Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH

KONSEP DASAR IPA SD

GAYA , GERAK ,DAN ENERGI

DI SUSUN OLEH : KELOMPOK 1

1. HARVEY JANUAR FENJALANG

2. SALSA NADIA MAHULAUW

3. NATALIA POLIAY

4. MARTENCI RANGRATU

5. STERA ADELIA YAWATE

6. JOHRA HELUTH

PROGAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PATTIMURA

AMBON
2023
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkatNyalah

Makalah ini dapat selesai dengan tepat waktu kami sangat berharap makalah ini dapat berguna bagi
siapa saja dalam menambah wawasan serta pengetahuan mengenai Gaya ,Gerak dan energi. Kami juga
menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan makalah ini masih terdapat banyak kekurangan
karena keterbatasan pengetahuan dan pengalaman yang kami miliki. Untuk itu kami harapkan kritik
serta saran yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan dari makalah ini.
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...................................................

DAFTAR ISI................................................................

BAB 1: PENDAHULUAN

A. Latar Belakang....................................................

B. Rumusan Masalah..............................................

C. Tujuan..................................................................

BAB 2: PEMBAHASAN

BAB 3 : PENUTUP

A. Kesimpulan...........................................................

B. Saran......................................................................

BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Gerak dan gaya termasuk bidang yang dipelajari dalam mekanika, yang merupakan cabang dari Fisika.
Mekanika sendiri dibagi menjadi tiga cabang ilmu, yaitu kinematika, dinamika, dan statika. Kinematika
adalah ilmu yang mempelajari gerak tanpa memperdulikan penyebab timbulnya gerak. Dinamika adalah
ilmu yang mempelajari akibat gerak yaitu gaya. Sedangkan statika adalah ilmu yang mempelajari tentang
keseimbangan statis benda. Suatu benda dikatakan bergerak jika benda tersebut berubah
kedudukannya setiap saat terhadap titik acuannya (titik asal). Sebuah benda dikatakan bergerak lurus
atau melengkung. Jika lintasan berubahnya kedudukannya dari titik asalnya berbentuk garis lurus atau
melengkung. Sebagai contoh: gerak jatuh bebas, gerak mobil di jalan yang lurus, gerak peluru yang
ditembakkan dengan sudut tembak tertentu (gerak parabola) dan sebagainya. Jadi, lintasan adalah
tempat kedudukan titik-titik yang dilalui oleh suatu benda yang bergerak. Jarak adalah merupakan
panjang lintasan yang ditempuh oleh materi atau benda sepanjang gerakannya. Sedangkan perpindahan
yaitu perubahan posisi suatu benda dari posisi awal (acuan) ke posisi akhirnya (tujuannya). Perpindahan
dapat bernilai positif ataupun negative bergantung pada arah gerakannya. Perpindahan positif jika arah
geraknnya ke kanan, negative jika arah geraknya ke kiri. Energi merupakan bagian penting dalam
kehidupan masyarakat karena hampir semua aktivitas manusia selalu membutuhkan energi. Misalnya
untuk penerangan, proses industri atau untuk menggerakkan peralatan rumah tangga diperlukan energi
listrik, untuk menggerakkan kendaraan baik roda dua maupun empat diperlukan bensin, serta masih
banyak peralatan di sekitar kehidupan manusia yang memerlukan energi. Sebagian besar energi yang
digunakan di Indonesia berasal dari energi fosil yang berbentuk minyak bumi dan gas bumi.

B.Rumusan masalah

Berdasarkan latar belakang di atas dapa di rumuskan beberapa masalah sebagai berikut:

1. Apa yang dimaksud dengan gaya, gerak,dan energi

2.Apa saja macam macam gaya, gerak, dan energi

3. Apa saja jenis jenis gaya gerak dan energi


C. Tujuan

Adapun tujuan dari penulisan makalah ini sesuai dengan rumusan masalah di atas adalah

sebagai berikut:

1.Untuk mengetahui pengersebuah gaya, gerak, dan energi

2.Untuk mengetahui macam-macam gaya, gerak dan energi

3.Untuk mengetahui gaya bisa membuat benda bergerak

4.Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhii berbagai gerak benda

5.Untuk mengetahui pengaruh gaya terhadap gerak benda.

