Anda di halaman 1dari 2

Tugas 1

1) Jelaskan perbedaan Ilmu-Ilmu Sosial dengan Ilmu Pengetahuan Sosial9!

2) Bagaimana definisi social studies menurut Edgar Bruce Wesley?

3) Berdasarkan visi, misi, dan strategi Barr, Bart, dan Shermis membagi tiga tradisi
dalam social studies, coba Anda jelaskan ketiga hal tersebut.

4) Jelaskan tiga alasan munculnya gerakan the new social studies!

Jawaban

1. Antara IPS (Social Studies) dengan Ilmu-Ilmu Sosial (Social Sciences)


mempunyai hubungan yang sangat erat, karena keduanya sama-sama
mempelajari dan mengkajihubungan timbal balik antar manusia (human
relationships). IPS merupakan pengetahuan terapan yang dilaksanakan dalam
kegiatan instuksional di sekolah-sekolah guna mencapai tujuan pendidikan
dan pengajaran tertentu, antara lain untuk mengembangkan kepekaan
anak didik terhadap kehidupan sosial di sekitarnya.
Hubungan IPS dengan Ilmu-Ilmu Sosial adalah: bahwa IPS bersumber pada
Ilmu-Ilmu Sosial. Atau dapat dikatakan IPS mengambil bahannya dari ilmu-
ilmu sosial baik berupa konsep, pengetahuan maupun teori. Ilmu-ilmu sosial
yang perlukan dalam rangka pengajaran IPS terbatas pada ilmu-ilmu yang
dianggap sesuai dengan pengetahuan dan perkembangan anak didik. Tidak
semua ilmu-ilmu sosial diturunkan ke dalam IPS, tergantung pada tingkat
pendidikan dan tingkat kematangan berpikir siswa.
2. The social studies are the social sciences simplified pedagogical purposes.
Maksudnya, bahwa studi sosial adalah ilmu-ilmu sosial yang disederhanakan
untuk tujuan pendidikan.
3. Dilihat dari visi, misi, dan strateginya, Barr, Bart, dan Shermis. social studies
dapat dikembangkan dalam tiga tradisi, yakni :

Social studies taught as citizenship transmission : Yaitu Pembelajaran IPS


sebagai Transmisi Kewarganegaraan yang merupakan strategi pengajaran IPS
yang berhubungan dengan penanaman tingkah laku, pengetahuan, pandangan,
dan nilai yang harus dimiliki oleh peserta didik. Pembelajaran IPS sebagai
transmisi kewarganegaraan merupakan proses pewarisan budaya dalam suatu
masyarakat tertentu. Pewarisan budaya ini merupakan budaya yang memiliki
nilai - nilai yang baik dan disepakati oleh masyarakat.
Social Studies Taught as Social Science : Yaitu Pembelajaran IPS sebagai
sebagai Ilmu sosial didasarkan pada asumsi bahwa peserta didik dapat berpikir
secara kritis, mampu mengobservasi dan meneliti seperti apa yang telah
dilakukan oleh ahli ilmu sosial. Tujuan pengajaran IPS sebagai ilmu sosial
adalah menciptakan warga negara yang mampu belajar dan berpikir secara
baik, seperti yang dilakukan oleh ahli ilmu sosial.
Social Studies Taught as Reflective Enguing :Yaitu Pembelajaran IPS
sebagai Infkuiri Reflektif merupakan proses berpikir yang mendalam dan
merefleksikan pengalaman, atau dengan kata lain dapat di katakan sebgai
proses merenung. Oleh karena itu, proses inkuiri reflektif atau berpikir dan
merenung tidak hanya berpikir untuk memeriksa atau meneliti sesuatu
persoalan, tetapi berhubungan pula dengan sikap penilaian pengungkapan
penilaian.
4. Alasan munculnya gerakan The New Social Studies diantaranya:
 Munculnya sikap penekanan terhadap fakta-fakta sejarah dan budaya yang
ada.
 Adanya inovasi dalam pengintegrasian pengetahuan dan keterampilan
ilmu sosial.
 Adanya kesadaran untuk menciptakan kurikulum dan memproduksi bahan
belajar yang inovatif dan menantang dalam skala besar.

Anda mungkin juga menyukai