Anda di halaman 1dari 23

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN I

PENGOPERASIAN MESIN INDUK PADA KM. SUMBER INDAH DILAUT CINA SELATAN

Disusun Oleh:

Tegar Fahrur Rozi

21.2.09.062

KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

POLITEKNIK KELAUTAN DAN PERIKANAN DUMAI

PROGRAM STUDI PERMESINAN KAPAL

2023
1 PERNYATAAN MENGENAI PRAKTIK DAN SUMBER INFORMASI

Dengan ini saya menyatakan bahwa Laporan Praktek Kerja Lapang 1 dengan judul PENGOPERASIAN MESIN INDUK

PADA KM SUMBER INDAH DILAUT CINA SELATAN adalah benar karya saya dengan arahan dari dosen pembimbing dan belum

diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi dan pihak manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang

diterbitkan maupun yang tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam daftar pustaka di bagian

akhir laporan ini.

Dumai, 20 Juli 2023

TEGAR FAHRUR ROZI

21.2.09.062

i
LEMBAR PENGESAHAN

Judul : PENGOPERASIAN MESIN INDUK PADA KM. SUMBER INDAH DI LAUT CHINA

SELATAN

Nama : Tegar Fahrur Rozi

NIT : 21.2.09.062

Tanggal Ujian : Juli 2023

Diketahui oleh, Disetujui oleh,

Ketua Program Studi Pembimbing

Permesinan Kapal

M. Zaki Latif Abrori, S.St.Pi, M.T


Rizqi Ilmal Yaqin, M.Eng.
NIDN. 3914058201
NIP. 19931005 201902 1 007

ii
KATA PENGANTAR

Penulis ucapkan Alhamdulillah Hirobbil Alamin sebagai tanda puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan

hidayah dan rahmatnya sehingga penulis diberi kesempatan menyelesaikan Laporan Praktek Kerja Lapang 1 yang berjudul

PENGOPERASIAN MESIN INDUK PADA KM. SUMBER INDAH DI LAUT CHINA SELATAN dengan Alat Tangkap Pukat

Cincin (Purse Seine). Praktek Kerja Lapang 1 ini merupakan salah satu upaya menjalin kerjasama yang baik dalam bidang Ilmu Kelautan

dan Perikanan bagi Taruna Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai, untuk mengetahui aspek kehidupan di atas Kapal Perikanan baik di

bidang Perikanan Tangkap maupun di bidang Permesinan Kapal. Dan penulis harap Laporan Praktek Kerja Lapang 1 ini dapat memberi

manfaat bagi pembaca.

Di kesempatan ini, penulis mengucapkan terimakasih kepada pihak- pihak terkait yang telah memberi dukungan moral. Ucapan

terimakasih ini kami tujukan kepada:

1. Dr. Yaser Krisnafi, S.St.Pi, M.T selaku Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai.

2. Rizqi Ilmal Yaqin, M.Eng selaku Ketua Program Studi Permesinan Kapal.

3. M. Zaki Latif Abrori, S.St.Pi, M.T selaku pembimbing yang sudah membantu dalam proses pembuatan laporan.

4. Ayah dan Ibu tercinta yang telah memberikan doa serta dukungan.

5. Para Pembimbing eksternal yang senantiasa membantu dan membimbing dimulai dari berlangsungnya Praktek Kerja Lapang

1 hingga selesai.

Penulis juga menyadari bahwa laporan Praktek Kerja Lapang 1 ini juga masih memiliki banyak kekurangan. Maka dari itu, penulis

mengharapkan saran dan kritikan yang membangun untuk kesempurnaan laporan dimasa mendatang.

