Anda di halaman 1dari 3

Tugas Praktikum E- Hospital

Nama : Muhammad Azharuddin

Nim : ARS22022

Matkul : E- Hospital

Dosen : Ivan Tinarbudi Gavinov, S.PD., MT

Perbedaan Integrasi Billing System Pasien Rawat Jalan dan Rawat Inap

1. Kemampuan Billing System

Rawat Jalan

Menangani transaksi tindakan, pemakaian alat- alat kesehatan

Menampilkan tarif secara otomatis

Rawat Inap

Menangani transaksi tindakan, pemakaian alat- alat kesehatan

Menangani transaksi visite dan konsul

Menangani transaksi penggunaan tempat tidur

Menangani transaksi antar tempat layanan

Menangani transaksi pergantian paramedic

Menangani proses pindah kamar/ruangan/kelas

2. Persyaratan

Pasien Rawat Jalan

Kartu berobat

Bukti pendaftaran

Faktur Pembelian obat dari Depo Farmasi Rawat

Jalan
Pasien Rawat Inap

Rincian biaya pemeriksaan dan tindakan yang telah dientry oleh petugas administrasi rawat inap

3. Prosedur/Mekanisme Pembayaran

Penagihan Rawat Jalan

Tempat pendaftaran pasien rawat jalan memasukkan komponen biaya periksa dalam billing system pada
SIMRS

Kasir menerbitkan rincian pembayaran sesuai billing system yang telah diinput oleh petugas pendaftaran
sebagai penagihan pembayaran pasien di poliklinik rawat jalan.

Kasir menerima uang dari pasien sesuai kuitansi sebagai bukti pasien telah membayar.

Kasir memberi tanda bukti CAP LUNAS pembayaran pada rincian Biaya 3 rangkap untuk didistribusikan :

-Lembar 1 untuk pasien

-Lembar 2 untuk unit pelayanan

-Lembar 3 administrasi kasir

Pasien dilayani di poliklinik yang sesuai dengan pendaftaran dan jika ada tindakan, unit poliklinik
memasukkan biaya setiap tindakan pasien rawat jalan dan mencatat dalam buku tindakan poliklinik.

Kasir menerbitkan rincian pembayaran sesuai billing system yang telah diinput oleh petugas poliklinik
sebagai penagihan pembayaran pasien atas tindakan di poliklinik rawat jalan.

Pasien membayar tindakan atas pelayanan poliklinik ke kasir rawat jalan.

Kasir menerima uang dari pasien sesuai kuitansi sebagai bukti pasien telah membayar.

Kasir memberi tanda bukti CAP LUNAS pembayaran pada rincian Biaya 3 rangkap untuk didistribusikan :

-Lembar 1 untuk pasien

-Lembar 2 untuk unit pelayanan

-Lembar 3 administrasi kasir

Penagihan Rawat Inap

Unit pelayanan pasien rawat inap memasukkan semua komponen biaya yang dibutuhkan atau
digunakan pasien selama di rawat inap.
Pasien dinyatakan boleh meninggalkan ruangan.

Petugas di Unit Pelayanan Rawat Inap memverifikasi semua komponen biaya rawat inap dalam billing
system dan membuatkan catatan sesuai dengan rincian komponen tersebut untuk disampaikan kepada
keluarga pasien guna menyelesaikan administrasi ke kasir.

Kasir menerima uang dari pasien sesuai komponen biaya pelayanan dan memberikan kuitansi sebagai
bukti pasien telah membayar.

Kasir memberi tanda bukti CAP LUNAS pembayaran pada rincian Biaya 3 rangkap untuk didistribusikan :

-Lembar 1 untuk pasien

-Lembar 2 untuk unit pelayanan

-Lembar 3 administrasi kasir

Apabila pasien menyatakan benar-benar tidak dapat membayar sesuai dengan perincian dalam kuitansi
pembayaran maka kasir membuatkan surat pernyataan dengan meterai 6.000 yang ditanda tangani oleh
pasien atau keluarga pasien dengan melampirkan KTP dan ditandatangani oleh Bidang Keuangan,
Petugas Ruangan dan Petugas Kasir.

Petugas Kasir membuatkan surat Penagihan atas kekuragan pembayaran sebagai piutang pasien untuk
ditagihkan oleh tim penagih.

Untuk Pasien dengan penjamin Jamkesda, BPJS, perusahaan dan penjamin lainnya, maka petugas tetap
melakukan input pada billing system sesuai dengan pelayanan yang diterima pasien sehingga Petugas
Kasir dapat menerbitkan kuitansi pembayaran pasien sebagai lampiran penagihan pasien sesuai
penjaminnya

Anda mungkin juga menyukai