Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA PALEMBANG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS 4 ULU
Jl. KH. Asyik kelurahan 3-4 Ulu kec seberang Ulu I Palembang 30255
Telp. 0711-511373 Email : puskesmas_4ulu@yahoo.co.id

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS 4 ULU


NOMOR: 440/ /ADMEN/SK/ /

TENTANG
PENGENDALIAN DOKUMEN DAN REKAMAN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS 4 ULU,

Menimbang : a. bahwa pentingnya sistem pengendalian dokumen agar


memudahkan didalam pengelolaan, penyimpanan dan
pencarian untuk diberlakukan pelaksanaannya;
b. bahwa sebagai pedoman didalam pengelolaan dokumen
di Puskesmas, baik dokumen yang berhubungan dengan
dokumen administrasi Puskesmas maupun dokumen
akreditasi Puskesmas;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan;
2. Peraturan pemerintah Nomor 8 Tahun 2003 tentang
pedoman organisasi perangkat daerah ( Lembaran
Negara Tahun 2003 nomor 14, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 4262);
3. Peraturan pemerintah Republik Indonesia Nomor 38
Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan
antara Pemerintah Daerah Propinsi antara Pemerintah
Daerah dan Kabupaten / Kota;
4. Keputusan menteri kesehatan Nomor: 269/Menkes/Per/
III/2008, Tentang Rekam Medik;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : PENGENDALIAN DOKUMEN DAN REKAMAN

Kesatu : Pengendalian dokumen Puskesmas 4 ULU dengan sistem


pengelolaan dokumen, surat menyurat, yang meliputi sistem
penomoran maupun penyimpanan dokumen Puskesmas, baik
dokumen perkantoran maupun dokumen akreditasi
Puskesmas.
Kedua : Pengendalian dokumen akreditasi Puskesmas 4 ULU wajib
mentaati sistem pengendalian dokumen yang telah ditentukan
didalam Standar Operasional Prosedur Pengendalian
Dokumen
Ketiga : Dokumen-dokumen yang distandarkan dalam system
pengendalian dokumen terlampir
Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Palembang
Pada Tanggal :
Plt. KEPALA PUSKESMAS 4 ULU

Nurhayati, MN
Lampiran Keputusan Kepala Puskesmas 4 ULU
Tentang indikator penilaian kinerja.
Nomor : 440/ /ADMEN/SK/II/
Tanggal :

FORMAT- FORMAT YANG DISTANDARKAN

1. Format Standar operasional Prosedur , (SOP),

2. Format rekam medik,

3. Format resep,

4. Format rujukan ekternal,

5. Format rujukan internal,

6. Format persetujuan tindakan (Inform Consent),

7. Format penolakan tindakan,

8. Format penolakan rujukan ekternal

Ditetapkan di : Palembang
Pada Tanggal :
Plt. KEPALA PUSKESMAS 4 ULU

Nurhayati, MN

Anda mungkin juga menyukai