Anda di halaman 1dari 17

PROGRAM KERJA

WAKAUR KURIKULUM
TAHUN 2020/2021

KANTAR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN SLEMAN


MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 5 SLEMAN
Alamat : Jln Klaci Sidoagung Godean Sleman

2020
LEMBAR PENGESAHAN

Program Kerja Wakil Kepala bidang kurikulum MTsN 5 Sleman Pelajaran 20202/2021 ini telah
dibaca dan diperiksa oleh Kepala Madrasah. Sah digunakan sebagai dasar kegiatan wakil kepala
bidang kurikulum tahun pelajaran 2020/2021

Ditetapkan di : Sleman
Pada tanggal : 13 Juli 2020
KATA PENGANTAR

Bismillaahirrohmaanirrohiiim
Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, akhirnya penyusunan
Program Kerja Kurikulum MTsN 5 Sleman tahun pelajaran 2019/2020 telah selesai disusun.
Tugas dan Fungsi Waka Bidang Kurikulum adalah; (1) menjabarkan kurikulum menjadi
program operasional pembelajaran di sekolah melalui analisis kurikulum, sinkronisasi,
menetapkan kurikulum validasi; (2) menetapkan program pembelajaran, jadwal kegiatan,
pembagian tugas mengajar, jadwal pelajaran dan bahan ajar; (3) mengorganisasi /
mengkoordinasi kbm yang terdiri dari: persiapan KBM, pelaksanaan KBM, evaluasi hasil belajar,
analisis hasil evaluasi belajar, perbaikan dan pengayaan; (4) mengelola administrasi pendidikan
/ pengajaran; dan (5) merencanakan dan menyusun program pengembangan kurikulum.
Tujuan penyusunan Program Kerja dan Rencana Kerja ini tidak lain adalah sebagai acuan
dan pedoman yang harus dikerjakan oleh Waka Kurikulum selama tahun pelajaran 2019-2020.
Mudah-mudahan dengan adanya Program Kerja ini akan meningkatkan kinerja, sesuai dengan
Visi dan Misi MTsN 5 Sleman
Tentunya segala upaya dan bantuan untuk pengembangan kurikulum di MTsN 5 Sleman
ini akan berjalan dengan baik sesuai dengan yang diharapkan apabila pelaksanaannya tidak
dilakukan secara partial. Oleh karena itu segala dukungan, bantuan dan arahan dalam bentuk
apapun sangat diharapkan
Penyusun menyadari bahwa Program Kerja dan Rencana Kerja ini masih belum
sempurna seperti yang diharapkan semua pihak, oleh karena itu Penyusun mengharapkan
saran dan kritik yang bersipat membangun dari semua pihak untuk perbaikan Program Kerja ini
pada masa-masa yang akan datang.
Akhirnya, kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Kepala Madrasah dan semua pihak yang
telah membantu dalam penyusunan Program kerja ini. Semoga segala amal baik yang telah
diberikan dapat diganti dan dilipatgandakan oleh Allah SWT. Amiin.
Sleman, 14 Juli 2020
Waka Kurikulum

