Anda di halaman 1dari 15

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH BANTEN
RESOR PANDEGLANG
KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

KEPUTUSAN KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG


NOMOR: KEP/ /TKK/I/2023

TENTANG

TUGAS, URAIAN TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG


KEPALA, PENANGGUNG JAWAB, DAN KARYAWAN KLINIK PRATAMA
POLRES PANDEGLANG

KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memberikan pelayanan yang bermutu di


Klinik Pratama Polres Pandeglang, perlu dilakukan
pengorganisasian yang baik;
b. bahwa menetapkan Tugas Pokok, Fungsi dan Wewenang
Petugas bertujuan untuk memberikan Pedoman kepada
Petugas dalam melaksanakan kegiatan Klinik;
c. bahwa pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a dan
huruf b, maka dipandang perlu menetapkan Tugas Pokok,
Fungsi dan Wewenang Petugas di Klinik Pratama Polres
pandeglang Melalui Keputusan Kepala Klinik Pratama Polres
Pandeglang.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


Tentang Kesehatan;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
889 Tahun 2011 Tentang Registrasi, Izin Praktek dan Izin
Kerja Tenaga Kefarmasian;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
2052 Tahun 2011 Tentang Izin Praktek kedokteran ;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 55
Tahun 2013 Tentang Penyelenggaraan pekerjaan perekam
medis;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 9
Tahun 2014 Tentang Klinik ;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 47
Tahun 2018 Tentang Pelayanan Kegawatdaruratan;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 26
Tahun 2019 tentang izin dan penyelenggaraan praktek
perawat;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 14
Tahun 2021 tentang Standar Kegiatan Usaha dan Produk
Pada Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko
Sektor Kesehatan;
9. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 320 Tahun 2020
tentang Standar Profesi Bidan.

MEMUTUSKAN

Menetapka : KEPUTUSAN KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES


n PANDEGLANG TENTANG TUGAS, URAIAN TUGAS,
TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG KEPALA,
PENANGGUNG JAWAB DAN SETIAP KARYAWAN DI KLINIK
PRATAMA POLRES PANDEGLANG.

KESATU : Menetapkan tugas, uraian tugas, tanggung jawab dan wewenang


petugas di Klinik Pratama.

KEDUA : Menetapkan nama-nama yang tercantum dalam lampiran


keputusan ini mendapat tugas, uraian tugas, tanggung jawab dan
wewenang masing-masing.

KETIGA : Semua biaya atas terbitnya surat keputusan ini dibebankan


kepada anggaran biaya klinik.

KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila terdapat


kekeliruan dalam penetapan keputusan ini, akan diadakan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pandeglang
Pada Tanggal : 16 Januari 2023

KEPALA KLINIK PRATAMA


POLRES PANDEGLANG

FIAT JUSTITIA, S.Kep


BRIPKA NRP 8 7011553
KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA LAMPIRAN I KEP KEPALA KLINIK
DAERAH BANTEN NOMOR : KEP/ / TKK/I/2023
RESOR PANDEGLANG TANGGAL : 16 JANUARI 2023
KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

TUGAS,URAIAN TUGAS, TANGGUNG JAWAB DAN WEWENANG PETUGAS


DI KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

A. Kepala Klinik
1. Tugas Pokok : Kepala Klinik
2. Uraian Tugas :
a) Menetapkan rencana strategis klinik Bersama jajaran lainnya
b) Mengkoordinir seluruh kegiatan yang ada di klinik baik yang bersifat
pelayanan, promosi kesehatan, dan peningkatan mutu
c) Melaksanakan fungsi-fungsi manajemen dan kinerja, maupun kegiatan
operasional lainnya
d) Mengkoordinir pengembangan pelayanan diklinik
e) Memberikan bimbingan dan petunjuk teknis kepada karyawan agar
pelaksanaan tugas berjalan seperti yang diharapkan
f) Melakukan monitoring dan evaluasi penyelenggaraan dan program agar
berjalan sesuai perencanaan melalui kepala unit
g) Melakukan kerja sama dengan pihak eksternal yang berpotensi dalam
mengembangkan klinik

