Anda di halaman 1dari 1

Wanita berperan penting dalam perjuangan kemerdekaan pada masa Pendudukan Jepang.

Dari
bacaan Jurnal tersebut, pilihlah salah satu peran wanita yang menarik yang tentunya berdampak bagi
perjuangan kemerdekaan Indonesia masa Jepang, kemudian Jelaskanlah dan refleksikanlah
mengenai peran tersebut

Peran Wanita yang menarik dan tentunya berdampak bagi perjuangan kemerdekaan pada
masa pendudukan jepang yaitu Dewi Sartika. Dewi Sartika membuka semacam Pendidikan
khusus Wanita yang dinamakan sekolah istri atau sekolah gadis. Sekolah tersebut dibuka di
Bandung pada 16 Januari 1904. Dari sekolah yang dibuka Dewi Sartika, beliau dapat
membuat kaum Wanita yang telah tamat dari sekolah istri juga dapat mendirikan sekolah-
sekolah semacam itu.
Dewi Sartika mendirikan sekolah istri atau sekolah gadis untuk memberi pengajaran dan
peningkatan keterampilan Wanita. sekolah ini memberi pengaruh luas dalam memajukan
pendidikan bagi kaum wanita. Dewi Sartika memiliki pandangan bahwa perempuan tidak
jauh berbeda dengan laki laki dan harus diberikan pendidikan bagus.
Dewi Sartika berperan penting dalam aktivitas berbangsa dan bernegara dalam menjunjung
tinggi kesetaraan dan kesejahteraan kaum wanita karena jasa Dewi Sartika kaum wanita
memiliki kesadaran untuk terlibat dalam kegiatan berorganisasi yang dapat memajukan
kesejahteraan bangsa Indonesia
Menurut Dewi Sartika, pendidikan sangat penting bagi perempuan. Tujuan dan gagasan Dewi
Sartika adalah bentuk jihad dalam Islam, ia bersungguh-sungguh agar nasib perempuan lebih
baik dan lebih mengerti tentang agamanya sendiri. Raden Dewi Sartika belajar membatik
kepada R.A Kardinah, ilmu membatik yang Dewi Sartika dapatkan kemudian diajarkan
kepada murid-murid di Sakola Kautamaan Istri.
Sehingga nilai yang dapat saya refleksikan dari Dewi Sartika bahwa niat baiknya untuk
memajukan Pendidikan dan merubah nasib para Perempuan pada jaman itu. Sikap kepedulian
terhadap sesama itulah yang harus kita contoh dari kehidupan Dewi Sartika. Sehingga di
sisilain dapat disimpulkan bahwa Dewi Sartika memiliki niat yang baik untuk memberikan
pengaruh positif bagi sekitarnya.

Anda mungkin juga menyukai