Anda di halaman 1dari 69

DESKRIPSI MATERI UJIAN PRAKTIK PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN

SMP KRISTEN KALAM KUDUS MALANG


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

MATERI UJIAN PRAKTIK SMP


Membuat Dan Menyampaikan Khotbah Singkat (Short Sermon)
Tiga kompetensi yang dinilai:
a. Penggalian Alkitab melalui metode BGA (Baca Gali Alkitab) sederhana
b. Menuliskan sebuah renungan singkat (1-2 hal.) berdasakan penggalian Alkitab
yang telah dilakukan
c. Menyampaikan renungan singkat di depan kelas

KISI-KISI UJIAN PRAKTIK PAK SMP Kr KALAM KUDUS MALANG TAHUN


AJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Kristen


Kelas/Semester : IX / Genap
Bentuk Test : Non Tertulis
Standar Kompetensi : Siswa mampu memahami bahwa dirinya dapat menjadi
pelayan yang dipakai oleh Tuhan dalam segala bidang dan
aspek kehidupan, sebagai wujud dari proses pertumbuhan
iman dan pengudusan menuju keselamatan kekal
Kompetensi Dasar : Siswa dapat menyusun sebuah renungan firman
Tuhan dengan melakukan penggalian Alkitab sederhana
dan mengkhotbahkannya.
Penilaian
Strategi
Bentuk
Penilaian Teknik Indikator Bobot
Instrumen
Pembelajaran
1. Mampu melakukan 30
penggalian Alkitab
sederhana dengan tepat
dan lengkap
2. Mampu menyusun sebuah 30
Unjuk
Tugas renungan singkat dengan
Non Tes kerja/
(Psikomotorik) jelas dan sistematis
Deklarasi
3. Mampu menyampaikan 40
renungan singkat di depan
kelas dengan suara yang
jelas, percaya diri dan
meyakinkan
Total Bobot 100

LEMBAR PENILAIAN UJIAN PRAKTIK PAK


SMP Kr. KALAM KUDUS MALANG
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

KELAS:

KHOTBAH
No. Penggalian Penyusunan Penyampaian NILAI
No UJIAN/ Alkitab (1) Renungan Khotbah (3) AKHIR
NAMA (2)
30 30 40
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27

Mengetahui : Malang,………………….

_________________ _______________ _______________


Kepala SMP Penguji I Penguji II
WORK SHEET PENGGALIAN ALKITAB

Nama : _________________
Bacaan Alkitab : ________________

1. Apa yang Teks Alkitab katakan:


1. Siapa saja tokoh dalam cerita tersebut?
_____________________________________________________
2. Peristiwa apa yang terjadi dalam cerita tersebut? ceritakan dengan bahasamu
sendiri disertai dengan ayatnya (boleh dalam bentuk poin-poin juga)
____________________________________________________
c. Di mana lokasi peristiwa tersebut terjadi?
_____________________________________________________

2. Apa yang saya pelajari:


1. Hal apa yang kamu pelajari dari cerita tersebut? tuliskan minimal dua!
_____________________________________________________
b. Apa yang kamu pelajari tentang Allah melalui cerita tersebut? (sifat-Nya,
perintah-Nya, janji-Nya, perbuatan-Nya)
_____________________________________________________

3. Apa yang menjadi komitmen saya:


Setelah mempelajari perikop tersebut, komitmen apa yang ingin kamu buat di
hadapan Tuhan? Tuliskanlah!
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
__________________________________________________________________
WORK SHEET NASKAH RENUNGAN

Pesan Utama Renungan (Main Idea):


_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________

Judul Khotbah: ______________________________________


Bacaan Alkitab:______________________________________

Pendahuluan
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________

Penjelasan
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________

Ilustrasi
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________

Aplikasi
_____________________________________________________________________
_____________________________________________________________________
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9 TH Ajaran 2022-2023
Mata Pelajaran: PPKn

I. BENTUK TES
Test Praktik yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh siswa.
II. TUJUAN
Siswa mampu:
- Mengaplikasikan sikap toleransi dan kerjasama berdasarkan nilai-nilai
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
III. Isi ujian praktik
1. Siswa mengaplikasikan sikap toleransi dan bekerjasama berdasarkan nilai-nilai
Pancasila, sila 1 sampai sila 5, (satu sila dua foto, kemudian kegiatan dalam
setiap foto tersebut di diskripsikan/dijelaskan, dan masing-masing foto diberi
keterangan, nama kegiatannya dan masuk sila yang keberapa.
Contoh komentar foto: memberi kesempatan teman yg berbeda agama untuk
beribadah masuk sila 1

2. Foto yang sudah diambil ditaruh di word dan di kumpulkan di google drive atau
WA japri
https://drive.google.com/drive/folders/1W9p9XQHHgEsfJLIzANH1C3H4IUqiDA
gd?usp=share_link
Silahkan kumpul di kelas masing-masing, jangan lupa di beri nama dan nomor
absen
IV. ALOKASI WAKTU
3 Minggu dari tanggal 16 januari sampai 3 Februari 2023
V. SISTEM PENILAIAN
Melalui Rubrik penilaian
VI. MATERI TEST
• Penerapan sikap toleransi dan Kerjasama yang berkaitan dengan nilai-nilai
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari sesuai dengan butir-butir Pancasila
Penilaian
nilai 4 = @ sila nilainya 20 x 5 = 100
nilai 3 = @ sila nilainya 18 x 5 = 90
nilai 2 = @ sila nilainya 17 x 5 = 85
nilai 1 = @ sila nilainya 16 x 5 = 80
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK
Tahun Ajaran 2022/2023
Mata Pelajaran: Bhs. Indonesia
I. BENTUK TES
Projek dan Presentasi yang mengacu pada standar kompetensi yang harus
ditempuh dan diselesaikan oleh siswa
II. TUJUAN
Siswa mampu:
• Menyusun suatu artikel ilmiah tertulis untuk menuangkan daya kritis,
analisis, dan sintesis siswa terhadap suatu fenomena atau masalah
dengan memperhatikan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi,
dan seni dari prespektif lingkup bidang keilmuan
III. KOMPOSISI PROJEK
Kegiatan penulisan artikel ilmiah sesuai dengan kaidah penulisan ilmiah dalam
pedoman penulisan artikel ilmiah. Kegiatan ini dilaksanakan dengan rangkaian
sebagai berikut:
• Pembekalan
• Penulisan judul artikel ilmiah
• Penulisan proposal artikel ilmiah (Bab I, II, dan III)
• Melakukan penelitian
• Penulisan hasil penelitian artikel ilmiah (Bab IV dan V)
• Presentasi artikel ilmiah
• Revisi Artikel ilmiah (bila diperlukan)
IV. ALOKASI WAKTU
• Penulisan artikel ilmiah bulan Januari – Februari 2023
• Presentasi artikel ilmiah 27 Februari -28 Maret 2023
V. SISTEM PENILAIAN
• Berdasarkan rubrik terlampir
LEMBAR PENILAIAN UJIAN PRAKTIK PENULISAN ARTIKEL ILMIAH

1. Nama guru pembimbing :


2. Nama siswa :
3. Kelas/ absensi :
4. Judul artikel ilmiah :

NO. Kriteria Skor Nilai


1. COVER 1-5
Sesuai dengan ketentuan yang terlampir
2 ABSTRAK 1-5
Mencakup (latar belakang, tujuan, metode, hasil, Kesimpulan, Key
words) sesuai dengan penulisan artikel ilmiah yang baik dan benar
3 PENDAHULUAN 1-10
Latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian topik sesuai
dengan penulisan artikel ilmiah yang baik dan benar
4 KAJIAN PUSTAKA 1-10
Pustaka, penelitian terkini, relevan dan asli dari sumber sesuai alur
pikir topik sesuai dengan penulisan artikel ilmiah yang baik dan benar
5 METODE/KERANGKA TEORETIS 1-10
Penulisan mencakup sesuaian dengan persoalan yang akan
diselesaikan, Pengembangan metode baru, penggunaan
metode yang sudah ada, penulisan sesuai dengan penulisan
artikel ilmiah yang baik dan benar
6 HASIL DAN PEMBAHASAN 1-15
Kumpulan dan kejelasan penampilan
Data Proses/teknik pengolahan data, Ketajaman analisis dan
sintesis data, sesuai dengan penulisan artikel ilmiah yang
baik dan benar.
7 PENUTUPAN Tingkat ketercapaian hasil dengan tujuan 1-10
(kesimpulan, saran, daftar pustaka, dan lampiran) sesuai
dengan penulisan artikel ilmiah yang baik dan benar
8 PENYAJIAN/ PRESENTASI : 1-15
• Sistematika penulisan secara keseluruhan
• Penggunaan bahasa
• Cara dan sikap presentasi
• Ketepatan waktu pengumpulan
• Tanya jawab (bisa menjawab dengan baik)
9 • Orisinalitas artikel ilmiah 1-15
• Artikel ilmiah sesuai dengan tata penulisan, ejaan, dan
menggunakan bahasa yang baik, benar,dan baku
10 • Penilaian proses 1-10

TOTAL

BERITA ACARA BIMBINGAN PENULISAN ARTIKEL ILMIAH

1. Nama siswa :
2. Kelas/ absensi :
3. Judul artikel ilmiah :
4. Mulai tanggal pengajuan :
5. Tanggal selesai revisi :
6. Nama guru pembimbing :

No Tanggal Materi penulisan yang Pembimbing Paraf


dikonsultasikan

4
PEDOMAN PENULISAN ARTIKEL ILMIAH
Kerangka Artikel Ilmiah:

Sampul Luar
Kata Pengantar
Abstrak (Bahasa Indonesia)
Abstrak (Bahasa B.Inggris)
Daftar Isi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan

BAB II KAJIAN PUSTAKA


2.1 Kerangka Teori

BAB III METODE PENELITIAN


3.1 Jenis Penelitian
3.2 Sumber Data
3.3 Pengumpulan Data
3.4 Analisis Data

BAB IV TEMUAN DAN PEMBAHASAN


4.1 Temuan
4.2 Pembahasan
4.2.1 Decomposition
4.2.2 Pattern Reconition
4.2.3 Abstraksi
4.2.4 Algorithms
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
4.1 Kesimpulan
4.2 Saran

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

BAGIAN AWAL
Di bagian awal pada artikel ilmiah, informasi yang perlu dicantumkan
adalah:
a. Sampul luar
Halaman ini berisi judul artikel ilmiah, nama penulis, pernyataan
mengenai kualifikasi, nama sekolah, serta tahun pengumpulan artikel
ilmiah.
b. Kata Pengantar
Bagian ini berisi ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang
secara langsung telah membantu penulis dalam penyelesaian
penulisan artikel ilmiah. Kata Pengantar ditulis dengan singkat, jelas,
dan bersifat formal (akademis).
c. Abstrak
Abstrak adalah versi Bahasa Indonesia dari abstract yang ditulis
dalam bahasa Inggris. Oleh karena itu, isi yang tercantum dalam
abstrak harus sesuai dengan abstract yang telah ditulis dalam bahasa
Inggris. Abstrak dalam versi bahasa Indonesia dan Inggris harus ada
dalam artikel ilmiah. Panjang abstact dan abstrak sekitar 100- 300
kata

BAB I PENDAHULUAN
Bab ini terdiri atas tiga sub bab yaitu:
1. Latar Belakang
Membahas permasalahan umum penelitian dan merumuskan
menjadi permasalahan spesifik yang nantinya akan dipergunakan
sebagai topik bahasan penelitian. Di akhir bagian ini, perlu
disebutkan alasan mengapa topik yang diambil penting untuk
dibahas lebih lanjut.
2. Rumusan Masalah
Mengidentifikasi, merinci, merumuskan permasalahan yang
didasarkan pada latar belakang. Rumusan masalah ini dipergunakan
untuk menghasilkan tujuan penelitian.
3. Tujuan
Bagian ini pada prinsipnya berisi tujuan penelitian yang terkait
dengan rumusan masalah penelitian. Tujuan penelitian ditulis
dalam bentuk pernyataan dengan menggunakan bahasa yang
singkat dan jelas.

BAB II KAJIAN PUSTAKA


Bagian kajian pustaka ini harus mencakup landasan teori dan
penelitian-penelitian sebelumnya yang terkait dengan subyek
penelitian. Beberapa hasil penelitian yang serupa bisa dijadikan
kajian khusus dalam bagian ini, untuk menentukan posisi penelitian
tersebut dalam khasanah penelitian serupa

BAB III METODE PENELITIAN


Secara umum metode penelitian berisi ulasan sebagai berikut: (1)
Jenis Penelitian, (2) Sumber data, (3) Pengumpulan Data, dan (4)
Analisis Data. Isi dari setiap bagian tersebut adalah sebagai berikut:
1. Jenis Penelitian
Bagian ini menjelaskan tentang desain yang digunakan dalam
penelitian apakah kuantitatif atau kualitatif. Adapun contoh
desain dalam penelitian kuantitatif adalah experimental
research, ex-post facto, causal comparative, correlation study,
case study dan sebagainya. Sedangkan jenis penelitian kualitatif
adalah single case study, multi case study, grounded research,
textual analysis, historical analysis, ethnography dan
sebagainya, serta penjelasan ciri-ciri utama jenis penelitian yang
dipilih untuk menjawab pertanyaan penelitian.
2. Sumber Data
Bagian ini menjelaskan tentang sumber data penelitian dan
alasan pemilihan serta penentuan sumber data.
3. Pengumpulan Data
Secara umum, dalam penelitian kuantitatif, jenis-jenis teknik
pengumpulan data adalah melalui observasi, analisis dokumen,
survei atau eksperimen. Peneliti bisa memilih salah satu
diantaranya yang sesuai dengan metode penelitian yang
digunakan. Beberapa alat yang bisa digunakan untuk
mengumpulkan data adalah seperti rating scale, interview
guide, performance checklist, questionnaires, personality
inventories, achievement/aptitude test, projective devices,
attitude scales dan sebagainya. Dalam konteks penelitian
kualitatif, jenis pengumpulan data diantaranya adalah
observation, document analysis dan interview. Namun,
instrumen utama dalam penelitian kualitatif adalah peneliti itu
sendiri.
4. Analisis Data
Bagian ini membahas tentang metode, teknik, serta prosedur
yang digunakan untuk penyederhanaan, pengelompokan,
perbandingan, dan penyajian data yang diperoleh. Selanjutnya
proses interpretasi terhadap temuan dapat dilakukan. Peneliti
harus menentukan metode yang sesuai dengan penelitian seperti:
rating scale, tally sheet, flowchart, performance checklist, dan
sebagainya

BAB IV TEMUAN DAN PEMBAHASAN


Bagian ini terdiri dari: (1) Temuan, dan (2) Pembahasan/Interpretasi
Temuan.
1. Temuan
Bagian ini menyajikan hasil temuan dari data yang diperoleh.
Bagian ini bisa berisi kategori, jenis, pola, tema dan model yang
disajikan berdasarkan data yang ada.
2. Pembahasan
Tujuan pembahasan adalah menjawab rumusan masalah,
memberikan interpretasi atau makna temuan penelitian yang
dikaitkan dengan kajian teori. Pada bagian ini dijelaskan apakah
temuan penelitian yang disajikan dalam sub-bab sebelumnya
mendukung, menolak atau memperkaya temuan penelitian
terdahulu
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
Bagian ini berisi kesimpulan dan saran. Bagian kesimpulan berisi garis
besar dari hasil penelitian yang terdapat pada bab sebelumnya. Saran
berisi rekomendasi untuk penelitianpenelitian selanjutnya agar dapat
mengembangkan penelitian yang telah dilakukan.

BAGIAN AKHIR
Bagian ini berisi semua informasi yang terkait dan mendukung bagian
isi yang ada dalam artikel ilmiah. Bagian ini terbagi menjadi 2 yaitu:
1. Daftar Pustaka
Semua sumber dan rujukan yang tercantum dalam bagian isi harus
disebutkan dalam daftar pustaka. Penulisan daftar pustaka mengacu
pada aturan APA (lihat Teknik Penulisan artikel ilmiah) sehingga
memudahkan pembaca untuk mendapatkan materi yang dirujuk
dalam artikel ilmiah.
2. Lampiran
Lampiran dapat berupa data asli, rujukan atau deskripsi lengkap,
dan informasi terkait lainnya yang tidak tersedia secara langsung
bagi pembaca (misalnya kuesioner, hasil cetak komputer, dan
dokumen lainnya). Lampiran disajikan dalam spasi tunggal. Setiap
lampiran harus diberi judul. Halaman lampiran ditulis melanjutkan
halaman Daftar Pustaka dan ditulis di bagian kanan atas kertas.
BIDANG PENGETIKAN

Hal-hal yang perlu diperhatikan berkenaan dengan bidang pengetikan


adalah sebagai berikut:
a. Kertas yang digunakan untuk mengetik adalah kertas HVS 70 gram
ukuran A4 (21 cm x 29,7 cm) warna putih.
b. Lay-out kertas, untuk pengetikan naskah adalah sebagai berikut:
pinggir atas : 4 cm dari tepi kertas

pinggir kiri : 4 cm dari tepi kertas

pinggir bawah : 3 cm dari tepi kertas

pinggir kanan : 3 cm dari tepi kertas

PENGGUNAAN HURUF DAN SPASI


Berkenaan dengan penggunaan huruf, berikut adalah standar cara
penulisan artikel ilmiah:
a) Pengetikan hanya dilakukan pada satu halaman, tidak bolak- balik.
b) Pengetikan dengan menggunakan komputer.
c) Jenis huruf yang digunakan adalah Times New Roman dengan
ukuran huruf 12.
d) Jarak antarbaris dalam penulisan teks 1,5 spasi
e) Untuk sampul depan judul ukuran huruf 14, jenis huruf Times New
Roman dicetak tebal dengan spasi tunggal
f) Judul 4-12 kata
g) Abstrak spasi 1
h) Dicetak dengan tinta warna hitam.
i) Tepi kiri kanan teks harus rata (justified).
PENOMORAN BAB, ANAK BAB, DAN PARAGRAF
Penggunaan peringkat rincian penomoran judul dan subjudul mengikuti aturan
yang terdiri atas lima peringkat, sebagai berikut.

a. Peringkat 1 ditulis dengan huruf besar semua, cetak tebal, dan


diletakkan di tengah (judul bab).

Contoh:
BAB II KAJIAN PUSTAKA

b. Peringkat 2 ditandai dengan angka 2 digit yang dipisahkan tanda titik, tanpa
diakhiri tanda titik, ditulis dengan huruf besar kecil, cetak tebal, dan
diletakkan di tepi kiri.

Contoh:

1.1 Latar Belakang

c. Peringkat 3 ditandai dengan angka 3 digit yang dipisahkan tanda titik, tanpa
diakhiri tanda titik, ditulis dengan huruf besar kecil, cetak tebal, dan
diletakkan di tepi kiri.

Contoh:
2.3.1 Bahasa Periklanan

d. Peringkat 4 ditandai dengan angka 4 digit yang dipisahkan tanda titik, tanpa
diakhiri tanda titik, ditulis dengan huruf besar kecil, cetak tebal, dan
diletakkan di tepi kiri.

Contoh:
1.2.1.1 Code Switching Used by Biology
Teachers
e. Peringkat 5 ditandai dengan angka 5 digit yang dipisahkan tanda titik, tanpa
diakhiri tanda titik, ditulis dengan huruf besar kecil, cetak tebal, dan
diletakkan di tepi kiri.