Dumai, 20 Juli 2023

Tegar Fahrur Rozi

21.2.09.062

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................................................................................................................... iv

DAFTAR ISI.................................................................................................................................................................................................... v

DAFTAR GAMBAR..................................................................................................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL........................................................................................................................................................................................ xiii

I. PENDAHULUAN................................................................................................................................................................... 1

1.1. Latar Belakang.................................................................................................................................................................................................1

1.2. Tujuan...................................................................................................................................................................................... 2

iii
1.3. Manfaat.............................................................................................................................................................................................................2

II. METODOLOGI...................................................................................................................................................................... 3

2.1 Waktu dan Tempat...........................................................................................................................................................................................3

2.2 Metode..............................................................................................................................................................................................................3

2.3 Prosedur Kerja..................................................................................................................................................................................................4

III. HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................................................................................................ 5

3.1. Spesifikasi Kapal Perikanan.............................................................................................................................................................................5

3.2. Identifikasi Mesin Kapal Perikanan................................................................................................................................................................6

3.2.1. Mesin Induk.............................................................................................................................................................................. 6

3.2.2. Mesin Bantu (Generator Set)..................................................................................................................................................... 7

3.2.3. Mesin Bantu Dek...................................................................................................................................................................... 8

3.3. Pengoperasian Mesin Kapal Perikanan............................................................................................................................................................8

3.3.1. Mesin Induk......................................................................................................................................................................................................8

3.3.2. Jam Operasional Mesin Induk............................................................................................................................................................................................9

3.3.3. Mesin Bantu (Generator Set)................................................................................................................................................... 10

3.3.4. Mesin Bantu Dek.................................................................................................................................................................... 11

3.4. Pengoperasian alat tangkap............................................................................................................................................................................12

3.4.2. Operasi Penangkapan Ikan di Kapal KM.SUMBER INDAH................................................................................................................. 12

3.4.3. Hasil Tangkapan.................................................................................................................................................................................... 13

IV. PENUTUP............................................................................................................................................................................. 15

4.1. Kesimpulan.....................................................................................................................................................................................................15

4.2. Saran...............................................................................................................................................................................................................15

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................................................................................................... 16

lampiran......................................................................................................................................................................................................... 17

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. KM. Sumber indah........................................................................................................................................................................ 3

Gambar 2 Diagram alir.................................................................................................................................................................................... 4

Gambar 3. KM. SUMBER INDAH.................................................................................................................................................................. 6

Gambar 4. MESIN INDUK KM.Sumber Indah.............................................................................................................................................. 7

Gambar 5. MESIN GENERATOR KM.Sumber indah.................................................................................................................................. 8

Gambar 6 Robot pada KM. sumber indah.................................................................................................................................................... 11

Gambar 7 Winch............................................................................................................................................................................................. 11

Gambar 8. Pukat Cincin (Purse Seine).......................................................................................................................................................... 12

Gambar 9. Operasi penarikan pukat............................................................................................................................................................. 13

Gambar 10 . HASIL TANGKAPAN.............................................................................................................................................................. 14

Gambar 11....................................................................................................................................................................................................... 16

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Spesifikasi kapal................................................................................................................................................................................. 5

Tabel 2 Spesifikasi Mesin Induk..................................................................................................................................................................... 6

Tabel 3 Spesifikasi Generator KM. Sumber indah........................................................................................................................................ 7

Tabel 4 Jam Operasional Mesin Induk KM . Sumber indah pada praktek layar pertama....................................................................... 10

Tabel 5 Hasil Tangkapan............................................................................................................................................................................... 14

vi
I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Mesin diesel adalah motor bakar dengan proses pembakaran yang terjadi didalam mesin itu sendiri (internal combustion engine)

dan pembakaran terjadi karena udara murni dimampatkan (dikompresi) dalam suatu ruang bakar (silinder) sehingga diperoleh udara

bertekanan tinggi serta panas yang tinggi, bersamaan dengan itu disemprotkan atau dikabutkan bahan bakar sehingga terjadilah pembakaran

(Kusairi, 2018).

Mesin induk adalah mesin yang digunakan untuk menggerakkan kapal. Tanpa mesin induk, kapal tidak dapat berlayar ke tempat

yang dituju. Oleh karena itu, mesin induk harus dirancang dan dioperasikan dengan sangat hati-hati agar kapal dapat membawa beban yang

berat dan berlayar di perairan yang berbeda-beda (Eren, 2023).