3. Tanggung jawab :
a) Memimpin klinik dan bertanggung jawab atas seluruh kegiatan klinik
b) Melaporkan hasil kegiatan program dan pelayanan kepada Biddokkes,
BPJS dan Dinas kesehatan Kab.Pandeglang

4. Wewenang:
a) Membuat dan menyusun kebijakan
b) Melakukan perencanaan kegiatan dan pengembangan klinik
c) Melakukan pengorganisasian pelayanan dan peningkatan mutu layanan
d) Melakukan pembinaan karyawan dalam upaya peningkatan mutu
pelayanan
e) Melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan layanan klinik dan kinerja
karyawan
f) Menjalin kemitraan/jejaring dengan berbagai pihak dan masyarakat

B. Dokter Penanggung Jawab Klinik


1. Tugas Pokok :
a) Melaksanakan pemantauan kegiatan pelayanan kesehatan di klinik
Pratama Polres pandeglang
b) Bertanggung jawab dalam pelayanan di Klinik Polres pandeglang
2. Uraian Tugas
a) Memantau dan memonitoring kegiatan pelayanan klinik, meliputi
pelayanan umum, gigi, kebidanan, laboratorium, farmasi dan rekam medis
b) Mengkoordinir pengembangan klinik
c) Membina petugas klinik dalam bagian pelayanan

3. Tanggung Jawab
a) Bertanggung jawab terhadap pengawasan, penilaian dan pengendalian
kegiatan di klinik, yang meliputi kegiatan pelayanan kesehatan, pelayanan
penunjang medis.
b) Berkoordinasi dengan Kepala klinik dalam pengembangan klinik

4. Wewenang
Melaksanakan pembinaan dan penilaian terhadap petugas pelayanan

C. Petugas Rekam Medis dan pendaftaran


1. Uraian Tugas
1) Menjaga kerahasiaan isi berkas rekam medis pasien.
2) Merencanakan kegiatan pelayanan pendaftaran ( input data pada aplikasi
pcare)
3) Memberi informasi mengenai alur pelayanan dan administrasi pasien
4) Bertanggung jawab pada ketertiban administrasi dan data pelayanan
kesehatan di ruang pendaftaran
5) Melakukan rujuk pasien melalui aplikasi pcare
6) Menginfentaris kebutuhan pendaftaran dan rekam medis
7) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab terhadap pelayanan di
ruang pendaftaran
8) Membuat laporan bulanan klinik.
9) Mengkoordinir kegiatan administrasi di Rekam Medis.
10) Menyiapkan dan memelihara segala keperluan administrasi pendaftaran
pasien.
11) Menerima pasien.
12) Melakukan pendaftaran pasien.
13) Mengatur distribusi pasien.

2. Fungsi
Membantu dokter penanggung jawab dalam pelaksanaan pelayanan serta
administrasi pasien.

3. Tanggung jawab
Bertanggungjawab penuh dalam pelaksanaan rekam medis dan pendaftaran

4. Kewenangan
Dalam melaksanakan tugasnya, petugas rekam medis dan pendaftaran
berada dibawah dokter penanggung jawab.
D. Kesehatan Ibu Dan Anak Serta Keluarga Berencana
Petugas KIA/ Ruang Kebidanan
1. Uraian Tugas
1) Menyusun rencana kerja tahunan bidan
2) Melakukan pelayanan kebidanan.
3) Melaksanakan pelayanan kesehatan promotif, preventif tanpa
mengabaikan upaya kuratif dan rehabilitatif seperti kia, kb, imunisasi,
kespro dan pengobatan sesuai kompetensi dan kewenangan
berdasarkan pedoman pelayanan dan standar prosedur operasional.
4) Melaporkan kegiatan pelayanan bidan dengan kepala klinik
5) Membimbing, membina dan meningkatkan pengetahuan dan
kemampuan bidan
6) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab terkait permasalahan
yang terjadi di kebidanan
7) Merekap laporan bulanan klinik
8) Bertanggung jawab pada ketertiban administrasi dan data pelayanan
kesehatan di ruang pendaftaran
9) Melakukan rujuk pasien melalui aplikasi pcare
10)Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab terhadap pelayanan di
ruang pendaftaran

