Anda di halaman 1dari 2

Nama : Jenny Fatimatuz Zahra

NIM : 10222060
Kelas : B
Prodi : HES

Tugas evaluasi mata kuliah pkn, dosen pengampu Eky Fallah Septiani, S.H. M.H

1. Nilai yang ada pada Pancasila adalah nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai
persatuan, nilai kerakyatan, dan nilai keadilan. Menurut saya, nilai- nilai tersebut ada
yang sudah tereaktualisasi dan juga ada yang belum. Seperti contohnya yang sudah
tereaktualisasi, yaitu dalam nilai ketuhanan sebagaimana masyarakat sudah bersikap
toleran kepada umat beragama atau berkeyakinan lain. Dan untuk contoh yang belum
terealisasi yaitu dalam nilai kemanusiaan, dimana seharusnya seseorang itu harus
mengakui persamaan derajat, hak, dan kewajiban asasi setiap manusia tanpa
membedakan suku, agama, keturunan, kepercayaan, jenis kelamin, warna kulit,
keduduka sosial, dan lainnya. Tapi di Indonesia sendiri masih banyak orang yang
belum bisa melaksanakan nilai kemanusiaan ini, seperti mereka rasis terhadap orang
yang warna kulitnya lebih gelap, mereka rasis terhadap orang yang matanya sipit, dan
masih banyak lagi. Kurang lebihnya begitu.

2. Krisis identitas di Indonesia bisa terjadi karena adanya globalisasi. Penyebab lainnya
yang menyebabkan krisis identitas adalah kurangnya peran generasi muda untuk
melestarikannya. Banyak terjadi permasalahan kenakalan remaja, seks bebas,
narkoba, tawuran antar pelajar, kriminalitas, dan masih banyak lagi. Yang paling
parah, terjadi hilangnya nilai kebangsaan atau rasa cinta tanah air pada diri pelajar
muda sekarang. Penyebab yang lainnya yaitu hilangnya sikap nasionalisme, dimana
pelajar jaman sekarang sudah banyak terpengaruhi oleh budaya asing. Segala hal yang
berbau luar negeri langsung membuat para remaja jaman sekarang terkesima, tak
terkecuali saya hehe, dimana budaya luar negeri ini dirasa lebih bagus dan lebih
berkualitas. Sebagai contohnya adalah, para remaja lebih suka memakai produk dari
luar negeri, sehingga produk dalam negeri kurang diminati. Kemudian contoh lagi
bahwa remaja lebih menyukai music hingga kebudayaan luar negeri.

3. Dilakukannya amandemen pada UUD 1945 karena untuk menyempurnakan UUD


1945 itu sendiri. Amandemen ini dilakukan untuk memperbaiki beberapa ketentuan
maupun pasal pada UUD 1945 agar sesuai dengan kondisi ideologi, politik, ekonomi,
sosial, budaya, serta kondisi pertahanan dan keamanan bangsa sesuai pada zamannya.
Menurut sejarahnya, terdapat 4 kali perubahan atau amandemen UUD 1945.

4. Otonomi daerah dan good and clean governance mempunyai keterkaitan yang sama.
Kedua hal tersebut mempunyai nilai dasar yang kurang lebih sama, yaitu dalam :
 Kebebasan
 Kebebasan masyarakat dan pemerintah daerah dalam mengambil Tindakan dan
kebijakan untuk memecahkan masalah Bersama
 Partisipasi
 Masyarakat berperan aktif dalam proses perencanaan, pelaksanaan, dan
pengawasan kebijakan public di daerahnya
 Efektivitas dan efisiensi
 Melalui kebebasan dan partisipasi masyarakat, jalannya pemerintahan akan lebih
tepat sasaran (efektif) dan tidak terjadi pemborosan.
Dan juga keduanya mempunyai prinsip pemerintahan yang sama, yaitu :
 Menggunakan asas desentralisasi, dekonsentralisasi dan tugas pembantuan
 Penyelenggaraan asas desentralisasi secara utuh dan bulat yang dilaksanakan di
daerah kabupaten dan kota
 Asas tugas pembantuan yang dapat dilaksanakan di daerah provinsi, kabupaten,
kota, dan desa.

5. Langkah yang akan saya ambil jika menjadi pemimpin terhadap pemberantasan
korupsi adalah dengan melakukan pendataan ulang mengenai administrasi negara,
terus saya bakal membuat badan yang melakukan pendataan tersebut, yang bertujuan
untuk mengetahui siapa saja oknum yang melakukan kecurangan yang dimana dalam
hal ini adalah korupsi. Kalau sudah, nanti para oknum tersebut akan dihukum dengan
cara diasingkan, dan melakukan pengabdian kepada masyarakat. Mengapa tidak
dihukum mati aja sih? Jadi gini, kalau para oknum tersebut dihukum mati, mereka
tidak akan merasakan penderitaan, kalau mati kan yaudah mati tok, tidak merasakan
gimana rakyat yang menderita karena haknya direnggut oleh oknum tersebut. Jadi,
saya pengennya mengasingkan mereka, dan mereka akan mendapat sanksi sosial
seumur hidup mereka merasakan penderitaan. Hehe sekian.

Anda mungkin juga menyukai