Mesin induk merupakan suatau bagian terpenting dari suatu kapal. Hal ini dikarenakan mesin induk berfungsi untuk mengubah

tenaga mekanik menjadi tenaga pendorong bagi propeller kapal agar kapal dapat bergerak, dimana dalam pengoperasional mesin induk selalu

dalam kondisi running secara terus menerus. Didalam pengoperasian mesin induk kapal terdapat beberapa sistem untuk menunjang kinerja

dari mesin itu sendiri. Diantaranya adalah sistem pelumasan yang berfungsi untuk menurunkan atau mengurangi terjadinya keausan antara

bagian-bagian yang saling bergesekan, sehingga menimbulkan terjadinya panas berlebih. Oleh karena itu, dibutuhkan pelumasan yang bagus

untuk mendukung kinerja pada mesin induk.

Kondisi mesin induk harus selalu dalam keadaan siap pakai, dan lancar pengoperasiannya. Dengan dukungan bahan bakar yang

berkualitas baik dan bermutu tinggi, sehingga kapal siap beroperasi sesuai jadwal yang sudah direncanakan dan dapat mengurangi biaya-biaya

perbaikan yang tidak terduga. Dengan mempertahankan kinerja dan melakukan perawatan yang baik terhadap bahan bakar yang digunakan

untuk mesin induk kapal.

1.2. Tujuan

Tujuan dari dilaksanakan Praktek Kerja Lapang 1 yaitu :

1. Mengidentifikasi mesin induk pada KM. Sumber Indah

2. Mengidentifikasi pengoperasian mesin induk pada KM. Sumber Indah

3. Mengidentifikasi pengoperasian alat tangkap Purse seine pada KM. Sumber Indah.

1.3. Manfaat

Manfaat yang dapat diambil dalam Praktek Kerja Lapang 1.

1
1. Taruna memahami pengoperasian mesin induk di KM. Sumber Indah

2. Sebagai referensi tentang mesin induk pada dunia mesin kapal perikanan

3. Taruna memahami pengoperasian mesin induk yang digunakan pada KM. Sumber Indah

4. Taruna memahami lama operasi mesin induk di KM. Sumber Indah

2
II. METODOLOGI

2.1 Waktu dan Tempat

Kegiatan praktik kerja lapang I dilaksanakan pada bulan Mei sampai dengan bulan Juli 2023 yang waktu nya hampir kurang

lebih selama 2 bulan. Kegiatan praktik dilakukan di kapal KM. Sumber Indah milik PT. Hasil Laut Sejati (HLS). Alasan memilih kapal

ini sebagai tempat praktik adalah karena pada kapal ini sudah memiliki mesin induk dan mesin bantu serta alat tangkap purse seine yang

sesuai dengan materi pelajaran yang diberikan dosen dikampus sehingga memudahkan Taruna nantinya dalam pengambilan data

penyusunan laporan.

Gambar 1. KM. Sumber indah

2.1 Metode

Metode yang digunakan dalam praktik layar ini yaitu dengan survey lapangan yaitu seperti terjun langsung dalam pengambilan

data seperti wawacara dengan KKM atau ABK terkait pengoperasian mesin induk serta metode magang yaitu ikut andil dalam setiap

pekerjaan yang dilakukan oleh para pekerja (ABK). Adapun cara pengambilan data dilakukan pada saat kapal sedang tidak beroperasi dengan

mengambil beberapa dokumentasi foto kegiatan dan komponen mesin pada kapal dengan kamera handphone. Kemudian data yang didapatkan

kemudian di masukkan ke dalam modul panduan praktek kerja lapangan 1 yang telah disediakan oleh kampus Politeknik Kelautan dan

Perikanan Dumai serta modul itu menjadi panduan dalam pengerjaan laporan.

2.1 Prosedur Kerja

Mulai

Perumusan masalah
3

Metodologi
Hasil pembahasan

Kesimpulan

Selesai
Gambar 2 Diagram alir
selesai
1. Mulai.

2. Pengambilan data.

Pengambilan data dilakukan dengan melakukan survey lapangan dan magang bekerja seperti abk kapal lainnya serta

pengambilan data yang deskriptif ditulis pada modul praktek kerja lapangan.

3. Hasil dan pembahasan.

Merupakan pemaparan data yang diambil melalui metode survey lapangan dan di susun secara rapi dan teratur sehingga

mendapatkan sebuah data yang lengkap sehingga memudahkan dalam penyusunan laporan.