2. Fungsi
Membantu Kepala Klinik dalam mengkoordinir kegiatan Kesehatan Ibu dan
Anak serta Keluarga Berencana.

3. Tanggung jawab
Dalam melaksanakan tugasnya, Koordinator Kesehatan Ibu dan anak serta
Keluarga Berencana berada dibawah dan bertanggung jawab kepada
Dokter Penanggung jawab.

4. Kewenangan
Melaksanakan pembinaan dan penilaian terhadap Petugas Kesehatan Ibu
dan Anak serta Keluarga Berencana.

E. Poli Umum/Pengobatan Umum


a. Dokter Umum
1. Tugas
1) Melakukan pelayanan pasien di klinik.
2) Melakukan pembuatan resep terhadap pasien.
3) Melakukan rujuk ke rumah sakit.
4) Melakukan konseling pada pasien.
5) Melakukan pengiriman laboratorium.
6) Membuat surat keterangan sakit.
7) Membuat surat keterangan berbadan sehat.
8) Memberikan penyuluhan pada pasien prolanis.
9) Melakukan home visite pasien
10) Bertanggung jawab dalam pelayanan umum dan pelayanan pada ruang
tindakan
2. Fungsi
Membantu Kepala klinik melaksanakan semua kegiatan program
Pengobatan

3. Tanggung jawab
Dalam melaksanakan tugasnya, dokter Umum berada dibawah dan
bertanggung jawab kepada dokter penanggung Jawab

4. Kewenangan
Melakukan pelayanan yang bersifat promotif, preventif, dan kuratif kepada
setiap pasien

b. Perawat Ruang Umum


1. Tugas
1) Memberikan asuhan keperawatan (askep) dalam melaksanakan
pelayanan kesehatan pada pelayanan umum
2) Berkolaborasi dengan dokter dalam memberikan pelayanan pada pasien
3) Bertanggung jawab atas kebersihan dan penataan ruang pelayanan
umum
4) Bertanggung jawab atas pemeliharaan dan pengamanan alat medis dan
non medis diruang pelayanan umum dan tindakan
5) Membuat laporan bulanan klinik
6) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab pelayanan terhadap
permasalahan pelayanan

2. Fungsi
Membantu dokter umum dalam melaksanakan pelayanan di poli umum

3. Tanggungjawab
Dalam melaksanakan tugasnya, perawat berada bertanggung jawab
kepada penanggung Jawab Ruang Pelayanan Umum Dan Ruang Tindakan

4. Kewenangan
Melakukan asuhan keperawatan sesuai kompetensi

F. Poli Gigi
Dokter gigi
1. Tugas
1) Melaksanakan pelayanan, pemeriksaan dan pengobatan pasien gigi,
terdiri dari premedikasi, pencabutan gigi, penambalan gigi, perawatan
gigi,melaksanakan konsultasi gigi.
2) Memberikan penyuluhan pada pasien tentang kesehatan gigi dan mulut
terutama pada pasien yang sakit.
3) Menggerakkan dan meningkatkan kemampuan perawat gigi dalam
bidang medis dalam rangka pendelegasian wewenang.
4) Membantu pelaksanaan kegiatan lapangan
5) Membantu dalam peningkatan mutu pelayanan
6) Membantu menyediakan data pelayanan gigi bulanan untuk
pembuatan laporan klinik.
7) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab pelayanan terhadap
permaslahan pelayanan gigi

2. Fungsi
Membantu Kepala Klinik melaksanakan semua kegiatan program
Pengobatan gigi.

3. Tanggungjawab
Dalam melaksanakan tugasnya, Petugas Program Pengobatan gigi berada
dibawah dan bertanggung jawab kepada Dokter penanggung jawab.

