Anda di halaman 1dari 7

ULANGAN HARIAN

SISTEM PENCERNAAN

1: Pada manusia, urutan sistem pencernaan yang benar adalah….


A: Mulut – tenggorokan – usus besar – usus halus – anus
B: Mulut – tenggorokan – lambung – usus halus – usus besar – anus
C: Mulut – kerongkongan – lambung – usus halus – anus
D: Mulut – kerongkongan – usus halus – lambung – usus besar – anus
E: Mulut – kerongkongan – lambung – usus halus – usus besar – anus
2: Beberapa jenis makanan berikut yang merupakan sumber karbohidrat adalah …
A: Jagung, beras, kentang, dan telur
B: Gandum, beras, buah, dan jagung
C: Kentang, jagung, telur, dan beras
D: Beras, gandum, sagu, dan jagung
E: Ikan, daging sapi, dan umbi umbian
3: Makanan akan mengalami pencernaan selama dalam saluran pencernaan tetapi dalam organ
tertentu makanan tidak mengalami baik secara mekanik maupun kimia. Organ tersebut adalah…
A: Mulut
B: Duodenum
C: Esofagus
D: Ileum
E: Ventrikulus

4: Perhatikan beberapa fungsi zat makanan berikut.


1) Sumber energi
2) Untuk pertumbuhan dan perbaikan sel-sel tubuh
3) Menjadi pelindung alat-alat tubuh
4) Sebagai pembentuk enzim
5) Menjaga suhu tubuh
Fungsi protein terdapat pada nomor . . . .
A: 1) dan 2)
B: 1) dan 5)
C: 2) dan 4)
D: 3) dan 4)
E: 3) dan 5)
5: Mineral yang berfungsi membantu pembekuan darah dan pembentukan matriks tulang adalah….
A: Besi
B: Kalsium
C: Magnesium
D: Fosfor
E: Yodium
6: Tidak semua zat-zat yang terdapat dalam bahan makanan akan mengalami pencernaan. Zat berikut
apabila terdapat dalam bahan makanan tidak akan mengalami pencernaan adalah….
A: Amilum
B: Vitamin
C: Protein
D: Karbohidrat
E: Lemak
7: Makanan yang seimbang adalah makanan yang mengandung…..
A: Sodium klorida, susu, vitamin, karbohidrat, lemak, protein dan makanan kasar
B: Vitamin, mineral, glukosa, lemak, air, dan makanan kasar
C: Vitamin, mineral, karbohidrat, makanan tanpa lemak, protein, air
D: Karbohidrat, lemak, protein, vitamin, mineral, serat nabati dan air
E: Karbohidrat, lemak, protein, protein dan serat nabati

8: Fungsi organ pada gambar di atas yang berkaitan dengan fungsi pencernaan makanan adalah….
IMAGE_Q:

A: Menetralkan racun
B: Menghasilkan getah empedu
C: Menghasilkan sel darah
D: Menyimpan zat makanan
E: Menghancurkan eritrosit tua
9: Zat makanan yang menghasilkan energi tertinggi untuk satuan berat yang sama adalah….
A: Protein
B: Karbohidrat
C: Lemak
D: Vitamin
E: Serat
10: Seorang siswa mengalami gangguan pencernaan makan dengan gejala sukar membuang air besar.
Gangguan ini disebut….
A: Sembelit, disebabkan makanan yang dimakan kurang mengandung serat
B: Diare, disebakan keracunan makanan
C: Kolik, disebabkan kekurangan vitamin C
D: Apendisitis, disebabkan infeksi kuman
E: Peritonitis, disebabkan infeksi selaput rongga tubuh
11: Pada uji glukosa bahan yang digunakan untuk mengetes uji tersebut adalah….
A: Biuret
B: Benedict
C: Iodium
D: Iodin
E: Lugol
12: Apa indikator bahan makanan positif mengandung protein jika ditetesi bahan pereaksi…
A: Perubahan warna menjadi hitam
B: Perubahan warna menjadi ungu
C: Perubahan warna menjadi jingga
D: Perubahan warna menjadi merah
E: Perubahan warna menjadi biru
13: Berdasarkan hasil uji pada tabel manakah makanan yang mengandung protein?
IMAGE_Q:

A: 1 dan 2
B: 2 dan 3
C: 3 dan 4
D: 4 dan 5
E: 3 dan 5
14: Berdasarkan hasil uji pada tabel manakah makanan yang mengandung amilum?
IMAGE_Q:

A: 1 dan 2
B: 2 dan 3
C: 1 dan 5
D: 3 dan 5
E: 4 dan 5
15: Perhatikan jenis-jenis makanan berikut!
1. Nasi 4. Tempe
2. Keju 5. Kuning telur
3. Roti 6. Tahu
Jenis makanan yang menghasilkan energi terbesar ditunjukkan oleh angka….
A: 1 dan 3
B: 1 dan 5
C: 2 dan 5
D: 3 dan 4
E: 5 dan 6
16: Perhatikan beberapa fungsi mineral berikut!
1. Mengatur permeabilitas sel
2. Mengatur transmisi impuls saraf
3. Membentuk matriks tulang dan gigi
4. Memelihara keseimbangan cairan tubuh
5. Mengatur keseimbangan asam dan basa dalam darah
6. Membantu proses pembekuan
Fungsi natrium ditunjukan oleh angka….
A: 1, 3 dan 4
B: 2, 3 dan 5
C: 1, 3 dan 5
D: 2, 4 dan 5
E: 3, 4 dan 6
17: Tahun ini Nauwal genap berusia 16 tahun. Berat badan 58 kg dan tinggi 165 cm. Kegiatan sehar
hari Nauwal yaitu sekolah dan membantu ibunya jualan kue keliling sehingga kegiatannya dapat
dikategorikan sedang.
Berdasarkan penjelasan tersebut, jumlah energi yang diperlukan Nauwal dalam sehari adalah….
A: 2.222,08 kkal
B: 2.268,20 kkal
C: 2.437,12 kkal
D: 2.523,14 kkal
E: 2.867,20 kkal
18: Jenis-jenis vitamin berdasarkan sumber dan fungsinya yang dapat larut dalam lemak adalah
vitamin….
A: B1, B2, B3, B4
B: B2, A, D, C
C: B1, B2, B6, C
D: A, D, E, K
E: A, D, E, K, C
19: Asam amino esensial tidak dapat disintesis oleh tubuh, dan hanya dapat diperoleh melalui
makanan. Yang termasuk ke dalam asam amino esensial adalah….
A: Lisin
B: Asam glutamat
C: Asam aspartat
D: Glutamin
E: Alanin
20: 1. Memiliki rasa manis
2. Mudah larut dalam air
3. Banyak terdapat dalam gula pasir, biji-bijian dan susu
Ciri-ciri diatas merupakan jenis karbohidrat yang termasuk ke dalam….
A: Monosakarida
B: Disakarida
C: Polisakarida
D: Karbohidrat jenuh
E: Karbohidrat tidak jenuh
21: Pada praktikum uji karbohidrat, larutan yang diteteskan pada makanan tersebut adalah…
A: Lugol
B: Benedict
C: Biuret
D: CH3COOH
E: NaOH

22: Hasna menguji makanan untuk mengetahui zat yang terkandung pada makanan tersebut. Ketika
ditetesi suatu larutan, ternyata makanan tersebut berubah warna menjadi biru kehitaman, hal ini
merupakan indikasi bahwa makanan tersebut mengandung zat makanan berupa?
A: Protein
B: Mineral
C: Karbohidrat
D: Vitamin
E: Glukosa
23: Gigi merupakan alat pencernaan mekanis di dalam tubuh.
(1) Memotong makanan menjadi potongan yang lebih kecil
(2) Menyerap zat makanan dalam tubuh
(3) Mengemulsikan lemak
(4) Memudahkan enzim pencernaan makanan mencerna makanan dengan lebih efisien dan
cepat
(5) Mengatur kadar garam, mineral dan zat yang berguna
Fungsi gigi yang benar ditunjukkan oleh nomor…
A: 1 dan 2
B: 3 dan 4
C: 1 dan 5
D: 2 dan 3
E: 1 dan 4
24: Laktase merupakan enzim yang dihasilkan oleh usus halus. Enzim ini berperan untuk mengubah
laktosa menjadi….
A: Sukrosa
B: Glukosa
C: Fruktosa
D: Maltosa
E: Galaktosa
25: Pankreas memiliki enzim yang berperan untuk mengubah lemak menjadi asam lemak dan
gliserol. Enzim yang dimaksud adalah…
A: Amilase
B: Lipase
C: Sukrase
D: Maltase
E: Laktase
26: Larutan yang digunakan dalam pengujian makanan yang bertujuan untuk mengetahui bahwa
makanan tersebut mengandung vitamin adalah….
A: NaOH
B: Benedict
C: Biuret
D: Iodin
E: Iodium
27: Lesti menguji bahan makanan, kemudian bahan makanan tersebut berubah warna menjadi oranye
atau merah bata saat ditetesi larutan. Perubahan warna yang terjadi merupakan indikasi bahwa
makanan tersebut mengandung zat makanan berupa…
A: Karbohidrat
B: Vitamin
C: Protein
D: Glukosa
E: Lemak
28: Ada beberapa bahan makanan yang digunakan saat praktikum uji makanan, berikut diantaranya:
(1) Tempe
(2) Buah-buahan
(3) Nasi
(4) Minyak
(5) Tahu
(6) Margarin
(7) Tepung
Dari beberapa jenis makanan diatas, makanan yang mengandung lemak adalah…
A: 1 dan 2
B: 2 dan 4
C: 4 dan 5
D: 4 dan 6
E: 6 dan 7
29: Gigi yang berfungsi untuk merobek atau mencabik makanan adalah….
A: Molar ke 2
B: Molar ke 3
C: Insisivus
D: Karnivus
E: Premolar
30: Bagian yang berfungsi melindungi dinding lambung dari abrasi asam lambung adalah….
IMAGE_Q:

A: Fundus
B: Rugae
C: Kardiak
D: Pilorus
E: Antrum

Anda mungkin juga menyukai