4. Kesimpulan.

Ringkasan terkait hasil dan pembahasan yang dipaparkan secara singkat.

5. Selesai.

4
III. HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1. Spesifikasi Kapal Perikanan

KM. Sumber Indah merupakan kapal penangkap ikan dengan alat tangkap nya purseine. Kapal ini di buat pada tahun 1997

dan tempat pembuatan nya di daerah Tanjung Balai Asahan. Material bangunan kapal adalah terbuat dari kayu dan dilapis fiberglas.

Manfaat material ditambah dengan fiberglass supaya bisa menambah kekuatan bobot kapal, dan memperpanjang usia kapal, dengan di-

lapisi fiberglass maka papan bagian lambung kapal yang terbenam pada air tidak termakan oleh biota laut sehigga tidak memungkinkan

adanya kebocoran. Dengan dilapisi fiberglass maka untuk perawatan kapal akan lebih ringan karena hanya dengan membersihkan ko-

toran (lumut) yang menempel pada bagian lambung kapal serta dengan dilapisi fiberglass maka para nelayan dapat menghemat biaya

pemeliharaan kapal. KM. Sumber Indah memiliki panjang kapal 21 meter, dengan lebar kapal 6,30 Meter. Draf kapal berukuran 2,30

meter dengan bobot kotor 70 GT dan bobot bersihnya 21 GT serta memiliki tanda selar BATAM/GT.70 NO.7035/PPM.

Tabel 1 Spesifikasi kapal

Nama : KM Sumber indah

Jenis Alat Tangkap : Purse Seine

Tanda Selar : BATAM/GT.70 No 7035/PPm

Gross Ton : 70

Bahan : Kayu

Buatan : Tanjung Balai Asahan

Tahun Pembuatan : 1997

Jenis Penggerak Utama : Mesin Diesel

Panjang Kapal : 21 Meter

Lebar : 6,30 Meter

Sumber : KM. Sumber Indah PT. Hasil Laut Sejati Batam, 2023
Gambar 3. KM. SUMBER INDAH

3.2. Identifikasi Mesin Kapal Perikanan

3.2.1. Mesin Induk

Mesin induk adalah tenaga penggerak utama yang berfungsi untuk merubah tenaga mekanik menjadi tenaga pendorong bagi

propeller kapal agar kapal dapat bergerak, dalam pengoperasiannya mesin induk yang selalu dalam kondisi hidup secara terus menerus dan

menimbulkan panas pada bagian mesin, maka akan menimbulkan akibat panas hasil pembakaran sehingga terjadi kenaikan temperatur,

terutama pada bagian-bagian yang saling bersentuhan langsung dengan ruang bakar (Darmaet al, 2010). Pada mesin diesel unit marine engine

dapat bergerak karena adanya pembakaran dalam silinder dan menghasilkan panas yang cukup tinggi, jika tidak didinginkan akan terjadi

overheating (mesin terlalu panas) dan hal itu biasa mempercepat keausan, maka untuk mencegah hal tersebut dilengkapilah mesin tersebut

dengan sistem pendingin yang mana sistem pendingin ini berfungsi untuk mencegah terjadinya panas yang berlebihan.

Tabel 2 Spesifikasi Mesin Induk

No Nama Bagian Spesifikasi

1 Merk Nissan Rd8

2 Daya Mesin(Power) 280 PK

3 Jumlah Silinder 8 Silinder

4 Jenis Mesin Diesel

5 Sistem Starting Elektrik

Sumber: KM. Sumber Indah PT. Hasil Laut Sejati Batam,2023

Gambar 4. Mesin Induk KM. Sumber Indah

3.2.2. Mesin Bantu (Generator Set)

Generator merupakan sebuah alat yang memproduksi energi listrik dari sumber energi mekanik, biasanya dengan menggunakan

induksi elektromagnetik. Pada KM. Sumber Indah, generator yang digunakan adalah generator arus bolak alternatif current (AC) atau

generator sinkron. Generator sinkron sering disebut alternator yang berfungsi mengubah tenaga mekanik menjadi daya listrik.