Drs. Suritno, M.Si


NIP. 196710241995031001
BAB I
PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran
Perkembangan dan perubahan yang terjadi dalam kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara di Indonesia tidak terlepas dari pengaruh perubahan global,
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta seni dan budaya. Perkembangan
dan perubahan secara terus menerus ini menuntut perlunya perbaikan sistem pendidikan
nasional termasuk penyempurnaan kurikulum untuk mewujudkan masyarakat yang
mampu bersaing dan menyesuaikan diri dengan perubahan zaman tersebut, terutama
memasuki era industry 4.0.
Atas dasar tuntutan mewujudkan masyarakat seperti itu diperlukan upaya
peningkatan mutu pendidikan yang harus dilakukan secara menyeluruh mencakup
pengembangan dimensi manusia Indonesia seutuhnya, yakni aspek-aspek moral, akhlak,
budi pekerti, perilaku, pengetahuan, kesehatan, keterampilan dan seni. Pengembangan
aspek-aspek tersebut bermuara pada peningkatan dan pengembangan kecakapan hidup
yang diwujudkan melalui pencapaian kompetensi peserta didik untuk bertahan hidup,
menyesuaikan diri, dan berhasil di masa era industry 4.0. Dengan demikian, peserta didik
memiliki ketangguhan, kemandirian, dan jati diri yang dikembangkan melalui pembelajaran
dan pelatihan yang dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan. Oleh karena itu
diperlukan penyempurnaan Program Kerja Kurikulum sekolah yang berbasis pada
kompetensi peserta didik.
Program Kerja Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai
tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman
penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan MTsN 5 Sleman. Sesuai
dengan pengertian tersebut, Program Kerja Kurikulum 2019/2020 berisi seperangkat
rencana dan pengaturan tentang program yang dibakukan untuk mencapai tujuan
pendidikan nasional dan cara pencapaiannya disesuaikan dengan keadaan dan kemampuan
MTsN 5 Sleman.
Penyusunan Program Kerja Bidang Kurikulum merupakan upaya penting dan
sangat strategis, sebab bidang kurikulum secara langsung terkait dengan proses pendidikan
( pembelajaran ) sebagai bagian terpenting dari keberadaan suatu Madrasah. Maksud
disusunnya Program Kerja ini adalah diharapkan dapat bermanfaat antara lain sebagai
berikut :
1. Memberikan arah yang jelas dalam usaha mempersiapkan dan menyelenggarakan
proses pembelajaran;
2. Mengkondisikan personal yang bertugas sebagai tenaga guru maupun pembantu
pelaksana penyelenggaraan pendidikan ;
3. Memberikan kemudahan dalam mengidentifikasi hambatan-hambatan yang mungkin
muncul dalam proses pembelajaran ;
4. Dapat menjadi pedoman kerja dalam usaha mempersiapkan dalam pelaksanaan proses
pembelajaran di sekolah ;
5. Merupakan dokumen penting yang menjadi acuan, rujukan, tolok ukur atau pegangan
dalam upaya penyelenggaraan proses pembelajaran,

B. Landasan Program
Sebagai landasan operasional dalam penyusunan Program Kerja Bidang Kurikulum di
MTsN 5 Sleman adalah :
1) Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional(Sisdiknas)
2) Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Pendidikan Nasional
(SPN) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun
2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang
Standar Nasional Pendidikan sebagaimana diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Pemerintah Nomor
19 Tahun 2005;
3) Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan sebagaimana diubah dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 66 Tahun 2010 tentang perubahan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun
2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan;
4) Peraturan Menteri Agama Nomor 90 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan
Pendidikan Madrasah
5) Pemendikbud Nomor 23 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Peraturan
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 15 Tahun 2010 tentang Standar
Pelayanan Minimal Pendidikan dan Dasar di Kabupaten/Kota;
6) Pemendikbud Nomor 62 Tahun 2014 tentang Kegiatan Ekstrakurikuler;
7) Pemendikbud Nomor 63 Tahun 2014 tentang Kepramukaan;
8) Pemendikbud Nomor 68 Tahun 2014 jo Permendikbud Nomor 45 Tahun 2015
tentang Peran Guru TIK dan Guru Keterampilan Komputer dan Pengelolaan Informasi
dalam Implementasi Kurikulum 2013;
9) Pemendikbud Nomor 79 Tahun 2014 tentang Muatan Lokal;
10) Pemendikbud Nomor 111 Tahun 2014 tentang Bimbingan dan Konseling pada

Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah;