4. Kewenangan
Melakukan pelayanan yang bersifat promotif, preventif, dan kuratif kepada
setiap pasien

G. Ruang Farmasi / Apoteker


1. Tugas
1) Menerima resep, meracik dan mempersiapkan obat sesuai kebutuhan
2) Memberikan penjelasan kepada pasien tentang pemakaian obat
3) Merencanakan kebutuhan obat tahunan
4) Membuat list daftar permintaan obat ke gudang farmasi dan mencatat
pemakaian obat
5) Mengelola pemasukan dan pengeluaran obat.
6) Menyusun dan menyimpan arsip resep
7) Membuat laporan bulanan klinik
8) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab pelayanan terhadap
permasalahan pelayanan farmasi.

b. Fungsi
Membantu Kepala Klinik Pratama Polres Pandeglang dalam melaksanakan
semua kegiatan kefarmasian.

c. Tanggung Jawab
Dalam melaksanakan tugasnya, apoteker berada di bawah dan bertanggung
jawab langsung kepada Dokter penanggung jawab.

d. Kewenangan
Melakukan pelayanan dan pekerjaan kefarmasian

H. Analis / Laboratorium
1. Tugas
1) Melaksanakan kegiatan teknisi operasional labor sesuai kompetensi dan
kewenangan berdasarkan pedoman pelayanan dan standar prosedur
operasional.
2) Berkoorndinasi dengan dokter terhadap hasil pemeriksaan.
3) Melaksanakan kegiatan pencatatan dan pelaporan kegiatan labor
(laporan bulanan)
4) Melaksanakan kegiatan kesehatan dan keselamatan kerja labor
5) Berkoordinasi dengan dokter penanggung jawab terkait permasalahan
yang terjadi di laboratorium.
2. Fungsi
Membantu Kepala Klinik dalam melaksanakan semua kegiatan Laboratorium.

3. Tanggung Jawab
Dalam melaksanakan tugasnya, penanggung jawab laboratorium berada
dibawah dan bertanggung jawab kepada Dokter penanggung jawab.

4. Kewenangan
Melakukan pelayanan dan pekerjaan laboratorium

I. Urdokpol (urusan kedokteran dan kepolisian)


1. Tugas
Melaksanakan kegiatan untuk kepentingan tugas kepolisian meliputi
kedokteran forensic, identifikasi korban mati akibat bencana/Disaster Victim
Identification (DVI), kesehatan lapangan,pengamanan makanan (food
security), Deteksi Dini Narkoba dan tugas-tugas operasional lainnya.

2. Fungsi
Memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, penegak hukum,
perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat.

3. Tanggung jawab
Mendukung tugas-tugas kepolisian sesuai dengan penerapan ilmu
pengetahuan dan teknologi kedokteran.

4. Wewenang
Melakukan pelayanan Dokpol yang prima untuk mendukung tugas-tugas
kepolisian.

I. Petugas Kebersihan
1. Tugas
1) Menjaga kebersihan lingkungan Klinik Pol
2) Bertanggung jawab terhadap hasil pekerjaan
3) Menjaga kebersihan ruangan rawat jalan
4) Menjaga Kebersihan halaman dan kebersihan kamar mandi/wc
setiap hari
5) Menjaga kebersihan lingkungan klinik
6) mengolah sampah dengan memasukkan sampah sesuai dengan
tempatnya
7) Menjalankan tugas kedinasan lainyang diberikan atasan baik lisan
maupun tulisan.