6
Tabel 3 Spesifikasi Generator KM. Sumber indah

No Nama Bagian Spesifikasi

1 Tegangan 220 volt

2 Daya Max 340 hp 2200 rpm

3 Frekuensi 50 Hz

4 Type 6D22

5 RPM Max 1500

6 Merk Mitsubishi

Sumber : KM. Sumber Indah PT. Hasil Laut Sejati Batam,2023

Gambar 5. Mesin Generator KM.Sumber Indah

3.2.3. Mesin Bantu Dek

Kapal Purse Seine digunakan untuk menarik tali kerut pada saat melakukan haulin agar jaring membentuk sebuah kantong.

Disamping itu, gardan juga berfungsi untuk pengangkatan ikan dari jaring keatas kapal menggunakan serok (Brailling), (Wulandari et al.,

2021). Gardan merupakan mesin penarik tali dimana cara kerja dari gardan yaitu secara berputar. Putaran gardan diperoleh dari

pemanfaatan putaran mesin induk. Dimana, putaran depan mesin induk di hubungkan dengan transmisi atau Gearbox dan diteruskan ke

batang As dengan posisi tegak (vertikal) dan antara batang As menuju ke rumah gardan batang As dihubungkan dengan roda gigi. Roda

gigi bertujuan untuk meneruskan putaran dari mesin induk.

3.3. Pengoperasian Mesin Kapal Perikanan

3.3.1. Mesin Induk

Persiapan yang perlu diperhatikan sebelum menjalankan motor induk meliputi :

1. Memeriksa bagian-bagian motor yang akan bergerak apakah terdapat yang kurang baik dan ada yang rusak.

7
2. Memeriksa tangki bahan bakar minyak solar dan salurannya, apabila dalam tangki harian tidak cukup tambahkan sesuai dengan

kebutuhan.

3. Periksa minyak pelumas (oli) apakah sudah sesuai.

4. Periksalah pompa-pompa bahan bakar, minyak pelumas, air pendingin serta saluran-saluran pipa, yakinkan bahwa semuanya

dalam keadaan baik dan normal.

Menghidupkan mesin induk

1. Memeriksa keran saluran bahan bakar dari tangki harian, apabila sudah dalam keadaan terbuka, maka motor induk siap untuk

dihidupkan.

2. Buka keran pemasukan dan pembuangan air pendingin air laut motor induk.

3. Setelah itu menekan tombol on untuk menghidupkan mesin induk sampai ada bunyi menyerupai bel yang menandakan bahwa

tekanan oli dalam temperature normal.

4. Setelah motor runing operasikan pada putaran sedang hingga rendah tanpa ada beban selama kurang lebih 5 menit, sampai setiap

bagian motor dan air atau minyak pelumas mencapai temperatur kerja yang normal.

a. Perhatikan tekanan minyak pelumas normal.

b. Memeriksa air pendingin apakah berjalan dengan normal.

c. Memeriksa apakah terdapat kebocoran bahan bakar, air pendinginan atau minyak pelumas.

Mematikan mesin induk KM. Sumber Indah

1. Sebelum motor induk dimatikan, lepaskan beban terlebih dahulu secara perlahan-lahan sampai putaran motor menurun dan

mencapai kondisi stasionary. Biarkan motor bekerja tanpa beban pada putaran rendah kira-kira 5 menit.

2. Setelah kondisi temperatur motor induk berkurang kemudian motor induk dimatikan setelah motor induk mati keran-keran bahan

bakar dan air pendingin di tutup kembali. 

3.3.2. Jam Operasional Mesin Induk

Jam operasional mesin induk biasanya dimulai setelah operasi penagkapan ikan sekitar pukul 08.00 sampai dengan waktu yang tidak

menentu untuk menuju ke fishing ground selanjutnya dan titik penurunan jangkar.