Contoh:
4.3.1.1.1 Partial Translation Found in the Subtitle

STANDAR PENULISAN KUTIPAN


Kutipan adalah pencantuman sebagian atau keseluruhan pernyataan
yang berkaitan dengan tema/topik yang ditulis dalam artikel ilmiah.
Aturan dasar perujukan atau pengutipan adalah sebagai berikut.
a) Penulisan rujukan/kutipan diawali atau diakhiri dengan nama akhir
pengarang diikuti tahun dan halaman dalam tanda kurung.
b) Jika buku ditulis oleh dua orang, penulisan rujukan/kutipan
dilakukan dengan menyebutkan nama akhir dua pengarang diikuti
tahun dan halaman dalam tanda kurung.
c) Jika buku ditulis oleh lebih dari dua orang, penulisan
rujukan/kutipan dilakukan dengan menyebutkan nama akhir
pengarang yang disebutkan pertama, diikuti dengan et al. kemudian
tahun dan halaman dalam tanda kurung.
d) Jika nama pengarang tidak disebutkan (tidak ada), penulisan
rujukan/kutipan dilakukan dengan mencantumkan nama lembaga
yang menerbitkan, nama dokumen yang diterbitkan, atau nama
koran/majalah.
e) Jika buku berupa karya terjemahan, penulisan rujukan/kutipan
dilakukan dengan menyebutkan nama akhir pengarang aslinya,
kemudian diikuti tahun dan halaman dalam tanda kurung.
f) Jika rujukan bersumber lebih dari dua buku dari pengarang yang
berbeda, disebutkan dalam satu tanda kurung, dengan tanda titik
koma sebagai pemisahnya.
1. Kutipan Langsung.
a. Kutipan Kurang dari 40 Kata
Apabila isi kutipan kurang dari 40 kata, penulisannya
dilakukan secara integratif (tidak dipisahkan) dalam satu
paragraf. Cara penandaan kutipan, yakni (1) isi pernyataan
kutipan ditulis di antara dua tanda kutip (“...“), (2) apabila
dalam pernyataan terdapat tanda kutip, tanda tersebut diganti
dengan tanda kutip tunggal („...‟), dan (3) nama pengarang
buku yang dikutip, tahun penerbitan, dan nomor halaman dapat
disebutkan sebelum atau sesudah kutipan.
Contoh:
Ramlan (1993:1) menjelaskan pengertian paragraf
sebagai “bagian dari suatu karangan atau tuturan
yang terdiri dari sejumlah kalimat yang
mengungkapkan satuan informasi dengan ide
pokok sebagai pengendalinya.”

b. Kutipan 40 Kata atau Lebih


Apabila isi kutipan terdiri dari 40 kata atau lebih, penulisannya
dilakukan secara terpisah dari suatu paragraf. Cara penandaan
kutipan dilakukan dengan cara: (1) isi pernyataan kutipan tidak
ditulis dalam tanda kutip, (2) ditulis 1, 2 cm dari tepi kiri dan
kanan, (3) ditulis dengan spasi tunggal, (4) apabila dalam
pernyataan yang dikutip terdapat tanda kutip, tanda tersebut
diganti dengan tanda kutip tunggal („...‟), dan (5) nama
pengarang buku yang dikutip, tahun penerbitan, dan nomor
halaman disebutkan sebelum kutipan.

Contoh:
Chaer (1990:15) menyatakan sebagai berikut:
Yang disebut sebagai kata sifat secara semantik
adalah kata – kata yang menyatakan atau
menerangkan keadaan suatu kata benda,
sedangkan secara morfologis adalah kata – kata
yang dapat diulang disertai dengan imbuhan se –
nya, dan secara sintaktik adalah kata – kata yang
dapat diikuti kata sekali dalam bentuk frase yang
menduduki fungsi predikat.
Jadi, kata – kata seperti baik, merah, dan jauh
adalah termasuk golongan kata sifat karena dapat
memenuhi kriteria di atas.
c. Kutipan yang Sebagian Dihilangkan
Apabila dalam pengutipan (melalui pertimbangan efisiensi
dan keefektifan) ada beberapa bagian (kata/frasa/kalimat)
yang akan dihilangkan, penulisan bagian tersebut diganti
dengan tanda tiga titik (...).
Contoh:
Chaer (1990:15) menyatakan bahwa yang
disebut sebagai kata sifat secara
semantik…menyatakan atau menerangkan
keadaan suatu kata benda.

d. Kutipan Tidak Langsung


Kutipan tidak langsung ialah bentuk pengutipan yang
dikemukakan dengan bahasa penulis sendiri berdasarkan isi
bacaan yang telah dibacanya. Cara penandaan kutipan jenis
ini, yakni (1) isi pernyataan kutipan tidak ditulis dengan tanda
kutip, (2) ditulis secara integratif (tidak dipisahkan) dalam
suatu paragraf, dan (3) nama pengarang buku yang dikutip,
tahun penerbitan, dan nomor halaman dapat disebutkan
sebelum atau sesudah kutipan.

Contoh:
Ramlan (199:71-73) menyatakan bahwa
terdapat dua macam hubungan antar
kalimatkalimat dalam sebuah paragraf.

e. Kutipan yang Telah Dikutip


Kutipan yang telah dikutip dapat dilakukan apabila benar-benar
tidak diperoleh sumber aslinya. Pada prinsipnya penulisan
kutipan yang telah dikutip sama dengan penulisan kutipan asli.
Perbedaannya terletak pada penulisan rujukan.

Contoh:
Fenomena „tip of the tongue‟ dapat diselidiki
secara eksperimental menurut Brown and
MacNeill (1966, dikutip dari Wardhaugh 1993,
hal. 109).

f. Kutipan dari Internet


Kutipan dari sumber online yang berbentuk Word, Excel, PDF
dan yang semacamnya yang memiliki nomor halaman, maka
penulisan kutipan tersebut pada dasarnya sama dengan kutipan
yang lain dengan menuliskan nomor halamannya (dalam bahasa
Indonesia ditulis hal.; dalam bahasa Inggris ditulis p.)

Contoh:
Sasangka (1999:23) menyatakan bahwa Bahasa
Sunda Brebes agak berbeda dengan bahasa
Sunda standar.

Adapun kutipan dari sumber online yang tidak memiliki


nomor per halaman seperti halnya HTML based document,
maka dalam kutipan diharuskan menuliskan nomor paragraf
(dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris ditulis
para.)

Contoh:
Anang (2007, para. 3) menyatakan bahwa saat ini
murid tingkat sekolah dasar hingga sekolah
menengah yang mendapatkan pelajaran bahasa
Jawa sebagian besar dari bangku sekolah.

g. Kutipan dari Film


Kutipan dari film menggunakan judul film, produser atau
sutradaranya disertai dengan tahun publikasi film tersebut.

Contoh:

....seperti yang terlihat dalam video oleh Paterson (2005)

... seperti yang dapat diamati dalam film Crimson Tide


(Unger &Scott, 1995)

Adapun untuk mengutip dialog di dalam film adalah


sebagai berikut:

JESSEP: “You want answers?”

KAFFEE: “I think I‟m entitled to.”

JESSEP: “You want answers?”

KAFFEE: “I want the truth!”


JESSEP: “You can‟t handle the truth!” (Sorkin, 1992)

h. Kutipan dari Komunikasi Pribadi


Contoh:

Harga jagung di Amerika meningkat secara tajam seiring


dengan meningkatnya popularitas bahan bakar biogas (G.
A. Smith, komunikasi pribadi, 5 Oktober, 2012).
i. Kutipan dari pelajaran di Kelas

Contoh:

Ibu Fatimah menyebutkan bahwa ..... (2012)

atau

..... seperti yang tercantum dalam model pelajaran bahasa


Indonesia (Fatimah, 2012).

PENULISAN DAFTAR PUSTAKA


Daftar Pustaka merupakan daftar buku, majalah, artikel, atau bahan
lainnya dalam bidang tertentu yang kesemuanya telah dikutip baik
secara langsung maupun tidak langsung dalam karya ilmiah. Urutan
penulisan daftar pustaka berdasarkan abjad nama penulis, tanpa diberi
nomor.
1. Rujukan dari Buku
Urutan penulisannya: nama penulis (nama akhir disebutkan
terlebih dahulu), tahun penerbitan, judul buku (dicetak miring dan
menggunakan huruf besar pada kata pertama), tempat penerbitan:
nama penerbit (dipisah dengan tanda titik dua). Jika terdiri dari 2
baris atau lebih maka jarak yang digunakan adalah 1 spasi dengan
baris kedua menjorok ke dalam 5 ketukan. Sedangkan jarak antar
daftar rujukan menggunakan spasi 1,5.

Contoh:
Giglioli, Pier Paolo (Ed.). (1985). Language and social context.
Great Britain: Penguin Books.
Liliweri, M.S., Prof.Dr. Alo. (2005). Prasangka dan konflik,
komunikasi lintas budaya masyarakat multikultural.
Yogyakarta : PT LKIS Pelangi Aksara.

Riduwan. (2004). Metode dan tehnik menyusun tesis.


Bandung: ALFABETA

2. RUJUKAN DARI ARTIKEL DALAM JURNAL


Urutan penulisannya: nama penulis (nama akhir disebutkan
terlebih dahulu), tahun penerbitan (pada sampul), judul artikel
(dicetak biasa dan menggunakan huruf besar pada awal kata
kecuali kata hubung), nama jurnal (dicetak miring dan
menggunakan huruf besar pada kata pertama), identitas jurnal:
jurnal tahun ke berapa, nomor berapa, dan nomor halaman artikel.

Contoh:
Deutsch, F.M., Lussier, J.B., & Servis, L.J. (1993). Husbands at
home: Predicators of paternal participation in childcare and
howsework. Journal of Personality and Social Psychology,
65, 1154-1166.
Mudzakkir, Amin. (2009). Antara iman dan kewarganegaraan:
Pergulatan identitas muslim eropa. Jurnal Kajian Wilayah
Eropa, Volume V- No.1, 4661.

