Anda di halaman 1dari 1

ELABORASI PEMAHAMAN TOPIK 5

Nama : Putri Pramitha Kusumaningtyas

NIM : 230211105817

Dari demonstrasi kontekstual yang sudah dilakukan sebelumnya, dengan mempelajari


topik bahasan, buat kesimpulan berikut:

1. Apa pandangan Anda mengenai topik bahasan tersebut?


Pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang diterapkan sebagai Scaffolding
pada ZPD yaitu pengajaran yang dapat dilakukan oleh pengajar terhadap siswanya agar dapat
mencapai hasil yang ideal dan optimal, dan menyesuaikan dengan keadaan kelas dan juga
siswa yang dibimbing.
2. Bagaimana Anda menyikapi tantangan yang ada terkait topik bahasan tersebut?
Mewujudkan suatu pengajaran yang efektif, diperlukan juga perilaku-perilaku tertentu yang
dapat mewujudkan suatu pengajaran, terutama perilaku yang bersifat positif.
3. Apa saja hal baik yang Anda dapatkan mengenai topik bahasan tersebut?
Scaffolding merupakan salah satu strategi pengajaran yang unik dan menantang untuk
diterapkan dalam kelas. Scaffolding merupakan hal yang berbeda dari sekedar memberikan
bantuan kepada siswa. Scaffolding menuntut pengajar bukan hanya untuk memberikan
jawaban yang benar kepada siswa, namun juga untuk ikut serta dalam memunculkan
motivasi siswa dalam menemukan jawaban atau solusi yang benar dan tepat. Meski pun
terkesan sulit dan rumit tetapi scaffolding dapat memberikan hasil positif yang memuaskan
untuk pemahaman dan juga perkembangan siswa.
4. Bagaimana Anda menerapkan ilmu yang Anda dapatkan terkait topik bahasan dalam
profesi Anda sebagai guru?
Setelah mendapatkan ilmu baru tentang Scaffolding pada ZPD saya tertarik untuk
menerapkannya pada pembelajaran saat saya PPL tugas mengajar terbimbing, yaitu
menggunakan Pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang diterapkan
sebagai Scaffolding pada ZPD dengan cara membentuk kelompok belajar di kelas dan
menggunakan tutor sebaya tiap kelompok belajar.
5. Pertanyaan apa yang ingin Anda ajukan lebih lanjut tentang topik bahasan tersebut?
Apa kelebihan dan kekurangan penerapan scaffolding pada ZPD di kelas?

Anda mungkin juga menyukai