Anda di halaman 1dari 1

ANALISA BAHAN AJAR KB 4 MODERASI BERAGAMA

a. 5 konsep dan deskripsi yang ditemukan di dalam bahan ajar.


1. Toleransi dalm beragama:
 Tidak memaksakan orang lain untuk memeluk agama kita
 Tidak mencela ataai menghina orang laindengan alasan apapun
 Tidak melarang atau mengganggu agama lain untuk beribadah sesuai
agama dan kepercayaan masing-masing
2. Rasisme dapan menyebabkan perpecahan itangah masyarakat, oleh karena
itu kita harus mengedepankan toleransi kepada siapapu dan jangan marasa
paling benar sendiri serta saling menghargai satu dengan yang lainnya.
3. Toleransi terkadang diartikan denganpemahaman yang salah dan tidak tepat,
Misalnya, kata “toleransi” dijadikan pijakan dan landasan paham pluralisme yang
menyatakan bahwa “semua agama itu benar”. Bahkan tidak sedikit menjadikannya
sebagai alasan untuk memperbolehkan seorang muslim untuk mengikuti acara-acara
ritual non-muslim. Paham pluralisme yang disalahpahami dan disalahgunakan
tersebut seakan-akan meng- arahkan kepada masing-masing pemeluk agama baik
muslim maupun non-muslim untuk dapat menciptakan suasana toleransi yang dapat
mewujudkan suatu kehidupan harmonis yaitu kerukunan antarumat beragama,
padahal pada prinsipnya adalah mengorbankan akidah yaitu akidah Islam.
4. Toleransi dianjurkan dalam masalah muamalah dan hubungan
kemasyarakatan bukan menyangkut masalah akidah dan ibadah.
5. Jika toleransi sudah tidak ada dimasyarakat indonesia, maka kita bangsa
indonesia akan mudah dipecah belah, oleh karena kita harus benar dalam
menyampaikan materi tentang toleransi dan moderasi beragama ini
kepada peserta didik maupun masyarakat dilingkungan tempat kita
tinggal

b. Evaluasi dan refleksi atas pemaparan materi pada Bahan Ajar.

Bahan ajar yang disajikan saling mendukung sehingga dapat menjelaskan tentang
masalah moderasi beragama, utamanya tentang toleransi antar umat beragama,
sehingga nantinya dapat menjadi bekal bagi saya untuk menyampaikan pembelajaran
yang berkaitan dengan materi ini kepada para peserta didik maupun masyrakat
dilingkungan tempat tinggal saya.

c. Kelebihan dan kekurangan terkait dengan penjelasan materi pada Bahan Ajar.
Kelebihan: video yang disajikan cukup baik dalam menjelaskan bagaiman bertoleransi
antar umat beragama kemudian juga didukung dengan jurnal Jurnal yang disajikan
sangat baik karena menjelaskan tentang apa apa itu toleransi antar umat beragama
.
Kekurangan: saya cukup jelas dengan pemaparan dari video dan jurnal yang disajikan

d. Kaitan isi Bahan Ajar dengan nilai moderasi beragama.

Bahan ajar ini sangat baik dalam kaitannya dengan moderasi beragama, karena salah satu yang
menjadi poin penting dalam moderasi beragama adalah toleransi (tasamuh) yaitu : Sikap
menghargai dan menghormati perbedaan antar sesama manusia. Sehingga dapat tercapai
persatuan dan kesatuan ditengah-tengah masyarakat kita.

Anda mungkin juga menyukai