3. Rujukan dari Artikel Majalah atau Surat Kabar


Urutan penulisannya: nama penulis (nama akhir disebutkan terlebih
dahulu), diikuti tahun, tanggal dan bulan (jika ada), judul artikel
(dicetak biasa dan menggunakan huruf besar pada kata pertama),
nama majalah/surat kabar (dicetak miring dan menggunakan huruf
besar pada awal kata kecuali kata hubung), nomor halaman.

Contoh:
Henry, W.A., III. (1990, April 9). Beyond the melting pot. Time,
135, 28-31

Mahladi, Pambudi. (2005). Misteri 9.11. Hidayatullah, 93-96

4. Rujukan dari Artikel Majalah atau Surat Kabar tanpa Penulis


Urutan penulisannya: judul artikel, tahun dan tanggal dipisah
dengan tanda koma, nama majalah atau surat kabar dicetak miring,
dan ditutup dengan menuliskan nomor halaman tempat artikel itu
dimuat.

Contoh:
New drug appear to sharply cut risk of death from heart failure.
(1993, July 15). The Washington Post, p. A12.
Pasang surut rasisme di negeri anggur. (2004, 14 Februari).
Kompas, hal 25
5. Rujukan berupa Skripsi, Tesis, atau Disertasi
Urutan penulisannya: nama penyusun, tahun yang tercantum pada
sampul, judul skripsi, tesis atau disertasi dicetak, diikuti pernyataan
Skripsi, Thesis, atau Dissertation tidak diterbitkan, nama kota
tempat perguruan tinggi, dan nama fakultas serta nama perguruan
tinggi.

Contoh:
Florio, S. E. (1978). Learning how to go to school: An ethnography
of interaction in a kindergarten first grade classroom.
Dissertation Abstracts International, 39, 3239A. (University
Microfilms No. 78-23, 676).

Hartojo, Dr. Johanes Kadjat. (1993). Golongan caldoche dan negara


kanak merdeka. Disertasi Pasca Sarjana, tidak diterbitkan.
Jakarta. Universitas Indonesia.

6. Rujukan dari Internet berupa Artikel dari Jurnal


Urutan penulisannya: nama penulis, tahun, judul artikel, nama
jurnal (dicetak miring), volume dan nomor, diakhiri dengan
alamat sumber rujukan dengan keterangan kapan diakses, di
antara tanda kurung.

Contoh:
Document on WWW: Dokumen dari website/situs web (www)
Dawson, J., Smith, L., Deubert, K., & Grey-Smith, S. (2002).
„S’ Trek 6: Referencing, not plagiarism. Retrieved October
31, 2002, from http://studytrekk.lis.curtin.edu.au/
Assyauharie, Luthfi (2005). Berkah Sekularisme. Diakses pada
tanggal 12 Juli 2005 dari
http://islamlib.com/id/index.php?page=article&id=799

7. Rujukan Berupa Komunikasi Pribadi


Rujukan berupa komunikasi pribadi hanya dapat disebutkan di
dalam teks skripsi dan tidak dalam daftar pustaka.
4,5 cm dari
tepi atas
kertas
MENGATASI PEMUAIAN YANG TERJADI
PADA JEMBATAN

ARTIKEL ILMIAH

OLEH

ANEKE PAULINA

4
cm

SMP KRISTEN KALAM KUDUS MALANG

2022
4,5 cm dari
tepi bawah
kertas
CONTOH PENULISAN ABSTRAK

ABSTRAK
Paulina, Aneke. 2017. Perlawanan Perempuan terhadap
Ketidakadilan Gender: Kajian Kritik Sastra Feminisme dalam
Novel Seperti Dendam Rindu Harus Dibaya Tuntas Karya Eka
Kurniawan. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,
Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Brawijaya.
Pembimbing: Muh. Fatoni Rohman, M.Pd.
Kata Kunci: ketidakadilan, gender, perlawanan, perempuan
Analisis gender dalam novel SDRHDT karya EK ini bertujuan
mendeskripsikan bentuk-bentuk ketidakadilan gerder dan bentuk-
bentuk perlawanan tokoh perempuan terhadap ketidakadilan. Penelitian
ini diharapkan dapat menambah perbendaharaan kajian tentang sastra
khususnya terhadap masalah ketidakadilan gender dan perlawanan
perempuan dalam karya sastra.
Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif-
kualitatif dengan menggunakan kajian kritik sastra feminisme. Objek
penelitian adalah novel SDRHDT karya EK. Teknik pengumpulan data
yang dipakai dalam penelitian ini adalah teknik pembacaan dan
pencatatan teks. Instrumen kajian menggunakan kartu data untuk
menentukan data dan kodifikasi data. Analisis data menggunakan
langkah, reduksi data, penyajian data, dan verifikasi.
Hasil penelitian yang diperoleh dari kajian mengenai bentuk-
bentuk ketidakadilan gender pada tokoh perempuan adalah novel
SDRHDT karya EK melalui (1) marginalisasi atau proses peminggiran
perempuan, yang berupa upaya melemahkan posisi perempuan, dan
fisik perempuan dilihat dari kacamata laki-laki; (2) stereotipe atau
pelabelan negatif terhadap perempuan yang berupa pelabelan negatif
terhadap perempuan, dan harga kehormatan perempuan di mata laki-
laki; (3) kekerasan perempuan yang berupa kekerasan fiasik dan
psikologis. Sedangkan bentuk perlawanan tokoh perempuan adalah
novel SDRHDT karya EK melalui (1) perlawanan fisik yang berupa
tindakan yang menggunakan fisik (memukul, menendang, menginjak,
menampar); (2) perlawanan sosial; tindakan menolong,dan
memperdulikan orang-orang yang sedang membutuhkan pertolongan;
(3) perlawanan kultur; tindakan, perbuatan atau sikap yang
menyimpang dari adat istiadat, budaya, atau peraturan yang telah
ditetapkan oleh masyarakat. Ketidakadilan terjadi pada perempuan
karena adanya sistem sosial yang menepatkan laki-laki pada posisi
sentral. Laki-laki sebagai superior Sedangkan perempuan sebagai
inferior. Budaya patriarki menjadikan perempuan sebagai korban dari
kekuasaan laki-laki. Sehingga feminisme datang sebagai gerakan yang
terorganisasi untuk menjembatani perempuan dalam mencapai hak asasi
dan membebaskan perempuan dari ketidakadilan yang bertujuan untuk
menciptakan dunia yang adil bagi perempuan.
ABSTRACT
Paulina, Aneke. 2017. “Perlawanan Perempuan Terhadap Ketidakadilan
Gender: Kajian Kritik Sastra Feminism in the novel “ Seperti Dendam
Rindu Harus dibayar Tuntas” by Eka Kurniawan. The major of
Indonesia lecture, The faculty of culture, Brawijaya University.
Counselor: Muh. Fatoni Rohman, M.Pd
Key word : unfairness, gender, fight against, feminism
The analysis of gender in the novel SDRHDT by Eka has a purpose
to describe about unfairness of gender and a struggle to fight against
toward unfairness. The research is hoped to increase and enrich in
analysis of lecture especially the problems of unfairness of gender and
a struggle of female to fight against of discrimination in gender.
The research uses the lecture approach and feminism lecture
critical. It uses the method of qualitative descriptive. The objective of
the research is the novel of SDRHDT by Eka. The source of data is
primer data and secondary data. The technical of collecting data in the
research can be done by reading and writing. The instrument of the
research uses data card to determine the data and data codification.
The accuracy of usage data can be got by validation and reliability. The
analysis of data can be done by analysis technical, qualitative
descriptive by using steps by steps, data reduction, data service,
verification.
The results of the research in the novel of SDRHDT are 1)
Marginal or discrimination of feminism. It is about a woman has no
right to get heritage from her family 2) stereotype or negative branded
to woman 3) woman abuse are such as physically abuse, abuse and
psychologically abuse. This Novel explores the struggle of woman to
fight against the situation by 1) physically against such as beating,
kicking, hitting 2) Social against such as helping others, caring others
3) culture against is an action to go out from the cultures and
regulations that bend her. We can conclude that the novel has contents
of fighting against of woman abuse such as psychologically and
physically abuse and also sexual abuse.
The result of the research can be a choice in learning of lecture.
The students can know more about the lecture. By knowing the lecture
so they can respect more about the importance of the lecture
CONTOH PENULISAN DAFTAR ISI

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR .........................................................................i
ABSTRAK ...........................................................................................ii
ABSTRACT .........................................................................................iii
DAFTAR ISI........................................................................................iv

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................1


1.1 Latar belakang ...........................................................................1
1.2 Rumusan Masalah ...................................................................6
1.3 Tujuan Penelitian ......................................................................6
1.4 Manfaat Penelitian
……………………………………………………………6

BAB II KAJIAN PUSTAKA ............................................................9


2.1 Teori Feminisme .....................................................................9
2.1.1 Kritik Sastra Feminisme ...............................................16
2.2 Teori Gender ...........................................................................17
2.3 Perlawanan Perempuan dan Emansipasi.................................27
2.4 Penelitian Relevan ..................................................................31

BAB III METODE PENELITIAN ....................................................34


3.1 Jenis Penelitian .......................................................................34
3.2 Data dan Sumber Data ............................................................35
3.3 Teknik Pengumpulan Data .....................................................35
3.4 Teknik Analisis Data ..............................................................39

