Anda di halaman 1dari 2

Sugiharto

CGP Angkatan 7 SMKN 1 Kersana

JURNAL REFLEKSI DWI MINGGUAN


MODUL 1.3. VISI GURU PENGGERAK
Model 5 R

R
eporting (Mendeskripsikan)
Materi yang dipelajari pada dwimingguan yang ke-3 (minggu 5-6) mulai
tanggal 20 November sampai dengan 3 Desember 2022 yaitu:
1. Mulai dari Diri, berbagi impian murid masa depan
2. Eksplorasi Konsep, membaca dan menyimak video manajemen inkuiri
apresiatif
3. Ruang Kolaborasi, Menyusun visi kelompok berdasarkan alu BAGJA di ruang
google meet selama 2 (dua) hari. Hari pertama diskusi kelompok dan hari
kedua mempresentasi hasil diskusi kelompok
4. Demonstrasi Kontekstual, Menyusun visi sendiri berdasarkan alur BAGJA
5. Elaborasi Pemahaman, penguatan konsep dari instruktur
6. Koneksi Antar Materi, membuat kaitan antara modul 1.1. Filosofi
Pendidikan Ki Hajar Dewantara, modul 1.2. Nilai-nilai dan Peran Guru
Penggerak dan modul 1.3. Visi Guru Penggerak
7. Aksi Nyata, merancang dan menerapkan aksi nyata modul 1.3. Visi Guru
Penggerak.

R
esponding (Menanggapi)
Selama mempelajari Visi Guru Penggerak dalam dua minggu ini saya
merasa mendapatkan banyak pengalaman dan pemahaman baru. Bahwa
hal-hal kecil yang ada di sekitar kita bisa menjadi kekuatan untuk membuat kita
lebih baik. Saya juga menyadari setiap individu sekecil apa pun pasti memiliki
ceritanya sendiri. Hal inilah yang patut kita gali sebagai bekal Menyusun visi
sekolah.

R
elating (Menghubungkan)
Dengan mempelajari pendekatan inquiri apresiatif (IA) melalui tahapan
BAGJA, maka saya mengerti dan dapat mengaplikasikannya dalam
mengelola asset yang sudah saya miliki. Hal ini sangat berguna sebagai dasar
untuk membuat prakarsa perubahan untuk mewujudkan Visi Guru Penggerak.

1
Sugiharto
CGP Angkatan 7 SMKN 1 Kersana

R
easoning (Menganalisa)
Setelah mempelajari konsep pendekatan Inquiri Apresiatif (IA) melalui
tahapan BAGJA serta memetakan kekuatan asset dan fungsinya, saya
semakin memahami akan pentingnya pengelolaan kekuatan positif yang ada pada
diri saya. Kekuatan positif tersebut digali dan dijadikannya sebagai suatu
Prakarsa perubahan dengan menerapkan tahapan BAGJA.

R
econstructing (Merancang Ulang)
Rencana tindak lanjut dari apa yang telah saya dapatkan dan analisis
pada modul ini adalah:
1. Saya perlu menggali lebih jauh lagi tentang aset-aset positif yang ada di
sekitar saya
2. Saya juga perlu menata ulang visi saya sebagai seorang Guru Penggerak
dan menjalankannya agar kelas bisa mewujudkan profil Pelajar Pancasila.

Brebes, 3 Desember 2022


Calon Guru Penggerak,

Sugiharto
07.140.A2

Anda mungkin juga menyukai