Anda di halaman 1dari 6

TUGAS MINI RISET KELOMPOK:

DIMMICHAEL GINTING

6231111086

khairul adzmi fathurrahman

6231111087

Maulana Ikhwan

6232111006

ILMAN ADLIH

6231111077

fadia syifa siregar

6231111081
pendahuluan
Materi pendidikan kebugaran jasmani
Aktivitas guru di awal pelajaran melibatkan memperkenalkan topik pelajaran, tujuan
pembelajaran, dan memberikan konteks kepada siswa tentang apa yang akan dipelajari.

Guru dapat menggunakan metode seperti cerita, pertanyaan, atau gambaran singkat untuk
menarik perhatian siswa.

Tujuan pendahuluan adalah membangkitkan minat siswa, membuat mereka terlibat, dan
memberikan pemahaman awal tentang topik.
AKTIVITAS GURU SAAT INTI
1. Kelincahan (Agility)

Kemampuan untuk bergerak, berhenti, dan mengubah kecepatan serta mengubah arah dengan
cepat dan tepat pada waktu tanpa kehilangan keseimbangan. Misalnya, melakukan zig-zag,
semakin cepat waktu yang ditempuh maka akan semakin tinggi lincahannya.

2. Kecepatan

Kecepatan adalah kemampuan seseorang untuk mengerjakan atau melakukan gerakan yang
berkesinambungan dalam bentuk yang sama dalam waktu yang sesingkat-singkatnya. Faktor
yang mempengaruhi kecepatan adalah teknik elastisitas otot, jenis otot, kemampuan mengatasi
beban pemberat, dsb.

3.Kekuatan

Kekuatan merupakan kemampuan dalam mempergunakan otot untuk menerima beban


sewaktu bekerja maksimal.

4. Daya Tahan

Kemampuan untuk melakukan suatu aktivitas atau latihan dalam kurun waktu yang lama tanpa
merasa lelah yang berlebihan setelah melakukan aktivitas.

5. Kelentukan

Kelentukan atau flexibility adalah kesanggupan tubuh maupun anggota gerak tubuh dalam
melakukan gerakan secara maksimal, didukung oleh faktor usia, kualitas otot, struktur sendi.
6. Keseimbangan

Keseimbangan atau balance adalah kemampuan tubuh melakukan tanggapan reaksi atas setiap
perubahan posisi tubuh dimana tubuh tetap dalam kondisi stabil dan terkendali.

7. Koordinasi

Koordinasi merupakan kemampuan tubuh mengintegrasikan berbagai gerakan yang berbeda


menjadi sebuah gerakan tunggal yang harmonis dan efektif.

8. Daya Ledak

Daya ledak atau power adalah kemampuan mengerahkan kekuatan maksimal dalam waktu
yang sangat cepat atau singkat.

Inti:

Selama inti pembelajaran, guru akan menyampaikan isi materi pelajaran utama.

Aktivitas guru mungkin berisi penyajian teori, contoh, kasus studi, atau pemaparan.

Interaksi guru-siswa adalah kunci di sini, dengan guru menjelaskan konsep, menjawab
pertanyaan, dan memberikan bimbingan.

Tujuan utamanya adalah memastikan pemahaman siswa terhadap materi dan memberikan
kesempatan mereka untuk berlatih.
penutup
Meyakinkan agar murid murid yang diajar paham akan materi yang dijelaskan tentang
pendidikan kebugaran jasmani

Bapak itu membuka sesi bertanya kepada murid di dalam 7 unsur kebugaran jasmani

Setelah selesai itu bapak itu menutup dengan membawa mereka ke tanah lapang dengan
bermain kucing-kucingan untuk melatih ketangkasan dan kelincahan.Dan Pada akhir pelajaran,
guru akan merangkum materi yang telah diajarkan.

Guru dapat menggali pemahaman siswa dengan mengajukan pertanyaan penutup atau
membuat rangkuman singkat.

Penutup juga merupakan waktu untuk mengaitkan pembelajaran dengan tujuan awal dan
mengidentifikasi pengajaran apa yang telah dipetik siswa.

Ini adalah kesempatan terakhir untuk memperkuat pemahaman dan menjawab pertanyaan
siswa.

Anda mungkin juga menyukai