Tabel 4 Jam Operasional Mesin Induk KM . Sumber Indah pada praktek layar pertama

Pemakaian Mesin Induk


Hari Tanggal

Mulai Selesai

8
8/6 18.00 -

9/6 - -

10/6 - 16.50

11/6 08.00 14.50

12/6 08.45 17.20

13/6 08.17 16.45

14/6 08.10 15.00

15/6 08.15 17.04

16/6 08.33 14.43

17/6 06.45 13.00

18/6 - -

19/6 07.50 18.00

20/6 09.00 14.00

21/6 13.00 18.15

22/6 09.20 17.15

23/6 08.07 15.00

24/6 08.46 15.45

25/6 08.40 17.22

26/6 09.00 18.00

27/6 07.55 13.00

28/6 08.00 14.25

29/6 08.20 16.25

30/6 08.25 15.20

31/6 04.12 -

1/7 - 11.25

3.3.3. Mesin Bantu (Generator Set)

Pengoperasian generator pada kapal KM. Sumber Indah jika berlayar penggunaan generator rutin dilakukan. Hal tersebut bertujuan

untuk kelancaran aktifitas penangkapan ikan dan aktifitas diatas kapal.

3.3.4. Mesin Bantu Dek

Gardan merupakan mesin penarik tali dimana cara kerja dari gardan yaitu secara berputar. Putaran gardan diperoleh dari pemanfaatan

putaran mesin induk. Dimana, putaran depan mesin induk di hubungkan dengan transmisi atau Gearbox dan diteruskan ke batang As

dengan posisi tegak (vertikal) dan antara batang As menuju ke rumah gardan batang As dihubungkan dengan roda gigi. Dimana, roda gigi

bertujuan untuk meneruskan putaran dari mesin induk.

9
Gambar 6 Robot pada KM. sumber indah

Gambar 7 Winch

3.4. Pengoperasian alat tangkap

3.4.1 Alat tangkap purse seine


Pukat cincin (Purse seine) adalah alat penangkap ikan dari jaring yang dioperasikan dengan cara melingkari gerombolan ikan

hingga alat berbentuk seperti mangkuk pada akhir proses penangkapan ikan. Alat tangkap ini digunakan untuk menangkap ikan pelagis yang

bergerombol. Cara pengoperasian pukat cincin adalah dengan melingkari gerombolan ikan, kemudian tali kolor (purse line) ditarik ke dan dari

kapal hingga bentuk jaring menyerupai mangkuk. Selanjutnya hasil tangkapan dipindahkan ke kapal dengan menggunakan serok atau scoop.

Purse seine disebut juga pukat atau jaring kantong, karena bentuk jaring pada saat dioperasikan menyerupai kantong. Alat tangkap ini disebut

juga jaring kolor, karena pada bagian bawah jaring dilengkapi dengan tali kolor yang berfungsi untuk menyatukan bagian bawah jaring

sewaktu operasi dengan cara menarik tali kolor tersebut (Diniah, 2008).

10
.

Gambar 8. Pukat Cincin (Purse Seine)

3.4.2. Operasi Penangkapan Ikan di Kapal KM.SUMBER INDAH

Kegiatan ini merupakan bagian terpenting dalam proses penangkapan, penurunan alat tangkap ini dilaksanakan pada subuh hari

berkisar jam 03:00 WIB sampai dengan 08:00. WIB, pada saat melakukan setting terlebih dahulu mengamati dan memastikan adanya

gerombolan ikan pada rumpon yang terlihat sensor ikan (Eco Sounder) diruang kemudi kapal. Selain itu nahkoda mengamati kondisi cuaca,

arus dan arah angin. Setelah semua kondusif selanjutnya nahkoda memberikan arahan terhadap anak buah kapal untuk mempersiapkan proses

penurunan jaring.

Karena operasi penangkapannya dilakukan pada jam tersebut, maka lampu LED (Light Emmiting Diode) super bridge pada kapal harus

selalu menyala fungsinya untuk menarik perhatian ikan, sehingga ikan tersebut berkumpul di palung (sekoci yang membawa penerangan).

Tahap pertama sekoci diturunkan yang dioperasikan 2 orang ABK. Sekoci tersebut sudah dilengkapi dengan lampu yang berfungsi supaya

gerombolan ikan pada rumpon tidak berpencar. Namun, lampu yang digunakan di sekoci tentunya berukuran lebih kecil dari tingkat cahaya

rendah. Setelah sekoci turun dari kapal lampu-lampu pada kapal dimatikan secara perlahan hingga akhirnya hanya lampu pada sekoci yang

menyala.

