Anda di halaman 1dari 2

2023 Bakpia Pathok 25 ™

Syarat & Ketentuan Kunjungan Industri


Pabrik Bakpia Pathok 25

Perjanjian Kunjungan Industri


1. Cek Lokasi
Perwakilan rombongan kunjungan industri dibolehkan/dipersilahkan untuk datang
melakukan pengecekan lokasi.1

2. Komunikasi
• Pihak rombongan kunjungan industri mengirimkan surat resmi-formal berisikan detail
lengkap (entitas rombongan, jumlah peserta, jam kunjungan, penanggung jawab, dll.)
ke email info.bakpia25@gmail.com.
• Humas Bakpia Pathok 25 akan merespon dalam waktu kurang dari 24 jam.
• Harap untuk mengkonfirmasi perubahan jadwal sekurang-kurangnya H-24 jam.

Syarat Kunjungan Industri


1. Branding
• Peserta kunjungan industri diwajibkan untuk memfollow/men-subscribe akun
Instagram, TikTok, dan YouTube Bakpia Pathok 25.2
• Peserta kunjungan industri diwajibkan untuk me-repost postingan Instagram Bakpia
Pathok 25 pilihannya di fitur “snapgram” akun pribadinya.
• Pendamping/guru diwajibkan untuk merepost video YouTube Bakpia Pathok 25 ke
seluruh grup siswa/siswi dan wali murid sekolahnya.3

2. Verifikasi
• Panitia rombongan menghimpun bukti”branding” dalam satu file dan diserahkan
kepada pihak Bakpia Pathok 25 dalam bentuk soft file ataupun hard file pada saat
kunjungan industri.4

Sesi Kunjungan Industri


1. Waktu & Tempat
• Kunjungan industri bisa dilakukan di salah satu pabrik kami, sebagai berikut:
a. Bakpia Pathok 25 Pabrik Jaya 5 (Sanggrahan Pathuk NG I/504 Ngampilan,
Ngampilan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55132).6

1
Sesi pengecekan lokasi akan didampingi humas Bakpia Pathok 25.
2
LinkTree Medsos Bakpia Pathok 25: https://linktr.ee/bakpia25.com.
3
Video YouTube: https://youtu.be/nz7dklTPig0.
4
Template terlampir.
5
Pabrik Jaya menyediakan pengalaman melihat produksi bakpia tradisional secara otentik, namun jumlah peserta
kunjungan industri sangat dibatasi. Mobilitas peserta juga tidak efisien dikarenakan lokasi parkir yang tidak
berdekatan dengan pabrik. Momen diskusi (tanya-jawab)-pun akan kurang kondusif dikarenakan luas area yang
terbatas, ditambah ramainya pengunjung.
6
Google Maps: https://goo.gl/maps/mkCWZWDe8oRoxHZ26.

Humas Bakpia Pathok 25


2023 Bakpia Pathok 25 ™

b. Bakpia Pathok 25 Bandara Jaya7 (Jl. Laksda Adisucipto KM 9.5, Sambelegi Kidul,
Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
55282).8
• Kunjungan industri dapat dilakukan dalam rentang waktu pukul 08:00 – 17:00 WIB.

c. Alat Pelindung Diri (APD)


Setiap peserta kunjungan industri diwajibkan untuk menggunakan “alat pelindung diri”
berupa masker dan penutup kepala.9

d. Privasi
• Setiap peserta kunjungan industri tidak diperbolehkan mengambil gambar ataupun
video di ruangan produksi.
• Hanya satu perwakilan rombongan saja yang diperbolehkan untuk mendokumentasikan
sesi kunjungan industri di ruangan produksi.
• Hasil dokumentasi tidak diperbolehkan untuk dipublikasi di kanal daring ataupun luring
manapun, hanya diperbolehkan sebagai bahan materi laporan kunjungan industri.

e. Tata Sikap
• Para peserta kunjungan industri diharap untuk tenang selama di ruangan produksi.
• Para peserta kunjungan industri tidak diperbolehkan untuk menyentuh properti maupun
bahan pembuatan bakpia di ruangan produksi.
• Para peserta kunjungan industri tidak diperbolehkan meninggalkan segala jenis bentuk
barang maupun sampah di ruangan produksi.

Note:
• Bakpia Pathok 25 tidak memungut biaya sepeserpun.
• Perhatikan setiap sitasi.

Narahubung:
Usha, Lautan (0851-5775-8340)

7
Bandara Jaya menyediakan pengalaman melihat produksi bakpia tradisional secara” modern”. Jumlah peserta
kunjungan industri tidak dibatasi. Mobilitas peserta juga bisa lebih efisien dikarenakan lokasi parkir yang
berdekatan dengan pabrik. Momen diskusi (tanya-jawab)-pun bisa lebih kondusif dikarenakan luas area yang
mumpuni.
8
Google Maps: https://goo.gl/maps/QLYnh3bzPmHvAEn56.
9
Bakpia Pathok 25 tidak menyediakan APD bagi peserta kunjungan industri.

Humas Bakpia Pathok 25

Anda mungkin juga menyukai