Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL TUGAS AKHIR

RANCANG BANGUN BODI MOBIL LISTRIK


MENGGUNAKAN BAHAN FIBERGLASS

OLEH :
FIRMAN ARIF PUTRA
20611060

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN RISET DAN


TEKNOLOGI
POLITEKNIK NEGERI SAMARINDA
JURUSAN TEKNIK MESIN PROGRAM STUDI D3
PERAWATAN DAN PERBAIKAN MESIN
SAMARINDA
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala karunia-Nya sehingga


penulis dapat menyelesaikan penulisan laporan yang berjudul “RANCANG
BANGUN BODI MOBIL LISTRIK MENGGUNAKAN BAHAN FIBERGLASS”
sebagai salah satu syarat untuk memperoleh pendidikan D3 pada jurusan Teknik
Mesin Politeknik Negeri Samarinda. Penulis menyadari bahwa dalam
penyelesaian Tugas Akhir ini masih terdapat banyak kesalahan dan kekurangan,
akan tetapi semoga usaha yang telah dilakukan dapat bermanfaat bagi semua.

Atas bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak kepada penulis baik
dalam melaksanakan pengalaman kerja maupun pengumpulan data-data dan
informasi yang telah didapatkan,sehingga dapat tersusunlah laporan ini walaupun
jauh dari sempurna. Oleh karena itu dengan ketulusan hati, penulis
menghanturkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Suparno,ST.,MT selaku ketua jurusan Teknik mesin politeknik


negeri samarinda.
2. Ibu Anni Fatmawati,ST.,MT Selaku kepala program studi Diploma III
Perawatan Dan Perbaikan Mesin jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri
Samarinda.
3. Bapak Wajilan,ST.,MT selaku kepala lab Jurusan Teknik Mesin, juga
sebagai pembimbing 1.
4. Bapak Suwarto,ST.,MT selaku sekretaris jurusan Teknik Mesin,juga
sebagai pembimbing 2.
5. Seluruh dosen,staf,Dan Struktur Teknik Mesin Politeknik Negeri
Samarinda.
6. Orang tua beserta keluarga,terima kasih atas dukungan do`a dan bantuan
yang telah diberikan baik moral dan juga materi sehingga penulis dapat
menyelesaikan Tugas Akhir ini.
7. Rekan-rekan mahasiswa program studi perawatan dan perbaikan mesin
khususnya angkatan 2020 yang senantiasi saling membantu dan
memberikn semangat selama proses menyelesaikan Tugas Akhir ini.
Penulis berharap laporan Tugas Akhir ini dapat bermanfaat bagi
pembaca.Penulis juga mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk
menambah ilmu pengetahuan dan juga untuk pembelajaran kedepan menjadi lebih
baik lagi.Akhir kata penulis ucapkan terimakasih

Samarinda, 26 Januari 2023

Firman Arif Putra


BAB 1
PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang
Di era perkembangan zaman yang semakin pesat memberikan
dampak positif bagi perkembangan dunia industri. Salah satu dunia
industri yang berkembang pesat saat ini adalah industri otomotif. Semakin
banyaknya pertambahan jumlah penduduk semakin meningkatnya
pengguna alat transportasi berdampak pada bahan bakar gas yang semakin
hari semakin menipis. Industri otomotif saat ini sedang memikirkan untuk
menciptakan alat transportasi masa depan yang tidak selalu menggunakan
bahan bakar gas. Untuk itu industri otomotif mempunyai inovasi terbaru
yaitu, menciptakan alat transportasi yang menggunakan listrik sebagai
sumber tenaga penggeraknya. Mobil listrik merupakan alat transportasi
darat yang dapat mengurangi polusi, dan menghemat bahan bakar gas.
Sehingga pemakaian mobil listrik harus dilengkapi dengan sistem-sistem
yang mendukung fungsi utama mobil listrik yaitu untuk memindahkan
barang atau manusia dari suatu tempat ketempat lain baik jarak jauh
ataupun dekat. Seiring semakin berkembangnya kendaraan dari
penggunaan bahan bakar gas menjadi listrik sebagai sumber tenaga untuk
menggerakannya,perkembangan juga diikuti oleh komponen-komponen
dari mobil.Salah satunya pada bagian bodi. Dengan motor listrik sebagai
sumber penggeraknya, maka perlu dibuat bodi yang ringan supaya
mengurangi beban kerja dari motor listrik. Sehingga mobil listrik dapat
bekerja secara maksimal. Selain ringan, bodi harus dibuat fleksibel dan
kuat demi keamanan dan kenyamanan pengendara dalam pemakaian mobil
listrik. Bodi dibuat dengan desain yang menarik, tapi dapat memberikan
keamanan dan kenyamanan berkendara dari kondisi lingkungan yang
berdebu, kondisi cuaca panas maupun hujan, dan hal-hal lain yang dapat
menggangu konsentrasi pengendara. Pengetahuan mengenai desain bodi,
dan pemilihan bahan sangat pennting dalam proses pembuatan bodi.
Pengetahuan ini sangatlah diperlukan untuk membuat bodi yang ringan,
fleksibel dan kuat. Bahan fiberglass dipilih sebagai bahan utama
pembuatan bodi mobil listrik.

1.2.Rumusan masalah
Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan diatas,maka penulis
mengambil permasalahan untuk proyek tugas akhir ini sebagai berikut :

1. Apa yang dimaksud dengan bodi kendaraan?


2. Bahan apa saja yang digunakan untuk membuat bodi mobil listrik?
3. Bagaimana tahapan-tahapan dalam membuat bodi pada mobil
listrik?

1.3. Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai penulis dalam menyelesaikan Laporan
Tugas Akhir ini adalah:
1. Memahami tentang bodi kendaraan.
2. Mengetahui bahan-bahan yang akan digunakan dalam membuat
bodi mobil listrik.
3. Mengetahui langkah-langkah yang akan dilakukan dalam proses
pembuatan bodi mobil listrik.

1.4. Manfaat
Manfaat yang bisa diambil setelah melakukan penelitian ini
adalah:
1. Dapat mempraktikkan membuat bodi dengan mengikuti setiap
langkah dalam proses pembuatan bodi mobil listrik.
2. Meningkatkan pengetahuan tentang bahan-bahan dalam membuat
bodi kendaraan.
3. Meningkatkan pemahaman tentang bodi kendaraan.

Anda mungkin juga menyukai