Anda di halaman 1dari 2

Konsep biostatistik

Biostatistik  sendiri ialah studi tentang perkembangan dan aplikasi metode statistika
dalam menganalisa dan memecahkan masalah kesehatan masyarakat maupun penelitian
biomedis, klinis, dan kemasyarakatan. Pemahaman dan ketrampilan pokok tentang biostatistik
menjadi salah satu kompetensi dasar (core competencies) bagi praktisi, peneliti, dan mahasiswa
bidang kesehatan. Konsep-konsep pokok biostatistik menggunakan contoh-contoh permasalahan
sehari-hari yang dihadapi oleh kesehatan masyarakat dan kedokteran. Permasalahannya, lembaga
pelayanan dan pelatihan statistik yang ada selama ini hanya menggunakan contoh permasalahan
yang sangat umum. Sedangkan bidang kesehatan dan kedokteran memiliki kekhususan dan
persyaratan yang ketat dan berbeda dengan bidang yang lain seperti teknik, sosial dan lain-lain.
Secara khusus pada bidang kesehatan dan kedokteran,penawaran materi pelatihan statistik akan
berbeda seperti aplikasi statistika pada bidang medis, teknik, ekonomi, pendidikan dan bidang
lainnya.

Biostatistik merupakan ilmu statistika terapan yang mengenalkan perhitungan statistik


kehidupan, baik konsep dasarnya, penyajian data, pemusatan dan penyebaran data, kemiringan
dan distribusinya dalam kurve normal serta konsep estimasi, sampling, uji hipotesis dan uji-uji
statistik deskriptif, korelasi maupun komparasi. Hal-hal tersebut akan sangatlah berguna dalam
melakukan analisis data penelitian kuantitatif. Pada bahasan Konsep dasar statistik umum, kita
akan banyak mengerti hal-hal meliputi: Pengertian statistika, Ruang lingkup statistika,
Pengertian dan jenis data serta Variabel dan skala pengukuran variabel. Bahasan ukuran
pemusatan data, secara khusus membahas nilai rata-rata (mean), median, modus. Pembicaraan
Nilai rata-rata akan memerinci uraian tentang Pengertian nilai rata-rata, Sifat nilai rata-rata, cara
menghitung nilai rata-rata, Interpretasi hasil perhitungan nilai rata-rata. Bahasan tentang Nilai
penyebaran akan menjelaskan Pengertian nilai penyebaran, Jenis dan sifat nilai penyebaran, Cara
perhitungan nilai penyebaran dan interpretasinya meliputi : Range, Minimum dan maksimum,
Mean deviasi, Standar deviasi, Koefisien variasi, Decile, kuartile, dan percentile, normalitas data
berdasarkan nilai Kurtosis dan skewnes.

Biostatistik adalah data atau informasi yang berkaitan dengan masalah kesehatan.
Statistik kesehatan sangat bermanfaat untuk kepentingan administratif, seperti merencanakan
program pelayanan kesehatan, menentukan alternatif penyelesaian masalah kesehatan, dan
melakukan analisis tentang berbagai penyakit selama periode waktu tertentu. Statistik kesehatan
dikenal dengan istilah “biostatistik”. Biostatistik terdiri dari dua kata dasar yaitu bio dan statistik.
Bio berarti hidup, sedangkan statistik adalah kumpulan angka-angka. Sehingga secara harfiah
biostatistik adalah kumpulan angka-angka tentang kehidupan.

Biostatistik adalah Alat untuk melakukan riset dan Biostatistik dapat dipandang sebagai
ilmu statistik terapan pada bidang Biologi, Farmasi & Kedokteran. Menurut Dr.Eko
Budiarto,SKM : Ada 3 Statistik yaitu :

1. Statistik merupakan kumpulan angka yang dihasilkan dari pengukuran atau penghitungan
yang disebut dengan data
2. Statistik dapat pula diartikan sebagai statistik sample
3. Statistik sebagai suatu metode ilmiah yang dapat digunakan sebagai alat bantu dalam
mengambil keputusan, mengadakan analisis data hasil penelitian dll.

https://www.academia.edu/34940907/PENGERTIAN_BIOSTATISTIK

https://mears.umm.ac.id/id/pages/buku-dan-materi-biostatistics.html

Anda mungkin juga menyukai