11) Peraturan Menteri Agama Nomor 207 Tahun 2014 tentang Kurikulum Madrasah;
12) Pemendikbud Nomor 23 Tahun 2015 tentang Pendidikan Budi Pekerti;
13) Pemendikbud Nomor 20 Tahun 2016 tentang Standar Kompetensi Lulusan
Pendidikan Dasar dan Menengah;
14) Pemendikbud Nomor 21 Tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan Dasar dan
Menengah;
15) Pemendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan
Menengah;
16) Pemendikbud Nomor 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan Dasar
dan Menengah;
17) Pemendikbud Nomor 24 Tahun 2016 tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi
dasar pada Kurkulum 2013;
18) Pemendikbud Nomor 35 Tahun 2018 tentang Struktur Kurikulum 2013 jenjang
Sekolah Menengah Pertama (SMP) /Madrasah Tsanawiyah (MTs).
19) Pemendikbud Nomor 37 Tahun 2018 tentang Kompetensi Inti (KI) dan Komptensi
Dasar (KD) pada jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA.MA.
20) Pemendikbud Nomor 4 Tahun 2018 tentang Penilaian Hasil Belajar oleh Satuan
Pendidikan dan Penilaian Hasil Belajar oleh Pemerintah.
21) Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 14 tahun 2019 tentang
penyederhanaan RPP
22) Keputusan Menteri Agama Nomor 183 tahun 2019 tentang Kurikulum PAI dan
bahasa arab
23) Keputusan Menteri Agama Nomor 184 tahun 2019 tentang pedoman
implementasi Kurikulum pada madrasah
24) Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 5162 Tahun 2018 tentang
Petunjuk Teknis Penilaian Hasil Belajar pada Madrasah Tsanawiyah.
25) Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 5163 Tahun 2018 tentang
Petunjuk Teknis Pengembangan Pembelajaran pada Madrasah.
26) Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 5164 Tahun 2018 tentang
Petunjuk Teknis Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran pada Madrasah.
27) Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 5164 Tahun 2018 tentang
Petunjuk Teknis Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran pada Madrasah.
28) Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 64 Tahun 2013 tentang
tentang Mata Pelajaran Bahasa Jawa Sebagai Muatan Lokal Wajib di Madrasah
29) Edaran Bidang Pendidikan Madrasah Nomor B 1888/Kw.12.2/1/PP.00.1 /07/2016
tentang Program Tahfidz
30) Edaran Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY nomor
052.1/Kw.12.1/1/PP.00.1/01/2018 Tentang Pelaksanaan Penguatan Pendidikan
Karakter di Madrasah

C. Tujuan dan Sasaran Program


Program Kerja Bidang Kurikulum ini disusun dengan tujuan antara lain :
1. Untuk menjabarkan kegiatan pokok dan acuan dalam penyelenggaraan kurikulum di
MTsN 5 Tahun 2020/2021
2. Sebagai pedoman kerja bagi kepala sekolah yang didelegasikan kepada Urusan
Kurikulum dalam menjabarkan pelaksanaan kegiatan ;
3. Untuk menentukan arah yang jelas dalam melaksanakan berbagai kegiatan baik
intrakurikuler maupun ekstrakurikuler ;
4. Agar kegiatan penyelenggaraan pembelajaran Tahun Pelajaran 2020/2021lebih terarah,
terencana, tertib dan lancar ;
5. Untuk menunjang usaha Madrasah dalam pemingkatkan mutu pendidikan, diantaranya
tertib admninistrasi, optimalisasi proses pembelajaran baik intrakurikuler maupun
ekstrakurikuler ;
6. Agar kegiatan pembelajaran dapat terlaksana secara efektif dan efisien ;
7. Agar seluruh rangkaian kegiatan proses pembelajaran dapat dijadikan bahan perbaikan
tahun yang akan datang
Program Kerja Bidang Kurikulum ini sengaja dibuat dengan sasaran :
1. Bagi Waka Kurikulum sebagai langkah awal perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan
kepada Kepala Sekolah ;
2. Bagi Kepala Sekolah sebagai salah satu instrumen penilaian kinerja Waka Kurikulum dan
proses pembelajaran pada umumnya ;
3. Bagi para guru sebagai acuan dan pedoman dalam perencanaan dan pelaksanaan
pembelajaran, penilaian dan remedial ;
4. Bagi Komite Sekolah dalam rangka memberikan masukan demi peningkatan mutu
pendidikan
5. Bagi Pengawas dalam rangka memudahkan fungsi pembinaan dan kontrol dalam proses
pembelajaran.
BAB II
VISI, MISI DAN TUJUAN MTsN 5 SLEMAN

A. Visi
Mewujudkan insan yang berakhlakul karimah, unggul, inovatif, cerdas, mandiri, sehat ,
berwawasan lingkungan dan berprestasi

