Anda di halaman 1dari 2

Liburanku

Assalamu’alaikum namaku Andra. Aku duduk di kelas 3 D SD Muhammadiyah 4 Surabaya.


Bulan lalu, setelah ujian semester, seluruh murid dijadwalkan liburan selama satu bulan. Aku senang
sekali liburan setelah ujian. Liburan membuat pikiran kita menjadi lebih segar dan senang setelah
menjalani ujian. Liburan ini aku pergi ke Pacet. Aku pergi ke Pacet dengan mama, papa, adik Rumi,
oma, bunda Nia, dan sepupuku. Aku kesana naik mobil. Perjalanan ke Pacet kurang lebih 1,5 jam.
Alhamdulillah saat menuju kesana tidak macet. Pemandangan dari Surabaya ke Pacet sangat indah
dan menyegarkan. Di sebelah kiri dan kanan jalan banyak pohon, hutan, dan gunung. Udaranya jadi
sejuk.

Sesampainya di Pacet, aku dan adikku berenang. Air disana sangat dingin dan segar. Tapi
karena berenang bersama keluarga itu menyenangkan, aku tahan dinginnya air kolam renang. Kami
berenang cukup lama sampai perutku lapar. Lalu oma memanggilku untuk makan. Oma memasak
ayam goreng tepung untuk semua orang. Aku makan dengan sangat lahap. Aku makan sampai 2
piring karena masakan Oma sangat lezat.

Setelah kenyang aku langsung sholat. Meski liburan aku tidak lupa untuk sholat karena
sholat hukumnya wajib. Setelah sholat aku nonton tv bersama keluargaku. Aku nonton film Bonggil.
Bonggil adalah seorang youtuber Korea yang sering melakukan mukbang, makan besar. Jenis
makanan yang dicoba terlihat enak dan menggiurkan. Suatu episode, Bonggil pernah makan KFC di
Korea. Jenis ayamnya sedikit berbeda, lalu juga terdapat beberapa menu yang tidak kita dapatkan di
Indonesia. Aku jadi ingin sekali ke Korea untuk mencoba menu tersebut.

Kami sekeluarga juga melakukan banyak hal di Pacet. Kami bermain petak umpet, kejar-
kejaran, dan masih banyak lagi. Selain bermain, kami juga berjalan-jalan disekitar rumah. Jalanan di
Pacet naik turun, kadang kakiku pegal. Namun aku sangat senang karena udaranya sejuk, banyak
pepohonan yang rindang dan hijau, serta aku melihat kelinci milik tetangga. Kelincinya ada satu ekor,
warnanya putih bersih, telinganya panjang, dan bulunya halus. Kelinci tersebut melompat-lompat
dan makan wortel dengan lahap. Lucu sekali, aku jadi ingin memelihara kelinci. Sayang sekali aku
tidak suka membersihkan kendang kelinci, jadi kubatalkan niatku itu.

Kami menginap empat hari tiga malam di Pacet. Sunggguh menyenangkan bisa berkumpul
bersama keluarga, bercanda tawa, bermain, berenang, makan bersama, melihat pemandangan
indah, udara yang bersih dan sejuk. Andai di Surabaya udaranya bersih dan sejuk seperti di Pacet aku
pasti akan sangat senang. Ditambah lagi bisa menghemat listrik karena tidak menggunakan AC.
Suatu hari papaku membeli buah durian di Pacet karena sedang musim durian disana.
Kulitnya kasar dan tajam, baunya menyengat. Aku tidak doyan, anehnya papa dan mamaku suka
buah durian. Kalau ada yang mau makan durian, aku buru-buru menyingkir karena tidak terlalu suka
baunya.

Saat hari Minggu pagi, kami pulang ke Surabaya. Alhamdulilah perjalanan lancar, tidak ada
macet sehingga kami bisa cepat pulang. Setelah di Surabaya mama dan papa hendak berbelanja. Aku
dan adikku ikut karena ingin bermain di Mall. Adikku ingin main di Kidszona, sementara aku ingin
main ke Timezone. Setelah bermain, aku dan adikku merasaa lapar. Akhirnya aku, mama, papa, dan
adikku makan di restoran. Kami makan dengan lahap karena lelah bermain.

Setelah itu kami pulang ke rumah. Di rumah aku segera mandi, berganti baju serta
membantu mama mencuci baju yang kotor. Aku membantu membawakan baju yang kotor, mengisi
air di mesin cuci. Adikku membantu papa membereskan beberapa barang.

Setelah membantu membereskan baju, aku nonton TV sebentar. Tidak lama kemudian
mama memanggilku untuk makan malam. Aku makan malam dengan lauk kepiting. Enak sekali, Ini
pertama kali aku merasakan daging kepiting. Setelah makan malam aku sholat isya’. Lalu aku nonton
tv sebentar.

Tidak lama kemudian aku mengantuk dan bergegas untuk tidur. Sebelum tidur aku
menggosok gigi, serta membereskan tempat tidurku agar terhindar dari mimpi buruk. Tidak lupa
juga aku membaca doa sebelum tidur.

Itulah cerita tentang liburanku. Banyak hal menyenangkan lainnya yang aku lakukan
bersama keluargaku. Aku jadi tidak sabar untuk libur lagi, dan melakukan berbagai hal baru yang
mengasyikkan. Jadi sampai jumpa lagi di cerita liburan yang akan dating teman-teman.

Wassalammu’alaikum.

Nama penulis : Andra Al-Farizi Wicaksono

Kelas :3D

Tempat tanggal lahir : Surabaya, 1 Oktober 2013

Anda mungkin juga menyukai