Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah yang Mahakuasa, karena atas penyelenggaraan-Nya, perjalanan paroki
St. Yohanes Penginjil Mandala dapat tiba di penghujung tahun 2022. Semoga tahun 2023
mendatang menjadi kesempatan kita untuk menemukan kegembiraan di dalam Allah yang
menjanjikan kelimpahan.

Bapak-Ibu, saudara/i yang terkasih,

Selama tahun 2022, Paroki kita tidak hanya dihadapkan pada perubahan, tapi juga kejutan masa
depan sebagai gereja pasca Covid. Pengalaman ini menunjukkan bahwa Roh Kudus selalu
terlibat dalam cara kita menata ulang berbagai aktivitas dan karya menggereja yang sempat
stagnan di tahun-tahun sebelumnya.

Rahmat Allah sungguh dirasakan khususnya lewat ragamnya program yang terlaksana. Memang
ada juga program yang tidak berjalan maksimal, namun itu tidak membuat kita berkecil hati,
karena dengan semangat sinodal, kegagalan maupun keberhasilan yang dicapai menjadi
kesempatan untuk pencermatan (discerment). Dan atas semua keberhasilan dan kegagalan
tersebut, rasanya, kita patut berterimakasih kepada semua kita yang terlibat dalam membumikan
program-program paroki di dalam karya pastoral. Itu dimulai dari Dewan Pastoral Paroki:
Dewan Paroki Inti, Dewan Paroki Presidium dan Dewan Paroki Pleno., Dewan Pastoral Stasi
(DPS) St. Yosep Freinandemetz Bandar Setia, DPS Hati Tak Bernoda Bunda Maria Trisakti,
Dewan Pastoral Rayon, seluruh Dewan Pastoral Lingkungan (DPL) atau Pengurus Lingkungan
dan pengurus Kelompok Kategorial, yang berperan sebagai perpanjangan tangan gereja yang
langsung menyentuh umat, yang tidak dapat kita sebut satu persatu. Dan terutama, terimakasih
kepada semua umat Allah yang adalah wujud Gereja yang di dalam perseketuan kalian rahmat
Allah ditemukan.

Semoga, dengan semangat sinodalitas, Sermon Bolon ini menjadi kesempatan baik untuk
pencermatan yang tidak hanya bersifat evaluatif, tapi juga memiliki prospek untuk tahun
mendatang.

03 Desember 2022,
Ttd.

DPP St. Yohanes Penginjil

Anda mungkin juga menyukai