Anda di halaman 1dari 3

Ekonomi

Tujuan Dengan memanfaatkan waktu luang yang dimiliki diharapkan dapat


meningkatkan dan membangun ekonomi mandiri warga desa, terutama
kalangan ibu-ibu.
Sasaran Ibu-ibu desa Braja Asri

Lokasi Salah satu rumah warga

Tanggal dan waktu 9 maret 2021

Penanggung jawab Ela Nur Anisa

Identifikasi masalah Para ibu-ibu desa braja asri terutama ibu rumah tangga yang tidak
bekerja sering kali bingung mengisi waktu luang dengan kegiatan yang
lebih meenguntungkan dan lebih bermanfaat, mereka sering kali hanya
mengobrol dengan tetangga, dan sering kali bingung mencari tambahan
uang untuk kebutuhan bulanan. Sehingga kami mengadakan program
kerja pelatihan menyulam, untuk mengajarkan mereka berkreativitas
dan lebih berinovasi, dan dapat menghasilkan sedikit rupiah dari
kegiatan yang mereka jalani yaitu menyulam.

Pembahasan Pada program kerja pelatihan menyulam, kami mengajak para ibu-ibu
tidak lebih dari 10 orang untuk berkumpul disalah satu rumah warga,
dengan mematuhi protocol kesehat, mengenakan masker, dan menjaga
jarak. Kami berkenalan, lalu sedikit menjelaskan tujuan kami
mengumpulkan mereka, lalu kami memulai kegiatan pelatihan
menyulam dengan memperkenalkan alat dan bahan terlebih dahulu.
Bahan yang digunakan yaitu, kain selebar 30 X 30 cm sebanyak 5
lembar, benang sulam berbagai warna, dan pita sulam berbagai warna.
Untuk alat sendiri yaitu ring sulam, jarum sulam, gunting, dan pensil
untuk menggambar sketsa.
untuk kegiatan menyulam pertama-tama yang dilakukan adalah
menggambar sketsa di atas kain, lalu setelah menggambar sesuai
dengan yang diinginkan, letakkan kain di atas ring sulam, lalu
masukkan benang sulam ke dalam lubang jarum sulam.
Teknik menyulam yang pertama yaitu membuat batang dari benang
sulam, dengan teknik tusuk balik atau teknik tusuk jelujur, langkahnya
yaitu masukkan jarum dari bawah kain, kemudian tusuk balik jarum ke
belakang, untuk tusuk jelujur masukkan jarum dari bawah kain,
kemudian arahkan ke depan dan tusuk merapat. Setelah itu membuat
kelopak Bunga dengan cara memasukan jarum yang telah diberi pita
sulam, masukkan dari bawah kain lalu seperti menjahit biasa namun
sebelum pita menjadi jahitan, tahan kira-kira setengah cm, lalu
masukkan jarum di atara lengkungan jahitan, buat jahitan pada
lengkungan tersebut, jadilah kelopak bunga, kemudian untuk membuat
putik bunga langkah awal masukkan jarum dari bawah kain, kemudian
buat lilitan benang pada jarum hingga dua atau tiga lilitan, lalu
masukkan jarum dari atas kain. Selesai, satu sketsa telah selesai dibuat,
bunga dengan batang dan kelopak serta putik yang cantik.
Jam kerja efektif 3 jam

Dana yang terpakai Rp. 100.000

Capaian kegiatan 95%

Kesimpulan Dari kegiatan menyulam dalam program kerja pelatihan menyulam,


kami mendapatkan kesimpulan bahwa ibu-ibu merasa lebih
menyenangkan melakukan kegiatan yang bermanfaat diwaktu luang
dibandingkan hanya duduk-duduk atau hanya mengobrol saja. Mereka
juga mendapatkan banyak pengetahuan tentang menyulam, dari bahan-
bahan yang digunakan, alat yang bias dibeli di pasaran, atau teknik-
teknik yang meskipun sedikit sulit tetapi mereka merasa senang bias
mempelajari hal baru, bahkan sangat antusias menyelesaikan sketsa
sulam yang telah dibuat. Kami sangat berterima kasih kepada mereka,
karena mereka telah meluangkan waktu untuk belajar bersama kami,
menyambut dengan hangat dan baik. Semoga pembelajaran dari kami
membawa banyak manfaat untuk ibu-ibu desa braja asri, dan dapat
meningkatkan kreativitas, inovasi serta ekonomi mereka.

Program kerja ini memiliki capaian kegiatan sebesar 95% karena


teknik-teknik menyulam yang seharusnya banyak diajarkan belum
semuanya diajarkan dikarenakan waktu yang tidak memungkinkan
untuk dilanjutkan. Waktu yang mepet dengan berakhirnya KKN
membuat kita menyudahi kegiatan pelatihan sulam ini. Semoga
pelatihan ini dapat bermanfaat.

Catatan -

Anda mungkin juga menyukai