B. Misi
1. Terwujudnya peningkatkan keimanan, ketaqwaan dan pembiasaan kegiatan ibadah
2. Terwujudnya perilaku terpuji dan prakteknya sehingga siswa dapat menjadi teladan bagi
teman dan masyarakat.
3. Terwujudnya pelaksanakan pembelajaran yang profesional , efektif dan berbasis IT agar
siswa mampu mengembangkan diri sesuai bakat dan potensinya secara optimal dalam
bidang akademik non akademik sehingga mampu berkompetisi di era global.
4. Terwujudnya penyelenggaraan pembelajaran yang dapat menumbuh kembangkan
kemampuan berfikir aktif dan kreatif dalam memecahkan masalah.
5. Terwujudnya peningkatkan jiwa berwirausaha dan terampil mengembangkan wirausaha
yang berbasis lingkungan hidup dan teknologi
6. Terwujudnya penyelenggarakan bimbingan dan pengembangan bakat dan minat siswa
melalui kegiatan ekstrakurikuler
7. Terwujudnya pelaksanakan pembinaan prestasi akademik dan non akademik
8. Terwujudnya sikap moderasi bergama, baik di lingkungan madrasah maupun di luar
madrasah
9. Terbentuknya karakter atau budaya anti korupsi, anti narkoba bagi semua warga
madrasah
10. Terwujudnya sikap toleransi, tanggung jawab,kemandirian ,kecakapan emosional dan
peduli terhadap terjadinya pencemaran lingkungan.
11. Terwujudnya budaya dan perilaku hidup sehat
12. Mewujudkan lingkungan madrasah yang indah, bersih, sehat, aman dan nyaman.
C. Tujuan Pendidikan
Tujuan Pendidikan Nasional
Berdasarkan UU No. 20/2003, BAB II, Pasal 2 dan 3 Pendidikan nasional berdasarkan
Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan Pendidikan
nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban
bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk
berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa
kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan
menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Dalam Permendiknas
Nomor 22/2006, disebutkan bahwa pendidikan nasional harus mampu menjamin
pemerataan kesempatan pendidikan, peningkatan mutu dan relevansi serta efisiensi
manajemen pendidikan. Pemerataan kesempatan pendidikan diwujudkan dalam program
wajib belajar 9 tahun. Peningkatan mutu pendidikan diarahkan untuk meningkatkan kualitas
manusia Indonesia seutuhnya melalui olahhati, olahpikir, olahrasa dan olahraga agar
memiliki daya saing dalam menghadapi tantangan global. Peningkatan relevansi pendidikan
dimaksudkan untuk menghasilkan lulusan yang sesuai dengan tuntutan kebutuhan berbasis
potensi sumber daya alam Indonesia. Peningkatan efisiensi manajemen pendidikan
dilakukan melalui penerapan manajemen berbasis sekolah dan pembaharuan pengelolaan
pendidikan secara terencana, terarah, dan berkesinambungan. Oleh karenanya tujuan
pendidikan di tingkat satuan pendidikan hendaknya mengacu pada tujuan umum
pendidikan, yakni:
a. Tujuan pendidikan dasar adalah melatakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian,
ahklak mulia serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengiktui pendidikan lebih
lanjut.
b. Tujuan pendidikan menengah adalah meningkatkan kecerdasan, pengetahuan,
kepribadian, ahklak mulia serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengiktui
pendidikan lebih lanjut.
c. Tujuan pendidikan menengah kejuruan adalah meningkatkan kecerdasan,pengetahuan,
kepribadian, ahklak mulia serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengiktui
pendidikan lebih lanjut sesuai dengan kejuruannya.
Tujuan Pendidikan Dasar
Pendidikan nasional yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945 berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk
watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan
bangsa, bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang
beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu,
cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung
jawab. Untuk mengemban fungsi tersebut pemerintah menyelenggarakan suatu sistem
pendidikan nasional sebagaimana tercantum dalam Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003
tentang Sistem Pendidikan Nasional. Tujuan pendidikan pendidikan dasar dirumuskan
mengacu pada tujuan umum pendidikan, yaitu : meletakkan dasar kecerdasan,
pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untu hidup mandiri dan
mengikuti pendidikan lebih lanjut.

