Anda di halaman 1dari 2

Widya Mega A.

D (041145509)
UPBJJ SERANG

TUGAS 1

PENGEMBANGAN SDM (EKMA4366)

Pada akhir tahun 2020 PT PERTAMINA (PERSERO) Divisi Retail Fuel Marketing Region I Kantor Medan
melakukan Organizational analysis, Job or task analysis dan Person analysis melalui serangkaian survey.

Berdasarkan hasil survey tersebut, Bagian HRD menyusun serangkaian kegiatan pada tahun 2021 yaitu dimulai
dari On the Job Trainning, belajar secara informal, Job Intruction Trainning, pelatihan berbasis komputer, sistem
pendukung kinerja elektronik dan pelatihan jarak jauh berbasis internet, beasiswa dalam negeri, beasiswa luar
negeri, identifikasi karyawan utama, pengembangan kinerja dan penilaian kinerja. Rangkaian kegiatan tersebut
dimaksudkan untuk menghasilkan tenaga kerja unggul sehingga organisasi dan karyawan secara individual
dapat melaksanakan pekerjaannya dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan.

Dari fenomena yang terjadi pada PT PERTAMINA (PERSERO) Divisi Retail Fuel Marketing Region I Kantor
Medan, menurut Saudara :

1. Kegiatan-kegiatan apa sajakah yang termasuk kedalam istilah pendidikan, pelatihan dan
pengembangan SDM?
2. Jelaskan perbedaan antara pelatihan, pendidikan, dan pengembangan SDM ?

Jawaban :

1. Dari serangkaian kegiatan yang dijabarkan melalui pernyataan diatas bisa kita simpulkan bahwa kegiatan
pendidikan dilakukan dengan memberikan beasiswa pada karyawan baik melalui beasiswa dalam
negeri,maupun beasiswa luar negeri. Selain itu pengembangan juga di berikan melalui beberapa program yaitu
pelatihan berbasis komputer, sistem pendukung kinerja elektronik dan pelatihan jarak jauh berbasis internet.
Disisi lain Pelatihan juga dilakukan oleh PT Pertamina dengan memberikan (OJT) atau On The Job Training,
Job instruction Training, dan Pembelajaran secara informal.

2.Pendidikan adalah usaha sistematik yang disengajakan,yang dibuat oleh sesuatu masyarakat untuk
menyampaikan pengetahuan, nilai, sikap dan kemahiran kepada ahlinya, usaha memperkembangkan potensi
individu dan perubahan yang berlaku dalam diri manusia.
Zais (1986:317) mengemukakan bahwa pendidikan dapat diartikan sebagai proses memperluas kepedulian dan
keberadaan sesorang menjadi dirinya sendiri atau proses mendefinisikan dan mendefinisikan keberadaan diri
sendiri di tengah-tengah lingkungannya.
Pelatihan ada beberapa pengertian yang di kemukakan oleh para ahli, diantaranya pelatihan Menurut Nitisemito
(1996:35), mendefinisikan pelatihan atau training sebagai suatu kegiatan yang bermaksud untuk memperbaiki
dan mengembangkan sikap, tingkah laku ketrampilan, dan pengetahuan dari karyawannya sesuai dengan
keinginan perusahaan. Menurut Carrell dan Kuzmits (1982:282) mendefinisikan pelatihan sebagai proses
sistematis dimana karyawan mempelajari pengetahuan (knowledge), ketrampilan (skill), kemampuan (ability)
atau perilaku terhadap tujuan pribadi dan organisasi.Menurut Drummond (1990:63), “pelatihan berarti
menuntun dan mengarahkan perkembangan dari peserta pelatihan melalui pengetahuan, keahlian dan sikap yang
diperoleh untuk memenuhi standar tertentu.Menurut Simamora (1999:345), pelatihan adalah serangkaian

This study source was downloaded by 100000853927495 from CourseHero.com on 04-30-2023 11:52:24 GMT -05:00

https://www.coursehero.com/file/90101895/TUGAS-1-PENGEMBANGAN-SDM-EKMA-4366docx/
aktifitas yang dirancang untuk meningkatkan keahlian-keahlian, pengetahuan pengalaman atau perubahan sikap
seseorang.Mangku prawira (2003:135) berpendapat bahwa pelatihan bagi karyawan adalah sebuah proses
mengajarkan pengetahuan dan keahlian tertentu serta sikap agar karyawan semakin trampil dan mampu dalam
melaksanakan tanggung jawabnya dengan semakin baik sesuai dengan standar.
Pengembangan karyawan, sifatnya lebih formal. Pengembangan karyawan ini menyangkut antisipasi
kemampuan dan keahlian individu yang harus disiapkan bagi kepentingan jabatan karyawan di masa mendatang.

Dari pengertian tentang teori teori pengembangan SDM di atas terdapat beberapa perbedaan mengenai
ketiganya yang dapat kita simpulkan yaitu :
* Pendidikan memberikan pengetahuan tentang subyek tertentu, tetapi sifatnya lebih umum, terstruktur untuk
jangka waktu yang jauh lebih panjang
* Pelatihan lebih merujuk pada pengembangan keterampilan bekerja (vocational) yang dapat digunakan dengan
segera
* pengembangan karyawan didefinisikan sebagai proses di mana karyawan, dengan dukungan atasannya,
menjalani berbagai program pelatihan karyawan untuk meningkatkan keterampilannya dan memperoleh
pengetahuan, juga keterampilan baru. Arahnya lebih pada mempersiapkan karyawan sebagai individu untuk
memegang tanggung jawab berbeda atau lebih besar.

Sumber:
- Buku Materi Pokok EKMA 4366 (Pengembangan SDM)
- https://tekpenfip.wordpress.com/2012/12/08/peranan-pendidikan-dan-pelatihan-dalam-pengembangan-sdm/
- https://presenta.co.id/artikel/pelatihan-dan-pengembangan-karyawan/

This study source was downloaded by 100000853927495 from CourseHero.com on 04-30-2023 11:52:24 GMT -05:00

https://www.coursehero.com/file/90101895/TUGAS-1-PENGEMBANGAN-SDM-EKMA-4366docx/
Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai