Anda di halaman 1dari 8

Soal Ujian Ahir Sekolah

Mata Pelajaran : PRAKARYA

Sekolah : UPTD SMP Negeri 8 Parepare

Kelas / Semester : IX ( Sembilan ) / II ( Genap )

Tahun Pelajaran : 2022/2023

Soal Pilihan ganda

Pililah salah satu jawaban yang tepat.

1. Kapas dan kapuk merupakan serat tumbuhan yang berasal dari biji-bijian.
 Benar
 Salah

2. Kerajinan yang dibuat semata-mata sebagai hiasan pada suatu benda sebagai pajangan untuk
suatu benda dan tidak memiliki makna tertentu selain menghias adalah fungsi kelengkapan
ritual.
 Benar
 Salah

3. Teknologi yang digunakan untuk saling bertukar informasi atau pesan merupakan teknologi
transportasi.
 Benar
 Salah

4. Tahapan yang harus dipersiapkan dalam budi daya tanaman sayuran meliputi pengolahan tanah,
pembibitan, penanaman, perawatan, pemanenan dan pascapanen.
 Benar
 Salah

5. Berdasarkan kelompoknya buah-buahan digolongkan menjadi buah musiman, buah tempat


tumbuhnya, dan buah proses pematagan.
 Benar
 Salah

6. Limbah dikelompokan menjadi tiga bagian yaitu limbah berdasarkan wujudnya, limbah
berdasarkan sumbernya, dan limbah berdasarkan senyawanya.
 Benar
 Salah

7. Mendaur ulang (Recyle) adalah salah satu prinsip dalam pengolahan sampah dengan cara
meminimalisir barang/material yang kita pergunakan.
 Benar
 Salah

8. Jembatan merupakan sarana untuk menghubungkan dua wilayah yang berbeda.


 Benar
 Salah

9. Tanaman obat didefinisikan sebagai jenis tanaman yang sebagian atau seluruh tanamannya
digunakan sebagai hiasan.
 Benar
 Salah

10. Mengolah bahan pangan sayuran sebaiknya proses pemasakannya jangan terlalu lama, agar
kandungan nutrisinya tidak berkurang/hilang.
 Benar
 Salah
11. Perhatikan hal-hal berikut ini,
1) Menentukan jenis ternak kesayangan yang akan dibudidayakan.
2) Menentukan dan mempersiapkan kandang yang akan digunakan untuk budi daya ternak
kesayangan.
3) Menentukan jadwal kegiatan budidaya
4) Menyiapkan kebutuhan sarana,alat,dan bahan.
5) Menentukan tugas individu.
Dalam budi daya ternak proses-proses di atas termasuk dalam tahapan…
A. Perencanaan
B. Persiapan
C. Proses budidaya
D. Evaluasi
12. Di bawah ini yang bukan termasuk dalam bahan lunak alam adalah…
A. Tanah liat
B. Getah nyatu
C. Polymer clay
D. Bubur tisu
13. Pengolahan bahan lunak alam dilakukan dengan…
A. Alami
B. Tidak dicampur dengan bahan buatan
C. Dicampur dengan zat kimia tertentu
D. Jawaban A dan B benar
14. Perhatikan hal-hal berikut ini,
1) Kombinasi warna
2) Kealamian bahan
3) Bentuk,tekstur dan kekentalan
4) Rasa dan suhu
5) Ketepatan waktu
6) Alat saji makanan
7) Hiasan atau garnis
8) Penyajian
Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menyajikan penampilan olahan pangan
ditunjukkan oleh nomor…
A. 1,2,3,4,5,8
B. 1,3,4,6,7,8
C. 1,3,5,6,7,8
D. 1,2,4,6,7,8
15. Proses memasak bahan makanan dengan menggunakan dua buah panci yang berbeda ukuran di
mana salah satu panci lebih kecil dikenal dengan…
A. Merebus
B. Menggulai
C. Mengetim
D. Menyetup
16. Sebagian besar kandungan dari serealia dan umbi-umbian adalah…
A. Lemak
B. Asam emak
C. Kolesterol
D. Karbohidrat
17. Perhatikan cirri-ciri jenis beras berikut ini,
1) Berwarna putih
2) Tidak transparan
3) Seluruh atau hampir seluruh patinya merupakan amilopektin
Jenis beras di atas termasuk dalam jenis beras…
A. Merah
B. Putih
C. Hitam
D. Ketan
18. Di bawah ini adalah contoh jenis limbah keras anorganik,kecuali…
A. Plastic
B. Pecahan kaca
C. Cangkang kerang
D. Styrofoam
19. Limbah keras seperti pecahan kaca,keramik,potongan logam dan aneka plastic bekas perabot
dapat ditemukan di daerah…
A. Pesisir pantai
B. Pegunungan
C. Pertanian
D. Perkotaan
20. Berikut ini adalah alat yang diperlukan untuk membuat karya unik dari cangkang
kerang,kecuali…
A. Amplas
B. Lem tembak
C. Paku
D. Kikir
21. Sentuhan akhir dalam proses pembuatan produk kerajinan adalah…
A. Penyiapan karya
B. Kemasan produk
C. Pengolahan bahan
D. Pembuatan barang
22. Produk pangan setengah jadi dari serealia dan umbi seperti kerupuk,keripik,dan kentang beku
biasanya diolah menggunakan teknik…
A. Rebus
B. Goring
C. Kukus
D. Didih
23. Unsur bahan pangan setengah jadi memiliki nilai ekonomi tinggi dikarenakan…
A. Memiliki umur simpan yang lebih panjang
B. Dapat diolah secara sehat sesuai kebutuhan
C. Mudah pendistribusiannya
D. Jawaban A dan B benar
24. Organ yang membentuk umbi terutama terdapat pada…
A. Batang
B. Akar
C. Daun
D. Bunga
25. Bagian yang kaya akan karbohidrat dalam jagung adalah pada bagian…
A. Batang
B. Biji
C. Daun
D. Tongkol
26. Alat yang bukan digunakan untuk produksi pembuatan kerajinan bahan kayu adalah...
a. Gergaji
b. Pahat
c. Palu
d. Vas bunga
27. Bahan keras dibagi menjadi dua yaitu....
a. Bahan keras buatan
b. Bahan keras alami dan bahan keras buatan
c. Bahan alami dan bahan lembut
d. Bahan besi dan bahan kayu
28. Yang termasuk bahan Teknik anyaman adalah...
a. Bambu dan batu
b. Bambu, plastik, dan rotan
c. Kain dan kayu
d. Besi dan baja
29. Kepanjangan dari 3K
a. Keamanan
b. Keselamatan kerja
c. Kebersihan
d. Semua benar
30. Warna air yang baik untuk budi daya perikanan adalah...
a. Putih
b. Coklat
c. Hijau
d. Bening
31. Berikut jenis ikan air tawar, kecuali ikan....
a. Nila
b. Pari
c. Patin
d. Mas
32. Berikut ini contoh hewan yang menghasilkan daging berwarna putih adalah...
a. Kambing
b. Ayam
c. Kerbau
d. Sapi
33. Berikut ini yang termasuk olahan ikan tenggiri adalah...
a. Pempek
b. Bakso
c. Siomay
d. Semua jawaban benar
34. Metode memasak dengan cara memasukan bahan makanan ke dalam minyak panas dikenal
dengan....
a. Merebus ( Boiling )
b. Mengukus ( Steaming )
c. Menggoreng ( Frying )
d. Membakar ( Griling )
35. Jenis rempah yang ditambahkan pada masakan untuk menghasilkan rasa pedas dan efek warnah
pada masakan adalah...
a. Bawang merah
b. Cabe
c. Bawang putih
d. Jahe
36. Perhatikan Gambar di bawah berikut ini !

Bahan yang di gunakan pada gambar diatas adalah...


a. Kayu, Logam
b. Kayu, plastik
c. Batu, kayu
d. Plastik, keramik
37. Pakan alami yang cocok untuk benih ikan adalah...
a. Cacing sutra
b. Kutu air
c. Jentik nyamuk
d. Semua benar
38. Yang termasuk jenis ikan hias di bawah ini, kecuali...
a. lele, gurami, patin
b. Cupang, arwana, guppy
c. Louhan, discus, mas koki
d. Arwana,lohan, cupang
39. Keju merupakan produk bahan olahan setengah jadi berasal dari produk...
a. Daging
b. Sayuran
c. Susu
d. Buah-buahan
40. Kemasan untuk kerajinan berfungsi untuk?
a. Agar tampak elegan dan efisien
b. Melindungi produk dari kerusakan dan mudah untuk dibawa kepada konsumen
c. Menghindari bersentuhan dengan benda lain
d. Menandakan sudah siap untuk dijual

Soal essay

41. Jelaskan apa yang dimaksud dengan bahan serat?


42. Tuliskan 4 satwa harapan yang di budidayakan!
43. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kerajinan media campuran?
44. Jelaskan apa yang dimaksud bahan pangan setengah jadi?
45. Tuliskan 3 tekhnik pengolahan makanan!

SELAMAT BEKERJA
KUNCI JAWABAN

1. Benar
2. Salah
3. Benar
4. Benar
5. Benar
6. Benar
7. Salah
8. Benar
9. Salah
10. Benar
11. A
12. B
13. B
14. B
15. C
16. D
17. D
18. C
19. D
20. C
21. B
22. B
23. D
24. A
25. B
26. D
27. B
28. B
29. D
30. D
31. B
32. B
33. D
34. C
35. B
36. B
37. D
38. B
39. CB

Anda mungkin juga menyukai