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ..................41


4.1 Ringkasan Cerita Novel SDRHDT karya EK ..........................41
4.2 Bentuk Ketidakadilan Gender ..................................................42
4.2.1 Marginalisasi terhadap Perempuan .................................43
4.2.2 Stereotipe terhadap Perempuan .......................................51
4.2.2.1 Pelabelan terhadap Perempuan ..............................52
4.2.2.2 Kehormatan Perempuan .........................................57
4.2.3 Bentuk kekerasan ............................................................59
4.2.3.1 Kekerasan Fisik ......................................................61
4.2.3.2 Kekerasan Psikologis .............................................64
4.3 Bentuk Perlawanan yang Dilakukan Tokoh Perempuan ........73
4.3.1 Perlawanan Fisik ..............................................................75
4.3.2 Perlawanan Sosial ............................................................78
4.3.3 Perlawanan Kultural ........................................................80

BAB V PENUTUP...............................................................................83
5.1 Kesimpulan ..............................................................................83
5.2 Saran ........................................................................................85

DAFTAR PUSTAKA ..........................................................................86


LAMPIRAN.........................................................................................87
CONTOH PENULISAN KATA PENGANTAR

Puji Syukur ke hadirat Tuhan yang telah melimpahkan rahmat


dan karunia-Nya sehingga peneliti dapat menyelesaikan penyusunan
artikel ilmiah dengan judul Perlawanan Perempuan Terhadap
Ketidakadilan Gender: Kajian Kritik Sastra Feminisme Dalam Novel
Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas Kary Eka Kurniawan.
Artikel ilmiah untuk memenuhi penugasan ujian praktik.
Tujuan penulisan artikel ilmiah ini adalah mendeskripsikan
bentuk-bentuk ketidakadilan gender terhadap perempuan dan perlawan
perempuan dalam novel SDRHDT karya EK.
Adanya bantuan dan dorongan dari berbagai pihak telah
memberikan sumbangan yang sangat berarti dalam penyelesaian artikel
ilmiah ini. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis ingin
mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak berikut.
1. Ms…………. Selaku kepala sekolah SMP Kristen Kalam kudus
Malang
2. Ms. …………. sebagai guru pembimbing karya ilmiah yang
selalu memberikan bimbingan dan motivasi agar artikel ilmiah
dapat cepat terselesaikan.
3. Ms dan Mr yang selalu sabar, terima kasih atas segala jasa-jasa
dan bimbingannya
4. Mama dan Papa yang telah mendoakan dan memberikan
motivasi. Beliau adalah orang tua terhebat.
5. Teman-teman seperjuanan, terima kasih buat semangatnya
6. Semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu per satu. Terima
kasih atas semua masukan, saran, dan motivasi yang diberikan.

Semoga bantuan dalam bentuk doa, motivasi, dukungan yang


telah diberikan dapat menjadi amal dan diterima Allah. Adanya kritik
yang membangun akan berguna dalam kesempurnaan artikel ilmiah ini.
Semoga artikel ilmiah ini dapat bermanfaat bagi semua pihak.

Malang, 19 Maret 2021

Penulis
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9 TH Ajaran 2022-2023
Mata Pelajaran: MATEMATIKA
Tema: Pengumpulan dan Pengolahan Data dengan topik:
1. Lama waktu penggunaan handphone
2. Lama waktu tidur
3. Kebiasaan sarapan
4. Kebiasaan olah raga
5. Banyaknya air putih yang di konsumsi
6. Berat badan
Ujian Praktik ini di kerjakan secara berkelompok dengan anggota kelompok 3-4 orang.
Setiap kelompok mengerjakan 1 topik dan penentuan topik dilakukan dengan cara di
undi.

RUBRIK PERENCANAAN KERJA PROJEK


NO Aspek yang Dateline Ketepatan Waktu Paraf
dikerjakan + Tgl
4 3 2 1
(Tepat (Telambat (Telambat (Terlambat
waktu) 1- 2 hari) 3- 4 hari) lebih dari
4 hari)
1 Pengumpulan data
(Angket,
wawancara,
obervasi)
2 Pengolahan data
(Mean , Median,
Modus, diagram)
3 Landasar teori
(minimal 3)
4 Membuat laporan
(Kesimpulan)

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = × 100
16
RUBRIK LAPORAN
No Aspek yang dinilai Ada (1) Tidak Ada
(0)
1 Judul
2 Data survei
3 Menentukan Mean / rata- rata
4 Menentukan Median
5 Menentukan Modus
6 Membuat diagram
7 Mencantumkan Landasan Teori
8 Membuat Kesimpulan
9 Melanpirkan Dukumentasi (Foto, angket)

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = × 100
9

RUBRIK PENILAIAN ANTAR TEMAN


Nama Teman : …………………………
Kelas/No : ………………………………
Petunjuk Penilaian antar teman:
Bacalah baik-baik setiap pertanyaan dan berilah tanda “V” pada kolom yang
sesuai dengan keadaan sebenarnya!
No Pernyataan Sangat Cukup Kurang Tidak
memenuhi memenuhi memenuhi memenuhi
kreteria kreteria kreteria kreteria
(4) (3) (2) (1)
1 Keaktifan dalam diskusi kelompok
2 Peran serta dalam pembuatan
Laporan
3 Menghargai pendapat teman
dalam kelompok
4 Memberi solusi terhadap pendapat
yang bertentangan
5 Dapat bekerjasama dengan baik
6 Mau berbagi peran dalam
kelompok

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = × 100
4
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK Tahun Ajaran 2022/2023
Mata Pelajaran: ILMU PENGETAHUAN ALAM
RUBRIK ISI KARYA ILMIAH
No Kriteria 3 2 1

1 Decomposition Murid menampilkan Murid menampilkan Murid


permasalahan yang permasalahan yang menampilkan
rumit menjadi bagian- rumit menjadi permasalahan
bagian yang lebih bagian-bagian yang yang rumit
sederhana dan mudah lebih sederhana dan menjadi bagian-
dikerjakan dengan logis mudah dikerjakan bagian yang lebih
dan benar/sesuai dengan kurang logis sederhana dan
dengan konsep dan kurang mudah dikerjakan
benar/kurang sesuai dengan tidak logis
dengan konsep dan tidak
benar/tidak sesuai
dengan konsep

2 Pattern Murid menampilkan Murid menampilkan Murid


Recognition persamaan atau bahkan persamaan atau menampilkan
perbedaan pola, tren bahkan perbedaan persamaan atau
dan keteraturan dalam pola, tren dan bahkan
data (mencari kemiripan keteraturan dalam perbedaan pola,
antar berbagai data (mencari tren dan
permasalahan) dengan kemiripan antar keteraturan dalam
logis dan benar/sesuai berbagai data (mencari
dengan konsep permasalahan) kemiripan antar
dengan kurang logis berbagai
dan kurang permasalahan)
benar/kurang sesuai dengan tidak logis
dengan konsep dan tidak
benar/tidak sesuai
dengan konsep

3 Abstraction Murid melakukan Murid melakukan Murid melakukan


generalisasi dan generalisasi dan generalisasi dan
mengidentifikasi prinsip- mengidentifikasi mengidentifikasi
prinsip umum yang prinsip-prinsip umum prinsip-prinsip
menghasilkan pola, tren yang menghasilkan umum yang
dan keteraturan dengan pola, tren dan menghasilkan
logis dan benar/sesuai keteraturan dengan pola, tren dan
dengan konsep kurang logis dan keteraturan
kurang benar/kurang dengan tidak logis
sesuai dengan dan tidak
konsep benar/tidak sesuai
dengan konsep

4 Algorithms Murid mengembangkan Murid Murid


petunjuk pemecahan mengembangkan mengembangkan
masalah yang sama petunjuk pemecahan petunjuk
secara step by step, masalah yang sama pemecahan
langkah demi langkah, secara step by step, masalah yang
tahapan demi tahapan langkah demi sama secara step
dengan logis dan langkah, tahapan by step, langkah
benar/sesuai dengan demi tahapan demi langkah,
konsep dengan kurang logis tahapan demi
dan kurang tahapan dengan
benar/kurang sesuai tidak logis dan
dengan konsep tidak benar/tidak
sesuai dengan
konsep

5 Kesimpulan Kesimpulan yang Kesimpulan yang Kesimpulan tidak


ditampilkan benar dan ditampilkan masih sesuai dengan
merupakan hasil kurang tepat pengolahan data
analisis dari data yang yang ditampilkan
diperoleh (grafik, tabel,
bagan, diagram)
RUBRIK PENILAIAN PROSES
(dibuktikan dengan jurnal)
No Tanggal Hal yang dikonsultasikan Masukan dari Paraf
Pembimbing pembimbing

✓ Murid melakukan bimbingan dan setiap bimbingan harus sudah menyertakan


dan mengerjakan masukan dari pembimbing (syarat perhitungan)
✓ Maksimal bimbingan = 10 kali dengan perhitungan banyaknya bimbingan di
kalikan 10

RUBRIK PRESENTASI
(Setiap Murid diberi waktu 30 menit)
Slide/Materi
Slide terdiri Terdiri dari 1 2 3 4
1. Latar belakang, 4 Step pengerjaan Proyek dan Kesimpulan
2. Slide berisi poin-poin singkat dengan berisi informasi yang 1 2 3 4
padat dan jelas
3. Desain slide menarik dan urutan slide terstruktur 1 2 3 4
Komunikasi
Murid menguasai bahan yang disajikan 1 2 3 4
Kemampuan untuk menanggapi pertanyaan
Murid mampu menanggapi dan menjawab pertanyaan yang 1 2 3 4
diberikan oleh guru penguji dengan benar, baik dan sopan
KISI-KISI Ujian Praktik KELAS 9
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris

I. BENTUK TES
Tes Praktik yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh murid.

II. TUJUAN
Murid mampu:
- Mempresentasikan dengan cara membaca, berbicara, bercerita serta
mendeskripsikan bacaan yang akan dibaca, dipelajari dan dipresentasikan.
- Meneliti (observasi), sosialisasi, kolaborasi serta dapat menjelaskan tentang
obyek pengamatan mereka dengan menggunakan pilihan dari berbagai
macam metode (dijelaskan pada rubrik secara detail)
III. KOMPOSISI UJIAN

