Anda di halaman 1dari 2

OBSERVASI KE KALI CODE

Kali code merupakan salah satu tempat untuk bermukim sebagian penduduk di
kota yogyakarta. Mulai dari kalangan tengah sampai kalangan bawah. Berdasarkan hasil
observasi yang dilakukan ternyata daerah kali code telah mampu mengelola lingkungan
tempat tinggalnya dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari kebersihan daerah lingkungan
tempat tinggal di kali code tersebut, lingkungan bersih dan jarang ditemui sampah
berserakan, penduduk telah berbudaya bersih mereka telah membuang sampah pada
tempatnya dan mereka juga telah memisahkan antara sampah basah dengan sampah
kering, kemudian petugas pengambl sampah pun telah mampu melakukan tugasnya
dengan baik, petugas sampah mengambl sampah setiap pagi, sehingga di rymah-rumah
penduduk tidak terjadi penumpukan sampah. Selain dari itu daerah kali code tidak pernah
mengalami kekeringan atau kekurangan air sebab di sana sudah terdapat mata air, jadi
mereka memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan air dari mata air. Bahkan dari daerah
lain malah justru yang menimba air ke daerah kali code ini. Kemudian masalah
kekompakan warga kali code pun sangat kompak dan persaudaraan mereka sangat erat,
saling tolong menolong pun merupakan budaya yang tidak pernah ketinggalan. Mereka
saling membantu hal ini dapat dilihat pada saat observasi ada salah satu warga yang
sedang hajatan dan tetangga-tetangga sekitar saling membantu, di sana juga ada kegiatan
rutin yang dilakukan yaitu merti code yaitu budaya atau tradisi yang dilakukan untuk
kebersihan daerah kali code, dalam kegiatan itu terdapat perlombaan-perlombaan yang
dilakukan di sungai dengan menggunakan perahu.
Meskipun begitu dari hasil observasi di kali code tersebut masih dijumpai salah
satu kekurangan yaitu tataruang kota, atau tataruang rumah-rumah penduduk di daerah
kali code. Memang wilayahnya bersih akan tetapi tataruangnya tidak rapi, rumah sangat
berdempet dan bentuknya tidak rapi sehingga terlihat semrawut. Lahan kosong di daerah
ini juga sedikit sehingga disini kurang sekali penghijauan atau taman, padahal tumbuhan
sangat penting kegunaannya bagi manusia yaitu sebagai pendaur ulang gas karbon dan
memproduksi oksigen yang sangat diperlukan oleh manusia, maka lingkungan di kali
code ini menjadi kurang seimbang. Selain itu juga dengan kurangnya lahan kosong maka
kurang pu daerah resapan air, hal ini memungkinkan air hujan yang jatuh di daerah kali
code ini akan lari ke darah lain dan merugikan daerah lain menyebabkan banjir di daerah
lain misalnya, tetapi mungkin hal ini sementara ini telah teratasi dengan langsung
mengalirnya air hujan tersebut ke kali code itu sendiri.

Anda mungkin juga menyukai