2. Fungsi
Membantu Kepala Klinik dalam menjaga lingkungan Klinik agar
senantiasa bersih, rapih dan indah.

3. Tanggung jawab
Dalam melaksanakan tugasnya, Petugas kebersihan berada dibawah dan
bertanggung jawab kepada manajemen fasilitas dan keamanan.
4. Kewenangan
1) Menindaklanjuti dan melaporkan kepada Kepala Klinik hal-hal yang dapat
mengganggu keamanan dan ketertiban Klinik Pratama Polres Pandeglang
2) Melaksanakan segala kegiatan kebersihan sarana dan prasarana Klinik

Ditetapkan di : Pandeglang
Pada Tanggal : 16 Januari 2023

KEPALA KLINIK PRATAMA


POLRES PANDEGLANG

FIAT JUSTITIA, S.Kep


BRIPKA NRP 87011553
KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA LAMPIRAN II KEP KEPALA KLINIK
DAERAH BANTEN NOMOR : KEP/ /TKK /I/2023
RESOR PANDEGLANG TANGGAL : 16 JANUARI 2023
KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

TUGAS POKOK, FUNGSI, WEWENANG, DAN TANGGUNG JAWAB PEMEGANG


PROGRAM DI KLINIK PRATAMA POLRES PANDEGLANG

A. Tim Manajemen Mutu


1. Ketua Tim Mutu & Audit Internal
a. Tugas Pokok
Menerapkan dan memelihara Sistem Manajemen Mutu Klinik.

b. Fungsi
1) Sebagai perangkat Kepala Klinik Pratama Polres Pandeglang yang
bertugas dalam penerapan manajemen mutu klinik.
2) Sebagai penanggung jawab mutu klinik di Klinik Pratama Polres
Pandeglang.
3) Memastikan bahwa persyaratan umum, kebijakan mutu dalam
pelaksanaan sistem manajemen mutu klinik dimengerti dan dilaksanakan
oleh seluruh Petugas klinik.
4) Menerapkan dan memelihara SOP Pengendalian Dokumen dan SOP
Pengendalian Catatan.
5) Memastikan efektifitas pengendalian sistem manajemen mutu klinik
apakah sudah sesuai dengan persyaratan akreditasi klinik.

c. Wewenang
1) Menyusun manual mutu
2) Membuat laporan hasil audit internal
3) Mengawasi kinerja Pengendali Dokumen apakah sudah bekerja sesuai
dengan SOP.

d. Tanggung Jawab
1) Menerapkan sistem manajemen mutu klinik kepada semua elemen di
klinik.
2) Melaporkan hasil kinerja sistem manajemen mutu kepada Kepala Klinik.
3) Mengkoordinasikan kegiatan audit internal.

2. Administrasi dan Manajemen


a. Tugas Pokok
1) Menerapkan dan memelihara sistem pengendalian dokumen dan catatan
manajemen mutu klinik.
2) Mengontrol pelayanan Klinik meliputi pelayanan umum, gigi, KIA, labor
dan farmasi
3) Mengontrol P-Care ratio kunjungan
4) Mengontrol Kunjungan pasin PRB dan berkoordinasi dengan apoteker
5) Menerima dan menyelesaikan complain pasien.
b. Fungsi
1) Membantu Ketua Tim Mutu dalam menjalankan tugas penerapan dan
pemeliharaan sistem manajemen mutu klinik.
2) Sebagai perangkat Tim Mutu Klinik Pratama Polres pandeglang dalam
bidang pengendalian dokumen dan pengendalian catatan.
3) Mengkoordinasikan segala sesuatu yang berkaitan dengan pencatatan
dan dokumen.

c. Wewenang
1) Sebagai pengendali dokumen Tim Mutu.
2) Sebagai pengendali catatan Tim Mutu.
3) Mengajukan semua dokumen yang sudah siap untuk diperiksa oleh Ketua
Tim Mutu dan disahkan oleh Kepala Klinik.

d. Tanggung Jawab
1) Memastikan seluruh dokumen untuk poli/unit terkait terdistribusi secara
teratur dan tercatat.
2) Menyusun dan mencatat semua dokumen yang ada sesuai dengan SOP
yang berlaku.
3) Menjalankan SOP Pengendalian Dokumen dan SOP Pengendalian
Catatan.
4) Menyusun dan mencatat semua dokumen yang ada di sekretariat dengan
rapi.