A. Culture Observation Kayutangan Heritage


Obyek-obyek yang di observasi adalah:
1. Street performance (group band dengan beragam genre, biasanya perform
setiap hari atau adakah performance selain band, misalnya tarian dll). Yang
dapat diobservasi adalah:
Jenis genre musik yang disuguhkan: apakah berasal dari tahun 90an,
oldies, indie, pop-culture, rock, keroncong, 2000an, dll. Kalian bisa
bertanya kepada group salah satu personelnya atau orang yang melihat
perfomance tersebut tentang jenis genre dan mengapa memilih genre
dan lagu-lagu tersebut.
2. Bangunan-bangunan yang bersejarah di sekitar kayutangan
A. Kampung-kampung yang ada di kayutangan: Tentang keunikan yang ada
di kampung tersebut: dekorasi, benda-benda yang bernilai sejarah tinggi
dan rumah bersejarah seperti: 20 rumah antik di kawasan tersebut
(Contoh: Rumah Namsin, Rumah Batik dan Rumah Jengki). Jelaskan
dan ceritakan dengan menggunakan kesimpulan pengamatanmu sendiri,
walaupun ada yang diambil dari beragam sumber di internet, dapat juga
dilakukan dengan cara melaksanakan wawancara dengan warga sekitar
atau orang yang paham tentang kawasan kayutangan.
B. Dapat dijelaskan tentang deskripsi bangunan bersejarah sekitar
kayutangan yaitu: Gedung PLN, Gedung kembar Rajabali, Patung Chairil
Anwar, Gereja Katholik Hati Kudus Yesus, Gedung Societeit Concordia
(sekarang Sarinah), Toko Oen, Toko Avia, Masjid Jami’, GPIB Imanuel,
Cor Jesu, dan kuliner di sekitar kawasan kayutangan tersebut. Jelaskan
dan ceritakan dengan menggunakan kesimpulan pengamatanmu sendiri,
walaupun ada yang diambil dari beragam sumber di internet, dapat juga
dilakukan dengan cara melaksanakan wawancara dengan warga sekitar
atau orang yang paham tentang kawasan kayutangan.
3. Ceritakan lingkungan dan kondisi di kawasan tersebut: kalian dapat
mengambil gambar object yang menurut kamu aesthetic atau yang
mempunyai nilai estetika tinggi, kemudian jelaskan mengapa mengambil
object tersebut?
4. Mengunjungi tokoh masyarakat. Mekanisme akan dijelaskan kemudian.

Culture Observation. Kawasan-kawasan tambahan yang dapat diobservasi adalah:


A. Seputaran alun-alun: Alun-alun Malang,
B. Seputaran Tugu Malang: SMA Tugu, Balai Kota Malang, Gedung DPRD,
Stasiun Kotabaru
Kawasan-kawasan legendaris seputar Kotalama. Salah satunya adalah
SKKK Prof. Moh. Yamin.

B. English Class Presentation


Materi-materi yang akan di presentasikan adalah:
1. Jelaskan cara atau langkah-langkah kalian belajar Bahasa Inggris.
A. Jelaskan media apa yang kamu pakai! (aplikasi, media sosial atau
lainnya), kemudian jelaskan caranya kamu belajar menggunakan media
tersebut.
B. Apakah ada perangkat yang kamu gunakan? Jika ada, silakan
peragakan. Misalnya: jika kamu belajar Bahasa Inggris dengan memakai
flash card, scrap book, puzzle, word search dll. Silakan kalian buat
perangkat-perangkat tersebut dengan hasil karya kalian sendiri. Apabila
kalian belajar melalui musik atau lagu, silakan jelaskan makna lirik dan
dapat dinyayikan atau jika dapat memainkan alat musik bisa
dipertunjukkan. Apabila melalui film, maka ambilah salah satu bagian
percakapannya kemudian perankan (bisa meminta bantuan orang lain
sebagai partner). Silakan presentasikan.
2. Carilah salah satu cerita atau reading passages atau materi bacaan apapun,
kemudian baca dahulu ceritanya dengan menggunakan intonasi yang benar
dan tidak tergesa-gesa dan jelaskan makna dan pesan moral dari bacaan
tersebut, carilah pebendaharan kata yang sekiranya sulit atau belum pernah
kamu temukan, kemudian carilah maknanya dalam Bahasa Inggris.
3. Belajarlah untuk membuat konsep presentasi yang benar, dengan
memperhatikan rubrik yang diberikan.
IV. ALOKASI WAKTU
23 Januari 2023 – 11 Maret 2023
V. SISTEM PENILAIAN
✓ (Dinilai menggunakan rubrik yang terlampir)
VI. MATERI TES
• Culture Observation Kayutangan Heritage dan sekitarnya
• Presentasi Belajar Bahasa Inggris (bagaimana mereka belajar)
Rubrik Culture Observation Kayutangan Heritage dan sekitarnya

NAME / CLASS:
Category Scoring Criteria Total Score
Points
Street performance (group band dengan beragam 10
genre, biasanya perform setiap hari atau adakah
performance selain band, misalnya tarian dll).
Jenis genre musik yang disuguhkan: apakah
berasal dari tahun 90an, oldies, indie, pop-culture,
rock, keroncong, 2000an, dll. Kalian bisa bertanya
kepada group salah satu personelnya atau orang
yang melihat perfomance tersebut tentang jenis
genre dan mengapa memilih genre dan lagu-lagu
tersebut.
Bangunan-bangunan yang bersejarah di sekitar 10
kayutangan
A. Kampung-kampung yang ada di kayutangan:
Tentang keunikan yang ada di kampung
ORGANIZATION.
tersebut: dekorasi, benda-benda yang bernilai
UNDERSTANDING
sejarah tinggi dan rumah bersejarah seperti:
THE TOPICS,
20 rumah antik di kawasan tersebut (Contoh:
EVIDENCE
Rumah Namsin, Rumah Batik dan Rumah
(STATISTICS,
Jengki). Jelaskan dan ceritakan dengan
EXAMPLES,
menggunakan kesimpulan pengamatanmu
FACTS
sendiri, walaupun ada yang diambil dari
&TESTIMONY)
beragam sumber di internet, dapat juga
dilakukan dengan cara melaksanakan
(30 points)
wawancara dengan warga sekitar atau orang
yang paham tentang kawasan kayutangan.
B. Dapat dijelaskan tentang deskripsi bangunan
bersejarah sekitar kayutangan yaitu: Gedung
PLN, Gedung kembar Rajabali, Patung Chairil
Anwar, Gereja Katholik Hati Kudus Yesus,
Gedung Societeit Concordia (sekarang
Sarinah), Toko Oen, Toko Avia, Masjid Jami’,
GPIB Imanuel, Cor Jesu, dan kuliner di sekitar
kawasan kayutangan tersebut. Jelaskan dan
ceritakan dengan menggunakan kesimpulan
pengamatanmu sendiri, walaupun ada yang
diambil dari beragam sumber di internet, dapat
juga dilakukan dengan cara melaksanakan
wawancara dengan warga sekitar atau orang
yang paham tentang kawasan kayutangan.

Culture Observation. Kawasan-kawasan tambahan


yang dapat diobservasi adalah:

A. Seputaran alun-alun: Alun-alun Malang,


B. Seputaran Tugu Malang: SMA Tugu,
Balai Kota Malang, Gedung DPRD,
Stasiun Kotabaru
C. Kawasan-kawasan legendaris seputar
Kotalama. Salah satunya adalah SKKK
Prof. Moh. Yamin.

Ceritakan lingkungan dan kondisi di kawasan 10


tersebut
kalian dapat mengambil gambar object yang
menurut kamu aesthetic atau yang mempunyai nilai
estetika tinggi, kemudian jelaskan mengapa
mengambil object tersebut?

Introduction is attention-getting, lays out the 5


problem well, and
establishes a framework for the rest of the
Content presentation.
(35 points) Technical terms are well-defined in language 5
appropriate for
the target audience.
Presentation contains accurate information. 5
Material included is relevant to the overall 5
message/purpose.
Appropriate amount of material is prepared, and 10
points made
reflect well their relative importance.
There is an obvious conclusion summarizing the 5
presentation.
Speaker maintains good eye contact with the 5
audience and is
appropriately animated (e.g., gestures, moving
Presentation around, etc.).
(35 points) Speaker uses a clear, audible voice. 5
Delivery is poised, controlled, and smooth. 5
Good language skills and pronunciation are used. 5
Visual aids are well prepared, informative, effective, 5
and not
distracting.
Length of presentation is within the assigned time 5
limits.
Information was well communicated. Methods: 5
Vlogs, Documentary, etc.
Score Total Points 100

Presentasi Belajar Bahasa Inggris (bagaimana mereka belajar)

Category Scoring Criteria Total Score


Points
The type of presentation is appropriate for the 5
Organization topic and
(15 points) audience.
Information is presented in a logical sequence. 5
Presentation appropriately cites requisite number 5
of references.
Introduction is attention-getting, lays out the 5
problem well, and
establishes a framework for the rest of the
Content presentation.
(45 points) Technical terms are well-defined in language 5
appropriate for
the target audience.
Presentation contains accurate information. 10
Material included is relevant to the overall 10
message/purpose.
Appropriate amount of material is prepared, and 10
points made
reflect well their relative importance.
There is an obvious conclusion summarizing the 5
presentation.
Speaker maintains good eye contact with the 5
audience and is
appropriately animated (e.g., gestures, moving
Presentation around, etc.).
(40 points) Speaker uses a clear, audible voice. 5
Delivery is poised, controlled, and smooth. 5
Good language skills and pronunciation are used. 5
Visual aids are well prepared, informative, 5
effective, and not
distracting.
Length of presentation is within the assigned time 5
limits.
Information was well communicated. 10
Score Total Points 100
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9 TH Ajaran 2022-2023
Mata Pelajaran: PJOK

