Anda di halaman 1dari 2

KONEKSI ANTAR MATERI

PEM B E L A J A
A ng gu n D w i
RA N D AN A S E S M
A s tin ing sih ( 223 25 29 91 2 7)
EN

A. Koneksi Praktik Pembelajaran dan Asesmen dengan Pengembangan


Profesi Guru
1. Dimulai dari membuat TP dan ATP yang sesuai dengan CP.
2. memastikan pembelajaran menyesuaikan dengan kebutuhan peserta
didik
3. melatih kepekaan terhadap pembahasan isu terkini, kebutuhan dan
permasalahan nyata yang terjadi.
4. mendapatkan pengalaman nyata tentang belajar dan
pembelajarannya sehingga memiliki 4 kompetensi guru (Profesional,
Pedagogik, Sosial, dan Kepribadian)
5. Dapat melakukan refleksi atas kompetensinya dari hasil praktik
pembelajaran untuk digunakan sebagai dasar mengembangkan
kompetensi diri dan melakukan inovasi dalam meningkatkan kualitas
pembelajaran.

B. Koneksi Praktik Pembelajaran dan Asesmen


dengan Capaian Belajar Peserta Didik
Peserta didik tidak terikat pada tingkatan kelas. Namun
dikelompokkan berdasarkan fase perkembangan ataupun sesuai
dengan tingkat kemampuan peserta didik yang sama.
Setiap fase, ataupun tingkatan tersebut mempunyai capaian
pembelajaran yang harus dicapai. Proses pembelajaran dan
asesmen peserta didik akan disusun mengacu pada capaian
pembelajaran tersebut, namum disesuaikan dengan
karakteristik, potensi, kebutuhan peserta didiknya.

C. Koneksi Praktik Pembelajaran dan Asesmen dengan


Target Kurikulum
Kurikulum memiliki target yang digunakan sebagai acuan (materi)
dalam pembelajaran, sedangkan asesmen merupakan proses untuk
mengetahui hasil atau dampak pembelajaran. Dengan demikian
asesmen yang baik harus sejalan dan berdasar pada kurikulum yang
digunakan sebagai acuan dalam pembelajaran.
Fokus atau target yang dicapai pada kurikulum merdeka adalah
esensial, pengembangan karakter, dan kompetensi peserta didik.
Pada kurikulum merdeka dapat tercepin pada 6 dimensi Profil Pelajar
Pancasila.

D. Koneksi Praktik Pembelajaran dan Asesmen dengan


Format Pengembangan Profesi Guru
Program PPG ini untuk membekali calon guru profesional sehingga
dapat memahami segala ilmu dalam pengajaran dan pembelajaran.
Format pengembangan profesi guru berisi format isian tentang
kegiatan atau workshop peningkatan kompetensi yang diikuti oleh
guru. Format pengembangan profesi terdiri dari nama guru yang
mengikuti kegiatan pengembangan, jenis pengembangan, waktu
pelaksanaan, tempat, dan penyelenggara.

E. Relevansi Praktik Pembelajaran dan Asesmen dengan


Capaian Belajar Peserta Didik, Target Kurikulum, dan Form
Pengembangan Profesi Guru
Praktik pembelajaran dan asesmen dapat menjadi ajang untuk
meningkatkan atau mengembangkan profesi guru sehingga
mahasiswa kelak menjadi guru yang profesional. Dengan menjadi
guru yang profesional, maka guru dapat mengajar dengan baik
sehingga capaian belajar peserta didik serta target kurikulum akan
tercapai.
PPG mendapatkan perkuliahan mengenai teori-teori pembelajaran,
model, metode, dan pendekatan pembelajaran serta asesmen yang
berkaitan dengan proses pembelajaran. Selain itu juga mendapatkan
pengalaman praktik mengajar di sekolah mitra agar dapat
menerapkan materi yang dipelajari di perkuliahan.

Anda mungkin juga menyukai