Gambar 9. Operasi penarikan pukat

3.4.3. Hasil Tangkapan

11
Hasil tangkapan dari alat tangkap yaitu ikan plagis yang bersifat bergerombolan dimana jika alat tangkap berhasil menangkap ikan maka

hasil yang didapat berjumlah lumayan banyak dan jenis ikan yang tertangkap tergolong dengan jenis ikan yang sedikit. Hal tersebut

dikarenakan tujuan alat tangkap menangkap ikan dengan jenis ikan yang sudah ditargetkan. Seperti ikan tongkol, selar dan lain-lainnya.

Gambar 10 . HASIL TANGKAPAN

Berikut tabel hasil tangkapan selama berlayar:

Tabel 5 Hasil Tangkapan

NO Nama Ikan Jumlah (Kg)

1 BENGGOL LAYANG 12000 kg

2 TONGKOL BANYAR 2000 kg

3 SELAR(lsn) 700 kg

4 SELAR BENTONG 4402 kg

5 TALANG TALANG 60 kg

6 PILOK 15 kg

7 MANYUNG, JAHAN 1270 kg

8 BARAKUDA 382 kg

9 KIPAS KIPAS 621 kg

Hasil tangkapan disimpan dipalka kapal dengan jumlah 7 palka. Tiap jumlah bobot pengisian ikan di dalam palka lebih kurang 2 sampai

dengan 4 ton ikan. Dari jumlah hasil tangkapan yang ditunjukan pada tabel diatas jumlah total hasil tangkapan adalah 21.450/ Kg ikan. Jadi,

jumlah palka yang dipakai lebih kurang 5 palka.

12
IV.PENUTUP

4.1. Kesimpulan

Berdasarkan pemaparan dan pembahasan di atas maka, dapat disimpulkan sebagai berikut:

1 Mesin induk yang digunakan pada KM. Sumber indah adalah jenis mesin diesel, yang memiliki merk dimana mesin diesel adalah

motor bakar yang dimana pembakaran yang terjadi pada mesin tersebut.

2 Pengoperasian mesin induk pada KM. Sumber Indah menggunakan cara start elektrik.

3 Operasi penangkapan pada KM. Sumber Indah menggunakan alat tangkap pukat cincin ( Purse seine) dengan sasaran ikan

pelagis yang berada di wilayah penangkapan WPP RI 711.

4.2. Saran

Berdasarkan identifikasi mesin-mesin pada KM Sumber indah maka disarankan:

1. Perawatan mesin pada KM Sumber Indah harus lebih diperhatikan.

2. Penggunaan mesin pada KM Sumber Indah mesin harus diperhatikan.

13
DAFTAR PUSTAKA

Ericsson, H. (2004). Prinsip Kerja Mesin Penggerak Utama Kapal. Mesin Penggerak Utama dan Bantu, II, 1-2.

Ikhsan, K., Mawardi, Jannifar, A., & Zaimahwati. (2018). Rancang Bangun Alat Simulator Gearbox Untuk. Mesin Sains Terapan, 2,

81-88.

SIAHAAN, Irandha Citra Marasi; RASDAM, Rasdam; STIAWAN, Rudi. Teknik Pengoperasian Alat Tangkap Purse Seine pada Kmn.

Samudera Windu Barokah di Desa Bojomulyo Juwana Kabupaten Pati Provinsi Jawa Tengah. Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan

dan Budidaya Perairan, 2021, 16.1: 48-58.

Gambar 11

Wahyudi, Haris, and Ignatius Agung Wibowo. "Inovasi dan implementasi model pembelajaran berorientasi luaran (outcome-based ed-

ucation, obe) dan washington accord di program studi teknik mesin universitas mercu buana." Jurnal Teknik Mesin 7.2

(2018): 50-56.

ZILIWU, Boby Wisely, et al. Penggunaan Mesin Induk pada Alat Tangkap Purse Seine di Km. Surya Jaya.  Aurelia Journal, 2020, 2.1:

9-18.

LAMPIRAN
15

Anda mungkin juga menyukai