I. BENTUK TES
Test Praktik yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh siswa dengan benar.
II. TUJUAN
Siswa mampu mempraktikkan kegiatan kebugaran jasmani seperti: kekuatan otot
perut atau pinggang, kekuatan otot tungkai, kekuatan otot lengan dan tungkai
sesuai dengan ketentuan
III. KOMPOSISI SOAL
• Ujian praktik akan dilaksanakan di Lapangan Sekolah Kristen Kalam Kudus
Malang
• Siswa mempraktikkan kegiatan kebugaran jasmani dengan benar selama 10
detik untuk masing-masing kegiatan (plank punch, bicep dan arm circles,
chairs dips, leg lift, scissor kick, back up, lunges, naik turun tangga, step up
dan Squat trust).
IV. ALOKASI WAKTU
30 Januari – 3 Pebruari 2023 pelaksanaan Ujian Praktik
V. SISTEM PENILAIAN
• Total dari banyaknya gerakan dalam 10 detik untuk masing-masing kegiatan
• Lebih dari 10 gerakan dalam 10 detik = 10 point, di bawah 10 gerakan akan
dinilai berdasarkan gerakan yang di lakukan siswa
• Contoh :
✓ Banyak nya plank punch yang di lakukan siswa selama 10 detik = 12
gerakan
✓ Banyak nya bicep dan arm circles yang di lakukan siswa selama 10 detik =
10 gerakan
✓ Banyak nya chairs dips yang di lakukan siswa selama 10 detik = 10
gerakan
✓ Banyak nya leg lift yang di lakukan siswa selama 10 detik = 10 gerakan
✓ Banyak nya scissor kick yang di lakukan siswa selama 10 detik = 10
gerakan
✓ Banyak nya back up yang di lakukan siswa selama 10 detik = 10 gerakan
✓ Banyak nya lunges yang di lakukan siswa selama 10 detik = 7 gerakan
✓ Banyak nya naik turun tangga yang di lakukan siswa selama 10 detik = 15
gerakan
✓ Banyak nya step up yang di lakukan siswa selama 10 detik = 8 gerakan
✓ Banyak nya Squat Trust yang di lakukan siswa selama 10 detik = 5 gerakan

Total Nilai= 10 + 10 + 10 + 10 + 10 + 10 + 7 + 10 + 8 + 5 = 90
VI. MATERI TEST
Mempraktikkan kegiatan kebugaran jasmani kekuatan otot perut atau pinggang,
kekuatan otot tungkai serta kekuatan otot lengan dan tungkai, seperti: plank
punch, bicep dan arm circles, chairs dips, leg lift, scissor kick, back up, lunges,
naik turun tangga, step up dan Squat Trust dalam 10 detik untuk masing-masing
gerakan

RUBRIK PENILAIAN UJIAN PRAKTIK KELAS 9 TH Ajaran 2022-2023


Mata Pelajaran: PJOK

Nama Siswa/ Kelas :


No. Jenis Gerakan yang Dilakukan Jumlah Gerakan yang di
dapatkan dalam 10 detik
1 Plank Punch
2 Bicep dan Arm Circles
3 Chairs Dips
4 Leg Lift
5 Scissor Kick
6 Back Up
7 Lunges
8 Naik Turun Tangga
9 Step Up
10 Squat Trust
Total Nilai
KISI KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9
Mata Pelajaran: PRAKARYA

I. BENTUK TES
Tes Projek yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh siswa.

II. TUJUAN
Siswa mampu mengolah makanan berbahan dasar yang sudah ditentukan yaitu
pengolahan makanan dibidang perikanan dan peternakan

III. KOMPOSISI SOAL


Memasak dengan berbagai olahan makanan bidang perikanan dan peternakan

IV. ALOKASI WAKTU


2 Februari 2022 sampai 3 April 2022 (Pada jam pelajaran prakarya)

V. SISTEM PENILAIAN
Rubrik penilaian

VI. MATERI TEST


Memasak berbagai olahan makanan bidang perikanan dan peternakan
RUBRIK UJIAN PRAKTIK PRAKARYA KELAS 9 SEMESTER 2
PENGOLAHAN BAHAN MAKANAN HEWANI (PETERNAKAN DAN PERIKANAN)
Nama/Kelas :……………………/9

KRITERIA 4 3 2 1
Kesesuaian menu dan Semua 4 3 kriteria 2 kriteria Hanya 1
kelengkapan memasak kriteria terpenuhi terpenuhi kriteria
1. Menu yang disajikan sesuai terpenuhi terpenuhi
dengan form pengajuan siswa
2. Menu utama berupa olahan
perikanan dan peternakan
3. Membawa semua alat-alat
memasak yang dibutuhkan
dan tidak meminjam teman
lain
4. Membawa bahan memasak
sesuai yang dibutuhkan dan
sesuai proposal yang dibuat

Teknik memasak dan Semua 4 3 kriteria 2 kriteria Hanya 1


kebersihan kriteria terpenuhi terpenuhi kriteria
1. Teknik yang digunakan dalam terpenuhi terpenuhi
memasak benar, dan sesuai
dengan form pengajuan siswa
(besar api, cara
penggorengan, dan proses
merebus yang baik dan benar)
2. Kebersihan dalam proses
memasak (mencuci bahan
yang akan dimasak, mencuci
alat-alat yang digunakan)
3. Kebersihan setelah selesai
memasak, menyiapkan
kantong sampah dan
membuang sampah setelah
selesai memasak
4. Meja tempat memasak rapi
dan alat bahan memasak
tidak berserakan
Penampilan dan penyajian Semua 4 3 kriteria 2 kriteria Hanya 1
1. Tingkat kematangan tepat kriteria terpenuhi terpenuhi kriteria
2. Tekstur sesuai dengan yang terpenuhi terpenuhi
seharusnya
3. Rasa masakan enak dan
dapat dinikmati
4. Penyajian rapi, didesain
dengan kreatif dan menarik

Ketepatan waktu Tepat Tidak


waktu sesuai
yang waktu
ditentukan yang
ditentukan

NILAI = JUMLAH SKOR X 7


KISI KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9
Mata Pelajaran: TIK

I. BENTUK TES
Tes Projek yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh siswa.

II. TUJUAN
Siswa mampu membuat icon dan desain aplikasi pembelajaran sejarah Indonesia
berbasis android dengan menerapkan prinsip desain

III. KOMPOSISI SOAL


Ujian Praktek Pilihan:
1. Membuat desain UI/UX untuk aplikasi pembelajaran sejarah Indonesia
berbasis Android.
2. Membuat aplikasi pembelajaran sejarah Indonesia berbasis batch programing

IV. ALOKASI WAKTU


1 Februari 2023 – 16 Maret 2023

V. SISTEM PENILAIAN
Melalui rubrik penilaian

VI. MATERI TEST


Media Sosial dan Algoritma Pemrograman
Rubrik Penilaian UI/UX

4 3 2 1

User interface Tombol-tombol Ada tombol bisa Ada tombol -


mudah digunakan tetapi tidak bisa
dijangkau dan secara portrait digunakan
interaktif. Desain dan landscape secara
tetap bisa tetapi tidak landscape dan
digunakan baik interaf portrait
secara portrait
dan land

User Experience Menggunakan Hanya memiliki Hanya memiliki Hanya tombol


splash screen, splash screen, menu utama menu
menu utama, menu utama,
tombol keluar,
dan tombol
tambahan lain

Desain Memiliki logo Memiliki tema Menggunakan -


berupa icon, tanpa logo/icon tema dasar
tema warna, kodular tanpa
desain logo/icon
keseluruhan
yang senada
Rubrik Penilaian Batch Programing

4 3 2 1

Desain Memiliki Memiliki desain Memiliki desain Tidak ada


tampilan dari karakter dari karakter desain dari
tambahan selain tetapi kurang tetapi kurang karakter
menu dan input baik dan baik
berupa karakter memiliki pilihan
yang disusun warna
sebagai desain.
Memiliki pilihan
warna

User Experience Memiliki menu, Memiliki menu Hanya memiliki -


dan pilihan opsi dan pilihan opsi menu tanpa opsi
keluar didalam keluar di dalam keluar
aplikasi. (Tidak aplikasi tetapi
memiliki bug masih ada bug
ketika memilih
opsi yang tidak
ada di menu)

Kesesuaian Menu dan Menu dan Menu dan Konten tidak


dengan konten konten sesuai. konten sesuai. konten hanya sesuai sama
Ketika konten Konten tidak beberapa yang sekali
yang satu tertutup ketika terhubung
dibuka konten konten lain
yang lain dibuka
tertutup

Waktu Sesuai waktu - Tidak sesuai


yang ditentukan waktu yang
ditentukan
KISI-KISI UJIAN PRAKTIK KELAS 9 Tahun 2022-2023
Mata Pelajaran: Budaya Jawa

I. BENTUK PRAKTIK
Test Praktik yang mengacu pada standar kompetensi yang harus ditempuh dan
diselesaikan oleh siswa.

II. TUJUAN
Siswa mampu:
• Memiliki perilaku jujur dan percaya diri dalam mengungkapkan kembali
tujuan dan metode serta hasil kegiatan
• Mampu menggunakan seluruh pembelajaran mulai dari kelas 7 sampai
kelas 9.
• Siswa mampu mengucap syukur atas semua pengetahuan yang sudah
diterima dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.
III. KOMPOSISI SOAL
Rubrik Ujian Praktik Maca Geguritan, Ndongeng Crita Rakyat, Menyanyi
Tembang Kreasi berbahasa Jawa (siswa memilih salah satu)
IV. ALOKASI WAKTU
Setiap siswa diberi kesempatan tampil menceritakan 2 judul Tembang Kreasi
berbahasa Jawa (10 menit) pada hari dan tanggal yang sudah ditetapkan (kecuali
siswa yang berhalangan)