2. TIM UKP
a. Tugas Pokok
1) Menyusun dan mengendalikan SOP Klinis dan dokumen lain yang berkaitan
dengan aktifitas yang berada di bawah tanggung jawabnya.
2) Menyusun indikator layanan klinis, kerangka acuan kegiatan, dan alur
pelayanan klinis.
3) Mensosialisasikan kebijakan mutu pelayanan klinis kepada Petugas terkait.
4) Menyiapkan media dan menyampaikan informasi tentang pelayanan klinis,
sarana pelayanan klinis yang tersedia, dan semua hal yang menyangkut
pelayanan klinis di Klinik Pratama Polres pandeglang.

b. Fungsi
1) Sebagai staf Ketua Tim Mutu yang berfungsi sebagai pengendali pelayanan
klinis di Klinik Pratama Polres pandeglang.
2) Sebagai pemantau semua format dan blanko yang dibakukan oleh masing-
masing unit pelayanan klinik.

c. Wewenang
1) Menyusun Kebijakan Kepala Klinik Pratama Polres Pandeglang tentang
pelayanan klinis.
2) Menyusun pedoman layanan klinis.

d. Tanggung Jawab
1) Bertanggung jawab dalam penerapan dan pemeliharaan sistem manajemen
mutu yang berada di bawah tanggung jawabnya.
2) Memelihara dan mengendalikan catatan mutu pelayanan klinik.
3. Ketua Tim Audit Internal dan PMKP
a. Tugas Pokok
1) Memahami standar/kriteria/instrumen yang digunakan dalam pelaksanaan
audit internal.
2) Melaksanakan dan mengkoordinasikan kegiatan audit internal.

b. Fungsi
Sebagai staf Ketua Tim Mutu yang berfungsi sebagai pemeriksa (tim audit) di
jajaran Klinik Pratama Polres Pandeglang

c. Wewenang
1). Menyusun rencana audit.
2). Menyususun instrumen audit.
3). Menginformasikan rencana audit pada unit yang akan diaudit.
4). Melakukan kegiatan audit sesuai jadwal yang ditetapkan.
5). Mengukur tingkat kesesuaian terhadap standar/kriteria secara obyektif.
6). Menyepakati tindak lanjut audit.
7). Melaporkan hasil audit internal kepada Ketua Tim Mutu.
8). Melakukan evaluasi keseluruhan kegiatan audit.

d. Tanggung Jawab
1) Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan audit internal di Klinik Pratama
Polres Pandeglang.
2) Bertanggung jawab terhadap pelaporan hasil audit internal di Klinik Pratama
Polres Pandeglang Kepada Ketua Tim Mutu.

4. Ketua Tim Pencegahan Dan Pengendalian Infeksi


a. Tugas pokok
Mengkoordinasi semua pelaksanaan kegiatan program Pencegahan dan
Pengendalian Infeksi di klinik

b. Uraian tugas
1) Menyusun, merencanakan dan mengevaluasi program kerja PPI
2) Menyusun dan menetapkan serta mengevaluasi kebijakan PPI
3) Memimpin, mengkoordinir dan mengevaluasi pelaksanaan PPI
4) Memberi usulan untuk mengembangkan dan meningkatkan cara
pencegahan dan pengendalian infeksi
5) Memberikan konsultasi pada petugas pelayanan dalam PPI
6) Mengusulkan pengadaan alat dan bahan kesehatan, cara penggunaan
alat, penyimpanan alat yang sesuai dengan prinsip PPI dan aman bagi
yang menggunakan.
7) Mengidentifikasi temuan di lapangan dan mengusulkan pelatihan untuk
meningkatkan kemampuan SDM klinik dalam PPI
8) Bertanggung jawab terhadap koordinasi dengan bagian unit kerja terkait
9) Memimpin pertemuan rutin setiap bulan untuk membahas dan
menginformasikan hal penting yang berkaitan dengan PPI
10) Meningkatkan pengetahuan anggota, membuat dan memperbaiki cara
kerja dan pedoman kerja yang aman dan efektif
11) Memberikan masukan yang menyangkut konstruksi bangunan dan
renovasi ruangan sesuai prinsip PPI (bila diperlukan)
c. Tanggung jawab
Secara administratif dan fungsional bertanggung jawab seluruhnya terhadap
pelaksanaan program Pencegahan dan Pengendalian Infeksi.

