Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Dengan mengucap puji syukur kepada Tuhan Yang maha Esa kami sampaikan
laporan Rencana Strategi Bisnis Puskemas Karangjati Pemerintah Kabupaten Ngawi
Tahun 2015-2019.

Rencana Strategis Bisnis (RSB) adalah suatu dokumen perencanaan yang harus
dibuat oleh setiap organisasi yang mencari laba maupun yang nirlaba. Puskesmas
Karangjati sebagai puskesmas milik Pemerintah Kabupaten Ngawi juga harus memiliki
RSB sebagai syarat agar bisa ditetapkan sebagai PPK Badan Layanan Umum Daerah
(BLUD). Lingkungan bisnis yang terus berubah memerlukan pengelolaan perubahan yang
dapat memetakan pengaruh kekuatan-kekuatan terhadap arah organisasi. Pemetaan
kekuatan-kekuatan tersebut, akan dijadikan bahan penyusunan dokumen perencanaan yang
diharapkan benar-benar mampu menampung berbagai kepentingan dan pengetahuan
antisipatif sebagai dasar penetapan keputusan strategis dalam rangka pencapaian visi
Puskemas Karangjati.

Renstra Strategis Bisnis (RSB) adalah dokumen yang mencerminkan adanya proses
berkelanjutan dan sistematis dari pembuatan keputusan bisnis (Puskesmas Karangjati)
dengan memanfaatkan sebanyak-banyaknya pengetahuan antisipatif,
mengorganisasikannya untuk meningkatkan pelayanan di semua Lini Puskemas dari
Puskemas Induk sampai ke Jejaring Puskemas.

RSB memiliki kerangka waktu 5 tahun mulai tahun 2015 sampai dengan tahun
2019, yang akan dijabarkan ke dalam masing-masing pusat pertanggungjawaban pada
unit-unit pelayanan yang ada.

Demikian Rencana Strategi Bisnis Puskemas karangjati Pemerintah kabupaten


Ngawi kami sampaikan . semoga laporan Rencana Strategi Bisnis Puskemas karangjati
Pemerintah kabupaten Ngawi ini bermanfaat bagi kita semua.

Ngawi, Desember 2014

Kepala Puskesmas Karangjati


Pemerintah Kabupaten Ngawi

dr.YUDONO, M.MKes
NIP:19650828 199910 1 001

Anda mungkin juga menyukai