Anda di halaman 1dari 2

Latihan Mandiri

Nama Mahasiswa :
NIM :

Pelajari permasalahan berikut dan jawablah pertanyaannya dengan tepat dan rinci!

Pada hari Kamis, Bu Sinta sedang bersama anak-anak di dalam kelas. Bu Sinta sudah
merencanakan kegiatan yang dapat mengembangkan kemampuan anak dalam menulis beberapa
kata sederhana, yaitu menulis nama sendiri dan menulis nama-nama hari. Kegiatan tersebut
dijadikan pembiasaan rutin oleh Bu Sinta di kelas setiap hari sebagai kegiatan pembuka.

Tema kegiatan yang disusun Bu Sinta adalah Pekerjaan. Setelah mengabsen anak didiknya
yang hadir semua, Bu Sinta mengajak anak didiknya menyanyikan lagu Tukang Kayu. Kegiatan
dilanjutkan Bu Sinta dengan bertanya jawab kepada anak didiknya tentang kegiatan yang
dilakukan pagi hari sesudah bangun tidur hingga sampai di sekolah.

Tiba-tiba ada anak bernama Mita, yang menyeletuk, “Bunda, aku bisa bermain tepuk
Badut!” Sebelum direspon oleh Bu Sinta, anak itu langsung maju ke depan kelas dan
memperagakan tepuk yang dikenalnya dengan suara dan gaya yang menarik perhatian teman-
temannya. Tepuk badut, prok-prok-prok, rambut kriting, prok-prok-prok, geal-geol, prok-prok-
prok, megal-megol, prok-prok-prok, perut gendut, prok-prok-prok, lucuuu.

Seisi kelas tertawa dan beberapa anak ikut-ikutan mencoba tepuk badut. Meskipun itu di luar
rencana kegiatan yang sudah disusun Bu Sinta sebelumnya, Bu Sinta sangat menghargai
semangat dan keberanian Mita. Bu Sinta kemudian menyadari bahwa badut juga merupakan
suatu pekerjaan. Bu Sinta mengajak anak didiknya bermain tepuk badut.

Sesudah itu, barulah Bu Sinta membawa anak didiknya ke dalam kegiatan inti yang terdiri
dari tiga kegiatan. Yaitu menyebutkan nama pekerjaan yang gambarnya ditunjukkan oleh Bu
Sinta, menyebutkan pekerjaan orang tua, dan mewarnai gambar pekerjaan yang dibagikan.

1
Setelah kegiatan inti, Bu Sinta mengizinkan anak didiknya menikmati bekal bersama.
Kemudian anak-anak diperbolehkan pulang setelah mengikuti kegiatan akhir.

Pertanyaan :
1. Menurut Anda, tepatkah strategi pembelajaran yang dipilih dan dilaksanakan Bu Sinta
untuk mengembangkan kemampuan menulis anak? Jelaskan jawaban Anda.
Jawaban :

2. Jelaskan 2 kelebihan dan 2 kekurangan strategi yang digunakan Bu Sinta berkaitan dengan
kemampuan utama yang akan dicapai anak-anak pada hari tersebut.
Jawaban :

3. Apakah kegiatan pengembangan yang dilakukan Bu Sinta sudah sesuai dengan tema yang
dipilih? Jelaskan jawaban Anda.
Jawaban :

4. Bagaimana kegiatan pengembangan yang akan Anda susun untuk berdasarkan tema dan
kemampuan yang akan dicapai anak jika Anda berada di posisi Bu Sinta?
Jawaban :

5. Buatlah rencana Penelitian Tindakan Kelas (PTK) untuk memperbaiki kegiatan


pengembangan yang sudah dilakukan Bu Sinta. PTK untuk satu siklus beserta SKH dan
skenario perbaikan untuk 1 hari saja (hari pertama).
Cermati bagian ini baik-baik agar ada ada kesesuaian antara rencana kegiatan
pengembangan yang Anda buat di No.4 dengan Rencana Kegiatan PTK. Cermati juga
bagian identifikasi masalah, analisis masalah, perumusan masalah, dan tujuan
perbaikan, ikuti pedoman di buku panduan.

Anda mungkin juga menyukai