembuatairselokanmenjadikeruh
2. B Air sungaitidaktercemar
3. C Membuatlingkunganterutamannyaairtidakkeruh
4. D Tidak mencemari lingkungan air
5. E Mengurangi penggunaan zat kimia di
lingkungan.

10
B. ProsedurPembuatanShampoo alamisesuaipengalamanpenulis.
1. AlatdanBahan :
- Alat : - Bahan :
a. KorekApi a) 2 ikatMerangPadi
b. 2 BuahBaskomSedang
c. AlatPenyaring
2. Langkah – langkahpembuatan, sebagaiberikut:
a. SiapkanMerangPadi yang sudahkering.

Gambar4.1 Merangpadi
b. BakarMerangPadidenganmenggunakankorekapilalubakarhingg
aMerangPadimenjadiabu.

Gambar4.2 Abu MerangPadi

c. Masukkan abu merang dalam baskom

11
Gambar 4.3 Memasukkanabudalambaskom

d. Setelahmenjadiabu,laluabudimasukkankedalambaskom yang
berisi air secukupnya.

Gambar4.4 Abumerangdiberi air


e. Laludiendapkansekitar 15 menithingga air berwarnahitam.

Gambar4.5 EndapanMerangPadi
f. Saringan endapanmerangpadikedalambaskomkosong.

Gambar4.6 Menyaring Abu Merang


g. Laludisimpanselama 3 harisebelumdipakai untuk keramas.

12
3. PenggunaanShampoo AlamidariMerangPadi
a. Setelahsudahdisimpanselama 3 hari, Shampoo
AlamiMerangPadidapatdigunakanuntukkeramas.
b. Setelahkeramas, bilasdengan air bersihdanrasakanperbedaannya.
4. Manfaat Shampoo alami dari Merang Padi
a. Menjadikan akar rambut kuat, tidak mudah rontok, dan tidak
mudah kusam.
b. Mencegah rambut beruban
c. Menghitamkan rambut
d. Memperpanjang rambut
e. Membuat rambut tidak berketombe
f. Menghaluskan rambut
g. Mengurangi pencemaran air bagi lingkungan

13
BAB V

KESIMPULAN

A. Simpulan

Dapatdisimpulkandaripembahasankaryailmiah yang
berjudul“Pemanfaatan merang padi sebagai bahan dasar shampoo alami
untuk upaya pengurangan penggunaan zat
kimia”danmendapatkanbeberapasampeldaridaerah yang berbeda,
shampooalamidaribahandasarmerangpadibanyaksekalimemberikanmanfaat
untukrambutparapenggunannyadibandingkandenganmenggunakanshampo
odaribahanzatkimia.

Penulis telah menyimpulkan dari beberapa sampel, mereka


mengatakan shampoo alami dari merang padi memiliki banyak manfaat.
Salah satunya untuk menghitamkan rambut, memperkuat akar rambut dan
mencegah rambut beruban. Manfaat dari pengolahan merang padi, dapat
disimpulkan pengolahan secara tradisional, yang mudah dilakukan oleh
para pengguna. Sebelum kita menggunakan shampoo merang padi, wajib
diinapkan minimal 3 hari setelah itu kita dapat menggunakannya untuk
keramas.

B. Saran

Menurut kami, untuk mengurangi penggunaaan shampoo zat kimia yang


dapat mencemari lingkungan jadi disarankan untuk menggunakan
shampoo alami yang berbahan dasar merang padi.

14
DAFTAR PUSTAKA

Ridwan, I Hanafi. 1992. Kamus Bahasa Indonesia. Surabaya : tiga dua Surabaya.

Ruslan, Rosyadi, 2009. Metode Penelitian Public Relations dan Komunikasi.


Jakarta : PT RajaGrafindo Persada.

id.wikipedia.org/wiki/Sampo (1 Sept 2014).

caraobat.blogspot.com/2013/10/manfaat-dan-khasiat-merang-padi-untuk-
rambut.html (1 Sept 2014)

www.batrisyiaherbal.com/2012/09/mengobati-luka-dengan-abu-merang-padi.html
(1 Sept 2014)

http://safrilhanafi.blogspot.com/2012/02/manfaat-jerami-padi.html (1 Sept 2014)

http://www.diahdidi.com/search?q=merang+padi&x=0&y=0 (1 Sept 2014)

www.wolipop.detik.com/read/2013/01/09/074432/2136797/1135/ketahui-5-
kandungan-berbahaya-yang-ada-di-dalam-shampo. (1 Sept 2014)

http://www.bimbingan.org/?s=kandungan+merang+padi (2 Sept 2014)

15
LAMPIRAN

A. Data AngketSampel 2014

Untukmemenuhi data karyailmiahini, kami membutuhkan data


angketanda.Silahkanisijikajawabannyasesuaidaftarpertanyaan di bawahini,

dengancarapengisianmemberikantandacentang ѵ di dalam □
1. Apakah anda mengetahui merang padi?

□ Ya

□Tidak
2. Apa manfaat dari merang padi?

□Membuatakarrambutkuat

□Membuatrambuttidakberketombe

□Membuatrambuthitam

□ Lain-lain (silahkanisipendapatanda di bawalebaran data


angketini)

3. Apakah ada efek sampingnnya saat menggunakan merang padi


sebagai shampoo alami ?

□Ya

□Tidak

16
4. Apakah manfaatnya bagi lingkungan jika menggunakan
shampoo alami berbahan dasar merang padi?

□Tidakmencemarilingkunganterutamannya air

□Tidakmembuat air selokankeruh

□Lain-lain (silahkanisipendapatanda di bawalebaran data


angketini)

5. Apakah anda membuat sendiri shampoo alami dari merang


padi?

□ Ya

□Tidak

17
BIODATA PENULIS

Nama : Novia Ayu Wahyuni

TTL : 20 November 1998

Agama : ISLAM

Sekolah : SMK N 1 Dukuhturi

Alamat sekolah : Jl. Karanganyar No.17.

Kejuruan : Teknik Komputer Dan Jaringan

Alamat : Jln Musi gg 04 RT 02/05 Kelurahan


Mintaragen Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal

Kode Pos : 52121

Hobby : Mendengarkan Musik

Cita-cita : Admin Jaringan

Motto Hidup : Kalau orang lain bisa saya juga


harus bisa.

18
BIODATA PENULIS

Nama : Darlingga Anjar Prasasti

TTL : Tegal, 28 September 1998

Agama : ISLAM

Sekolah : SMK Negeri 1 Dukuhturi

Kejuruan : Teknik Komputer Dan Jaringan

Alamat : Jln Bawal gg 08 RT 09/03

Kelurahan Tegalsari kecamatan

Tegal barat Kota Tegal

Kode Pos : 52111

Hobby : Membaca buku, Games Zombie

Cita-cita : Lancarbahasainggris, Teknisi

Jaringan

Motto Hidup : Plan Life my Simple choise don’t


look back

19

Anda mungkin juga menyukai