BAB 2

PEMBAHASAN
Gaya adalah tarikan atau dorongan yang terjadi pada suatu benda. Gaya ini menimbulkan perubahan
posisi, gerak atau perubahan bentuk benda. Gaya memiliki nilai dan arah, sehingga masuk ke dalam
besaran vektor.

Macam macam gaya

1.Gaya pegas merupakan gaya yang dihasilkan oleh sebuah pegas. Pegas yang dimaksud disini adalah
pegang yang memiliki sifat elastis. Gaya pegas dapat muncul karena pegas tersebut bergerak.Seperti
merenggang atau merapat. Itu membuat bentuknya dapat kembali seperti semula setelah terjadinya
gaya tersebut. Contohnya seperti orang yang sedang memanah. Ketika hendak memanah, seseorang
akan mengeluarkan gaya berupa menarik anak panas. Anak panah tersebut tentu akan merenggang dan
memunculkan gaya.

2. Gaya gravitasi merupakan macam-macam dari gaya tarik. Gaya gravitasi ini akan menarik pada
keseluruhan benda bermassa. Tarikan tersebut akan mengarah ke permukaannya.Contoh yang paling
sederhana adalah gaya gravitasi terhadap bumi. Seandainya tidak ada gaya gravitasi bumi, seluruh
benda yang ada di bumi tentu akan melayang. Hal itu sama seperti di luar angkasa. Maka dari itu, bumi
menarik semua benda-benda yang ada sehingga benda tersebut mengarah pada permukaan bumi.

3. Gaya gesek adalah mecam-macam gaya yang muncul karena ada sebuah sentuhan. Sentuhan tersebut
terjadi secara langsung di antara dua permukaan benda. Gaya gesek memiliki arah yang selalu
berlawanan.Arah gaya gesek akan berlawanan dengan arah benda tersebut bergerak. Adapun besar
atau kecilnya gaya gesek akan ditentukan oleh permukaan benda. Seperti halusnya atau kasarnya
permukaan benda.Semakin halus permukaan benda, maka gaya gesekan yang muncul akan semakin
kecil. Sebaliknya, semakin kasar permukaan benda, maka gaya gesekan yang muncul akan semakin
besar. Gaya gesekan juga dibagi menjadi dua, yaitu gaya gesek kinetik dan gaya gesek statis.

4. Gaya listrik adalah jenis gaya yang berasal dari benda dengan muatan listrik. Benda-benda yang
bermuatan listrik tersebut akan menghasilkan medan listrik. Contohnya seperti sebuah kipas angin.
Melalui aliran listrik, maka kipas angin dapat menjadi energi gerak yang kemudian akan berputar.

5. Gaya normal adalah sebuah gaya reaksi yang timbul saat sebuah benda diletakkan. Posisi benda
tersebut tegak lurus di atas permukaan yang bidang. Besarnya gaya normal yang terjadi pada sebuah
benda ditentukan oleh besar gaya lain.Gaya tersebut juga bekerja pada benda di saat yang bersamaan.
Contohnya seperti buku-buku yang bertumpu di suatu permukaan. Maka permukaan tersebut akan
mengerahkan gaya ke arah atas pada buku itu.

6. Gaya Otot adalah jenis atau macam gaya yang dimiliki oleh makhluk hidup yang memiliki otot. Gaya
otot ini timbul karena adanya sebuah koordinasi. Koordinasi tersebut terjadi di antara struktur otot dan
rangka tubuh.

Gaya otot masuk ke dalam kelompok gaya sentuh. Contohnya ketika ada seseorang yang mengangkat
beban. Untuk dapat mengangkat beban, otot yang ada di dalam tubuh akan berkoordinasi.Oleh karena
itu, contoh menarik atau mendorong benda yang menyebabkan benda menjadi bergerak alias berpindah
tempat merupakan suatu gaya.

