Anda di halaman 1dari 1

Nama : Amelia Putri

Nim : 442110057
Kelas : Hk. 21.B1

Hukum Lingkungan

Tindakan yang dilakukan sebagai mahasiswa hukum jika ada perusahaan yang berdiri di daerah
pemukiman warga yaitu melakukan riset tentang Corporate Social Responsibility (CSR) dan Tanggung
Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan tersebut Konsep CSR atau TJSL memperluas kewajiban
perusahaan tersebut dengan kewajiban untuk peduli terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat
lokal di mana perusahaan tersebut berdomisili dan/atau menjalankan aktivitas operasionalnya. Kewajiban
terakhir ini dapat dilakukan perusahaan melalui berbagai bentuk kegiatan yang idealnya cocok dengan
strategi dan business core dari perusahaan itu sendiri.

CSR bertujuan agar perusahaan dapat memberi kontribusi untuk kemajuan atau peningkatan
kesejahteraan masyarakat setempat. Pada poin inilah tampak nyata bahwa pelaku usaha melalui berbagai
badan usaha yang berbadan hukum maupun yang bukan berbadan hukum ‘diminta’ untuk bersama-sama
dengan Pemerintah mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat sebab perusahaan juga secara etis moral
dinilai memiliki tanggung jawab sosial terhadap lingkungan dan masyarakat

sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah tentang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan
(TJSL) dalam Pasal 74 ayat (4) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas, Pasal
74 UU Perseroan Terbatas dinyatakan Perseroan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang dan/atau
berkaitan dengan sumber daya alam wajib melaksanakan TJSL, Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan
merupakan kewajiban perseroan yang dianggarkan dan diperhitungkan sebagai biaya perseroan yang
pelaksanaannya dilakukan dengan memperhatikan kepatutan dan kewajaran.

Lebih lanjut, dalam Penjelasan Pasal 74 UU Perseroan Terbatas dijelaskan bahwa yang dimaksud dengan
“perseroan yang menjalankan kegiatan usahanya di bidang sumber daya alam” adalah perseroan yang
kegiatan usahanya mengelola dan memanfaatkan sumber daya alam, Sementara, yang dimaksud dengan
“perseroan yang menjalankan kegiatan usahanya yang berkaitan dengan sumber daya alam” adalah
perseroan yang tidak mengelola dan tidak memanfaatkan sumber daya alam, tetapi kegiatan usahanya
berdampak pada fungsi kemampuan sumber daya alam.

Dalam Peraturan Pemerintah Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dinyatakan setiap perseroan
selaku subjek hukum mempunyai tanggung jawab sosial dan lingkungan. Dalam ketentuan ini ditegaskan
bahwa pada dasarnya setiap perseroan secara moral mempunyai komitmen untuk bertanggung jawab
atas tetap terciptanya hubungan perseroan yang serasi dan seimbang dengan lingkungan dan masyarakat
setempat, sesuai dengan nilai, norma, dan budaya masyarakat tersebut.

Anda mungkin juga menyukai