Anda di halaman 1dari 2

SOAL ADVOKASI

Petunjuk soal:
a. Ada dua jenis soal, pertama soal wajib, 5 soal wajib dijawab diberi tanda garis bawah: kedua soal
pilihan (hanya 2 saja dijawab)
b. Open book
c. Kerjakan sendiri.
1. Jelaskan pentingnya mempelajari advokasi promosi kesehatan seorang SKM?
2. Apa arti pentingnya pertemuan di Ottawa Charter (1986), terhadap promosi
kesehatan muncul istilah terutama Advocate, Enable, and Mediate. Jelaskan?
3. Sebutkan definisi advokasi Promosi Kesehatan? kemudian jelaskan pengertian anda.
4. Sebutkan 6 langkah advokasi dan jelaskan? Diantara 6 langkah manakah bagian
yang sangat penting menurut saudara, jelaskan?
5. Dalam mengantisipasi kebijakan pelaksanaan Program BPJS, kelompok mahasiswa
bermaksud lakukan Demo, Pengguna BPJS tidak dilayani dengan maksimal,
misalnya pembatasan layanan, obat yang terbatas, mahasiswa ingin menuntut
pembuat kebijakan. Apa pendapat saudara : Strategi yang mana? Kepada siapa?
Kenapa dipilih? Alternatif lain? Bila memilih demo perundangan & prosedur apa
terkait uraikan singkat?
6. Jelaskan Perbedaan advokasi promosi kesehatan dengan media advokasi?
7. Apakah yang menjadi indikator kebehasilan advokasi promosi kesehatan, sebutkan
dan jelaskan?
8. Target sasaran advokasi media ada 3, sebutkan, manakah yang paling penting,
Jelaskan mengapa?
9. Jejaring Koalisi dan kemitraan advokasi, sangat penting, mengapa dan apa
tujuannya?
10. Banyak media advokasi untuk membantu memperoleh dukungan kebijakan
kesehatan. Media manakah yang paling tepat digunakan? Bagaimana media sosial
membentuk persepsi masyarakat pada saat pandemi Covid? Jelaskan!
11. Menurut pendapat saudara, Seberapa penting sebuah program kesehatan perlu
diadakan advokasi dan bagaimana jika tidak ada advokasi?
SOAL ORGANISASI DAN MANAJEMEN
a) Ada dua jenis soal, pertama soal wajib, 5 soal wajib dijawab diberi tanda garis
bawah: kedua soal pilihan (hanya 2 saja dijawab)
b) Open book.
c) Kerjakan sendiri.
1. Berdasarkan beberapa pendapat ahli tentang definisi organisasi lalu pilih,
coba saudara jelaskan pendapat saudara!
2. Menurut pendapat saudara apakah perbedaan organisasi, majanemen dan
kepemimpinan?
3. Menurut pendapat saudara mengapa perlu pendelegasian tugas dalam
sebuah organisasi?
4. Jelaskan perbedaan Rumah sakit kelas A dan Kelas C!
5. Sebutkan salah satu nama Puskesmas ditempat tinggal saudara, lalu.
Jelaskan pelayanan apa saja yang ada di Puskesmas tersebut? (Ingat
preventiv dan kuratif)
6. Sebutkan 2 kekurangan dari Sistem pelayanan kesehatan di Indonesia, lalu
berikan solusinya!
7. Jelaskan perbedaan rekrutmen dan seleksi! Dan Mengapa perlu dilakukan
rekrutmen dalam sebuah organisasi?
8. Apakah dengan menggunakan metode pengurangan konflik cara
competition dapat mengurangi konflik yang terjadi. Jelaskan!
9. Dalam perencanaan, ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan
yang dikenal dengan istilah SMART, jelaskan!
10. Penilaian kinerja sistem penyediaan layanan kesehatan oleh pemerintah
dapat dilihat dari tiga indikator. Aspek tersebut terdiri dari efisiensi,
efektivitas, dan ekuitas, Jelaskan!
11. Mengapa terjadi penumpukan tenaga kesehatan di perkotaan
dibandingkan daerah pinggiran? Jelaskan argumentasi saudara!
(berdasarkan Aspek Manajemen terutama rekrutmen dan seleksi)

Anda mungkin juga menyukai