Anda di halaman 1dari 2

ULANGAN AKHIR SEMESTER GENAP

“MADRASAH DINIYAH MUHAMMADIYAH ”


KEBONAN PROYONANGGAN UTARA BATANG
Nama :
Kelas :
Mapel : Aqidah Akhlak
Hari/Tanggal :

Petunjuk Soal:
1. Selalu membaca doa sebelum mengerjakan soal “Bismillahirrahmanirrahim”
2. Tuliskan terlebih dahulu nama, kelas dan hari!
3. Periksalah dengan teliti pekerjaanmu sebelum diserahkan kepada ustadz/ustadzah!
4. Jika telah selesai mengerjakan, bacalah “Alhamdulillah”

I. Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar dan tepat!


1. Ucapan-ucapan yang baik dalam rangka mengagungkan Allah disebut kalimat…
2. Ketika kita bertemu dengan guru atau teman di jalan,  maka ucapan yang tepat adalah…
3. Ahmad mengucapkan Assalamu’alaikum Warahmatullahi wabarakaatuh karena …
4. Diantara Al-Asmaul Husna adalah “ As-Salam” yang artinya …
5. Sebagai seorang pelajar Islam, kita harus memiliki sikap atau akhlak yang baik, salah satu
sikap yang harus dimiliki seorang pelajar Islam adalah ...
6. Beriman kepada Allah merupakan rukun iman yang ke …
7. Allah adalah dzat Yang Maha Suci, Allah tidak mempunyai cela ataupun kekurangan
seperti makhluk-Nya karena Allah memiliki sifat Asmaul Husna …
8. Kepemimpinan makhluk Allah memiliki ruang dan waktu yang terbatas, namun
kepemimpinan dan kekuasaan Allah meliputi langit dan bumi serta tidak terbatas karena
Allah memiliki sifat Asmaul Husna …
9. Sebagai bukti bahwa kita beriman kepada Allah adalah dengan cara …
10. Sebagai bukti bahwa kita beriman kepada Nabi dan Rasul adalah dengan cara …

II. Jawablah soal-soal di bawah ini dengan baik dan tepat!

1. Sebutkan Asmaul Husna yang telah kamu ketahui!


2. Coba kalian cari dan lihat disekelilingmu lalu sebutkan apa saja yang merupakan ciptaan
dari Allah Subhanahu wa ta’ala !
3. Apa yang dimaksud dengan iman? Mengapa kita wajib beriman kepada Allah?
4. Ali mendapatkan nilai fiqih pada ulangan semester genap dengan nilai yang sempurna,
akan tetapi Ali dengan nilai tersebut Ali menjadi sombong. Bagaimana pendapatmu
dengan sikap Ali? Mengapa seorang muslim tidak boleh bersikap sombong?
5. Sebutkan bukti-bukti Allah Subhanahu wa Ta’ala Berkuasa dan Maha Kuasa!
6. Apa pengertian bahwa Allah berhendak? Mengapa kita harus merencanakan semua
kegiatan yang akan kita lakukan?
7. Sebutkanlah sifat sifat yang mencerminkan penghayatan terhadap Allah Berkehendak dan
Maha Berkendak!
8. Apa pengertian bahwa Allah Maha Membukakan? Sebutkan sifat sifat yang mencerminkan
penghayatan terhadap Allah Maha Membukakan?
9. Jelaskan alasan atau logika sederhana bahwa Allah Maha Membukakan!
10. Seorang pelajar jika dia ingin diberi kepahaman akan ilmu nya oleh Allah sebagai pemilik
ilmu yang haq, maka dia harus memiliki sikap serta adab yang perlu diperhatikan. Coba
sebutkan 5 sikap dan adab yang harus dilaksanakan atau diamalkan oleh seorang pelajar!

Anda mungkin juga menyukai