Sifat-sifat Gaya

1. Gaya dapat mengubah bentuk benda

Sifat ini adalah salah satu sifat gaya yang utama. gaya dapat mengubah bentuk benda atau sebuah objek
tertentu. Contohnya seperti pada tanah liat. Melalui gaya, tanah liat bisa dijadikan sebuah bentuk. Itu
adalah contoh sifat gaya dalam mengubah bentuk benda.

2. Gaya dapat mengubah arah benda Tidak hanya bentuk benda, gaya juga dapat mengubah arah benda.
Gaya dapat mengubah arah benda yang bergerak. Benda yang bergerak dapat berubah kea rah lain
melalui gaya.

3. Gaya dapat mengubah benda yang diam menjadi bergerak Sifat dari gaya berikutnya adalah dapat
mengubah benda yang diam menjadi bergerak. Contohnya seperti benda-benda di sekitar kita. Seperti
sebuah meja yang diam. Melalui gaya tarikan atau dorongan, meja tersebut dapat berubah menjadi
bergerak.

4. Gaya dapat mengubah benda bergerak menjadi benda yang diam Sifat gaya kali ini adalah sifat
sebaliknya dari poin sebelumnya. Melalui gaya, benda yang bergerak dapat menjadi diam. Contohnya
seperti permainan baseball. Ketika seseorang menangkap bola, maka bola yang semula bergerak
menjadi diam. Inilah salah satu contoh sifat gaya dapat mengubah benda yang bergerak menjadi benda
yang diam.

5. Gaya dapat mengubah kecepatan gerak benda

Sifat gaya yang kelima adalah dapat mengubah kecepatan pada gerak benda. Melalui gaya, benda yang
bergerak dapat diatur batas kecepatannya. Bisa dibuat melambat atau bahkan lebih cepat.Contohnya
seperti sedang mengendarai mobil. Melalui gaya, mobil bisa diatur kecepatannya. Mobil bisa berjalan
dengan sangat cepat maupun sangat lambat. Semua itu tergantung pada gaya yang diberikan oleh orang
yang menyetir mobil.

Gerak adalah perpindahan atau pergeseran benda. Secara umum, benda dikatakan bergerak apabila
terjadi perubahan posisi dari satu titik ke titik lain. Artinya, benda bergerak ketika posisinya berubah.
Gerak merupakan salah satu gejala alam yang terjadi setiap saat di lingkungan sekitar kita. Dalam
kehidupan sehari-hari makhluk hidup atau suatu benda tidak pernah terlepas dari adanya pergerakan,
seperti halnya ketika kita sedang berjalan, berlari, bersepeda, olahraga, dan lain-lain.

Jenis- jenis gerak

•Gerak lurus Gerak lurus adalah gerak benda yang lintasannya berupa garis lurus. Contohnya,
kendaraan yang berjalan, seperti motor, mobil, sepeda, kereta api yang melaju pada rel yang lurus, buah
apel yang jatuh dari pohonnya, dan semua obyek yang bergerak pada lintasan lurus.
•Gerak melingkar Gerak melingkar adalah gerak benda yang terjadi pada lintasan melingkar dengan
jari-jari di pusat lingkaran. Dalam hal ini, jarak dari pusat putaran adalah sama, hanya posisinya yang
berubah. Contoh gerak melingkar ketika melihat roda kendaraan yang bergerak melingkar pada
porosnya, jarum jam analog, bianglala, bumi yang berotasi, dan baling-baling pesawat.

•Gerak parabola Gerak parabola adalah gerak yang dalam lintasannya membentuk parabola atau
melengkung. Contohnya, pada meriam yang bisa meluncurkan peluru dan bola yang melambung ketika
ditendang atau dilemparkan ke atas.

•Gerak semu Gerak semu adalah macam gerak benda yang sifatnya seolah-olah kita sedang melihat
benda lain bergerak (ilusi). Contoh gerak semu, di antaranya ketika kita sedang melihat pemandangan
dari dalam mobil yang bergerak

• Gerak relatif Gerak benda ini memiliki sifat-sifat yang bergantung pada posisi pengamatan atau titik
acuan. Ketika ada dua orang di posisi yang berbeda. Misalnya, anda di dalam taksi dan teman anda di
luar. Jika acuannya adalah anda, maka yang bergerak adalah teman anda. Di sisi lain, jika titik acuannya
adalah teman anda, itu berarti yang sedang bergerak adalah anda.