5. PENANGGUNG JAWAB MANAJEMEN FASILITAS KEAMANAN

a. Tugas Pokok

1) Mendata inventarisasi sarana prasarana klinik


2) Memperbaharui data inventaris secara rutin ke aplikasi ASPAK
3) Menjadwalkan perawatan sarana prasarana klinik
4) Pemeliharaan sarana dan prasarana secara berkala
5) Melakukan kalibrasi terhadap alat medis secara berkala
6) Membuat rencana kebutuhan sarana dan prasarana klinik

b. Wewenang

1) Mengontrol keberadaan inventaris sarana dan prasarana klinik


2) Membuat perencanaan alat medis dan non medis baru untuk mengganti
alat yang kondisinya sudah tidak layak.
3) Membuat perencanaan jadwal dan anggaran untuk perawatan dan
kalbrasi alat.

- Pelayanan penunjang umum

6. PENANGGUNGJAWAB K3

a. Bertanggung jawab kepada Kepala klinik


b. Membuat kebijakan, langkah, demi tercapainya pelaksanaan program K3.
c. Memimpin Rapat K3.
d. Melakukan rapat dan evaluasi program K3 di klinik

7. PENANGGUNGJAWAB MANAJEMEN RISIKO

a. Melaksanakan kegiatan audit , monitoring, evaluasi hasil pelaksanaan


kegiatan mutu di FKTP ,
b. Menyampaikan saran dan pertimbangan sebagai bahan dalam
pengambilan keputusan
c. Melakukan rapat tinjauan manajemen bersama pj klinik per semester
yang disampaiakan kepada pimpinan klinik

8. PENANGGUNG JAWAB BENDAHARA

a. Tugas :
1) Melaksananakan Kegiatan Administrasi Keuangan meliputi pembuatan
RAB, TOR dan matrik (RKAKL) dan penginputan data RAB, TOR dan
matrik ke DIPA RKAKL serta melakukan pembelanjaan ART, ATK;
2) Melaksanakan Tugas Dinas lainnya yang diberikan oleh atasan;
3) Pelaporan penggunaan dana kapitasi klinik dilakukan dan diatur oleh
Biddokkes Polda Banten

b. Fungsi
Membantu Kepala Klinik dalam melaksanakan semua urusan Keuangan

c. Wewenang
Dalam melaksanakan tugasnya, petugas bagian Keuangan berada
dibawah Kepala Klinik dan bertanggung jawab kepada kepala Klinik

d. Tanggung Jawab
Mempertanggungjawabkan laporan keuangan langsung kepada kepala
Klinik

9. PENANGGUNG JAWAB SISTEM UTILITAS

a. Tugas :
1) Melaksananakan Kegiatan pemeliharaan seperti bangunan, listrik, ac,
air
2) memeriksa dan mencatat hasil evaluasi kegiatan pemeliharaan
3) merencanakan dan menindaklanjuti pemeliharaan perbaikan sarana
prasarana
4) Melaporkan pelaksanaan tugas kepada Penanggung jawab
Pemeliharaan sarana prasarana

b. Fungsi
Membantu Kepala Klinik dalam meningkatkan mutu atas terselenggaranya
kegiatan pemeliharaan sarana prasarana

c. Wewenang
Dalam melaksanakan tugasnya, petugas utilitas berada dibawah
penanggung jawab manajemen fasilitas dan keamanan

d. Tanggung Jawab
Mempertanggungjawabkan kegiatan pemeliharaan langsung kepada
Penanggung jawab manajemen fasilitas dan keamanan

Ditetapkan di : Pandeglang
Pada Tanggal : 16 Januari 2023

KEPALA KLINIK PRATAMA


POLRES PANDEGLANG

FIAT JUSTITIA, S.Kep


BRIPKA NRP 87011553

Anda mungkin juga menyukai