Anda di halaman 1dari 2

MATERI PRESENTASI OBJEK HUKUM

INTERNASIONAL & SUMBER HUKUM


INTERNASIONALs

1. Objek Hukum Internasional


Adalah hal-hal yang di ajukan untuk mendapat putusan menurut hukum
internasional. Biasanya, hal hal tersebut dipersengketakan oleh kedua
pihak atau dipandang sebagai perbuatan yang melanggar hukum
internasional oleh mahkamah internasional. Diantaranya sebagai berikut:

 Wilayah Suatu Negara (Difined Territory)


Adalah suatu wilayah yang befungsi sebagai tempat bermukim
penduduknya. Suatu wilayah dapat dikatakan sebagai pasti atau
tetap apabila wilayah tersebut sudah mempunyai kejelasan batas-
batas wilayahnya yang dituangkan melalui demarkasi dan dilienasi
batas wilayah.
(https://opac.fhukum.unpatti.ac.id/index.php?p=fstream-
pdf&fid=8194&bid=8432)

 Hak Asasi Manusia (HAM)


Adalah hukum mengenai perlindungan terhadap hak-hak individu
atau kelompok yang dilindungi secara internasional dari
pelanggaran yang terutama dilakukan oleh pemerintah atau
aparatnya, termasuk di dalamnya upaya penggalakkan hak-hak
tersebut.
(https://referensi.elsam.or.id/wp-content/uploads/2014/09/Pokok-
Pokok-Hukum-Hak-Asasi-Manusia-Internasional.pdf)

 Hak Dalam Peperangan


Dibentuk untuk memberikan perlindungan hukum pada saat terjadi
konflik bersenjata. Ditunjukkan untuk orang-orang yang tidak
terlibat dalam pertempuran dan anggota pasukan yang sudah tidak
bisa menjalankan tugas dalam peperangan.

 Kejahatan Terhadap Kemanusiaan (Massal)


Adalah bentuk kejahatan terhadap hak asasi manusia yang terjadi
secara massal dan meluas dengan cara yang tidak berperi
kemanusiaan yang mengacu pada tindakan pembunuhan massal
dengan penyiksaan terhadap tubuh orang-orang sebagai suatu
kejahatan penyerangan terhadap yang lain.
2. Sumber Hukum Internasional
Memilliki 3 pengertian, sebagai berikut:
1. Merupakan dasar kekuatan mengikat yang ada pada hukum
internasional
2. Merupakan metode penciptaan hukum internasional.
3. Merupakan tempat ditemukannya ketentuan-ketentuan hukum
internasional yang dapat diterapkan pada suatu persoalan konkret.

Menurut Mochtar Kusumaatmaja dalam bukunya Hukum Internasional


Humaniter, ia membedakan sumber hukum internasional menjadi dua
yaitu:
1. Sumber Formal Hukum Internasional
Adalah sumber yang mengakibatkan kaidah hukum internasional
mendapatkan kekuatan mengikat. Sumber hukum formal merupakan
sumber yang paling utama: Sumber hukum formal memiliki otoritas
tertinggi dan asli atau autentik yang dapat digunakan Mahkamah
Internasional atau lembaga pemutus sengketa lain dalam
menyelesaikan sengketa internasional.

2. Sumber Materiel Hukum Internasional


Adalah sumber yang membahas materi dasar atau substansi pembuatan
hukum internasional itu sendiri. Dalam hal ini sumber materiel tersebut
berupa prinsip-prinsip dasar yang menentukan isi atau ketentuan
hukum internasional. Prinsip-prinsip hukum yang berlaku sebagai
sumber hukum materiel berbeda dari prinsip yang berlaku sebagai
sumber hukum formal.

Anda mungkin juga menyukai