Berdasarkan sifat kecepatannya Beberapa jenis gerak benda berdasarkan sifat kecepatannya, yaitu:

Gerak Lurus Beraturan (GLB) Gerak lurus beraturan adalah gerak suatu benda pada lintasan lurus
dengan kecepatan konstan (tetap). Contoh GLB, yaitu seseorang yang mengendarai sepeda motor pada
jalan raya yang lurus dengan kecepatan tetap.

Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) Gerak lurus berubah beraturan adalah gerak suatu benda pada
lintasan yang lurus dengan kecepatan yang berubah-ubah secara beraturan dan percepatan tetap.
Contoh GLBB, yaitu seseorang yang mengendarai mobil pada jalan raya yang lurus, tetapi dengan
kecepatan berubah secara teratur (bisa bertambah cepat atau bertambah lambat).

Energi merupakan sesuatu yang bersifat abstrak yang sukar dibuktikan tetapi dapat dirasakan
keberadaannya. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), energi adalah kemampuan untuk
melakukan kerja (misalnya untuk energi listrik dan mekanika) atau daya (kekuatan) yang dapat
digunakan untuk melakukan berbagai proses kegiatan.Sedangkan energi alam adalah sesuatu yang
dapat dimanfaatkan untuk berbagai kepentingan dan kebutuhan hidup manusia agar hidup lebih
sejahtera. Energi alam bisa terdapat di mana saja seperti di dalam tanah, air, permukaan tanah, udara
dan lain sebagainya.

Jenis-Jenis Energi Secara umum energi dapat dikategorikan dalam beberapa jenis, yaitu sebagai berikut:

1. Energi Mekanik

Jenis-jenis energi yang pertama adalah energi mekanik. Dalam hal ini, bentuk transisi dari energi
mekanik adalah kerja.Energi mekanik yang tersimpan merupakan energi potensial atau energi kinetik.
Energi mekanik digunakan untuk menggerakkan atau memindahkan suatu benda, misalnya untuk
mengangkat batu pada pembangunan gedung, untuk memompa air, untuk memutar roda kendaraan
dan lain sebagainya.

2. Energi Listrik

Jenis-jenis energi berikutnya adalah energi listrik. Energi jenis ini berkaitan dengan akumulasi arus
elektron, dinyatakan dalam watt-jam atau kilo watt-jam.Bentuk transisinya adalah aliran elektron
melalui konduktor jenis tertentu. Energi listrik dapat disimpan sebagai energi medan elektromagnetik
yang merupakan energi yang berkaitan dengan medan listrik yang dihasilkan oleh terakumulasinya
muatan elektron pada pelat-pelat kapasitor.

3. Energi Elektromagnetik

Energi elektromagnetik merupakan bentuk energi yang berkaitan dengan radiasi elektromagnetik.
Energi radiasi dinyatakan dalam satuan energi yang sangat kecil, yakni elektron-Volt (eV) atau mega
elektron-Volt (MeV) yang juga digunakan dalam evaluasi energi nuklir. Radiasi elektromagnetik
merupakan bentuk energi murni dan tidak berkaitan dengan massa.

4. Energi Kimia

Jenis-jenis energi lainnya adalah energi kimia yang merupakan hasil interaksi elektron di mana dua atau
lebih atom/molekul berkombinasi sehingga menghasilkan senyawa kimia yang stabil. Energi kimia hanya
dapat terjadi dalam bentuk energi tersimpan.

5. Energi Nuklir

Energi nuklir adalah energi dalam bentuk tersimpan yang dapat dilepas akibat interaksi partikel dengan
atau di dalam inti atom. Energi ini dilepas sebagai hasil usaha partikel-partikel untuk memperoleh
kondisi yang lebih stabil.Energi nuklir juga merupakan energi yang dihasilkan dari reaksi peluruhan
bahan radioaktif. Bahan radioaktif sifatnya tidak stabil, sehingga bahan ini dapat meluruh menjadi
molekul yang stabil dengan mengeluarkan sinar alpha, sinar beta, sinar gamma dan mengeluarkan
energi yang cukup besar.Energi yang dihasilkan dapat digunakan untuk menghasilkan energi listrik
ataupun untuk keperluan pengobatan dan lain-lain.

