Anda di halaman 1dari 2

MPR

Internal marketing communication


Pertemuan ke 9 (setelah uts)

Definisi

Pemasaran komunikasi internal adalah promosi tujuan, produk, dan layanan perusahaan kepada
karyawan di dalam organisasi. Tujuannya adalah untuk meningkatkan keterlibatan karyawan
dengan tujuan perusahaan dan mendorong advokasi merek.

Dalam internal marketing, perusahaan memperlakukan karyawannya sebagai pelanggan internal.


Maksudnya adalah perusahaan menjamin kesejahteran karyawannya. Oleh karena itu internal
marketing bergantung pada pengalaman pelanggan internal dalam organisasi

Advokasi merek adalah proses untuk mengiklankan perusahaan dengan meminta pelanggan,
karyawan, dan afiliasi bisnis lainnya berbicara tentang bisnis dan mempromosikan produk dan
layanannya

Tujuan

Ketika pemasaran internal berjalan dengan baik, kampanye komunikasi akan meningkatkan
pengalaman karyawan, meningkatkan loyalitas perusahaan, dan meningkatkan keterlibatan
karyawan, yang pada akhirnya akan menghasilkan bisnis dengan kinerja yang lebih baik. Atau
singkatnya, pemasaran internal digunakan untuk mempromosikan tujuan, visi, misi, nilai, dan
budaya perusahaan secara internal didalam organisasai antar karyawan, agar karyawan
termotivasi dalam meningkatkan produktivitas mereka, ditambah antusiasnya komunikasi
karyawan dengan pelanggan dan bertindak sebagai pendukung brand tsb.

Identitas organisasi
Identitas organisasi sebagai pembeda memegang peranan penting sebagai faktor penentu
keberhasilan perusahaan (Altiok, 2011; Javadi & Yavarian, 2011). Identitas organisasi akan
menciptakan motivasi yang dibutuhkan untuk membangkitkan rasa kesukarelaan dalam
berperilaku organisasi. Penelitian-penelitian tersebut kemudian berimplikasi pada pentingnya
membuat logo perusahaan yang sesuai dengan budaya dan kondisi sosial demografi perusahaan
(Boatwright, Cagan, Kapur & Saltiel, 2009; Ghodeswar, 2008).

Keterlibatan merek

Hubungan internal marketing dengan keterlibatan merek yaitu cara terbaik untuk membantu
karyawan membuat hubungan emosional yang kuat dengan produk dan layanan yang di jual.
Tanpa hubungan tersebut, karyawan cenderung merusak ekspektasi yang ditetapkan oleh iklan
yang ada. Dalam beberapa kasus, hal ini terjadi karena mereka tidak memahami apa yang Anda
janjikan kepada publik, sehingga mereka akhirnya bekerja tidak sesuai dengan harapan. Dalam
kasus lain, mungkin mereka tidak benar-benar percaya pada merek dan merasa tidak terlibat atau,
lebih buruk lagi, memusuhi perusahaan. Bayak ketika orang-orang peduli dan percaya pada
merek, mereka termotivasi untuk bekerja lebih keras dan kesetiaan mereka terhadap perusahaan
meningkat. Karyawan disatukan dan terinspirasi oleh tujuan dan identitas yang sama.

Periklanan dan dampak pada karyawan

Rencana pemasaran internal


internal marketing dibutuhkan untuk berbagai keperluan di dalam perusahaan, mulai dari cara
untuk mensejahterakan karyawan, cara untuk mencapai tujuan perusahaan hingga cara
membenahi perusahaan agar menjadi lebih baik lagi. Di sisi lain, internal marketing juga sangat
diperlukan untuk citra merek (brand image) produk maupun jasa yang dihasilkan. Gronroos
(1994) menyebutkan :
"pemasaran internal dari karyawan paling baik dimotivasi untuk tujuan berpikiran terhadap
pelayanan dan performa terorientasi pada pelanggan dengan suatu pendekatan pemasaran dan
aktif, dimana beragam aktifitas digunakan secara internal dalam cara yang aktif, serupa dengan
pemasaran, dan terkoordinasi.”

Pemasaran internal sebagai kunci dari excelent service untuk kesuksesan pemasaran eksternal.
Pada pemasaran internal ini, organisasi memandang karyawan sebagai pelanggan, juga sebagai
pertemuan antara perkembangan produk dengan karyawan. Ditekankan perusahaan harus
menghargai dan menghormati karyawan serta menghormati karyawan sebagai "pelanggan
internal". Karyawan dilihat sebagai satu pelanggan internal organisasi, dikelola dengan metode
"seperti marketing", yang memungkinkan karyawan untuk memperoleh kepuasan terhadap
"produk", atau "pekerjaan". Berry dan Parasuraman (1991) menunjukkan bahwa pemasaran
internal mengacu pada pertemuan antara pengembangan produk dan karyawan kebutuhan dalam
rangka untuk menarik, berkembang, mengilhami, dan mempertahankan kualifikasi karyawan.

Anda mungkin juga menyukai