Tujuan Pendidikan MTs Negeri 5 Sleman


1. Terlaksananya program berbagai kegiatan keagamaan seperti : Tahfidz, Khotmil quran,
Shalat duha, jamaah dhuhur, tadarus Alqur’an, menulis Alquran, pesantren ramadhan
dan peringatan Hari Besar Islam.
2. Terbentuknya kultur madrasah yang membiasakan perilaku islami
3. Terlaksananya program kelas Akademik
4. Terlaksananya program kelas Tahfidz
5. Terlaksananya pembelajaran dan kegiatan pembiasaan yang mengimplementasikan
sikap dan perilaku moderasi beragama
6. Terbentuknya karakter anti korupsi dan anti narkoba melalui kegiatan pemeblajaran
dan pembiasaan atau life skill
7. Terlaksananya pengembangan kurikulum yang diberlakukan secara kreatif
8. Terlaksananya pembelajaran yang mengimplemantikan kecakapan abad 21
9. Mampu melaksanakan pembelajaran berbasis IT dan menciptakan inovasi pembelajaran
sehingga KBM berjalan efisien dan efektif
10. Terlaksananya pembelajaran dan kegiatan untuk menumbuhkembangkan life skil
11. Tercapainya prestasi dalam kompetisi akademik dan non akademik tingkat kabupaten /
propinsi/ Nasional dan internasional
12. Menjadikan budaya 5 S + 1 P (salam, salim, senyum, sapa, santun dan peduli
lingkungan) dlam kehidupan sehari hari
13. Terlaksananya program 7 K (Keamanan, Ketertiban, Keindahan, Kebersihan,
Kenyamanan, Kerindangan, Kekeluargaan) sehingga Madrasah menjadi kondusif
14. Terlaksananya perbaikan dan pembangunan sarana prasarana yang mendukung
kegiatan pembelajaran.
15. Terwujudnya budaya kerja yang kondusif, sinergis, dan produktif serta lingkungan yang
bersih dan sehat.
16. Terwujudnya Trias UKS/M yang maksimal
17. Terwujudnya lingkungan madrasah yang bersih, asri dan nyaman untuk proses
pembelajaran sebagai upaya pelestarian fungsi lingkungan, mencegah terjadinya
pencemaran dan kerusakan lingkungan.
BAB III
PROGRAM KEGIATAN BIDANG KURIKULUM

Kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan oleh waka kurikulum pada tahun pelajaran
2018/2019 dapat kami sajikan dalam tabel di bawah ini
NO KEGIATAN INDIKATOR PENANGGUNG WAKTU (BULAN)
KEBERHASILAN JAWAB
1. Menyusun Program Tersusunnya program Waka Kurikulum Juli
Kerja kerja Waka Kurikulum
2 Merefisi KTSP, Uji Memiliki dokumen KTSP Waka Kurikulum Juni-Juli
publik KTSP (dokumen 1, 2, 3) pada dan Tim
tahun pelajaran Pengembang Kur
2020/2021
3. Menyusun Kalender Madrasah memiliki Waka Kur Juni-juli
Pendidikan kalender Pend Th
2020/2021
4 Membuat SK Setiap guru memiliki Sk Waka Kur, Juli, desember
Pembagian Tugas Pembagian tugas Pendamping
mengajar mengajar Waka
5. Menyusun pembagian Memiliki daftar siswa Waka Kur, Juli, Desember
kelas, Wali kelas dan perkelas, daftar wali Warsiyo, S.Kom
pendampingnya kelas dan
pendampingnya
6 Menyusun jadwal Setiap guru memiliki Waka Kur, Juli
mengajar jadwal mengajar Dra. Fety R,
Warsiyo, S.Kom
7. Mengatur jadwal piket Memiliki buku catatan Waka Kur Juli, desember
guru guru piket
8 Menyiapkan buku Tersusunya buku : daftar Waka Kur, Juli Desember
administrasi guru nilai, presensi, jurnal Warsiyo, S.Kom
kelas, jurnal penilaian
sikap
9. Menyususn Peraturan Madrasah memiliki Waka Kur Juli
Akademik peraturan akademik
tahun pelajaran
2020/2021
10 Membantu Terlaksananya supervisi Kepala madrasah Agustus, Nov,
pelaksanaan supervisi akademik Februari, Maret
akademik