6. Energi Termal (Panas)

Energi termal merupakan bentuk energi dasar, yaitu semua energi yang dapat dikonversi secara penuh
menjadi energi panas. Sebaliknya, pengonversian dari energi termal ke energi lain dibatasi oleh Hukum
Termodinamika Kedua.

Fungsi Energi

Setelah mengetahui pengertian dan jenis-jenis energi, penting bagi kamu untuk juga mengetahui fungsi
dari energi itu sendiri. Ada pun fungsi dari energi adalah membantu manusia dalam menjalankan
kehidupan sehari-hari.Berikut ini sebagian contoh fungsi energi dengan mengubahnya dari satu bentuk
ke bentuk lainnya:
1.Energi listrik jadi energi panas pada pemakaian setrika untuk menggosok pakaian.

2.Energi kimia jadi energi gerak (mekanik) pada makanan yang dimakan kemudian diolah dengan reaksi
kimia sehingga jadi sumber energi dalam beraktivitas.

3.Energi listrik jadi energi bunyi pada pemakaian bel yang menghasilkan bunyi.

4.Energi gerak (mekanik) jadi energi panas pada gesekkan dua benda dengan terus menerus
menghasilkan panas.

5.Energi cahaya menjadi energi kimia pada pemanfaatan cahaya matahari.

6.Energi listrik jadi energi gerak (mekanik) pada pemakaian kipas angin.

Sifat-sifat Energi

Energi memiliki sifat yang abstrak, sehingga hanya dapat dirasakan keberadaanya. Secara umum, sifat-
sifat energi adalah sebagai berikut:

-Energi dapat diubah ke dalam bentuk lain atau disebut dengan transformasi energi.

-Energi dapat ditransfer dari satu tempat ke tempat lainya, yaitu energi panas (heat).

-Energi dapat dipindahkan melalui gaya, sehingga menyebabkan pergeseran.

-Energi bersifat kekal, artinya energi tidak dapat dimusnakan, dan hanya dapat diubah dari energi satu
ke energi lainya (hukum kekekalan energi).

BAB 3

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian mengenai Gaya,Gerak dan Energi


Energi dapat berpindah dari satu jenis energi ke jenis energi yg lain.Misalnya,sumber energi dr matahari
yg merupakan sumber eneri terbesar bagi kehidupan.Setiap benda/yang bergerak mengalami jarak dan
perpindahan serta kecepatan dan percepata.sesuatu yang berpindah dari suatu tempat ketempat
lainnya atau suatu posisi yang berubah.Benda tidak akan bergerak tanpa adanya gaya. Pada hubungan
dan gerak tersebut akan memengaruhi keadaan benda. Gaya adalah tarikan dan dorongan yang dapat
menyebabkan sebuah benda bermassa mengalami perubahan, baik dalam bentuk gerakan, arah,
maupun konstruksi geometris.

SARAN

Didalam Kehidupan manusia tidak terlepas dari gaya gerak dan energi itu sendiri karena manusia juga
membutuhkan adanya suatu perubahan dorongan dalam hidupnya.Maka dari itu dalam penulisan
Makalah ini diharapkan pembacaan dapat memahami tentang gaya gerak dan energi agar dapa lt
diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Daftar pustaka

https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-gaya/
https://amp-kompas-com.cdn.ampproject.org/v/s/amp.kompas.com/skola/read/
2022/09/08/133000069/gerak-pengertian-dan-jenis-jenisnya?
amp_gsa=1&amp_js_v=a9&usqp=mq331AQIUAKwASCAAgM%3D#amp_tf=Dari
%20%251%24s&aoh=16842862686026&referrer=https%3A%2F%2Fwww.google.com&ampshare=https
%3A%2F%2Fwww.kompas.com%2Fskola%2Fread%2F2022%2F09%2F08%2F133000069%2Fgerak-
pengertian-dan-jenis-jenisnya

https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-energi/

Anda mungkin juga menyukai