Anda di halaman 1dari 6

PRAKTIKUM IPA DI SD/PDGK 4107

MODUL 6 KP 1 GELOMBANG (JENIS DAN BENTUK GELOMBANG)

JUDUL PERCOBAAN

Jenis-jenis Gelombang

TUJUAN PERCOBAAN

Mengamati bentuk dan jenis gelombang transversal dan gelombang longitudinal.

ALAT DAN BAHAN

Slinki

Kabel listrik, panjang 5 m ¢= 0,5cm

Benang kasur panjang 3 cm

Karet gelang

LANDASAN TEORI

Gelombang didefinisikan sebagai energi getaran yang merambat. Dalam kehidupan

sehari-hari banyak orang berfikir bahwa yang merambat dalam gelombang adalah

getarannya atau partikelnya, hal ini sedikit tidak benar karena yang merambat dalam

gelombang adalah energi yang dipunyai getaran tersebut. Dari sini timbul benarkan medium

yang digunakan gelombang tidak ikut merambat? padahal pada kenyataannya terjadi aliran

air di laut yang luas. Menurut aliran air dilaut itu tidak disebabkab oleh gelombang tetapi

lebih disebabkan oleh perbedaan suhu pada air laut (Millardo. 2008). Tapi mungkin juga

akan terjadi perpindahan partikel medium, ketika gelombang melalui medium zat gas yang

ikatan antar partikelnya sangat lemah maka sangat dimungkinkan partikel udara tersebut

berpindah posisi karena terkena energi gelombang. Walau perpindahan partikelnya tidak

akan bisa jauh tetapi sudah bisa dikatakan bahwa partikel medium ikut berpindah. Besaran

dalam gelombang adalah sebagai berikut ini: Periode (T) adalah banyaknya waktu yang

diperlukan untuk satu gelombang. Frekuensi (f) adalah banyaknya gelombang yang terjadi
dalam waktu 1 sekon. Amplitudo (A) adalah simpangan maksimum suatu gelombang. Cepat

rambat (v) adalah besarnya jarak yang ditempuh gelombang tiap satuan waktu. Panjang

gelombang (λ) adalah jarak yang ditempuh gelombang dalam 1 periode. Atau besarnya jarak

satu bukit satu lembah (Serway, 2010)

Gelombang adalah getaran yang merambat. Setiap titik yang dilalui gelombang terjadi

getaran, dan getaran tersebut berubah fasenya sehingga tambak sebagai getaran yang

merambat (Mirza Satriawan, 2007: 14). Gelombang adalah getaran yang merambat dalam

suatu medium. Dalam peristiwa perambatan gelombang yang merambat hanyalah

getarannya/usikannya, sedang mediumnya/zat perantaranya tetap (Saeful Karim, 2008: 239).

Berdasarkan medium perantaranya gelombang dibedakan menjadi 2 macam yaitu

gelombang mekanik dan gelombang elektromagnet (Sutrisno, 1979: 5).

Gelombang mekanik adalah gelombang yang merambat memerlukan zat perantara.

Gelombang mekanis dicirikan oleh pengangkutan tenaga melalui materi oleh gerak

suatu gangguan di dalam materi tersebut tanpa suatu gerak yang bersangkutan dari

materi itu sendiri. Contoh : gelombang laut, gelombang bunyi, gelombang pada tali,

gelombang pada slinki.

Gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang ditimbulkan oleh getaran

medan listrik dan medan magnet dan dapat merambat tanpa medium zat perantara.

Contohnya : gelombang radio, gelombang cahaya, gelombang radar, sinar x, sinar

alfa, sinar beta, dan sinar gama.

Jenis-jenis Gelombang

Ada dua jenis gelombang yang dapat di lihat dari arah ramabatan gelombangnya,

yaitu gelombang transversal dan gelombang longitudinal.

Gelombang transversal adalah gelombang yang arah rambatannya tegak lurus dengar

arah getarannya.Misalnya, sebuah tali vertikal di bawah tegangan dibuat berosilasi

bolak-balik di sebuah ujung maka sebuah gelombang transversal akan berjalan

sepanjang tali tersebut. Gangguan atau usikkan bergerak sepanjang tali tetapi

partikel- partikel tali bergetar di dalam arah yang tegak lurus kepada arah penjalaran
gangguan .

Gelombang longitudinal adalah gelombang yang arah rambatnya sejajar (berimpit)

dengan arah getarnya. Misalnya, bila sebuah pegas vertikal di bawah tegangan dibuat

berisolasi ke atas dan ke bawah di suatu ujung maka sebuah gelombang longitudinal

berjalan sepanjang pegas tersebut. Tali-tali akan bergetar bolak- balik di dalam arah

dimana gangguan berjalan sepanjang pegas atau sejajar. Contoh lain pada gelombang

longitudinal yaitu gelombang bunyi di dalam gas.

PROSEDUR PERCOBAAN

Mengambil slinki, merentangkan diatas lantai yang licin. Kemudian mengikat salah satu ujung slinki pada
tiang yang cukup kokoh untuk menahannya atau dipegang oleh salah satu teman atau anggota
kelompok. Ujung yang lainnya di pegang sendiri.

Mengusikan ujung slinki yang sedang di pegang dengan cara menggerakan ujung slinki

dengan cepat kekiri dan kekanan seperti gambar.

Mengamati gelombang yang terjadi pada slinki. Menyelidiki apa yang terjadi pada slink dan apa
gelombang itu?