11. Membentuk Tim ARD Memiliki raport hasil Waka Kur, Nov, Mei
dari ARD Warsiyo, S.Kom
12 Membentuk Tim IT: Terlaksananya : Waka Kur, Sept, maret
Penilaian On Line, Penilaian On Line, Setiap Warsiyo, S.Kom
Pembuatan Vidio KBM guru mampu membuat
daring vidio KBM
13. Pemantauan KBM, Memiliki Jurnal kelas, Waka Kur, Menyesuaikan
Piket, PH laporan Piket, PH Pendamping
Waka
14. Melaksanakan Memiliki SK Waka Kur, Januari –
bimbingan belajar Penyelenggara pendamping Meni2021
tambahan mapel UN bimbingan , Tersusunnya Waka
Bimbingan belajar peserta kelompok
persiapan AKM bimbingans, daftar hadir
bimbingan, jadwa
bimbingan, jadwal piket,
laporan penyelenggaraan
15. Membentuk Panitia Memiliki SK panitia PTS, Waka Kur Sept, Nov, Feb,
Penilaian/ Ujian PAS, UASBN, AKM, PAT Mei
16. Melaksanakan PH, Memiliki laporan Waka Kur, Menyesuaikan
PTS, PAS, PAT, AKM, pelaksanaan PH, PTS, Panitia
Ujian Madrasah PAS, PAT, Ujian
Madrasah , AKM
17 Melaksanakan Try Memiliki laporan Ujian Waka Kur, Menyesuaikan
OUT Ujian Daerah * pendamping
Waka
18 Membuat laporan Memiliki dokumen Waka Kur, Wali Menyesuaikan
penilaian laporan penilaian kepada Kelas
Wali Siswa/Orang tua:
PH, PTS, LHB
19. Literasi Madrasah Proram kerja Tem Tim Literasi, Menyesuaikan
Literasi dapat terlaksana Waka
20 PKG PKG terlaksana sesuai Kepala Nof, Maret-Mei
ketentuan Madrasah, Waka
Kur, Guru asesor
21 Tahfidz Terlaksananya program Tim keagamaan, Juli - Mei
/kegiatan tahfidz waka kur
BAB IV
RANCANA ANGGARAN KEGIATAN

SUMBER DANA
NO KEGIATAN
BOSNAS/BOSDA KOMITE
1. Menyusun Program Kerja

2 Merefisi KTSP, Uji publik KTSP

3. Menyusun Kalender Pendidikan

4 Membuat SK Pembagian Tugas mengajar

5. Menyusun pembagian kelas, Wali kelas


dan pendampingnya
6 Menyusun jadwal mengajar

7. Mengatur jadwal piket guru

8 Menyiapkan buku administrasi guru

9. Menyususn Peraturan Akademik

10 Membantu pelaksanaan supervisi


akademik
11. Membentuk Tim ARD

12 Membentuk Tim IT: Penilaian On Line,


Pembuatan Vidio KBM daring
13. Pemantauan KBM, Piket, PH

14. Melaksanakan bimbingan belajar


tambahan mapel UN
Bimbingan belajar persiapan AKM
15. Membentuk Panitia Penilaian/ Ujian

16. Melaksanakan PH, PTS, PAS, PAT, AKM,


Ujian Madrasah
17 Melaksanakan Try OUT Ujian Daerah *

18 Membuat laporan penilaian

19. Literasi Madrasah

20 PKG

21 Tahfidz
BAB IV
PENUTUP

Tugas Waka Kurikulum cukuph penting dan strategis dalam penyelenggaraan


pendidikan di Madrasah, sebab bidang tugasnya secara langsung terkait dengan proses belajar
mengajar sebagai jantungnya pelaksanaan kegiatan di sekolah.
Mengawali tugas urusan kurikulum, dimulai dengan menyusun program kerja , sebab
suatu program kegiatan akan terlaksana dengan baik dan optimal bila dilakukan dengan
perencanaan yang baik. Sebagus apapun perencanaan jika tidak disertai pelaksanaan yang
optimal serta evaluasi kegiatan tidak akan mengahsilkan ouput program yang maksimal, karena
itu kerja keras dan kerjasama semua pemangku kepentingan di madrasah ini kunci keberhasilan
program yang telah direncanakan

Anda mungkin juga menyukai