V. SISTEM PENILAIAN
Ujian menggunakan sistem penilaian Ujian Praktik/ Rubrik

VI. MATERI TEST


1. Teks Geguritan
2. Teks Cerita Rakyat
3. Teks / Lagu Tembang Kreasi berbahasa Jawa

(Teks disediakan oleh penilai atau siswa menyediakan sendiri dengan


persetujuan guru penilai)
RUBRIK PENILAIAN UJIAN PRAKTIK BAHASA JAWA (MACA GEGURITAN)

ASPEK 4 3 2 1
PENILAIAN
Peserta tidak
Peserta memberi Peserta memberi
memberi
salam,pengenalan salam,pengenalan
Peserta salam,pengenalan
diri kepada penilai diri kepada penilai
memberi hanya diri kepada penilai
1 Persiapan serta membaca tanpa membaca
memberi salam serta tidak
judul dan judul dan
kepada penilai membaca judul dan
pengarang pengarang
pengarang
Geguritan Geguritan
Geguritan
Peserta
Peserta cukup
menunjukkan Peserta belum
Peserta mampu
ekspresi mampu
menunjukkan menunjukkan
penghayatan dan menunjukkan
ekspresi ekspresi
penjiwaan dengan ekspresi
penghayatan dan penghayatan
Penghayatan menunjukkan penghayatan dan
2 penjiwaan dengan dan penjiwaan
/ Penjiwaan/ komunikasi dan penjiwaan dengan
menunjukkan dengan
sorot mata kepada menunjukkan
komunikasi dan menunjukkan
penilai sesuai komunikasi dan
sorot mata komunikasi dan
dengan kalimat/ sorot mata kepada
kepada penilai sorot mata
puisi yang penilai
kepada penilai
dibawakan
Peserta
Peserta
menunjukkan
Peserta menunjukkan Peserta tidak
ekspresi isi puisi
menunjukkan ekspresi isi puisi menunjukkan
dengan gerak
ekspresi isi puisi dengan gerak ekspresi isi puisi
melalui olah
Gerak ; dengan gerak melalui olah gerak dengan gerak
gerak muka,
Gesture, melalui olah gerak muka, kombinasi melalui olah gerak
3 kombinasi gerak
Pantomimik, muka, kombinasi gerak badan dan muka, kombinasi
badan dan muka
mimik. gerak badan dan muka dipadu gerak badan dan
dipadu dengan
muka dipadu dengan olah vokal muka dipadu
olah vokal
dengan olah vokal kepada penilai dengan olah vokal
kepada penilai
kepada penilai namun hanya 2 kepada penilai
namun hanya 1
aspek gerak .
aspek gerak.
Peserta Peserta Peserta Peserta tidak
Artikulasi /
4 menunjukkan menunjukkan menunjukkan menunjukkan
Pelafalan
ekspresi melalui ekspresi melalui ekspresi melalui ekspresi melalui
pengucapan kata- pengucapan kata- pengucapan pengucapan kata-
kata dalam bahasa kata dalam kata-kata dalam kata dalam bahasa
Jawa secara tepat bahasa Jawa bahasa Jawa Jawa secara tepat
secara keseluruhan sebagian sebagian kecil. sama sekali
besar.saja (tidak
semua)
Peserta Peserta
Peserta menunjukkan menunjukkan Peserta tidak sama
menunjukkan apresiasi melalui apresiasi melalui sekali menunjukkan
apresiasi melalui penekanan dan penekanan dan apresiasi melalui
Intonasi dan penekanan dan intonasi pada tiap intonasi pada penekanan dan
5
Penekanan intonasi pada tiap kalimat dari tiap kalimat dari intonasi pada tiap
kalimat dari geguritan yang geguritan yang kalimat dari
geguritan yang dibaca tapi dibaca tapi geguritan yang
dibaca. Sebagian besar hanya Sebagian dibaca.
saja kecil
RUBRIK PENILAIAN UJIAN PRAKTIK BAHASA JAWA (MENDONGENG CERITA
RAKYAT TRADISIONAL)
ASPEK 4 3 2 1
PENILAIAN
Siswa Siswa Siswa tidak
Siswa
menunjukkan menunjukkan menunjukkan
menunjukkan
ekspresi’ ekspresi’ ekspresi’
ekspresi’
. penghayatan penghayatan penghayatan
penghayatan
Penghayatan dan penjiwaan dan penjiwaan dan penjiwaan
1 dan penjiwaan
/ ekspresi / yang diikuti sorot yang diikuti sorot yang diikuti
yang diikuti sorot
penjiwaan mata komunikasi mata penjiwaan sorot mata
mata penjiwaan
dikeseluruhan tapi hanya di penjiwaan di
tapi hanya di satu
penampilan . beberapa bagian seluruh bagian
bagian lagu saja..
lagu saja. lagu
Siswa Siswa Siswa
Siswa
menunjukkan menunjukkan menunjukkan
Gerak menunjukkan
mimik, gesture, mimik, gesture, mimik, gesture,
meliputi mimik, gesture,
dan pantomimik dan pantomimik dan pantomimik
mimik, dan pantomimik
2 dengan seluruh dengan 3 organ dengan satu
gesture dan dengan 2 dari
Gerakan kepala/ dari Gerakan organ (kepala,
pantomimik, Gerakan kepala
muka badan, kepala/ muka badan, tangan,
bloking badan, tangan,
tangan, dan badan, tangan dan langkah kaki)
dan Langkah/ kaki
langkah kaki saja
Siswa
Siswa menggunakan
Siswa Siswa
menunjukkan Teknik lipsing/
menunjukkan menunjukkan
artikulasi/pelafalan, rekaman
Artikulasi/ artikulasi/pelafalan, artikulasi/pelafalan,
3 intonasi yang
Pelafalan intonasi yang intonasi yang
benar hanya di
benar di seluruh benar di beberapa
satu bagian cerita
bagian cerita bagian cerita
saja

Siswa
Siswa mencritakan Siswa mencritakan Siswa mencritakan mencritakan 1
1 cerita dengan 1 cerita dengan 1 cerita dengan cerita dengan
jenis cerita rakyat jenis cerita rakyat jenis bukan cerita jenis bukan
4 Jenis Cerita
tradisional jawa tradisional bukan rakyat tradisional cerita rakyat
yang berbahasa jawa yang jawa yang tradisional yang
jawa berbahasa jawa berbahasa jawa tidak berbahasa
jawa
Siswa memakai
Siswa memakai kostum yang Siswa memakai
Siswa memakai
kostum yang mendukung lagu kostum tradisional
Busana kostum yang
5 mendukung lagu yang disajikan tapi yang tidak
sama sekali
yang disajikan hanya Sebagian mendukung lagu
tidak tradisional
secara lengkap (atasan saja atau yang disajikan
bawahan saja)

NILAI = SKOR X 5
RUBRIK PENILAIAN UJIAN PRAKTIK BAHASA JAWA (MENYANYI TEMBANG
KREASI BAHASA JAWA)

ASPEK 4 3 2 1
PENILAIAN
Siswa Siswa tidak
Siswa Siswa
menunjukkan menunjukkan
menunjukkan menunjukkan
ekspresi’ ekspresi’
ekspresi’ ekspresi’
penghayatan penghayatan
Penghayatan penghayatan dan penghayatan
dan penjiwaan dan penjiwaan
1 / ekspresi / penjiwaan yang dan penjiwaan
yang diikuti sorot yang diikuti
penjiwaan diikuti sorot mata yang diikuti sorot
mata komunikasi sorot mata
penjiwaan tapi mata penjiwaan
dikeseluruhan penjiwaan di
hanya di beberapa tapi hanya di satu
penampilan . seluruh bagian
bagian lagu saja. bagian lagu saja..
lagu
Siswa Siswa Siswa
Siswa
menunjukkan menunjukkan menunjukkan
Gerak menunjukkan
mimik, gesture, mimik, gesture, mimik, gesture,
meliputi mimik, gesture,
dan pantomimik dan pantomimik dan pantomimik
mimik, dan pantomimik
2 dengan seluruh dengan 3 organ dengan satu
gesture dan dengan 2 dari
Gerakan kepala/ dari Gerakan organ (kepala,
pantomimik, Gerakan kepala
muka badan, kepala/ muka badan, tangan,
bloking badan, tangan,
tangan, dan badan, tangan dan langkah kaki)
dan Langkah/ kaki
langkah kaki saja
Siswa
Siswa menggunakan
Siswa Siswa
menunjukkan Teknik lipsing/
menunjukkan menunjukkan
artikulasi/pelafalan, rekaman
Artikulasi/ artikulasi/pelafalan, artikulasi/pelafalan,
3 intonasi yang
Pelafalan intonasi yang intonasi yang
benar hanya di
benar di seluruh benar di beberapa
satu bagian lagu
bagian lagu bagian lagu
saja

Siswa
Siswa menyanyikan 2
Siswa Siswa
menyanyikan 2 lagu dengan
menyanyikan 2 menyanyikan 2
lagu dengan jenis jenis bukan
lagu dengan jenis lagu dengan jenis
bukan lagu/ lagu/ Tembang
4 Jenis Lagu tembang kreasi lagu/ Tembang
Tembang Kreasi Kreasi
tradisional jawa Kreasi tradisional
tradisional bukan tradisional
yang berbahasa bukan jawa yang
jawa yang bukan jawa
jawa berbahasa jawa
berbahasa jawa yang tidak
berbahasa jawa
Siswa memakai
Siswa memakai kostum yang Siswa memakai
Siswa memakai
kostum yang mendukung lagu kostum tradisional
Busana kostum yang
5 mendukung lagu yang disajikan tapi yang tidak
sama sekali
yang disajikan hanya Sebagian mendukung lagu
tidak tradisional
secara lengkap (atasan saja atau yang disajikan
bawahan saja)

NILAI = SKOR X 5

Anda mungkin juga menyukai