Mengusikan lagi ujung slinki berulang-ulang seperti langkah (b). Mengamati arah getar

(arah usikan) dan arah rambat gelombang. Gelombang yang terjadi ini disebut

gelombang tranversal. Kemudian mengamati bagaimana arah getar dan arah rambat

gelombang tranversal tersebut.

Mengikatkan karet gelang ditengah-tengah slinki. Lalu mengusikkan lagi ujung slinki

yang sedang dipegang secara berulang-ulang. Kemudian mengamati karet gelang

tersebut ketika gelombang berjalan, apakah ikut berindah karet gelang tersebut? Adakah energy yang
merambat melalui pegas? Dan darimana asalnya?

Melakukan percobaan dari langkah (a) sampai dengan langkah (e) sekali lagi. Kemudian slinki diganti
kabel listrik. Menyamakan hasilnya dengan menggunakan slinki. Menyebutkan perbedaannya jika ada.

Mengambil slinki, merentangkan diatas lantai yang licin serta mengikatkan salah satuujungnya pada
tiang yang kokoh dan ujung yang lain dipegang sendiri. Kemudian

mengusikan ujung slinki yang sedang dipegang secara berulang-ulang dengan cara

menggerakan ujung slinki dengan cepat kebelakang dan kedepan.

Mengamati arah getar (arah usikan) dan arah rambat gelombang-gelombang yang terjadi
adalah gelombang longitudinal.

HASIL PENGAMATAN

Pada saat slinki diusik dengan cara menggerak-gerakkan ujung slinki,terlihat adanya suatu

rambatan atau gelombang.

Apabila diusik ke kanan dan ke kiri maka rambatan gelombang sama ke kanan dan ke kiri/gelombang
transversal.

Apabila slinki di ikat karet maka karet akan berpindah saat bergetar lalu ke tempat semula.

Apabila slinki digerakan maju mundur maka rambatan gelombang lurus/longitudinal.

PERTANYAAN-PERTANYAAN

Apakah perbedaan gelombang antara gelombang transversal dan gelombang longitudinal ?

Jawaban pertanyaan :

Gelombang transversal Adalah gelombang yang memiliki arah rambat tegak lurus dengan arah getarnya.
Contoh gelombang transversal adalah gelombang pada tali. Arah getar gelombang adalah vertikal,
sedangkan arah rambatnva horizontal sehingga arah getar dan arah rambatnva satins. Gelombang
longitudinal Adalah gelombang yang memiliki arah getar sejajar dengan arah rambatnya contohnya
adalah gelombang pada slinki yang digerakkan maju mundur.

PEMBAHASAN

Slinki direntangkan diatas lantai yang licin, salah satu ujungnya dipegang sendiri dan

ujung yang lain dipegang teman.Lalu slinki diusik ujungnya dengan cara menggerakkan

ujung slinki dengan cepat kekiri lalu kekanan sehingga terjadi rambatan pada slinki yang

membentuk gelombang. Gelombang adalah gerakan merambat pada suatu benda yang diberi energi.

Percobaan dilakukan beberapa kali sampai dapat diamati dan dilihat arah usikan dan

rambat gelombangnya. Ternyata arah usikan tegak lurus dengan arah rambatannya. Hal

demikian disebut gelombang transversal,yakni gelombang yang arah getarannya tegak

lurus pada arah rambatan gelombangnya. Percobaan jenis gelombang menggunakan kabel listrik

Percobaan kedua diberi karet gelang ditengah-tengah slinki lalu ujung slinki yang

dipegang diusik secara berulang-ulang, ternyata karet gelang tersebut ikut berpindah

bersama gelombang,dan juga karet gelang berpindah karena adanya energi yang
merambat melalui slinki. Energi ini berasal dari usikan slinki (pada saat ujung slinki

digerakkan ).

Percobaan ketiga,slinki diganti dengan kabel listrik.Langkahnya sama yaitu diberi

usikan diujung kabel, sedang ujung yang lain diikatkan pada tiang atau dipegang salah

seorang teman.Ternyata hasilnya berbeda dengan slinki.Bedanya adalah pada kabel

listrik tidak muncul gelombang.Pada saat diberi gelang dibagian tengah kabel,ternyata

karet gelang tidak berubah atau berpindah,berarti tidak ada energi pada kabel listrik

tersebut.

Percobaan kali ini slinki direntangkan diatas lantai,salah satu ujungnya diikat pada tiang

atau dipegang sendiri. Lalu ujung slinki diusik atau digerakkan berulang-ulang dengan

cepat kebelakang dan kedepan,seperti pada gambar berikut:

Pada percobaan ini diamati arah usikan dan rambatannya (gelombang). Ternyata arah

usikan searah dengan arah rambatannya.Maka gelombang ini dinamakan Gelombang

Longitudinal.

KESIMPULAN

Gelombang transversal adalah gelombang yang arah getarannya tegak lurus dengan arah

rambatannya.

Gelombang longitudinal adalah gelombang yang arah getarannya searah dengan arah

rambatannya.

Perbedaan antara gelombang transfersal dan gelombang longitudinal terletak pada arah

rambatannya yaitu bila transfersal tegak lurus sedangkan longitudinal searah rambatannya.
DAFTAR PUSTAKA

Rumanta, M. (2019). Praktikum IPA di SD. Jakarta: PT. Prata Sejati Mandiri.

KESULITAN

Sulit membedakan antara gelombang transversal dan gelombang longitudinal.

Saran-saran :

Diperlukan penguasaan materi yang matang, serta ketelitian dalam melakukan percobaan.

Anda mungkin juga menyukai